NovelToon NovelToon
Kebahagiaan Setelah Bercerai

Kebahagiaan Setelah Bercerai

Status: sedang berlangsung
Genre:Poligami / Cerai / CEO / Selingkuh / Janda / Cintapertama
Popularitas:5k
Nilai: 5
Nama Author: Clarissa19

" mas, apa kamu benar benar tidak ingin memiliki anak?"
" tidak perlu terburu-buru sayang, aku mau Kita menikmati waktu berdua dulu"
Rani hanya bisa pasrah saja saat mendengar jawaban dari suaminya. dia berfikir mungkin memang suaminya masih ingin menikmati waktu berdua.
namun hati nya seketika hancur saat melihat foto foto pernikahan suami nya dengan wanita lain.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Clarissa19, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

07_

" IMO!" panggil anak kecil yang berusia sekitar 3 tahun.

Anak kecil itu berlari dengan kaki mungil nya menghampiri Rani yang sedang duduk di kursi cafe.

Rani Lansung menoleh, dia tersenyum tulus lalu menyambut kedatangan bocah itu dengan pelukan hangat.

" olion Lindu IMO" ujar bocah itu dengan suara candel khas anak kecil yang belum pasif berbicara.

" IMO juga rindu Orion" ujar Rani.

Rani membawa Orion keatas pangkuan nya " dimana appa dan eomma nya Rion?" tanya Rani tidak melihat kehadiran kakak ataupun kakak iparnya.

" itu" ujar Orion menunjukkan ke arah pintu masuk cafe di mana terdapat sepasang pacaran yang berjalan dengan bergandengan tangan terlihat sangat romantis.

Kedua pasangan itu tersenyum kearah Rani dan berjalan ke arahnya. Rani ikut tersenyum, dia seneng melihat kakaknya bahagia dengan pasangan nya.

" adik ku satu ini, sudah seperti presiden yang memiliki banyak job. Susah sekali untuk bertemu" ujar Arthur, kakak laki lakinya Rani.

Arthur dewa sky, satu satunya saudara Rani yang masih hidup. Arthur adalah kakak laki lakinya yang tinggal di Jerman bersama keluarga kecil nya yang harmonis. Sedangkan Rani memilih tinggal di Korea.

" iyaa ni, setiap di ajak kumpul keluarga selalu nolak" timpal Emma

Emma Aurora, adalah kakak iparnya Rani. Emma dan Arthur sudah lama menikah dan sudah memiliki seorang putra yang di beri nama Orion pangeran sky. Dan sekarang otw anak ke dua.

" aku benar benar sibuk" ujar Rania " by the way, selamat untuk kehamilan kedua kakak. Semoga Janinnya sehat dan lahir dengan sempurna " ujar Rani tulus.

Usia kehamilan emma baru 6 Minggu. Masih sangat rentan. jadi perutnya pun masih rata.

" terimakasih" ujar Emma " semoga kamu cepat nyusul"

Rani hanya menanggapi nya dengan senyuman. dia tidak ingin menceritakan masalah nya dengan kakaknya. Dia tidak ingin membuat kakaknya khawatir.

mereka memesan minuman terlebih dahulu sebelum melanjutkan percakapan. Rani sudah menghabiskan 2 gelas jus jeruk selama Disini.

" jadi, ada apa tiba tiba kamu mengajak kakak untuk bertemu? Sampai rela terbang ke Jerman" tanya Arthur.

" ada hal penting yang ingin ku bicarakan " ujar Rani serius" aku akan mengurus sendiri bagian saham milik ku. Kakak tidak perlu mengirimkan ku uang lagi " ujar Rani.

Yaa, Rani bukan lah orang miskin seperti yang Danil dan Marvel tahu. Bahkan Danil dan Marvel tidak tahu jika rani memiliki seorang kakak laki laki. Mereka hanya tahu Rani itu hanya lah anak yatim piatu yang miskin.

Nyatanya Rani adalah putri dari keluarga sky. Orang tua Rani memang sudah meninggal, dan mereka meninggalkan perusahaan untuk mereka yang kini sudah di bagi 2 dengan adil.

dulu Rani memilih untuk fokus mengurus rumah tangganya. dan menyerahkan saham miliknya untuk di jaga oleh kakaknya saja. namun untuk sekarang dia akan mengurus nya sendiri.

" itu pilihan yang bagus, aku sudah lama ingin mendengar kabar ini. Besok akan kakak kirim semua surat suratnya" ujar Arthur merasa senang akhirnya adik perempuan nya ini mau mengurus saham nya sendiri.

" tentu, besok aku akan kembali ke Korea. namun tidak akan lama. Aku akan kembali ke Jerman dan menetap disini" ujar Rani

" benalkah? imo akan tinggal disini? " tanya Orion berbinar.

Rani mengangguk" yaa, dan kita akan bisa bertemu setiap hari " ujar Rani.

Arthur menatap rani, dia Curiga pasti ada sesuatu yang terjadi sampai Rani mengambil keputusan ini. Arthur sangat tahu bagaimana kerasnya Rani menolak saham itu apa lagi untuk tinggal di Jerman.

" kalo kamu akan menetap disini, tinggal di rumah kakak Saja" ujar Emma.

" terimakasih kak, tapi aku ingin tinggal di rumah mama saja " tolak Rani.

Kakak iparnya memang baik. namun Rani tetap tidak enak tinggal di rumah kakak nya. Dia takut jika nanti terjadi kesalahpahaman hingga menjadi pertengkaran yang membuat hubungan mereka menjadi tidak baik.

••••••••

Setelah menghabiskan waktu beberapa hari di Jerman. Hari ini Rani kembali ke Korea. rani tidak mengabari Danil. Dia pulang tanpa di ketahui oleh Danil.

Rani berjalan memasuki rumah. Dia masuk ke kamarnya dan Danil. Saat melihat ranjang yang sudah 2 tahun menjadi miliknya, membuat Rani teringat pada perselingkuhan Danil dan Olive.

" ranjang itu bukan milik ku lagi" gumam Rani menatap dingin pada ranjang king size itu " melihatnya saja aku sangat jijik" ujar nya.

Rani mengambil sesuatu dari dalam tasnya. Sebuah kertas yang bertuliskan akta cerai yang sudah dia tanda tangani.

Yaa, Rani sudah mengurus nya sejak pertama kali tahu jika Danil berselingkuh. namun dia tidak memberi tahu siapapun dan tetap pada rencana nya.

Rani meletakkan akta tersebut di atas nakas serta sebuah map yang entah apa isinya" selamat tinggal Danil, terimakasih untuk semua ini" gumam Rani lalu berbalik pergi untuk meninggalkan rumah itu.

" nyonya, nyonya sudah pulang?" tanya bibi saat melihat Rani menuruni tangga.

" sudah bi" jawab Rani tersenyum pada bibi yang telah menjadi saksi nyata rumah tangganya yang terlihat sempurna.

Rani menghampiri bibi lalu memeluknya sebagai pelukan perpisahan " aku harus pergi lagi bi, tolong katakan pada Danil, aku meninggalkan sesuatu di atas nakas dan minta agar dia segera menandatangani nya" ujar Rani

" baik nyonya " Jawab bibi patuh.

bibi tidak berpikir yang tidak tidak. Karena yang dia tahu rumah tangga majikannya berjalan dengan baik. tidak ada permasalahan apapun.

" aku pergi dulu ya bi" ujar Rani berpamitan lalu segera pergi.

1
Ma Em
Semoga Keano benar2 jatuh cinta pada Rani bkn untuk balas dendam pada Danil merebut orang yg dicintai Danil .
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!