NovelToon NovelToon
Legenda Kaisar Raja Dewa

Legenda Kaisar Raja Dewa

Status: sedang berlangsung
Genre:Spiritual / Epik Petualangan / Mengubah Takdir / Fantasi Timur / Kelahiran kembali menjadi kuat / Reinkarnasi
Popularitas:2.6k
Nilai: 5
Nama Author: Sh1-Han

Nanggong Li adalah orang dari dunia modern yang memiliki kekasih cantik. Namun, karena ia tidak terlalu tampan dan tidak punya latar belakang, ia malah dikhianati dan akhirnya menghilang. Setelah itu, ia bereinkarnasi menjadi seseorang yang dianggap sampah di dunia kultivasi, dengan mewarisi ilmu dari dunia lamanya serta bantuan roh primordialnya.

Di sana, ia memiliki kekasih yang kuat dan disebut sebagai wanita tercantik di wilayah timur. Seorang yang dianggap sampah ternyata bisa memiliki wanita yang bahkan seseorang yang sudah dianggap kuat pun tidak bisa mendambakannya. Apakah Dongfang Ling bisa mengubah takdirnya sebagai seorang “sampah” dari keluarga terkemuka?

Judul lain : From Mortal to Divine Emperor: Transcending All Worlds

Genre : Komedi,Romance,Adventure,Action,Fantasi timur

*****#### KARYA SEDANG DALAM REVISI *****####

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Sh1-Han, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Chapter-28 Kau Ingin Aku Memilih?

Ling Xuan melepaskan topeng hitamnya, membiarkannya jatuh dan terkubur di dalam kesadaran nya. Di hadapannya, bayangan sang ibu berdiri begitu nyata, memancarkan kehangatan yang kontras dengan dinginnya dendam yang baru saja membakar jiwanya.

"Ibu..." ucapnya

Langkahnya sempat terayun maju, ingin merengkuh sosok yang paling ia rindukan itu. Namun, tepat sebelum jarinya menyentuh cahaya tersebut, Ling Xuan berhenti mendadak. Ia terdiam sejenak, lalu perlahan memutar tubuhnya, membelakangi bayangan sang ibu dan menatap tajam ke arah Gerbang Dao yang megah namun penuh belenggu.

Bibirnya menyunggingkan senyum miring yang sarkastik. "Baiklah... kupikir waktunya untuk menghentikan drama menyedihkan ini. Sialan!"

Iblis Hati yang semula merasa di atas angin, kini tertegun. Raut wajahnya berubah menjadi penuh keheranan yang luar biasa. "B-bocah... apa yang otak kecilmu itu pikirkan? Jangan bilang kau berniat menghancurkan Gerbang Dao ini?!"

Ling Xuan tidak menjawab dengan kata-kata manis. Ia menatap Iblis Hati itu dengan ekspresi sinis yang mampu membuat bulu kuduk berdiri. "Entahlah, tapi hatiku sedang memikirkan sesuatu yang sangat gila."

Seketika, ia menghunus pedangnya. Bilahnya bergetar hebat, mengeluarkan aura ungu kemerahan yang kini jauh lebih murni dari sebelumnya.

"Kau ingin aku memilih, kan?! Maka dari itu, akan kuperlihatkan apa pilihanku yang sebenarnya!" Ling Xuan mengarahkan ujung pedangnya tepat ke tengah-tengah Gerbang Dao yang melambangkan kehendak langit.

Iblis Hati itu mulai panik, matanya melotot tajam. "H-hei, hei, hei! T-tunggu! Jangan gila, woi! Berhenti! Apa yang kau lakukan?!"

Ling Xuan mengabaikan teriakan itu. Ia mencengkeram gagang pedangnya dengan kekuatan penuh, hingga urat-urat di lengannya menonjol. "Jalan Iblis?! Jalan Dewa?! Jalan Langit?!"

"Ini... adalah pilihan yang kubuat sendiri!"

**"PEDANG PENEBAS SEMESTA!!!"**

Iblis Hati itu seketika pucat pasi, wajahnya berubah menjadi karikatur ketakutan. "Woi, anj***! Sialan, brengsek! Lu mikir apa, woi!!!"

**CRACK!**

Suara ledakan yang memekakkan telinga bergema saat tebasan itu menghantam struktur gerbang. Retakan besar muncul, menjalar seperti jaring laba-laba, dan dalam sekejap, gerbang yang menjadi dambaan setiap kultivator itu hancur berkeping-keping.

Dampaknya sangat mengerikan. Tubuh Ling Xuan mulai terlihat retak, seolah-olah kulit dan tulang-belulangnya akan hancur menjadi debu. Di dalam kepalanya, pesan Dao yang agung dan berat terdengar seperti guntur.

*"Menghancurkan jalan Dao! Kau pikir ingin memasuki jalan apa, bocah sialan?!"*

Ling Xuan tidak gentar. Di tengah rasa sakit yang merobek tubuhnya, ia tetap tersenyum. "Jalan apa? Jalan apa yang akan kupilih? Tentu saja bukan Iblis! Bukan Dewa! Bukan juga Dao Langit!"

"Dao-ku adalah milikku sendiri! Bukan milik langit, bukan milik surga!"

Ia melangkah maju dengan angkuh, melewati reruntuhan gerbang lama menuju sebuah gerbang lain yang tiba-tiba muncul—gerbang yang memancarkan cahaya emas murni namun terasa sangat liar. "Mungkin ini adalah pilihanku yang sesungguhnya."

Di sisi lain, Iblis Hati itu berlarian panik. Ia mencoba kabur dari tubuh Ling Xuan, berusaha menghancurkan jimat penghalang yang pernah dibuat oleh ayah Ling Xuan dahulu. Ia menyiapkan serangan terkuatnya, menghantam jimat kelas dewa yang membelenggunya.

"Kampret! Pak Tua itu benar-benar royal! Bahkan membuat jimat kelas dewa hanya untuk mengurung kesadaran anak ini supaya tidak dirasuki Iblis Hati lain!" gerutu sang iblis dengan kesal.

Ling Xuan menoleh, menatap Iblis Hati yang sedang kalang kabut itu. "Hei, kau sedang apa? Kemarilah, ikut aku memasuki gerbang ini."

Iblis Hati itu menatap Ling Xuan dengan air mata yang mulai menetes karena frustrasi. "Aku adalah mantan pewaris Sekte Kekacauan! Mana mungkin aku mau tunduk padamu, bocah bau kencur! Apalagi jalanmu melawan kehendak langit! Mana mau aku bepergian dengan orang yang menjadi incaran langit? Membayangkannya saja sudah membuatku merinding!"

Ling Xuan tertawa lepas, sebuah tawa yang terdengar sangat jujur. "Kau mengira aku membawa petaka? Haha, tenang saja, sekarang aku sudah jauh lebih tenang." Ia menatap iblis itu dengan senyum tulus yang langka.

"Kemarilah! Kau sudah menderita selama ini. Kau yang telah mengambil alih tubuhku saat aku berada dalam bencana maut, kau selalu menolongku. Kau bukanlah benih kehancuran, melainkan hanya seekor iblis kecil yang memiliki bakat menantang langit."

Mendengar itu, pertahanan mental sang iblis runtuh. Ia menangis tersedu-sedu. "Haaaa!!! Bos!! Aku... aku merindukanmu! Akhirnya kau mengingat semuanya, Bos!"

Ling Xuan tertawa dan dengan gemas menjentik kepala kecil iblis itu. "Dasar nakal."

Ia melihat lengannya yang mulai pulih dan bergumam pelan, "Dahulu aku kalah dalam peperangan di Alam Atas, lalu terlahir kembali di dunia modern, dan sekarang kembali lagi ke sini... itu sangat lucu! Tak kusangka bisa bertemu teman kecil dari kehidupan lalu."

Iblis Hati itu terlihat sangat senang, ia langsung terbang dan memeluk Ling Xuan erat-erat. "Bos!! Akhirnya aku bisa melihat senyummu lagi! Tenang saja, Bos, jika lain kali bertemu para musuh itu, aku akan berada di garda depan membantumu! Pasti!"

Ling Xuan menghela napas panjang, merasa beban berat di pundaknya sedikit terangkat. "Baiklah, ingatanku sudah sedikit pulih semenjak aku memutuskan ikatan dengan langit."

Ia melihat sosok Iblis Hati itu perlahan berubah wujud menjadi seekor kelelawar kecil berwarna merah keunguan yang terlihat unik.

"Ayo Bos! Walau ranah kita menurun 99%, tekad kita tetap sama!" seru kelelawar kecil itu semangat.

Mereka berdua tersenyum puas dan melangkah bersama membuka gerbang emas tersebut. Gerbang menuju **Jalan Kaisar**—bukan menuju petaka, melainkan menuju kehidupan baru yang mandiri.

Begitu mereka melintasi gerbang, aura Ling Xuan melonjak dengan sangat keras hingga mengguncang cakrawala, memicu munculnya **Petaka Langit** yang legendaris. Kilatan petir merah mulai mengumpul di atas kepalanya.

Ling Xuan menatap ke atas, menantang petaka itu. "Petaka ya? Kemarilah!"

Ia duduk bersila di tengah padang pasir, menggerakkan lengannya untuk melakukan sebuah jurus yang sangat gila: **Jurus Pelepasan Pertahanan**.

Iblis Hati yang kini dipanggil **Xiao Hei** itu terkejut setengah mati. "B-Bos! Kenapa kau melepas semua pertahananmu?! Cepat perbaiki pertahananmu sebelum petaka itu menyambar!"

Langit bergemuruh hebat, menciptakan petir-petir merah yang mengandung kekuatan penghancur. "Kemarilah, petir brengsek!" tantang Ling Xuan.

**DUARRR!**

1
Efendi Riyadi
alur ceritanya acak²an thor
Han: Di bawah 23 emang acak acakan 🙏
total 1 replies
Crimson
Kwkwkwk ku kira keras ternyata kertas, belajar lagi dek. dek🤣🤣
Crimson
Cewek yang seperti inilah yang harus di kasih paham /Panic/
Han: Yoi mirip jule
total 1 replies
Skyrenzz'
komen pertama👍
Han: mantap
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!