Instagram : @blueskyma_1
Rosella Raharjeng seorang bartender cantik yang cukup terkenal dikalangan para pejabat, jatuh hati pada pria yang dijodohkan oleh ibunya..
Alden Mahendra Siregar , namanya duda keren satu anak ini yang nampaknya tidak begitu suka dengan Rosella karena pekerjaan yang dianggap kurang cocok untuk menjadi ibu dari putranya...
Apakah mereka berdua menerima perjodohan itu....???
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ema, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Setelah Menikah
Author POV
Alden yang baru saja selesai mandi dan berganti pakaian tersenyum melihat kearah Rosella, ia tertidur diujung kasurnya serta dua guling ditengah-tengah Alden dan rose saat ini..
malam yang seharusnya menjadi malam panjang pada pengantin umumnya malah mereka berdua tertidur dengan memunggungi satu sama lain.
.
.
.
matahari sudah seatas kepala kira-kira, terik sinarnya menembus gorden kamar mereka, meskipun saat ini belum ada yang terbangun dirumah keluarga Siregar karena kelelahan dipesta kemarin..
tok. .tok. .
Rosella mengerjapkan matanya mendengar suara itu, dengan mata yang mengantuk ia membuka pintu kamarnya. .
"Mommy" ucap anak kecil itu
"sini boy" Rosella menggendong anak kecil yang kini sudah menjadi anaknya itu..
"Mommy masih ngantuk sayang" Rosella menurunkan Axel ditempat tidur, terlihat Alden yang masih tertidur pulas di sana, Rosella tersenyum kecil melihat pemandangan indah didepannya..
Rosella merasa matanya sangat berat ia kembali berbaring diranjang memeluk Axel yang berada ditengah-tengah dirinya dengan Alden.
Axel yang sibuk dengan mainannya dan celotehnya "mommy ini Axel beli pas ulang tahun loh" sambil menunjukkan mainanya..
"Mommy. . . mommy" panggil Axel pada Rosella yang tertidur kembali, Alden yang mendengarnya lalu terbangun, ia menoleh ke sampingnya. . Rosella yang tertidur sedang memeluk anaknya.
"ssstt. . . .Axel, jangan berisik nanti mommy bangun" Axel mengangguk sambil sibuk memainkan mainan yang berada ditangannya.
Alden yang gemas akan pemandangan disampingnya ikut merengkuh tubuh kecil Axel.
ternyata begini ya rasanya punya keluarga, batin Alden.
Author POV
sore hari dikediaman keluarga Siregar , semua keluarga sudah pulang ke rumah masing-masing dan kini Bu Rini yang berpamitan pada keluarga itu. .
diteras rumah semua keluarga mengantarkan kepergian besanya itu. . .
Rosella terus memeluk ibunya dari tadi "buk, ibuk tempatin kontraknya ros aja ya. . rose nggak mau jauh dari ibuk" ucap Rosella sendu
"aduh Ros ,udah deh sejak kapan kamu jadi cengeng gini . . . orang tiga tahun tinggal sendiri aja gak lebay kaya gini" sahut ibunya.
"emang ibu kamu tuh ngeyel Ros ,suruh tinggal disini aja susahnya minta ampun" Melinda menengahi
"sudah ros jangan manja kamu, malu tuh sama suami kamu" ucap ibu Rosella yang tengah melihat anaknya berkaca-kaca.
Rosella mempererat pelukannya seolah ia takut dengan kehidupannya kedepannya..
Axel yang dari tadi digendong daddynya, ia turun lalu memeluk kaki mommy nya.
Rosella langsung merengkuh tubuh kecil Axel.
bagi Rosella dialah kekuatan nya untuk tinggal disini, karena semua orang masih terasa asing baginya..
"jangan nakal sama Mommy ya xel, nak Al Tante titip rose ya" kata ibu Rosella dan dibalas dengan anggukan oleh menantunya.
setelah berpamitan ibu rose pergi diantar sopir keluarga Siregar.
.
Rosella lebih memilih bermain bersama Axel daripada harus bercengkrama dengan orang dirumah ini.
ia bermain bersama Axel diluar rumah, dihalaman belakang rumah ini yang begitu luas ia memandangi Axel yang berlarian kesana-kemari..
"rose"
ia menoleh ke belakang melihat tante Melinda memanggilnya
"iya Tan" ucap Rosella
"mamah, panggil mamah"
"hehe iya lupa tan , eh mah"
"maaf ya kalo Alden itu orangnya cuek, sebenarnya dia orang yang hangat kok kalo kalian udah akrab".
"iya mah gapapa".
"Axel sini" panggil Melinda
Axel berlarian lalu berhamburan untuk memeluk Rosella, cup . . . Rosella mengecup kening anak manis itu.
"Axel mandi dulu ya sama mbak" ucap Melinda.
"Exel mau mandi sama Mommy" ucap bibir mungil itu dengan manja.
"iya ayo Axel mandi sama Mommy" Rosella menoleh ke Melinda yang terlihat sungkan dengannya "Tante nggak papa kok, aku seneng bisa ngurus Axel . . . Axel anak aku jadi apapun yang dia minta kalo aku bisa pasti aku turutin"
Melinda berkaca kaca mendengar perkataan Rosella, ia merengkuh tubuh Rosella yang menggendong Axel "makasih Ros, makasih" ucapnya dengan bibir yang bergetar.
Rosella memandikan Axel dikamar mandi , kamar Axel. . .
Axel terlihat begitu senang dimandikan Mommy.
"Mommy...mommy" panggil Axel
Rosella masih sibuk menyabuni punggung Axel "apa boy"
"besok Axel mau Mommy antar Axel ke sekolah, Axel mau buktiin sama temen-temen Axel kalo Axel punya Mommy"
Rosella tersenyum meskipun sedikit sedih mendengarnya, ia tahu pasti Axel mengalami kesulitan disekolah.
"iya besok Mommy antar, tapi harus jadi anak baik ya" ucap Rosella
"siap Mommy".
terus semangat berkarya.