NovelToon NovelToon
Menikahi Kakak Ipar Kejam

Menikahi Kakak Ipar Kejam

Status: sedang berlangsung
Genre:CEO / Ibu Pengganti / Pengantin Pengganti / KDRT (Kekerasan dalam rumah tangga)
Popularitas:602k
Nilai: 4.8
Nama Author: mommy R

"Mari kita berpisah"

"Berani sekali kau menantangku! Kau pikir kau bisa hidup tanpa uangku?"

"Selama aku masih bisa bernafas, Tuhan pasti akan memberiku jalan"

"Baiklah, ku beri kau waktu 2 minggu untuk pergi dari mansionku. Aku akan lihat bagaimana menderitanya kau di luar sana tanpa uangku"

Renata membalikkan badan.

"Mau apa kau?"

"Mengemasi barangku"

"Kau tak membawa apapun saat kesini. Jadi pergilah tanpa membawa apapun dari sini"

Renata terpaksa harus menikah dengan Radika sang kakak ipar. Menggantikan posisi kakak kandungnya yang sudah meninggal karena alasan balas budi pada keluarga besar Mahesa yang sudah membiayai kehidupan dirinya dan kakanya saat masih kecil.

Lalu bagaimana kehidupan Renata setelah menjadi istri dari CEO kejam itu?

Apakah ia sanggup meluluhkan hati Radika?

Apakah ia sanggup menerima siksaan fisik dan siksaan batin yang terus terusan di berikan oleh suaminya?

Yuk ikuti kisah serunya.. 😉

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon mommy R, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Perasaan Tersimpan

"Renata" Sapa Tania yang langsung berhambur memeluk sahabatnya

"Tania? Bagaimana bisa kau tahu kalau aku ada disini?"

"Dokter Alex yang memberitahuku"

"Oh. Dokter itu memang.."

"Kenapa?"

"Gak papa kok. Aku hanya sangat merindukanmu"

Kedua sahabat itu pun kembali berpelukan.

Sementara sang Manajer hanya dapat menatap keduanya dengan perasaan lain. Lebih tepatnya hanya menatap intens pada Renata. Karena Manajer Han ternyata sudah menyimpan perasaan suka pada Renata sejak hari pertama Renata bekerja di resto itu.

"Re"

"Ya" Sahut Renata sembari melepaskan pelukan sahabatnya

"Sejak kapan statusmu berubah menjadi seorang istri?"

Deg

Renata terdiam. Matanya menatap manajer Han dan Tania secara bergantian. Hal yang menandakan sebuah keterkejutan.

"Sejak kapan kau menikah?"

Renata nampak kebingungan.

"Manajer, anda sangat menyukai buah jeruk kan? cobalah jeruk ini. Rasanya sangat manis" Renata mencoba mengalihkan perhatian dengan mengambil satu buah jeruk yang ada di nakas dan mengupasnya dengan cepat lalu ia suapkan pada manajer Han.

Manajer Han tak membuka mulutnya sama sekali. Ia malah semakin menatap intens pada Renata hingga membuatnya menjadi salah tingkah dan akhirnya menurunkan tangannya.

Belum sempat tangannya sampai ke bawah, Manajer Han sudah lebih dulu menggenggam erat pergelangan tangan Renata. Dan membawanya ke pangkuan gadis itu.

"Re, kau pernah bilang padaku kalau kau akan mengejar mimpimu. Kau ingin mengumpulkan banyak uang untuk meneruskan sekolah ke perguruan tinggi. Kau juga bilang tak mau memikirkan dulu tentang hubungan dengan seorang kekasih. Dan kau menolak perasaanku karena lebih memilih sendiri dulu untuk sementara waktu. Tapi kenapa semua ucapanmu itu tidak ada yang nyata? Kenapa semuanya palsu?"

"Maaf" lirih Renata menunduk lesu

"Kenapa kau tak pernah bilang kalau kau sudah menikah? Kenapa kau tak pernah bilang bahwa kau juga dalam keadaan hamil?"

"Semua itu bukan keinginanku"

"Apa maksutmu dengan terus membalas semua pesan pesanku? Menjawab setiap panggilanku? Bahkan menerima seluruh perhatianku? Apa maksutmu Re?"

"Aku melakukan semua itu karena aku sudah menganggap manajer sebagai teman terbaik. Sama seperti saat aku yang menganggap Tania sebagai sahabat terbaikku"

"Tapi apa kau tak berfikir bagaimana perasaanku?"

"Maafkan aku manajer. Aku tak bermaksut membuatmu sakit"

"Tapi nyatanya kau sudah menyakiti perasaanku Re. Semua yang kau lakukan itu sama saja kau sedang memberiku harapan untuk terus maju mendapatkanmu"

"Maafkan aku manajer"

Deg

Tubuh Tania membeku saat mendengar semua percakapan antara manajer dengan Renata. Ia tak menyangka jika diantara mereka tersimpan perasaan suka pada keduanya.

Ya, Tania yakin bahwa Renata juga menyukai manajer Han. Karena dulu Renata pernah berbicara kepadanya bahwa sahabtanya itu sangat mengagumi sosok manajer Han.

Dan saat ia bertanya apakah Renata menyukai manajer? Renata menjawab bahwa itu tidak mungkin. Mereka takkan peenah pantaa untuk bersanding karena tak sebanding.

Bukankah itu adalah sebuah jawaban yang sudah jelas? Namun sayangnya Tania tak pernah menyadari hal itu. Ia malah jatuh hati pada sang manajer yang ternyata sudah lebih dulu memiliki perasaan pada sahabatnya itu.

"Siapa laki laki itu?" Tanya Manajer Han

Renata melepaskan genggaman tangan mereka dan memalingkan wajahnya pada jendela yang sedikit terbuka.

"Renata, katakan siapa laki laki itu?"

Renata masih diam.

"Apa benar dia adalah Tuan Radika?"

Deg

"Bukan" Renata menatap sekilas lalu kembali berpaling.

"Jangan berbohong lagi Re. Cukup satu kali saja kau membohongiku. Karena akan bertambah sakit kalau kau kembali berbohong tentang kenyataan ini"

Renata menatap intens sang manajer. Matanya memerah dan mulai berembun.

Tes

Air mata yang sejak tadi ia tahan pun akhirnya jatuk tak terbendung.

"Sejak kapan kau menikah dengan Tuan Radika?"

"Sejak tiga bulan yang lalu"

"Tiga bulan? Berarti saat hari pemecatanmu, kau adalah istrinya?"

Renata mengangguk.

"Apakah pernikahanmu adalah sebuah paksaan?"

"Kakakku meninggal tepat disaat dia melahirkan putrinya"

"Dan kau dipaksa untuk menggantikan tugas kakakmu?"

"Aku harus membalas budi pada keluarga Mahesa"

"Apa? Balas budi? Pernikahan macam apa itu? Apa kau bahagia?"

Renata kembali diam.

"Aku yakin tak ada kebahagiaan di dalam pernikahanmu itu"

"Memangnya aku bisa apa?"

"Re, Tuan Radika adalah laki laki kejam. Kau adalah perempuan yang sangat baik. Sangat tak pantas jika kau harus bersanding dengannya"

"Semua sudah terjadi"

"Kau bisa mundur Re"

"Itu tidak mungkin"

"Apa yang bisa untuk kau pertahankan dari pernikahan ini? Sekarang kau sudah kehilangan calon bayimu. Besok? Kau bisa saja kehilangan nyawamu Renata"

"Aku akan menjalaninya"

"Jangan jadi perempuan bodoh! Berpisahlah! Aku akan menerimamu apa adanya. Aku akan membahagiakanmu. Menikahlah denganku. Aku akan membiayai kuliahmu. Sama seperti janjiku dulu. Aku akan membuktikan ucapanku yang pernah kau tolak itu"

"Maaf manajer. Untuk saat ini, aku akan tetap bertahan. Jika nanti aku sudah tak mampu lagi, maka aku akan pergi dengan sendirinya. Bukan karena alasan untuk melanjutkan hubungan yang bahkan belum pernah kita mulai sebelumnya"

"Kenapa? Bukankah kau sebenarnya juga menyukaiku?"

"Itu dulu. Sekarang kita adalah orang lain dengan perasaan yang tak sama. Aku akan berusaha untuk mencintai suamiku"

"Renata, pikirkan baik baik ucapanmu itu"

"Maaf manajer, aku tetap pada pendirianku"

Manajer Han hanya dapat menggelenglan kepalanya pelan. Ia tak mengerti dengan pola pikir wanita yang di cintainya tersebut.

"Kamu gila!" Seru Manajer sembari melangkah pergi meninggalkan Renata seorang diri dan melewati tubuh Tania yang tengah berdiri mematung di luar pintu ruang rawat itu.

Ya, hanya seorang diri. Karena sejak Tania mendengar bahwa Manajer Han memiliki perasaan pada Renata, ia lebih memilih untuk pergi keluar dari ruangan yang menyesakkan dadanya itu.

"Kau baik baik saja?"

"Dokter Alex?"

"Terkadang kita tidak tau jalan yang akan kita tempuh kedepannya. Apakah tandus atau berlumpur. Tapi kita bisa memilih jalan mana yang akan kita lewati"

"Dokter Alex, saya.."

"Menangislah jika itu bisa membuatmu merasa lebih tenang"

Brugh

Tania lantas menubruk tubuh sang dokter begitu saja. Ia bahkan tanpa sadar telah manangis sesenggukan di dalam pelukan dokter Alex.

Deg

Saat Tania merasa sedikit lega, ia pun langsing tersadar dan melepaskan pelukannya.

"Maaf.."

.

.

1
Soraya
lanjut
Lina Aerlina
lanjut thor
Siti Zaid
Kenapa Renata kabur!!!kalau terus lari dari masaalah..macam mana masaalah nak selesai dan Radika harus extra sabar akan sikap Renata..salah sendiri..kejam amat jadi suami...
sholeha
dari awal aw emang gak suka sma ty hansel laki2 pengecut wkkwkw
Yani Cuhayanih
Renata kabuuuurrrr...
Mommy R: kayaknya sih..
total 1 replies
mama ELA
lah katanya angel ini masih saudara dg dika...lah kok ternyata adek nya manajer han...
Lilik Juhariah
lah baru tahu Renata , gk ada yg gratis di dunia ren, makanya hrs mikir bolak balik kl nrima kebaikan orang
Mommy R: lupa gak mikir
total 1 replies
dewi Santi
Luar biasa
Mommy R: makasih kak..
total 1 replies
kiya
hah ternyata han lelaki spt itu yg suka mengungkit, mending ga usah dekat lbh jauh bakal makan hati diungkit trus, mending sm yg udah tobat aja biasanya lbh bs menahan diri karna ingat kesalahan masa lalu
Mommy R: begitu ya kak.. ?
total 1 replies
Nayla Nazafarin
gmna sih ceritane ik..
dr awal udah dpt gregetnya,tp di baca smpai sini mngecwakan😡😡
merry jen
zmn skrg org nolong kbnykk gk iklss psti mau imblnn ,, balikin smuyy yg hansell kshh ret ,,lki gk maluu dia yg nwrinn tp skrg ungkitt ret gk tau bls Budi
Mommy R: tau tuh si Han..
total 1 replies
Tina Martina
lanjut thor
Mommy R: okee kak
total 1 replies
Ranita Rani
semangat kak,,
Mommy R: siap kk
total 1 replies
Lina Aerlina
haduh ngegantung thor ceritanya, semangat2 baca eh tau nya sampe itu.....heee.....lanjut thor semangat donk 🥰🥰
Mommy R: iya kak.. malasih supportnya
total 1 replies
Siti Zaid
Semangat lg thor menulisnya...setiap hari kakak tunggu lanjutan crita kamu...
Mommy R: iya kak. insyaAllah sedang diusahakan
total 1 replies
Soraya
lanjut thor
Mommy R: iya kak..
total 1 replies
⁽⁽ଘ[♏Le✪🍒]ଓ⁾⁾
Renata single parent aja dulu
fokus sama Raka👍👍😁😁
moga2 Renata dapat jodoh yg mau nerima apa adanya,yg tulus n setia🥰🥰
Mommy R: ammmiiiin
total 1 replies
sholeha
hahha dah tau tu si pembinur suka ngan lu masih aza mau nerima bantuan sekrng apa dah dia emang gK tulus klo tukus gak munkin nuntut balas budi wkwkwkk😂😂😂😂😂
sholeha: rena aza yg bodh berteman kok sama laki yg udah bikin salah paham sama suami wkwkkw 😂😂😂😂
Mommy R: Jaman sekarang susah cari yang tulus
total 2 replies
Tarmi Widodo
boaoh renatta Khan blikan sama mantan suami tunkejam
Mommy R: kan belum balikan kak.. baru memaafkan
total 1 replies
Lina Aerlina
udah bbrapa hari ko dak up thor, bolak balik buka belum ada 😅😅
Mommy R: maaf kak. Author lg terserang demam kemarin
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!