NovelToon NovelToon
Kontrak Dendam

Kontrak Dendam

Status: sedang berlangsung
Genre:Mafia / CEO / Nikah Kontrak / Dijodohkan Orang Tua
Popularitas:1.9k
Nilai: 5
Nama Author: Iris Prabowo

Setelah bangun dari koma karena percobaan bunuh diri, aku terkejut karena statusku menjadi menikah. Ternyata sebuah rahasia yang disembunyikan suamiku bahwa dia seorang profesional pembunuh bayaran.

Aku tak menyangka lelaki yang ku ketahui sebagai Vice President adalah anggota elite organisasi hitam yang menjadi buronan negara.

Teror demi teror datang. Beberapa pihak punya rencana jahat untuk menyingkirkan ku demi harta dan cinta, termasuk ibu tiri dan adikku.

Aku bersedia menukar tubuhku pada lelaki yang menjadi suami kontrak itu untuk sebuah komitmen balas dendam kematian sang ibu.

Akankah kebenaran tentang masa lalu menghancurkan rumah tangga kami? Penuh ketegangan berbalut kisah romansa yang sensual, ikuti cerita ini!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Iris Prabowo, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Family Gathering

Apa yang spesial dari family gathering?

Nggak ada. Bagiku semual hal di dunia ini boring kecuali makan makanan enak dan menghabiskan uang untuk shopping. Shopping merupakan bagian terapi jiwa.

Jakarta dan Bogor terlihat dekat tapi waktu tempuhnya bisa sama dengan penerbangan luar negeri. Menuju lokasi para karyawan menggunakan akomodasi bis. Kumpul di kantor jam tujuh pagi tapi entah akan tiba venue jam berapa. Aku memilih tidur bersandar pada kaca bis, semalam baru tidur jam dua karena mengurusi kepentingan Tuan muda.

Lalu setengah perjalanan aku baru sadar kalau kursi sebelahku diisi oleh Kin. Aku terbangun karena kepalaku terbentur kaca bis yang terguncang. Dia menawarkan permen mint, aku menolak lalu lanjut tidur.

Tepat jam makan siang kami baru tiba lokasi. Siapa sih yang mengusulkan acara ini di weekend? Jelas jalanan macet dan padat.

"Kepalanya berat amat, isinya batu ya?

Meregangkan tangan, menggeliat. Aku terkejut menyadari kalau daritadi sudah tidur di bahunya. Menyikapi perasaan malu ini aku langsung turun menyusul rombongan lain keluar bis.

Family gathering tahun ini diadakan di sebuah resort and convention center milik hotel bintang lima. Sebagian karyawan datang dengan keluarga, termasuk papa yang membawa istri dan calon menantu. Sekilas aku melihat Luisa datang dengan Leon. Sungguh tidak peduli, aku hanya tak habis pikir bagaimana nanti orang-orang heboh membicarakan dia yang kencan dengan mantan tunangan kakaknya sendiri.

Atau membuat sensasi memang jadi tujuannya?

Selepas istirahat makan siang kegiatan akan dilanjutkan lagi. Aku menuju resepsionis untuk mengambil kunci kamar.

"Maaf tapi tidak ada pesanan kamar atas nama Ibu Keana di list yang kami pegang"

"Loh kok? Saya ini VIP list masa nggak ada? Coba cek lagi!"

Staff resepsionis tiga kali mengecek tidak menemukan namaku. Aku mengambil kertas di tangannya lalu melihat list karyawan beserta ruangannya. Tidak ada namaku.

Ini gimana sih? Kelalaian atau apa? Namaku tidak mungkin terlewat karena biasa terdaftar VIP, ditempatkan di area khusus bersama eksekutif lainnya.

"Yaudah kalau nggak ada di list, saya pesan kamar sendiri aja"

"Maaf tapi semua kamar kami sudah penuh"

Panas di luar dan panas di dalam. Emosi benar-benar mau meledak tapi kutahan karena banyak orang di sekitar.

"Keana!"

Baru saja aku mau menelepon asisten papa untuk komplen tiba-tiba terdengar suara meneriakkan namaku.

"Ngapain disitu? Bantu saya bawa ini semua!"

Tuan muda memanggil. Dia menunjuk ke arah koper sambil menggoyangkan kunci.

"Come on!"

I am stuck in room with that guy? Bruh!

Ide gila siapa yang merencanakan perbuatan tercela seperti ini? Dia terus meneriaki namaku membuat sekitar menatap kami, bergegas aku menghampirinya.

"I am taking the key, go find another room!" ucapku berusaha mengambil kunci tapi dia langsung menyambarnya.

"You're stuck with me!" Lelaki itu menarik tangan memaksaku untuk mengikutinya. Sepertinya beberapa hari ke depan stress level ku akan naik.

Tidur satu kamar dengannya bukan kali pertama jadi seharusnya tidak perlu segusar ini. Sepertinya aku khawatir akan pembicaraan diluar karena kebersamaan ini. Tapi sebenarnya ini hanya bagian overthinking, biar bagaimanapun kami adalah pasangan resmi hanya identitasnya saja disembunyikan.

Baru lima belas menit scrolling sosial media sambil rebahan, Kin menarik kaki sampai aku jatuh dari kasur. Apalagi sih mau manusia ini?

"Ayo cepat sebentar lagi acaranya mau mulai!"

Masih ada dua puluh menit sebelum jam dua siang. Bisa kah sehari saja dia bolos tepat waktu lalu hidup santai normal tanpa menyuruh orang tergesa-gesa?

"Boleh nggak sih gue nggak ikut? Kayaknya pusing kepala,"

"Harus ikut! Pakai kaos yang kemarin gue kasih!"

Kin membuka baju lalu menggantinya dengan kaos putih Kin Super Cool Boss. Norak! Dia benar-benar memaksa agar aku mengenakan kaos yang sama, bahkan tangannya siap melepas atasanku kalau tidak ikut perintahnya.

Kaos ternorak seumur hidup yang tidak pernah akan kupakai lagi. Janji, habis acara selesai langsung kubuang di tempat sampah. Aku baru sadar kalau ini kaos couple karena hanya kami berdua yang memakainya.

Is this dude pranking me?

Kenapa nasibku jelek sekali? Gara-gara kaos norak ini banyak orang mentertawai aku. Hampir semua mata memandang tertuju pada gambar dan tulisannya. Kin Super Cool Boss. Kok bisa ya dia sepede itu mencetak wajahnya sendiri? Anehnya lagi papa sampai minta dibuatkan kaos mirip seperti ini juga. Buruk banget seleranya!

Ada berbagai lomba di dalam acara salah satunya pertandingan masak duo. Ternyata Kin mendaftarkan aku sebagai partnernya. Memangnya dia bisa masak? Setahuku dia hanya menyentuh dapur untuk masak mie dan menggoreng telor. Nasi goreng adalah menu makanan yang harus dimasak peserta.

Hanya nasi goreng? Mudah! Tapi troublemaker di sampingku ingin jadi main chef jadi semua kendali masak padanya. Aku menarik nafas panjang, sepertinya menyerah di awal lebih bijak dibanding memaksa sampai akhir untuk hasil yang pasti zonk.

"Telur dulu dong yang dimasukkin!"

"Bawang dulu digoreng!"

Perkara simple seperti ini saja debat. Kalau duo peserta lain lebih banyak tangan yang bekerja, lain halnya kami lebih banyak adu mulut. Itu baru antara telur dan bawang, dia kekeuh ingin mencampurkan kecap sementara aku merasa tak perlu kecap. Dia ingin pakai cabe merah ulek, aku lebih suka rawit diiris.

Udahlah, fix. Dari sisi dan alasan apapun kami memang tidak cocok bersama. Kesal karena tidak didengar akupun memasukkan bubuk cabe yang banyak pada nasi goreng saat dia lengah.

Hohoho feel my wrath!

Sesuai keinginanku, juri penilai terkejut dengan hasil masakan kami. Ralat, masakan Raskindra. Awalnya mereka menikmati tapi suapan berikutnya reaksi berubah menjadi kepedesan. Beberapa memuntahkan makanan yang sudah masuk. Kin penasaran, dia mencicipi nasi goreng buatannya. Butuh beberapa detik sampai ia bereaksi juga.

"This crazy chick..." Pandangannya langsung tertuju tajam padaku. Tangannya langsung menyuapiku satu sendok penuh nasi goreng. "Wanna mess with me, huh? Makan nggak?!"

Dia sungguh mengintimidasi ku. Aku terpaksa membantunya menghabiskan nasi goreng kematian sampai bibir bengkak. Sebenarnya aku ingin tertawa, reaksi marahnya benar-benar lucu apalagi melihat wajahnya merah kepedesan. Ugh, this food making my stomach hurt. Sepertinya ini bisa jadi alasan untukku cepat kabur dari acara ini.

1
erzzzyy
tidaaaak
erzzzyy
pasutri koplaaak /Proud/
erzzzyy
lusa pick me
erzzzyy
ngakak jika berkawan ama selingkuhan bapanya /Facepalm/
erzzzyy
enaknya bisa quit kerjaan semua hati /Chuckle/
erzzzyy
terpanaaaa
erzzzyy
suka banget sama alur ceritanya bikin dagdigdug
crownangel
/Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm/
crownangel
kesini karena tiktok /Shame/
crownangel
/Awkward//Awkward//Awkward//Awkward//Awkward//Awkward//Awkward/
crownangel
novelnya ringan bahasanya santai, lanjutkannn
crownangel
Greget protagonisnya /Hey/
crownangel
suka kata-kata englishnya /Sneer/
crownangel
lanjutttt
Sabrina
kin sayaaaang
ForestCream
pls kea cepat jadian ama kin
Iris: kan udah nikah kakak /Silent/
total 1 replies
Kayden
/Drool//Drool//Drool//Drool//Drool//Drool/
Iris
/Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful/
Sabrina
/Drool//Drool//Drool//Drool//Drool/
Sabrina
kinnnnn
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!