NovelToon NovelToon
Pengasuh Tuan Cassanova

Pengasuh Tuan Cassanova

Status: sedang berlangsung
Genre:Kehidupan di Kantor / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Janda / Mengubah Takdir
Popularitas:12.5k
Nilai: 5
Nama Author: Nita.P

Mengetahui suaminya telah menikah lagi dan mempunyai seorang anak dari perempuan lain, adalah sebuah kehancuran bagi Yumna yang sedang hamil. Namun, seolah takdir terus mengujinya, anak dalam kandungannya pun ikut pergi meninggalkannya.

Yumna hampir gila, hampir tidak punya lagi semangat hidup dan hampir mengakhiri hidupnya yang seolah tidak ada artinya.

Namun, Yumna sadar dia harus bangkit dan hidup tetap harus berjalan. Dia harus menunjukan jika dia bisa hidup lebih baik pada orang-orang yang menyakitinya. Hingga Yumna bertemu dengan pria bernama Davin yang menjadi atasannya, pria dengan sebutan sang cassanova. Yumna harus bersabar menghadapi bos yang seperti itu.

Davin, hanya seorang pria yang terlanjur nyaman dengan dunia malam. Dunia yang membuatnya tidak terikat, hanya menikmati semalam dan bayar, lalu pergi tanpa keterikatan. Namun, setelah hadir Sekretaris baru yang cukup ketat karena perintah ayahnya, dia mulai memandang dunia dengan cara berbeda.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Nita.P, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Awal Kehancuran Hidup Davin

Prank... Suara barang jatuh dan pecah itu, terdengar hingga ke dalam kamar seorang anak di lantai atas rumah ini. Anak laki-laki berusia 10 tahun itu, mengambil headphone dan memakainya. Menyalakan musik untuk meredam suara pertengkaran dari orang tuanya yang sudah biasa dia dengar.

"Jadi kamu mau bagaimana? Aku capek ya Masayu"

"Kamu pikir kamu saja yang capek Mas, aku juga sama. Kamu tidak pernah memikirkan aku, kamu hanya tenggelam dalam masa lalu kamu. Selingkuhan kamu itu!"

"Cukup Masayu! Aku bahkan sudah tidak tahu dimana Rani berada sekarang, dia sudah pergi jauh. Dan tidak perlu membahasnya lagi. Sekarang aku bersamamu dan menjadi milikmu"

"Tapi hatimu tidak, Mas!"

"Ya itu resiko dari semuanya, kita menikah hanya karena di jodohkan, dan yang aku cintai adalah Rani. Mau bagaimana pun, perasaan ini tidak pernah bisa bohong. Tapi sekarang, bahkan aku sudah tidak tahu dimana dia berada. Jadi, kamu tidak perlu takut, aku tidak akan berpaling lagi. Aku sudah menjadi milikmu"

"Tapi aku juga ingin hatimu, Mas" Suaranya pecah dan bergetar, sebenarnya dia hanya memperjuangkan pernikahannya. Namun salahnya, dia malah mengusir dan mengancam istri kedua suaminya yang sebenarnya adalah cinta pertama dari suaminya. "Sekarang terserah kamu mau apa Mas, tapi jangan pernah menikah diam-diam lagi di belakangku atau keluarga kita akan hancur, nama baik keluarga kamu dan aku akan hancur!"

Sebuah rahasia itu Masayu simpan bertahun-tahun. Kehidupan pernikahan yang tidak pernah harmonis meski terus bersama. Keduanya sibuk bekerja, hanya pulang untuk istirahat. Tidak seorang pun yang memperdulikan bagaimana Davin hidup dan berkembang. Anak itu hanya di urus oleh beberapa pelayan, tidak ada yang menanyakan bagaimana harimu di sekolah. Hanya di hari ulang tahunnya atau hari spesial seperti hari pernikahan, maka keluarga ini akan langsung bersikap layaknya keluarga harmonis di depan kamera. Senyuman palsu yang di tujukan pada publik agar kabar tentang keluarganya tetap baik.

Hari ini adalah kelulusan Davin, toga hitam menghiasi kepalanya. Namun, senyumannya hilang meski dia mendapatkan peringkat terbaik. Melihat kedua orang tuanya yang membanggakannya di depan semua orang. Mengatakan jika keharmonisan keluarga adalah kunci untuk kesuksesan seorang anak. Namun mereka tidak menyadari, jika anaknya sudah terluka sejak lama, bahkan sosok Davin yang hangat, ramah dan sopan, sudah hilang sejak lama tanpa mereka sadari.

"Ya, anak saya memang hebat. Saya sangat bangga sekali" ucap Reno sambil merangkul bahu anaknya, senyuman bangga memang nyata terlihat. Tapi sayang, kasih sayang dan kepeduliannya sudah lama sirna. "Setelah ini akan melanjutkan S2 di Luar Negara sepertinya. Sebelum dia terjun menggantikan saya mengurus Perusahaan"

Tekanan baru sudah Davin dapatkan, selain kalimat 'kamu harus menjadi yang terbaik dan paling unggul. Ikut les ini untuk menambah wawasan kamu, Mama sudah daftarkan. Jangan lupa belajar hari ini, jangan bermain terus.' Semua kalimat-kalimat perintah penuh tekanan itu sudah Davin dapatkan sejak dulu, dan dia hanya tersenyum sinis melihat orang tuanya yang begitu membanggakannya.

Berita muncul di setiap majalah, layar kaca, dan akun gosip terkini. Seorang Davin Alveric yang terlahir dari seorang Ibu sebagai seorang Desainer ternama dan Ayah yang menjadi pengusaha dengan Perusahaan besar. Hidup mewah dan sempurna.

Davin bahkan tertawa melihat berita itu, ingin sekali dia melempar remot ke layar televisi yang sedang menayangkan berita tentang dirinya. Memunculkan rekaman wawancara orang tuanya di hari kelulusan Davin kemarin.

"Bahkan aku sendiri merasa sangat tidak beruntung karena terlahir di keluarga seperti ini" ucapnya dengan tawa miris.

Semuanya berjalan sesuai keinginan orang tuanya, dimana Davin harus lulus S2 dengan peringkat terbaik juga dan langsung terjun mengurus Perusahaan. Semuanya berjalan, dan Davin mempunyai kekasih bernama Farah sejak dia kuliah disini. Farah berjanji akan menunggu Davin menyelesaikan pendidikannya di Luar Negara dan mereka akan menikah. Sosok cantik yang baik dan memberikan perhatian lebih pada Davin yang kesepian, dan kurang perhatian, tentunya membuat Davin tersentuh dan akhirnya jatuh cinta padanya.

Davin bahkan mendukung Farah untuk menjadi seorang model terkenal, meski nyatanya Davin adalah pria yang sangat pencemburu, namun dia tetap mendukung mimpi kekasihnya itu.

Semuanya masih terasa sama, komunikasi pun tidak pernah terputus. Namun, perasaan Davin seolah mengatakan jika Farah sudah tidak sama lagi dengan Farah yang dulu dia kenal. Hingga saat dia kembali, Farah sama sekali tidak bisa dihubungi. Davin frustasi, dia mencari keberadaan Farah dengan orang-orang kepercayaannya. Hingga sebuah fakta membuatnya hancur, Farah sudah bertunangan dengan seorang pria kaya di Luar Kota. Hari itu juga, Davin hampir gila. Satu-satunya orang yang dia anggap tidak akan mengecewakannya dan akan terus peduli padanya, tetap berpaling pada orang lain dan berakhir tidak peduli padanya.

Sudah tidak percaya lagi akan cinta, kesetian dan wanita. Davin memilih masuk dalam dunia malam, menikmati kepuasan semalam dari wanita yang dia bayar. Tidak ada keterikatan apapun, setelah puas, bayar, lalu pergi tanpa ada keterikatan. Untuk sebuah cinta, dia tidak percaya lagi. Apalagi untuk percaya jika ada wanita yang akan benar-benar tulus, mau menemaninya hingga akhir.

Davin yang hangat, penyayang dan ramah, hilang bak ditelan bumi. Tinggal tersisa hanya seorang Davin yang pemain wanita, berengsek, dan citra yang buruk melekat di dirinya.

Puncak kehancurannya terjadi ketika seorang gadis bernama Shafa yang ternyata adalah adik perempuannya. Anak Papa dari wanita lain bernama Rani. Davin hampir tidak percaya akan itu, bahkan meski orang tuanya tidak pernah akur, berpikir jika Papa akan selingkuh, tidak pernah ada dalam diri Davin.

Rahasia Masayu terbongkar, dia yang mengancam dan mengusir istri kedua suaminya yang saat itu sedang hamil. Hanya menginginkan Reno untuk dirinya seorang, hingga dia rela mengorbankan orang lain dan seorang anak yang tidak berdosa sampai hampir tidak pernah tahu keberadaan Ayahnya.

Keterlibatan diantara Masayu dan Ayahnya Bara yang membuat semuanya semakin kacau. Ketika Bara yang mencintai Shafa, dan Ayahnya juga Masayu yang menghalangi semuanya, membuatnya murka. Dan akhirnya dengan semua bukti kejahatan yang mereka lakukan, keduanya harus mendekam di penjara sekarang.

Reno menceraikan Masayu setelah tahu apa yang terjadi. Dan Masayu masuk penjara setelah itu. Keduanya sibuk berperang, tanpa ada yang mengerti dan peduli padanya. Davin hanya melihat dan menyimak kedua orang tuanya saling berperang hingga keluarganya benar-benar hancur.

Hampir gila, bahkan kewarasaannya seperti hampir hilang. Davin semakin sibuk dengan dunia malamnya. Dering telepon dan pesan yang masuk dari Papanya dan teman-temannya selalu dia abaikan. Davin hanya sibuk dengan dunianya sendiri. Mengabaikan orang-orang yang dia rasa hanya membuatnya semakin kacau.

Tidak pulang ke rumah, tidak datang ke Perusahaan. Membiarkan semuanya kacau balau, dan Davin hanya sibuk bermain wanita, mabuk, dan menikmati dunia malam yang menghancurkan.

Satu tahun dia seperti itu, hingga cukup sudah baginya untuk bermain-main melampiaskan segala kekecewaannya. Papa datang membawanya pulang dengan paksa dan memintanya kembali ke Perusahaan.

"Sudahi nakalmu, dan kembali ke Perusahaan. Apa kau ingin terus seperti ini?"

"Baiklah" Sama sekali tidak ada bantahan apapun. Davin hanya tersenyum meremehkan pada Ayahnya, merasa jika dia sudah tidak akan pernah bisa mengembalikan Davin pada sosok yang dahulu. "Aku akan kembali ke Perusahaan, tapi jangan pernah mengganggu atau mengatur hidupku lagi"

Untuk pertama kalinya, Reno menyadari arti tatapan dingin dari anaknya. Senyuman sinis itu menunjukan rasa sakitnya, kesepian yang dia rasakan. Namun terlambat, Reno sudah kehilangan sosok Davin yang dahulu. Dia telah kehilangan anaknya yang sebenarnya. Semua karena keegoisannya selama ini.

Bersambung

Yang pada nabung bab, pantatnya kelap kelip...

1
Uba Muhammad Al-varo
maafkan Q bukan maksudnya menabung bab, banyak kendala tuk baca karyamu ini kakak 🙏🙏💪💪💪
Uba Muhammad Al-varo
akhirnya Davin bertekuk lutut di hadapan Yumna,udah waktunya juga kamu sadar dari kegilaan mu celup sana celup sini,ayo kalau kamu benar tulus mencintai Yumna berjuang lah untuk mendapatkan nya dan jangan lupa periksa diri ke dokter kelamin 😊
Kar Genjreng
Ak orang Jawa tengah Kak jadi ngambilnya. kripik tempe dan tempe mendoan,,,tapi tinggal di jakarta 😁😁 jadi bolehlah dapat rendang jengkol
Kar Genjreng
tadi nya mau menabung. di kotak pizza ternyata yang keluar bumbu rendang jengkol 😁😁 untuk masih ada jengkinya ya cuma dua potong si wekkkk,,,jadi Davin akan menikahi Yumna Yesss insyaf ahirnya,,,dan sahabat benar' benar' jahat masa bininya di jadikan pelayan,,babu lh😭😭
zhelfa_alfira
bagus
olyv
belum terkonek si yumna 😅
shenina
dag dig dug hatiku 🤭😁
shenina
gila njirr siapa yg g gugup kalau berdekatan seperti itu, modus bgt bang davin 🤭🤣
Rarik Srihastuty
pasti author sering dapat lengkuas ya 🤭
Nanik Arifin
aku orang Jogja Thor. g ngambil rendang, ambilnya gudeg & gudeg g pakai lengkuas 🤪😜✌️
Siti Amyati
janda malah bikin nagih kak,lanjut
Lilis Yuanita
greget deh
Kar Genjreng
memang Davin mulai gila kepadamu Yumna tapi ya sudah di usap bibirnya dikit koe tapi jantung mu jadi ga sehat ya Yum he he 😂 mateng lah dirimu klepek-klepek sudah lah tapi benar kata Davin kalau mau main main dengan wanita yang mau di bayar tetapi tidak untuk melahirkan benihnya,,,dan kalau mau menitipkan benihnya kepada Wanita baik baik jadi bukan sembarang menanam benih sembarang orang,,, tetapi jelas wanitanya,,,Jendes ga masalh tetapi wanita baik baik 😂🌹
Dartihuti
Terkode tp blm nyambung ya Yumna😄🤭
Mundri Astuti
.ngode tuh Yumna 😄
🌷Vnyjkb🌷
🤣🤣🤣🤣🤣bacokkkk kak🤭💪💪🙏🙏
Kar Genjreng
bagus ko ceritanya tambah keren 😁
Kar Genjreng
pELaKoR. mengincar pria berduit. setelah bangkrut dan miskin. paling cari. mangsa yang lebih tajir lagi begitu lah pELaKoR,,,sudah merebut tapi belaga,,
Kar Genjreng
😂😂hua hua Author nesu ta,,,ga nabung bab justru bentar di liat belum juga update,,,wah sedang menanti kehancuran Rio dan salsa laki laki ga bersyukur ketika merintis dari nol bersama Yumna begitu sukses cari wanita lain bentar lagi di bikin jadi gembel sama Davin 🤔
shenina
Dihh dasar pelakor g tau diri, belum tau aja dia silakan nikmati kebahagiaan mu yg sesaat itu, tunggu aja waktunya, kamu suamimu n anakmu akan di tendang ke jalanan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!