NovelToon NovelToon
Ambil Saja Suamiku

Ambil Saja Suamiku

Status: tamat
Genre:Tamat / Poligami
Popularitas:247.8k
Nilai: 4.6
Nama Author: wahyoeni"23

Dengan dalih untuk menghindari dosa , suaminya menikahi lagi wanita lain.

Sungguh Karenina tidak habis fikir , apa yang kurang dalam dirinya. Menjadi istri yang patuh pada suami sudah ia lakukan , tapi ternyata itu masih saja kurang di mata Arga Dewantara.

Karenina tidak tau , apa ia harus bertahan atau melepas kesakitan dalam hatinya....ia lelah.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon wahyoeni"23, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

35. Bab 35

Rena meremas bajunya , tangannya terasa dingin. Setelah kemaren , Devan memberi lamaran kejutan padanya, hari ini Devan mengajaknya bertemu dengan kedua orang tuanya.

Rena akhirnya luluh juga , melihat Devan yang begitu serius dalam mengejarnya , bukankah ini yang dia mau , laki - laki yang mau berjuang untuk mendapatkan cintanya....dan Rena sangat menghargai perjuangan Devan.

Mendapat saran dari kedua orang tuanya, dan juga para sahabatnya , bahwa jangan sampai dia menyesal jika mengabaikan Devan , apalagi ia merasa Kenzi malah makin menjauhinya , Rena harus berpikiran logis , Devan lah yang harus dia pilih.

Ini bukan pelarian, karena jujur sudah ada rasa dalam hati Rena, bagaimana tidak jatuh cinta coba...jika Devan terus saja menghujaninya dengan kejutan - kejutan manis yang tidak pernah Rena duga.

Mereka kini sudah berada di halaman rumah Orang tua Devan....Devan menunggu Rena menenangkan hatinya sejenak .

" Ren ".

" Hemm iya ".

Devan terkekeh , ia meraih tangan Rena yang tergenggam , " Dingin amat sih , kayak habis dari Freezer aja....".

" Ihhh ...Kak Devan pasti tau aku gugup kan , jangan meledek aku apa ?".

" Jelas tau , tangan kamu saja sudah berubah jadi es batu gini ". Goda Devan agar Rena tidak terlalu tegang.

" Apaan sih , enggak lucu tau ". Rena berusaha menarik tangannya , tapi Devan tahan.

" Aku tau enggak lucu, karena kamu tidak tertawa tapi malah marah , jangan di tarik Ren, diam dulu biar aku hangatkan , biar tegangnya berkurang ".

" Aku takut loh Kak ".

" Apa yang kamu takutkan , Daddy dan Mommy aku makannya nasi sama kayak kamu Ren ".

" Dih makin bikin aku nambah gugup aja , Kak Devan juga enggak bilang kalau kaya raya begini , aku makin insecure tau Kak ".

" Ngapain harus bilang , yang kaya kan Daddy, aku belum sekaya dia , aku harap kamu masih mau menikah denganku meski nanti hidup kita tidak sekaya mereka ".

" Kamu meragukan aku Kak , bahkan aku baru tau kalau orang tua Kak Devan sekaya ini ".

" Loh bukannya kamu berteman dengan Mita , hampir empat tahun loh , apa kamu tidak pernah main ke sini ?".

" Tidak , kami selalu kumpul di luar , jadi persahabatan kami murni tanpa tau latar belakang keluarga kami, kami juga tidak pernah membahas itu ".

" Oke....ayo turun , kita sudah terlalu lama di dalam mobil ".

" Tapi....".

" Ada Mita juga di dalam jadi kamu tenang saja ".

Devan keluar lebih dahulu , lalu berjalan memutar membukakan pintu untuk Rena....seperti inilah salah satu perlakuan manis Devan

" Hati - hati ". Bahkan Devan meletakkan telapak tangannya untuk menutupi kepala Rena , takut calon istrinya itu terbentur pintu mobil.

" Terima kasih Kak ".

" Sama - sama cantik , ayo....kamu bisa meremas tanganku jika kamu masih gugup , tapi kalau sudah jadi istri aku nanti yang akan kamu remas pastilah beda ". Devan mengerlingkan satu matanya.

" Haiss , udah mikir yang tidak - tidak aja tuh otak ".

" Kamu tau ??".

" Tau lah , kemana lagi laki - laki mikirnya kalau enggak urusan itu ".

" Urusan apa , coba bilang ke aku, biar aku tau...".

" Diam Kak....kedua orang tua Kakak sudah melihat ke sini ". Rena mengencangkan genggamannya , ketika sudah terlihat di matanya kedua orang tua Devan dan juga Mita , sahabatnya.

Bukannya marah , Devan malah tersenyum , padahal tangannya makin di remas oleh Rena.

" Mom....Dad , ini yang namanya Rena ". Tapi ketika Rena mau melepas genggamannya, gantian Devan yang tidak mau melepasnya, Alhasil Rena mencium tangan kedua orang tua Devan dengan satu tangan.

Daddy Hamish tersenyum melihat kelakuan putranya , begitupun dengan Mommy Mia.

" Cantik ya Dev....pantes kamu minta cepat - cepat di lamarin ". puji Daddy Hamish.

" Anak mommy pinter milih ".

Rena tersipu mendapat pujian dari kedua orang tua Devan.

" Iya dong , makanya habis lamaran lansung nikah ya Dad ,Mom...".

" Kenapa , kamu takut ya ?".

" Jelas takutlah , orang cakep begini, kalau enggak cepat bisa di samber orang ". Daddy Hamish dan Mommy Mia terkekeh

" Kalian mau nyebrang ya , gandengannya sampai enggak mau di lepas tuh ". Ucap Mita , ia tertawa cekikikan.

" Lepas Kak !". lirih Rena.

" Percuma Ren , enggak bakalan di lepasin sama Kak Devan , kalau bisa mah sekalian mau di ajak ke kamar ".

" Husstt ....anak kecil ngomongnya begituan kamu Mit ". ucap Mommy Mia.

" Kecil apanya Mom , umur aku sama dengan Rena ".

" Panggil Kak dong Mit , kan bentar lagi Rena mau jadi kakak ipar kamu ".

" Iya Kak Devan , nanti ketika saatnya tiba aku akan panggil kakak ipar pada Rena ".

" Eh , kok malah berdiri terus dari tadi , ayo kita makan dulu ya Ren , habis itu kita baru ngobrol - ngobrol sama kamu ".

Makan siang yang hangat , Rena mulai santai, kedua orang tua Devan tidak semenakutkan yang ada dalam bayangannya tadi.

Rena takut tidak di terima apalagi setelah melihat orang tua Devan sangat kaya raya, dibanding dengan keluarganya , yang tidak ada apa - apanya.

" Sini Ren duduk sama Mommy ".

" Iya Tante ".

" Mommy dong Ren , kan bentar lagi mau jadi mantunya ". ledek Mita.....yang mendapat pelototan dari Rena.

" Ha..ha..ha...calon mantu Mommy melotot tuh Mom ".

" Eh Bocil , masuk ke kamar gih !! belajar sana biar cepat lulus ". usir Devan.

" libur Kak, aku mau di sini, habis ini mau pinjam Rena , mumpung dia ada disini ".

" Enggak boleh ".

" Boleh lah , ya kan Mom ?".

" Boleh , tapi kamu diam dulu ya , Mommy mau bicara sama calon mantu Mommy ".

" Siap ". Mita mengunci mulutnya.

" Mommy enggak nyangka kalau kamu dan Mita berteman sudah lama , terima kasih ya , karena berteman dengan kamu , Mita berubah lebih baik , sifat manjanya juga berkurang ".

" Sama - sama Tan , Mita memang dasarnya anak baik kok ".

" Tuh Mom dengar , aku itu anak baik ".

" Iya iya , protes mulu dari tadi....panggil Mommy , Ren ".

" Iya Mm..Mom ".

" Nah gitu kan bagus ".

Obrolan mereka mengalir begitu saja , Rena bersyukur , ia di terima di keluarga Devan.

Setelah selesai bicara dengan Kedua orang tua Devan , Mita mengajak Rena ke kamarnya sampai sore.

Devan yang tadinya berfikir bisa berduaan dengan Rena kesal dengan Mita. Ia terus mondar mandir di kamar adiknya....mau masuk di kunci dari dalam , di ketok pun jawaban dari Mita makin membuatnya kesal.

" Mita....buka Mit , lepasin calon istri kakak ".

" Bentar kak ".

" Enggak ada bentar- bentar lagi , dari tadi itu mulu jawabannya ".

" Rena nya lagi ganti baju , habis mandi dia ".

" Kenapa mandi di kamar kamu Mit , tidak di kamar Kakak saja ".

" Enak saja , kalian belum suami istri tau ".

" Buka Mita ".

Ceklek......

" Kak ...".

Devan mematung melihat Rena yang membukakan pintu untuknya.

" Yahhh malah bengong , Kak Devan ....kedip matanya ". suara Mita membuat Devan sadar.

" Kirain Bidadari, eh ternyata calon istri aku , cantik banget sih ".

" Hoekkk....bisa gombal juga ". ledek Mita.

" Aku mau pulang Kak ". ajak Rena.

" Kok pulang sih Ren , kita kan belum berduaan, dari tadi kamu di kamar Mita , aku belum kebagian ".

" Mending pulang deh Ren , ingat enggak boleh berduaan , nanti yang ketiga setan....bahaya ".

" Sok tau kamu , ya sudah , kita pamit ke Mommy dan Daddy ya , tapi mampir sebentar buat makan , oke ".

" Iya Kak " , " Mit , aku pulang dulu ya ".

" Iya , kalau Kak Devan macam - macam tonjok saja Ren '.

Devan langsung mengacak rambut adiknya ....

Bersambung....

Mampir ke karya Othor yang lain ya 👍🏻😘

1
Kasmiwati P Yusuf
ini yg aku mau tor,perempuan pintar,g munafik,miskin kn tu laki trus tinggal kn..bru lega depak dia dgn cerai
Kasmiwati P Yusuf
perang mau d mulai tor,.aku deq2 kan, .awas klo nina kalah aku nangis torrr...
Kasmiwati P Yusuf
d rmh sayang2 bini,ibadah tunggat tunggit..keluar dr rmh lupa istri..
Nania Nia
Luar biasa
Rahma Putri
luar biasa
Sunarmi Narmi
Ngakak lihat drama kalian.../Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful//Joyful/...semoga terkabul
Sunarmi Narmi
Nunggu Nin...6 bln mungkin buat nata hati dulu...cerai lngsung nikah...yakin...klo dlm kisah nyata bisa asal dah pny selingkuhan ya tapi itu sangsi sosialnya yg ngak nguwatin...mending menjanda dulu...baru stlah semua tenan mikir nikah ini kecepetan kaliii
Sunarmi Narmi
Nunggu masa Idah dulu Bang.....2 bln
Fay
Luar biasa
Sri Wahyuni
ceritanya bagus.
Mumy Zurai
Luar biasa
Diah Susanti
🤣🤣🤣🤣🤣, aq yang wakilin Nur
Diah Susanti
kayak bapaknya wakwaw, di sinetron mak ijah
Diah Susanti
kok aldi🤨🤨🤨
Siti Sri Wahyuni: Terima kasih koreksinya 🙏😘
total 1 replies
Diah Susanti
👍👍👍👍👍👍 buat Nur
Diah Susanti
pengacaranya plesetan hotman paris😁😁😁
Ruzita Ismail
Luar biasa
Yati Syahira
terima anin biar tdk fj teror lakor ama mantan
Yati Syahira
ribuut aja trus ntar lgi juga cerai boleh ngemplang
Yati Syahira
gendheng lakor sama dgn laki pengkhianat
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!