NovelToon NovelToon
My Hot Enemy

My Hot Enemy

Status: tamat
Genre:Romantis / Komedi / Misteri / Tamat / cintapertama / cintamanis / CEO / Crazy Rich/Konglomerat / Cinta Seiring Waktu
Popularitas:46.6M
Nilai: 4.9
Nama Author: NuKha

Alceena harus menelan kekecewaan saat pernikahannya dibatalkan secara sepihak oleh calon suami, karena ada rumor yang beredar jika dirinya mandul.

Alceena tidak merasa jika dia seperti yang diberitakan pun berniat untuk membuktikan pada seluruh orang bahwa dirinya bisa memiliki keturunan. Dia melakukan program hamil dengan metode inseminasi buatan, memasukkan sel dari bibit kehidupan seorang pria misterius yang bersedia mendonorkan sedikit cairan penting tersebut, tanpa melakukan hubungan badan.

Namun, tanpa Alceena ketahui bahwa pendonor bibit kehidupan tersebut adalah Dariush Doris Dominique, seorang pengusaha muda di Eropa sekaligus musuh dan orang yang selalu dia hindari sejak dahulu.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon NuKha, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Part 18

Alceena terkejut saat keluar dari ruangan dokter obgyn. Dia langsung dihadang oleh Dariush yang tiba-tiba sudah berdiri di hadapannya.

“Minggir! Kau menghalangi jalanku!” Alceena mengusir Dariush karena saat dia hendak berjalan melewati sisi yang kosong, pria itu justru mengikuti pergerakan tubuhnya. Dan tentu saja hal itu membuatnya kesal.

“Oke, tapi kau harus menjawab pertanyaanku.” Dariush menggeser tubuhnya.

“Malas.” Alceena nampak tidak tertarik, segera mengayunkan kaki dan tak memperdulikan keberadaan Dariush.

Dariush justru ikut mengekori Alceena. Tanpa permisi, dia melingkarkan tangan di pinggul wanitanya dan berjalan beriringan. “Pertanyaanku hanya simpel. Kenapa kau ke dokter obgyn?”

“Bukan urusanmu!” jawab Alceena dengan nada penuh penekanan. Saat ini dia merasa tak nyaman karena berjalan dihimpit oleh pria yang dia anggap musuh.

Jika tidak mengingat saat ini berada di tempat umum, sudah pasti akan Alceena beri pelajaran pada pria tengil itu. Alceena mencoba melepaskan tangan Dariush, tapi justru salah satu keturunan Dominique tersebut semakin mencengkeram pinggulnya.

“Apa kau tak bisa berhenti berbuat sesuatu seenak jidatmu? Aku tidak mengizinkanmu memegang tubuhku di tempat umum!” omel Alceena saat keduanya sudah berhasil melewati pintu keluar rumah sakit.

“Kalau begitu, aku akan sewa kamar hotel dan memegangmu sesuka hatiku di sana,” celetuk Dariush seraya mendekatkan kepala pada telinga Alceena untuk membisikkan sesuatu. “Jika kau tak suka dipegang pada tempat umum, maka dengan senang hati akan ku bawa ke tempat yang lebih privat dan hanya ada kita berdua. Bukankah itu lebih seru?” Bisikan itu diakhiri dengan kerlingan mata genit.

Alceena menggemelatukkan gigi, berhenti tepat di samping mobilnya. “Tidak sudi! Seujung kuku pun aku tak rela berduaan denganmu!” Dia mendorong dada bidang Dariush agar sedikit menjauh.

Namun, Dariush justru mengungkung Alceena di samping mobil. “Apa kau lupa? Kalau kemarin kita berduaan, dan dengan inisiatifmu sendiri yang datang kepadaku?”

Wajah Dariush sungguh terlihat mengesalkan di mata Alceena. Rasanya ingin meludahi pria itu. Tapi, sungguh tak anggun sekali perilakunya jika seperti itu. Sehingga tangannya justru menyentuh wajah Dariush dan memberikan usapan lembut.

Alceena menatap pria di hadapannya yang berjarak sangat intim. “Dengar, Tuan Dariush yang terhormat. Kemarin adalah sebuah kesalahan yang tak akan pernah aku ulangi. Emosi sesaat membutakan pikiranku yang menganggapmu adalah dalang di balik rumor tentangku.”

Jemari dengan kuku panjang itu tiba-tiba mencengkeram erat pipi Dariush. Tatapan Alceena tajam menusuk. “Jadi, kau jangan berharap kalau aku akan mengulangi kesalahan yang sama!”

Dariush membalas Alceena dengan memegang tengkuk wanita itu. Sedikit menarik ke arahnya. Dan tatapan keduanya sama-sama tak ada yang mau mengalah. “Kau seharusnya berterima kasih denganku, karena sudah ku bantu untuk memberhentikan rumor yang membuat nama baikmu hancur!”

Jarak wajah keduanya sangat dekat. Bahkan hembusan napas satu sama lain pun bisa dirasakan oleh mereka. Suasana di tempat parkir itu sangat sunyi. Tak ada orang yang berlalu lalang di sana.

Alceena semakin menekan pipi Dariush hingga bibir pria itu membentuk seperti mulut ikan. “Dengar, Dariush Doris Dominique! Yang kau lakukan padaku itu justru mengacaukan rencanaku! Seharusnya aku bisa menuntut Hot News dan pasti ku dapatkan dalangnya melalui jalur hukum!”

Alceena mengendurkan cengkeraman, lalu menunjuk pelipis Dariush seperti kemarin saat pria itu melakukan hal sama padanya. “Kau seharusnya berpikir terlebih dahulu sebelum bertindak! Orang-orang yang sudah membaca berita tentangku, tak akan lupa dengan rumor itu, walaupun sudah hilang dari media!”

...*****...

...Kalo ketemu berantem mulu mereka. Tapi berantemnya lucu. Kaya orang suka cuma malu ngungkapin wkwkwkwk...

...Jangan lupa like, komen, vote, dan kirim hadiah sebanyak-banyaknya bestie....

1
Lontong Sayur
Luar biasa
Anisatul Azizah
Awas ya kamu Ceen kalo habis nikah seenak jidatmu mendrama jual mahal, marah2 mulu sm Dariush... dia rela smp kaya gini, gemeeessss aku thor😮‍💨
Anisatul Azizah
manusiawi dikit dong Zel, Dariush udah usaha terus deketin anakmu, anakmu yg dapet durian runtuh kl sm Dariush. Mati aja udaaah, gak sama Ceena jg gpp
Anisatul Azizah
kasian bgt Darisuh, dari awal dia terus yg effort. Udah tinggal nikah aja masih dibikin babak belur gini.
Anisatul Azizah
Ceen, kau mempermainkan orang yg tulus padamu.
Anisatul Azizah
sejak pesta lajang itu Cath g pernah diceritain thor,
Anisatul Azizah
oghey....
manusia berbatang panjang satu ini juga dilengkapi dg nama yg panjang pula😅
Anisatul Azizah
dinginnya melebihi George🥶
Anisatul Azizah
aaaah Ceena kepala batu
Anisatul Azizah
pinter banget kalo ceramahin orang lain, giliran diri sendiri..? hadeeeh
Anisatul Azizah
penasaran sama jawaban Alceena
Anisatul Azizah
entahlah..
satu sisi seneng aja kalian bersama
sisi lain, masih mengganjal tentang Cath. Jujurlah drpd timbul masalah kedepannya
Anisatul Azizah
bukan Selena deh kayanya
Anisatul Azizah
musuh macam apa sih Mom??
sepertinya dr awal sebenarnya Mommy jg suka Daddy
Anisatul Azizah
bumil, tolong jangan pencilakan😩
Anisatul Azizah
gampang banget suka sama orang Cath🤔
Anisatul Azizah
Ceena kata2nya keterlaluan juga sih..
semua orang selalu sj diprasangkai buruk olehnya
Anisatul Azizah
"Oke Daddy....", mereka pun menjawabnya secara serempak!🤪
Anisatul Azizah
otak isinya cm s*l*ngk*ng aja, ya ampuuun😮‍💨
Anisatul Azizah
kenapa aku malah curiga sama Cathleen ya..
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!