NovelToon NovelToon
Pernikahan Paling Luar Biasa

Pernikahan Paling Luar Biasa

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat / CEO / Konflik Rumah Tangga- Terpaksa Nikah / Nikah Kontrak / Pernikahan Kilat / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati
Popularitas:15.8M
Nilai: 5
Nama Author: Anak Kost

Sebagai imbalan pinjaman, majikan Rembulan ingin dia menikahi cucunya yang dingin, Kenzo Smith, dengan cara yang ekstrim yaitu menidurinya.

Meski kehormatannya sebagai perempuan dipertaruhkan, Rembulan tidak punya pilihan lain selain setuju demi melindungi ibunya yang sakit dari para penagih utang.

Namun, Kenzo memandangnya seakan-akan dia benar seorang pelacur dan tanpa ampun mempermalukannya.

"Ketika kamu telah melahirkan seorang anak untukku! Kamu tidak lagi diperlukan, pada saat itu aku akan membuangmu, menceraikanmu! karena itu adalah satu-satunya fungsimu di sini!"

Hati Rembulan sangat sakit bagai tertusuk pisau. Tapi dia tidak bisa melakukan apapun dan hanya bisa mengandalkan kesempatan ini.

Rembulan mengamati pria asing yang tertidur di sebelahnya, dan mengambil sebuah keputusan…

Apakah pernikahan ini akan berakhir setelah terlahirnya seorang anak? Atau Kenzo akhirnya harus menelan kata-katanya sendiri?

.

.

Ikuti Instagram aku ya : @anak_kost_joy

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Anak Kost, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Episode 4 : Hidup yang diremehkan.

Episode 4 : Hidup yang diremehkan.

***

“Ya sudah Kakek, aku ke kantor dulu … ingat, Kek, jangan terlalu baik dan lembek kepada orang lain, kita tidak tahu apa niat yang sebenarnya dari dia!” ketus Kenzo berdiri lalu matanya dan wajah angkuh itu melihat tajam kebawah.

Kearah Rembulan dengan tatapan curiga dan remeh, seolah menghina dan meragukan kesulitan yang tengah dihadapi Rembulan.

Ya, Kenzo merasa wanita muda ini pasti hanya ingin meminta uang secara cuma-cuma dari kakeknya.

Saat Rembulan mendengar ucapan remeh lelaki yang tidak ia kenali suaranya itu, rasa sakit menghujam jantungnya.

Hatinya sakit sekali, bukan saja karena masalah ibunya yang diculik, mata dan mulut tetangga yang jahat yang menghinanya dari ujung kepala hingga ujung kaki.

Dan sekarang, saat lelaki yang tak ia kenali ini pun merendahkan dirinya serendah mungkin.

Saat lelaki itu jelas-jelas melihat, Rembulan meletakkan kepalanya menyentuh tanah memohon dengan sangat rendah demi menyelamatkan ibunya.

Bahkan disaat pilu ini, Rembulan tetap mendengarkan ucapan remeh dan meragukan kesakitan dan penderitaannya.

Tidak adil?

Ya, Rembulan merasa sangat tidak adil, dia sampai tak sadar saat ia mengangkat wajahnya.

Bola mata yang berlinang air mata sampai matanya kabur, dia tidak bisa melihat dengan jelas wajah lelaki angkuh yang ada di hadapannya.

Akan tetapi bisa dipastikan oleh Rembulan jika wajah itu adalah wajah menghina dan merendahkan kerendahan hatinya.

Tetapi setelah beberapa detik mata mereka bertemu, Rembulan langsung menunduk lagi.

Tidak adil?

Tentu, tetapi dia masih membutuhkan uluran tangan dari tuan rumah untuk menyelamatkan Ibunya.

“Deg!”

Saat Kenzo melihat wajah pucat dan mata polos dari wanita yang kelihatan masih sangat muda, entah mengapa rasa pahit di lidah langsung terasa.

Dia seolah menyesal mengatakan penghinaan nya barusan, gadis ini sepertinya jujur dan tengah berada di tepi jurang sekarang.

‘Apa-apaan itu?’

‘Kenapa dia menyedihkan sekali!’

‘Ah! Itu bukan urusanku!’

Ketus Kenzo tidak mau ambil pusing, dia sudah pusing masalah pekerjaan, tidak ada waktu untuk orang lain.

“Yasudah Kek, aku pergi dulu, malam ini aku akan menginap di hotel yang aku katakan, karena ada pertemuan dengan rekan bisnis ekslusif disana …”

Kenzo memberitahu kakeknya lagi mengenai informasi yang sebenarnya sudah diketahui oleh Reynold.

Ya, mengapa Kenzo kembali lebih cepat karena rencana pertemuan bisnis penting mereka dimajukan satu hari, oleh karena itulah dia sangat sibuk hari ini.

Saat pertemuan itu, Kenzo tidak akan pulang dan menginap di hotel saja, agar dia bisa istirahat lebih lama.

***

Setelah Kenzo pergi, Reynold segera membantu Rembulan, karena waktunya juga sudah mepet.

Reynold memanggil suruhannya untuk menjemput Ibu Rembulan, Tasya sekarang juga dan melunasi hutang-hutang ayah tiri Rembulan.

Hanya membutuhkan sekitar 10 menit, Tasya sudah dilepaskan dan hutang ayah tiri Rembulan lunas sepenuhnya sekarang.

Akan tetapi mungkin karena saat perjalanan mobil yang digunakan para penagih hutang sempit membuat Tasya kekurangan oksigen dan harus dilarikan ke rumah sakit.

Rembulan sudah berada di rumah sakit bersama suruhan kakek Reynold.

“Terimakasih Pak, sudah mengantarkan Ibu saya ke rumah sakit ….” Rembulan menunduk dan berterimakasih kepada suruhan Kakek Reynold.

Namun suruhan Reynold itu menolak rasa terimakasih Rembulan, karena ia melakukan ini atas dasar perintah Tuan nya.

“Berterimakasih lah kepada Tuan Reynold, dia yang memintaku mengurus segalanya …”

.

.

.

1
theodora krisna
Lumayan
Denny Srivina Barus
Luar biasa
Estefina Mandagi Mandagi
tetap semangat berkarya love you
Siti Aminah
othor emang bisa aj nge frank reader...
Siti Aminah
semoga sumpah serapah ny Rembulan terjadi pd diri Bimo
Siti Aminah
semoga hatinya kenzo tdk gamang dan tdk berubah pendirian
Wati Devi
Luar biasa
Wati Devi
Lumayan
Alina Amaliyah
karyanya bagus thoor
Denisya putri
biar traveling sendiri2 tor 🤣🤣🤣🤣
Denisya putri
semngat bulann 😘
Usmi Usmi
kok rembulan gak d kabarin ibu nya sajit
Usmi Usmi
kenapa LG se Kenzo hadeh labil
Usmi Usmi
bohong amat orng tidak menyadari perasaan nya tapi nafsu nambah terus gelok
Usmi Usmi
ini mah lebay masak tidak bisa membedakan mana mengoda dan ber bicara dan ber gerak
Usmi Usmi
mulut pedas dia jg yg galau aneh
Usmi Usmi
kayak orng gak sekolah tho cara manggilnya
kl orng gak suka itu gak harus nafsuh juga liat rembulan aneh
Usmi Usmi
nyessel nanti hadehhhh
Usmi Usmi
ujung ujung nya micinn nanti 🤣🤣
userunknown
mntp
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!