NovelToon NovelToon
Suamiku Bucin Akut

Suamiku Bucin Akut

Status: tamat
Genre:Tamat / CEO / Percintaan Konglomerat
Popularitas:3.9M
Nilai: 4.6
Nama Author: Cinta Halu

Setelah dikhianti oleh pria yang dicintainya, Vani tidak ingin lagi jatuh cinta, tetapi takdir justru mempertemukan Vani dengan Arjuna.
Seorang CEO yang dikenal dengan rumor sebagai pria gay.

Karena suatu alasan, Vani setuju saat Juna melamarnya, karena berpikir Juna seoarang gay dan tidak mungkin menyentuhnya. Namun siapa sangka jika rumor tentang gay itu salah. Juna adalah sosok suami yang begitu memuja Vani.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Cinta Halu, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Pengakuan Yang Menggemparkan

Johan yang melihat itu menjadi panas, Johan bergegas ingin menghampiri Vani, tetapi tangannya dengan cepat ditahan oleh ayahnya. "Jangan membuat malu keluarga!" ucap sang ayah penuh penekanan.

Tatapan semua orang masih tertuju pada Vani, mereka semua masih bertanya-tanya tentang apa yang sebenarnya terjadi? Bukankah barusan sang mempelai wanita berkata jika Vani adalah mantan kekasih sang mempelai pria yang mungkin saja belum mengikhlaskan mantannya menikah, tetapi yang terlihat justru berbeda. Vani saat ini tengah bersandar dalam pelukan pria tampan bernama Arjuna, sosok yang hampir dikenal oleh banyak orang sebagai pengusaha kaya yang menyukai sesama jenis.

"Sial. Dia mencium rambutku. Pria ini mengambil kesempatan dalam kesempitan." Batin Vani yang hanya bisa tersenyum meski dalam hatinya merutuki apa yang terjadi.

"Kau yang meminta bantuanku, jadi aku hanya menyempurnakan sandiwaramu," bisik Arjuna di telinga Vani.

Amelia yang masih tak mempercayai apa yang dilihatnya, mencoba bertanya. "Benar dia kekasihmu?" tanya Amelia dengan nada meledek saat dia merasa Vani berbohong, sebab gosip jika Arjuna seorang gay adalah hal yang melekat pada CEO sukses bernama Arjuna Lakeswara itu. Ditambah lagi Arjuna yang sama sekali tidak pernah membantah semua gosip yang mengarah padanya, membuat Amelia semakin yakin jika Vani asal bicara.

Kebencian Amelia pada Vani bukan tanpa sebab, semua itu bermula saat Amelia tahu jika Johan mencintai wanita lain, bahkan berani mengabaikan serta mempermalukannya tempo hari dengan terus mengatakan mencintai Vani disaat status mereka telah bertunangan

Vani yang mendengar pertanyaan Amelia kembali yakin untuk meneruskan sandiwaranya. Vani membiarkan Juna melingkarkan tangan pria itu di pinggangnya sembari berjalan menghampiri Amelia.

"Dia calon istriku," jawab Arjuna dengan begitu lantang mengatakannya.

Semua kamera tertuju padanya, pengakuan yang begitu besar itu tentu saja mengejutkan semua orang. Beberapa awak media yang memang datang mencari bahan berita dari acara pernikahan pengusaha dan seorang model yang sedang naik daun itu begitu antusias mengumpulkan bahan yang akan mereka jadikan topik berita.

"Bagaimana bisa? Itu tidak mungkin!"

Johan tidak terima dengan apa yang didengarnya.

"Kenapa tidak mungkin? Apa karena aku berbeda dari kalian yang selalu memamerkan semua hal pada dunia seperti sekarang ini?" balas Arjuna melirik beberapa awak media yang ada.

"Semua orang mengenal siapa kau. Arjuna Lakeswara adalah pria yang menyukai sesama jenis," tuding Johan membuat Juna tertawa mendengarnya.

"Sayang, apa kamu juga berpikir seperti itu?" tanya Arjuna menatap mesra pada Vani yang masih terdiam syok atas pengakuan Arjuna yang dia anggap sudah kelewat batas. Vani sama sekali tidak berpikir jika Juna akan berkata seperti itu.

Juna yang menyadari Vani masih syok dengan apa yang dia katakan justru membuat Vani dan semua orang semakin syok saat melihat Juna dengan berani mencium mesra bibir Vani dihadapan semua orang yang ada di sana.

"Ya Tuhan, apa yang harus aku lakukan? Ini semua benar-benar sudah kelewat batas, aku salah orang." Batin Vani yang lagi-lagi terpaksa diam karena semua terjadi juga karena dirinya.

"Vani. Semua ini benar?" Johan terlihat begitu terluka menatap Vani.

"Aku tidak mungkin mengkhianatimu, Jo. Kamu lah yang mengkhianatiku. Kamu yang memulai semua ini, Jo." Batin Vani menjawab.

"Sekali lagi aku ucapkan selamat untuk kalian. Aku juga minta maaf pada kalian. Aku sama sekali tidak bermaksud membuat masalah di acara bahagia kalian," ucap Vani tulus mengatakannya, tanpa menjawab pertanyaan Johan sebelumnya.

Tak mendapat tanggapan apapun dari semua orang yang masih tak percaya dengan apa yang mereka lihat dan dengar, Vani beralih menatap Juna yang masih sangat menikmati perannya. "Sayang, ayo pergi!" ajak Vani yang dengan patuh dituruti oleh Arjuna. Melupakan Dika–sekretarisnya dan kedua sahabat Vani yang hanya bisa mengekor di belakang mereka.

1
Mbing
semangat thor
Cinta Halu: makasih kakak🙏
total 1 replies
Tiwik
Luar biasa
Vivi Alfia Dewi
suami ku dulu juga gak bilang kalau kita pacaran , dia bilang ingin aku jadi istrinya.
Vivi Alfia Dewi
Van kalau gak mau sama Arjuna,kasih ke aku saja,siap menerima /Grin//Facepalm/
Ari_nurin
aku malah jd bingung.. kok Vani mau ya jd kekasihnya Johan yg nyata nyata anak orang yg sdh menyakiti bibi nya .. 🤔 atau sebelumnya dia belum tau .. apa aku yg kelewat bacanya 😂😂
Nonik Anda Swl: mungkin tadinya ngk tahu,mungkin kebongkar setelah putus, pas ortunya datang baru cerita alasan tidak merestui x.
total 1 replies
Ari_nurin
ada ga ya di dunia ini laki laki spt Arjuna ??? meleleh aku 🤭😍😍
Ari_nurin
🤣🤣🤣 klu aku jd Vani aku sdh senewen dewe liat kelakuan Juna 😂😂 sdh baca yg ke 3 kali tp masih tetap ngakak ngebayangin kelakuan Juna 😂
Suci Imas Sadah
Luar biasa
Ila Widayati
andai di kehidupan nyata ada cowo yg kaya gini 🤔🥰
Lina maulina
sudah d klaim sama Juna😅
Lina maulina
egois
Nur😌😊
kok nyalahin orang tua, ya kan kamu juga salah saat sama Vani kamu lebih memilih wanita lain... sadar diri doong.....
Qaisaa Nazarudin
Bukan kah ini yg kalian mau, Kalian metekayasa kamatian Alan,Sekarang Alan tlah mengabulkan permintaan kalian,Semoga jalian bajagia dgn hidup penuh penyesalan,,
Qaisaa Nazarudin
Akhirnya pisang berbuah 2X,, Apa yg pernah Johan dan kluarga nya rasakan sekarang juga di rasakan Alan..
Qaisaa Nazarudin
Temen yg gak bener, Menjerimuskan temen ke kancah dosa bukan lah temen yg baik..
Qaisaa Nazarudin
CALON MANTU ku, Bukannya Johan dan Manda udah nikah,Kok masih CALON??🤫🤫
Qaisaa Nazarudin
Di sini Kohan bilang ISTRINYA,Tapi td Renata bilang CALO MANTU nya,Aku jd bingung sendiri sebenarnya meteka udah menikah apa belum?? Kan di awal bab td meteka udah nikah..
Qaisaa Nazarudin
Renata gak mau Alan mengalamin seperti yg tlah Johan alamin..
Qaisaa Nazarudin
Baru bangun kamu?? Aku pikir kamu madih bobok manis di kamar 🤣🤣🤣🤣
Qaisaa Nazarudin
Harusnya ada Alan sekalian di sana thor, Biar dia mendengar dan mengetahui fakta nya, masa iya Alan tdk mendengar keributan,Lama benar tidurnya,dari saat Johat td yg datang, sekarang Renata dan Rizal yg dtg,Alan madih aja bobok manis wkwkwk,
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!