NovelToon NovelToon
Obsesi Majikan Psychopath

Obsesi Majikan Psychopath

Status: tamat
Genre:Romantis / Misteri / Balas Dendam / Kriminal / Tamat
Popularitas:5.6M
Nilai: 4.9
Nama Author: Cece Virgo

Area 21++
Kekerasan

"Ka-kamu pembunuh?" Bulan tercengang

"Akhirnya kamu sudah tahu juga. sekarang, tanda tangani ini!" sebuah surat perjanjian dilayangkan kepadanya

"Mengurus kebutuhan lahir dan batin ku sampai waktu yang ditentukan. jika menolak, kabur dan mengadu pada orang lain, kau dan keluarga kau akan ku lempar ke Neraka!" ancam Guntur

Terikat Perjanjian menjadi Pembantu di kediaman pria psikopat yang gemar menyiksa siapa saja yang telah mengusik kehidupannya, untuk kedua kalinya kehidupan suram untuk Bulan yang terjerat dalam perangkap ini.

Bulan terpaksa menjadi tawanan pria itu, mulai mengurus hidupnya, hingga menjadi bual-bualan hasrat gairah dan siksaan tanpa melakukan kesalahan.

Rembulan, nama indah yang bersinar terang, seketika menjadi lebih suram bak kelabu cenderung hitam, tatkala terperangkap dalam Obsesi Majikan Psychopath

Apa yang terjadi pada pria bernama Guntur itu?
Apa misinya menjadikan Bulan sebagai tawanan?

****

Fllw ig @cece_virgo24
Add fb, elce kha

Baca juga karyaku yang lain, tekan profilnya 😉🙏

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Cece Virgo, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Aku Bukan Psikopat!

🌺🌺🌺

"Alhamdulillah, keadaannya sudah membaik. tapi ingat--pengobatan kejiwaannya harus dimulai kembali. pasalnya penyakit jiwa itu lebih beresiko tinggi terhadap orang sekitar, bukan hanya pada diri sendiri." ujar Dokter

"Baik, Dok, saya akan menuntunnya untuk kembali menjalani terapi."

"Bagus, saya sudah siapkan surat rujuk untuk kembali kontrol dengan spesialis yang menangani hal ini, nanti jemput ke ruangan saya beserta resep obatnya, ya."

Bulan mengangguk.

"Jadi sudah bisa pulang, kan, Dok?" sela Guntur yang berjarak beberapa meter dari para wanita itu

"Sudah, jika cairan infusnya telah habis, ya, Tuan. alangkah baiknya kalau pagi-pagi begini dibawa berjemur." ujar Dokter, diangguki oleh Bulan yang hanya manggut-manggut paham

Setelahnya tenaga medis itu melenggang pergi keluar meninggalkan ruangan tersebut. disisi lain, Guntur merasa kesal sekali. pasalnya ia harus berkurung ditempat seperti ini.

"Sabar, bentar lagi kok. mending makan dulu lalu kita jalan-jalan." Bulan mengambil nampan yang berisi sarapan pagi yang disediakan untuk pasien.

Guntur menatap benda itu, ia bergidik melihat makanan yang tidak ada variasinya sedikit pun. katanya makanan rumah sakit itu tidaklah enak, kurang micin tentunya. membuat Guntur tidak berselera menatap makanan seperti itu

"Aaaaak!" Bulan menyodorkan sesendok makanan kehadapan mulut pria ini

"Nggak mau, aku gak selera melihatnya."

"Kenapa? ini enak tau!" Bulan mencicipinya sedikit, lumayan enak walau tidak seenak masakannya

"Yasudah, makan saja sama kamu." sarannya

"Eh, kok gitu, ini kan khusus pasien. ayo buruan, aaaaak!! biar cepat pulang lho." bujuknya

"Mending beli makanan diluar, untukmu juga. yang itu buang saja."

"Ck! mubazir! lagian makanan diluar itu belum tentu sehat dan aku juga belum lapar, cepatan!!" desak Bulan, lelaki ini benar-benar keras kepala

"Huh, baiklah. tapi kamu juga makan!"

Bulan terpaksa menyanggupinya, suapan pertama pun lolos memasuki mulut pria ini. kemudian beralih menyuapi dirinya sendiri. Guntur tersenyum hambar menikmati makanan kurang micin itu, ia terpaksa langsung menelannya setelah sedikit kunyahan ia lakukan. Guntur menatap lekat wajah cantik alami yang ada pada wanita ini, tidak ada riasan sedikit saja sudah terlihat menawan walaupun ada sedikit luka dibagian wajah itu.

"Kamu harus kembali menjalani terapi kejiwaan, jika tidak, akan berdampak buruk pada kesehatan kamu." ujar Bulan dalam mode serius

Guntur terpaku mendengarnya, ia diam sejenak memikirkan pengobatan yang sempat ia hentikan demi membalas dendam kepada para tawanannya.

"Aku nggak bisa sebelum semuanya beres." tolaknya

"Jangan lakukan hal kriminal lagi, emang kamu nggak sayang sama aku? sama anak kita jika saja dia sudah tumbuh disini?" Bulan menyentuh perutnya, menatap sendu kepada pria ini

Guntur beralih menatap perut datar milik Bulan, ia memang sangat menginginkan anak dari wanita ini, bahkan ingin menikahinya walaupun belum ada cinta diantara mereka. namun Guntur telah terobsesi dengan tubuh Bulan, apalagi perhatian dan kasih sayang yang diberikan wanita ini walau hanya sekedar kepedulian terhadap teman, telah mampu mengurangi sikap tempramentnya.

"Ah iya, aku lupa. aku ini kan cuma objek pelampiasan hasratmu. mana mungkin ada rasa sayang, tau sendirilah sikap psikopat bagaimana, tidak memiliki hati untuk menyayangi dan lebih cenderung terobsesi dengan apa yang telah dia lakukan." ketus Bulan

"Aku bukan psikopat! kalau psikopat sudah pasti aku siksa dan bunuh kamu kayak difilm-film barat itu." bantah Guntur

"Tapi hampir sama. pekerjaan kamu menyiksa orang yang entah dimana kamu lakukan. dan malam itu--baju dan pisau itu--kau habis membunuh orang. apa bedanya dengan psikopat? aku tahu apa yang kamu lakukan itu adalah tuntutan dari penyakit yang kamu derita dan melampiaskannya kepada mereka agar kamu puas. tapi kamu mikir, nggak, efek kedepannya gimana? lambat laun pasti perbuatanmu akan tercium oleh polisi, dan kamu dijerat hukuman bertahun-tahun bahkan dihukum mati. emang kamu nggak mikir perasaan Papa kamu yang menyayangimu? mengharapkanmu meneruskan perusahaannya? emang kamu tega membiarkan Papa kamu mengurus perusahaan sampai dirinya tidak berdaya? dan semalam kamu baru mengatakan ingin punya anak dariku, apa kamu juga nggak mikir gimana masa depannya yang juga kehilangan rasa kasih sayang dari orang tuanya? apa kamu ingin anakmu jadi korban selanjutnya, merasakan apa yang kamu rasakan? kamu egois terhadap bayi suci yang tidak tau apa-apa itu!" omel Bulan panjang lebar, ia hanya ingin membuka wawasan luas untuk otak dangkal pria ini.

"Aku tidak bermaksud begitu." Guntur menggelengkan kepala, menatap punggung tawanannya yang menghilang dari ambang pintu

Bulan merasa kesal, lelaki itu ternyata sangat egois sekali. menginginkan anak darinya namun tidak berniat untuk memperbaiki kehidupannya. kalau Guntur tetap terus seperti ini, anaknya akan hidup dalam bayang-bayang kejahatan sang ayah. dan lambat laun anaknya pula akan merasakan sulitnya hidup seperti ini

"Aku nggak mau punya anak darinya! lihat saja, aku akan beli pil KB!" gerutunya

Bulan tetap terus melangkah entah kemana tujuannya, tidak mempedulikan lagi tentang pria itu. mungkin sekarang lebih baik bila Guntur gledek merenungkan perkataannya.

🌺🌺🌺

1
Juna Dong
luar biasa
Intan Arista
Biasa
IndaHque ARin
Luar biasa
Desyi Alawiyah
Buruk
Desyi Alawiyah
Astagfirullah...😩😩
Desyi Alawiyah
betul sekali 👍
Desyi Alawiyah
anak kecebong...🤭
lily
kalo dipanggil Bul, kaya nama kucingku Bul Bul 🤭
Nur Damayulian
mampir..kok aku gak bisa like ya
Qaisaa Nazarudin
Nah itu jantung Guntir udah berdegup kencang, Katanya sebelum ini gak pernah berdegup saat melihat Bulan..😄
goodluck⛓️📌
bagus dan menarik👍
Vera Wilda
Terima kasih Thor ceritanya ...
Vera Wilda
wajar sich mentari gak mau memaafkan, mungkin klo d sayat2 GT bisalah d obatin, dan klo kaya bisa operasi plastik , tp ini d lecehkan juga, siapa yg terima ....
Vera Wilda
Biarin lah biar sadar Guntur nya... klo belum ketangkap polisi gak akan sadar Guntur tetep kapan gila dia 🤭😄
Vera Wilda
mudah2an s Bulan tau klo Mentari d sekap dan d siksa oleh Guntur, biar Guntur d tinggalin oleh Bulan akhir nya stress dan gila dia 🤭😁😁😁
Vera Wilda
Tidak manusiawi... semoga semuanya cepet k tangkap polisi... saya membenci setiap orang yg melecehkan perempuan 🤔🤔🤔🤔
Vera Wilda
apakah Mentari kakak nya Bulan adalah Mantan kekasih nya Guntur Thor ?
Vera Wilda
ini yg d Tawan ini emang nya punya salah ya Thor sama Guntur ? saya benci banget klo ada novel yg perkosaan2 GT 🤔🤔🤔🤔
Vera Wilda
Bingung Thor sakit apaan sich s Guntur ?? semoga nanti ada keterangannya sakit yg d derita Guntur 😊
Vera Wilda
ada ya seorang ibu seperti maminya Bulan hanya karena jelek dia membenci anaknya ? 🤔
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!