NovelToon NovelToon
Rahasia Si Gadis Culun

Rahasia Si Gadis Culun

Status: tamat
Genre:Mafia / Balas Dendam / Cinta Seiring Waktu / Identitas Tersembunyi / Romansa / Tamat
Popularitas:943.8k
Nilai: 4.7
Nama Author: UQies

Menceritakan tentang seorang gadis bernama Rachelia Edward yang harus hidup dengan menyembunyikan identitasnya karena sebuah perselisihan yang dapat mengancam nyawanya.

Ketika ia berusia 19 tahun, terungkap fakta mengejutkan mengenai kematian orang tuanya. Dengan berbekal kemampuan IT yang ia miliki, Michel mulai menjalankan rencana balas dendamnya. Namun, di tengah rencana, Michel justru di pertemukan dengan Calvin Archer, pria yang berhasil mencuri hatinya, namun memiliki rahasia yang berhubungan dengan misi balas dendam Michel.

Lalu manakah yang akan di pilih Michel, cinta atau misi balas dendam?

Yuk baca cerita lengkapnya.

Sebelum baca jangan lupa subscribe/favorite, dan tinggalkan jejak like dan koment yah agar Authornya semangat 🥰

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon UQies, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 20 Menerima Surel (Polisi)

Michel terbangun saat pukul 5 pagi. Suhu yang masih begitu dingin, disertai dengan hembusan angin yang turut membawa air hujan masuk melalui celah-celah ventilasi jendela, menambah rasa sakit pada tubuh Michel.

Luka yang ia dapatkan dari usahanya kabur dari mobil preman semalam memang tidak cukup parah awalnya, namun karena luka tersebut harus berbenturan melalui perkelahian membuat lukanya semakin melebar.

Siapa dia yang ingin mencelakainya? entahlah, pertanyaan itu masih setia berputar-putar dalam pikirannya sampai saat ini. Jika saja ia bisa menangkap 1 orang saja dari preman semalam, tentu ia bisa mencari tahu siapa otak dari penyerangan malam tadi.

Meski tubuhnya sakit, Michel tetap berusaha menggerak-gerakkan tubuhnya pagi ini agar tubuhnya tetap bugar dan tidak kaku. Tak lupa ia mencuci jaket yang semalam Calvin pinjamkan.

"Pasti ini jaket mahal, harus hati-hati nih cucinya biar nggak lecet," gumam Michel saat mulai mencucinya, namun tanpa ia sadari, seutas senyum muncul di wajahnya.

Ting (suara pesan masuk)

Franz: Michel, kamu nggak ke kantor?

^^^Me: Nggak, aku lagi kurang enak badan.^^^

Franz: Mau ku jenguk?

^^^Me: Nggak perlu, terima kasih^^^

Franz: Oke, cepat sembuh yah.

^^^Me: Iya, terima kasih.^^^

"Aku harus menghubungi atasan untuk minta izin tidak masuk kerja hari ini," monolog Michel.

Setelah menghubungi atasannya, Michel mulai membuka dan mempelajari semua data yang tersimpan di data center tentang Darold Archer. Ia yakin Darold Archer merupakan orang yang nekat melakulan segala cara demi ambisinya. Jika tidak, tidak mungkin kedua orang tuanya terbunuh saat itu.

Dan benar saja, setelah di analisis secara keseluruhan beberapa file, begitu banyak informasi yang ia temukan mengenai kecurangan Darold Archer, dan semua itu bermula sejak DA Group berhasil mengakuisisi Edward Group. Tentu semua informasi itu bisa ia jadikan sebagai bukti untuk menjebloskan Darold Archer ke penjara.

"Orang ini benar-benar berbahaya, sepertinya aku juga harus berhati-hati, bukan hanya licik sebagai bos, ia juga berbahaya sebagai mafia."

Michel mendelik membaca satu per satu bukti kecurangan Darold. Mulai dari pecucian uang, kejahatan pasar modal, penipuan dan penggelapan. Bahkan pengalihan saham terbesar milik Edward kepada Darold yang menggunakan surat kuasa pun ternyata palsu. Sebab Edward tidak pernah membuat surat kuasa tersebut, kalaupun ia ingin mengalihkan sahamnya, maka ia akan mengalihkannya kepada pewarisnya, yaitu Rachelia Edward.

Itu artinya, Michel masih bisa mengambil alih perusahaan ayahnya jika setelah Darold tertangkap, Michel harus menyiapkan uang yang banyak atau mencari investor baru untuk menyuntikkan dana ke perusahaan ayahnya yang hampir bangkrut serta membayar pengacara untuk mengurus semuanya termasuk pengalihan saham ke warisnya.

Michel mulai menyusun satu per satu bukti kecurangan Darold dalam sebuah folder yang nantinya akan ia berikan kepada polisi. Ia berharap semoga orang seperti Darold bisa jera dengan menebus kesalahannya di dalam penjara.

Hari sudah petang, semua pekerjaannya sudah selesai. Kini ia mulai menggerakkan jari-jarinya di atas keyboard. Michel mengirimkan buktinya ke polisi melalui surel dengan nama anonim, dan tentu saja Michel membuat email yang ia gunakan tidak bisa di lacak pengguna maupun alamat IPnya.

Sebelum Michel mematikan laptopnya, Michel kembali memainkan jari jemarinya diatas keyboard. Ia merasa perlu memperbaiki dan mengubah sedikit data dirinya di internet maupun di database perusahaan agar tidak ada yang menaruh curiga padanya.

"Semoga berhasil," ujarnya kemudian menekan ENTER

--

Di Mansion Darold Archer

Seorang pria baruh baya sedang bermain biliard bersama William dan dua anggota baru yang bertugas menjaga data rahasia Darold. Mereka adalah Harry dan Fino pengganti Ferdi dan Roby yang telah diasingkan. Dua orang baru ini cukup ahli dalam dunia IT, bahkan sangat lancar dalam meretas sesuatu.

Dret dret dret (suara panggilan masuk di ponsel Darold)

"Halo David, ada informasi apa kali ini?"

"Halo Darold, apa kau baru saja merekrut orang baru di perusahaanmu?" tanya David di seberang telfon yang merupakan seorang polisi.

"Aku tidak tahu pasti, tapi sepertinya begitu, ada apa memangnya?" tanya Darold.

"Aku baru saja menerima surel dari seseorang yang tidak dikenal (anonim), dan kau tahu apa isi surelnya?"

"Katakan cepat!"

"Semua bukti kejahatanmu diperusahaan. Ku rasa orang ini cukup cerdik sehingga bisa dengan mudah menemukan semua bukti kejahatan yang telah kau simpan rapat-rapat selama bertahun-tahun lamanya,"

"Apa? si***n!! siapa yang telah berani melaporkanku? sepertinya dia tidak tahu siapa yang dia hadapi," geram Darold.

"Yah, coba kau kerahkan anak buahmu untuk mencarinya segera, aku khawatir dia akan bertindak lebih jauh lagi jika laporannya ke polisi hari ini tidak ku proses, aku sudah mengirimkan kepadamu alamat emailnya, silahkan kau lacak," saran David.

"Baiklah, terima kasih atas informasinya, tidak sia-sia aku bekerja sama denganmu,"

Darold mengakhiri telfonnya. Cukup lama ia terdiam.

"Aaaaaaakh" teriak Darold geram sambil menghamburkan semua bola biliardnya.

"Ada apa tuan?" tanya William yang terkejut dengan kemarahan bos besarnya.

"Fino, Harry, cepat kalian lacak siapa pemilik email ini! berani sekali dia mengusikku," seru Darold memperlihatkan alamat email yang dikirim David.

"Baik tuan," sahut Harry dan Fino bersamaan, mereka lalu memgeluarkan laptopnya, dan mulai mengetikkan jari-jarinya di atas keyboard laptop mereka.

Cukup lama mereka mencobanya, bahkan mereka lakukan dengan menggunakan cara yang berbeda-beda, namun tetap saja, pemilik email dan alamat IP dari pengirim surel tidak dapat dilacak.

"Maaf tuan, kami tidak dapat menemukan pemilik email ini," ujar Harry.

"Benar tuan, sepertinya orang ini sangat handal sehingga ia mampu membersihkan semua jejaknya," timpal Fino.

"Apa?? si*l si*l si*l," geram Darold, "siapa sebenarnya orang ini?" lanjutnya kesal.

Semua orang terdiam melihat kemarahan Darold.

"William, besok kumpulkan padaku nama-nama karyawan baru diperusahaan kita lengkap dengan data dirinya!," seru Darold kepada William yang merupakan tangan kanan Darold, baik di klan maupun di perusahaan.

"Baik tuan," jawab William patuh.

-Bersambung-

Yuk dukung karya ini, dengan like, koment, gift dan vote. Terima kasih.

1
christin novip
Setting cerita awal di indonesia kan ya ?
Jarak tempuh indonesia ke washington dc itu setau saya sekitar 23jam. Apa iya, indonesia washington cuma 14jam ? hanya koreksi aja sih ..maaf ya 🙏
Shee_👚
jangan pelit² suara morgan tar di tikung orang lagi😂😂😂
Shee_👚
pada hal q mendukung sama abang morgan
Shee_👚
Frans anak Damon ini
Shee_👚
jangan² si franz anaknya Donald
Omah Tien
bihung ya anak nya baik bapak nya jahat
Omah Tien
harus nya semua di kasi belajar menebak pedang ini dr kecil cuma belajar gitu aja 4 orang aja hampir g bisa payah cumatau iti aja
Omah Tien
bdoh nya ko semua orang di ks tau umur nua bego
Omah Tien
jd malas baca nya
Omah Tien
serem ketemu anak musuh g enak kalau pacaran sm anak musuh
Toko Arezky cianjur
seru nih
Eskael Evol
apakah Marie seorang mafia
Eskael Evol
syukur lah penantian Calvin berubah manis
Eskael Evol
wah! papa Edward kocak juga
Eskael Evol
syukur lah ahirnya runtuh juga tembok penghalang
Eskael Evol
keren thor good job👍🙏❤💪
Eskael Evol
sabar ya babang Morgan
Eskael Evol
Calvin selalu di garda terdepan
Eskael Evol
waduh kabur penjahatnya
Eskael Evol
mampukah Calvin mengambil hati Edward
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!