NovelToon NovelToon
A Mafia'S Love For A Muslimah

A Mafia'S Love For A Muslimah

Status: sedang berlangsung
Genre:Romantis / Fantasi
Popularitas:846.2k
Nilai: 5
Nama Author: Nurliah Ummu Tasqi

Seorang mafia kelas kakap, Maxwell Powell nyaris terbunuh karena penghianatan kolega sekaligus sahabatnya. Namun taqdir mempertemukannya dengan seorang muslimah bercadar penuh kharisma, Ayesha, yang tak sengaja menolongnya. Mereka kemudian dipersatukan oleh Allah dalam sebuah ikatan pernikahan gantung karena Ayesha tak ingin gegabah menerima lamaran Maxwell terhadapnya. Kehidupan seorang muallaf dengan latar belakang kehidupan gelap seorang mafia mengharuskan sang gadis muslimah yang nyaris sempurna ini harus menguji dulu seberapa mungkin mereka kelak bisa membangun rumah tangga Islami yang seutuhnya.....

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Nurliah Ummu Tasqi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Episode 7. Ditolong lagi

Ayesha dan Ahmed sudah selesai makan. Waktu sudah menunjukkan pukul 7 pagi. Ahmed minta ijin meninggalkan Ayesha untuk istirahat. Sejak dari kampusnya ke rumah yang berjarak 87 km, ia tidak berhenti untuk istirahat sama sekali. Ia ingin merebahkan badannya sebelum pergi mengunjungi pabrik mereka di kawasan pinggiran hutan. Pabrik arang batok kelapa kwalitas ekspor yang kedua orang tua mereka dirikan sejak 4 tahun yang lalu, namun akhirnya baru saja diresmikan satu bulan lamanya, kedua orang tuanya meninggal karena kecelakaan ketika hendak mengembangkan bisnis arang tersebut.

Praktis, Ayesha dan Ahmed menjadi yatim piatu dalam waktu yang bersamaan dan akhirnya pabrik tersebut dikelola oleh kakek mereka karena Ahmed dan Ayesha dipandang masih belum paham untuk menghandlenya pada waktu itu. Tapi setelah tiga bulan belajar memahami seluk beluk bisnis, sambil tetap kuliah, Ayesha dan Ahmed memutuskan untuk terjun langsung mengelola beberapa perusahaan dan pabrik yang sudah didirikan oleh ayah dan ibu mereka. Ayah dan ibu mereka adalah orang-orang Rusia asli namun sudah memeluk agama Islam sejak lahir karena kakek mereka sudah masuk Islam sejak sebelum menikah. Dan kakek mereka masuk Islam karena ingin menikah dengan wanita Rusia keturunan Arab yang beragama Islam.

Kedua orang tua Ahmed dan Ayesha adalah orang tua yang sangat ulet dan gigih dalam mengembangkan ekonomi keluarga. Mereka wafat dengan meninggalkan banyak property dan sumber keuangan. Ada pabrik arang, pabrik sabun, perusahaan konveksi, perusahaan souvenir dan sebuah toko emas serta sebuah swalayan besar di pusat kota dan sebuah rumah sakit amal di pinggiran kota Moscow, ibu kota Rusia. Saat ini semua peninggalannya tersebut diurus oleh Ayesha, Ahmed, kakek mereka Sir Vladimir dan Uncle John, adik dari almarhum ayah mereka. Mereka berempat bahu membahu bekerja sama dalam mengelola harta warisan yang ada dengan prinsip bagi hasil. Siapa yang paling lelah dalam bekerja maka dialah yang memperoleh bagian keuntungan yang paling besar.

Ayesha dan Ahmed dari awal berprinsip, meski semua adalah warisan untuk mereka berdua tapi hukum Islam tetap memberikan hak pada kakek dan pamannya untuk turut menikmati apa yang ditinggalkan oleh anak dan saudara mereka. Apalagi mereka lah yang saat ini menjadi pengganti orang tua kandung mereka. Kakek dan Uncle John adalah wali mereka yang sudah mereka anggap seperti orang tua sendiri.

Ayesha baru saja membereskan perlengkapan berkuda dan memanahnya. Ia akan mengisi kegiatan pagi ini dengan berburu rusa di hutan dekat pabrik arangnya dan rencananya daging rusa yang akan ia dapatkan nanti akan dipanggang untuk pesta nanti malam menyambut kelulusan kakaknya Ahmed yang sukses sidang disertasi kemarin. Ia ingin membuat kejutan pada kakaknya tersebut. Ia tentu akan senang. Daging rusa adalah menu favoritnya juga.

Ketika Ayesha hendak mengambil kudanya yang tertambat di halaman belakang, Ayesha tertegun. Ia melihat Maxwell yang sedang berdiri dari kursinya dan sedang berusaha melangkah ke depan sambil memegang sebuah kayu. Entah dari mana ia mendapatkan kayu itu. Sepertinya kayu bakar untuk perapian yang biasa di simpan Bibi Leida untuk persiapan musim dingin. Kayu itu kadang memang sengaja di jemur di halaman belakang. Ayesha hanya menatap saja dari jauh. Tetapi langkahnya perlahan-lahan mendekat. Ia ingin melihat langsung perkembangan kondisi lelaki yang sudah ditolongnya itu.

Maxwell kali ini berusaha menggunakan kayu yang diambilnya dari penjemuran tadi untuk menopang tubuhnya. Ia kini nekat hendak berjalan. Dengan tertatih-tatih karena kakinya memang masih terasa nyeri ia mencoba terus melangkah. Dadanya tidak sesakit sebelumnya. Ia optimis akan bisa berjalan hari ini. Kini ia sudah bisa melangkah 3 langkah. Lalu 5 langkah dan kini hampir 7 langkah ketika tiba-tiba badannya terasa limbung karena kepalanya tiba-tiba merasa pusing dan tanpa ia sadari, ada batu kecil yang terinjak kayunya sehingga argghhh….hampir saja tubuhnya menyambar bumi yang dipijaknya kalau saja seseorang tidak serta merta berlari dengan sangat cepat menangkap tubuhnya serta menyeret kembali kursi rodanya untuk kembali mendudukkannya di sana. Semuanya berlangsung cepat. Setelah membantu Maxwell duduk kembali di kursinya, sang penolong pun segera berdiri menjaga jarak.

“Kau tidak apa-apa tuan?”

“Oh non Ayesha, terima kasih banyak. Anda selalu saja datang menolong pada saat yang tepat. Sepertinya alam suka mempertemukan kita.”

“Alam diciptakan oleh Allah, Tuhan semesta alam. Allah lah yang menolong dengan mempertemukan kita tuan”.

“Siapakah Allah itu? Maaf saya tidak punya agama”

“Anda seorang atheis? Oh God, di jaman modern yang sangat mudah memperoleh informasi ini betapa rugi seorang manusia jika ia tidak kenal dengan Penciptanya sendiri. Oh maaf tuan, aku tidak bisa berlama-lama. Jika anda inginkan jawabannya, ada sebuah buku yang bisa anda baca di kamar tuan. Semua masalah hidup kita bisa dicari solusinya di sana”, Ayesha mencoba menghindari berkomunikasi berdua dengan orang yang bukan mahramnya ini.

Bagaimanapun, Ahmed memang benar, walau sedang sakit dan lemah seperti ini, pesona Maxwell sangat besar. Wajah Maxwell sangatlah tampan dan terkesan sangat manly. Kulitnya bersih dan badannya tegap berotot dengan tinggi di atas rata-rata pemuda Eropa. Ketika orang memandang sekilas padanya, akan nampak kesan borjuis dan maskulin pada sosoknya. Ayesha tidak ingin terpedaya. Apalagi tadi mereka begitu dekat. Ayesha beristighfar berkali-kali dalam hati. Ya Rabb, jagalah hatiku. Lindungi aku dari perasaan yang penuh hasutan setan ini. Hatinya berkata lirih. Dengan bergegas, ia menuju kudanya. Namun ia teringat sesuatu dan berbalik.

“Bukankah tuan belum sarapan pagi? Tentu tuan saat ini sedang sakit kepala sehingga tadi limbung. Apakah tuan memerlukan bantuan saya untuk ke ruang makan?”

“Oh terimakasih Nona, anda baik sekali. Anda mungkin benar, saya pusing karena belum makan. Tidak usah repot, saya masih sanggup menekan tombol kursi ini. Kalau boleh tahu, hendak kemanakah nona sepagi ini dengan membawa panah?”.

“Aku akan berburu rusa sambil melatih kemahiran berkudaku. Aku masih harus banyak belajar. Berharaplah aku mendapatkan targetku sebelum tengah hari nanti. Aku ingin kau bisa mencicipi rusa panggang Rusia nanti malam”.

“Kedengarannya sangat menyenangkan, aku sangat penasaran dengan masakan seorang gadis Rusia. Namun, sungguh yang paling ku inginkan hanyalah … bisa mendengar suaramu lagi nanti malam non Ayesha”, Maxwell tersenyum manis. Matanya menatap wajah Ayesha yang bersembunyi di balik cadar. Seandainya Maxwell bisa melihat. Dia akan tahu kalau ada rona merah di baliknya disertai ekspresi salah tingkah.

“Sampai jumpa nanti malam, Insyaa Allah”, Ayesha segera berlalu dan menaiki kudanya.

Suara ringkikan kuda pun terdengar dan derapnya terdengar menjauh. Maxwell terkesima. Dia memang gadis yang tidak biasa. Selain jago menembak dan mempunyai analisis yang tajam, sekarang ia juga tahu bahwa Ayesha juga jago menunggang kuda. Mendadak Maxwell teringat sesuatu. Saat ini gadis itu sedang berburu sendirian dengan anak panahnya sambil menunggang kuda, dan terlihat ujung gagang pistol yang menyembul di ujung saku bagian samping bajunya. Bisa jadi ketika peristiwa pembunuhan Joeris terhadapnya waktu itu, Ayesha menolongnya dan membawanya bersamanya dengan menunggang kuda putihnya itu. Oh Ayesha, berarti sudah dua kali kita berdekatan.

Tahukah engkau, hanya nenek dari ayah angkatku saja wanita di dunia ini yang pernah menyentuhku. Engkaulah satu-satunya wanita yang berhasil membuatku tak berdaya untuk tidak memandang jijik padamu. Maxwell bergumam dalam hati. Ia masih heran dengan perasaannya yang aneh saat ini.

1
Nurliah Kisarani Lia
hehehe..maaf ya kk..

/Pray//Pray//Pray/
Eliadorrʕ •ᴥ•ʔゝ☆
lnjt kk
Eliadorrʕ •ᴥ•ʔゝ☆
lnjt kkk plisss
Yuli Budi
ya Allah Thor lama amat 3 thn, wis kedarung lupa jln critane
Nurliah Kisarani Lia: maafin ya..../Pray//Pray//Pray//Chuckle//Chuckle//Chuckle/
total 1 replies
Rudiyan
Cerita yg sangat menarik untuk di baca dan membuat kita ingin tahu apa episode berikutnya
Nurliah Kisarani Lia: tq rudi...smg bermanfaat
total 1 replies
Nurliah Kisarani Lia
semangattttsss
@
bagus bngt Thor crita nya God 👍🏻
Samsuna
Mark ketika jatuh cinta lucu sekali 😂🤭
Samsuna
tegang akuuu
Samsuna
aku sedih Peter meninggal 😭😭😭😭
s
👍👍👍👍👍👍👍👍👍
lupa nama?
yukk bisa yuukk thor up lagi..bismillah.
lupa nama?
nona grace kka sepupu/ adik sepupunya maxwell dong..bukan bibi dong kan anak dari pamannya
Nurliah Kisarani Lia: keduanya sis. sepupu kandung dari Abraham krn anaknya, juga bibi karena adik dari cristine yg juga ibunya maxwel (ibu susu)
total 1 replies
lupa nama?
Dari karya ini banyak pembelajaran yg dapat diambil bagaimana menjadi muslim yg taat kepada Rabb-NYA
Nafid Fajarina
waah.. samaan kaya aku mak otor. baby nya udah berpa bukan nih?
Ibunya Alzam Zaky
di tunggu up nya lagi kak... setia menunggu
Ibunya Alzam Zaky
😭😭😭😭😭
Ibunya Alzam Zaky
ky di pelem Thor
Ibunya Alzam Zaky
mark kamu sana grace sono
Asih Suhermanto
seneng dech di up lagi ini cerita... semangat yaa kak di tunggu kela jutannya
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!