NovelToon NovelToon
Gairah Dosen Introvert

Gairah Dosen Introvert

Status: tamat
Genre:Dosen / One Night Stand / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Kehidupan di Sekolah/Kampus / Menikah dengan Kerabat Mantan / Tamat
Popularitas:1.5M
Nilai: 4.9
Nama Author: Navizaa

Berniat menghilangkan rasa sedih dan kecewa lantaran melihat kekasihnya selingkuh dengan musuh bebuyutannya. Devina Alvares memutuskan pergi minum ke sebuah club malam.

Dibawah pengaruh alkohol, Devina justru melakukan hal gila dengan memaksa seorang pria menghabiskan satu malam panas bersamanya.

Namun sial baginya. Pria itu ternyata seorang dosen killier dan introvet. Hal yang lebih gila lagi, dia adalah paman dari mantan kekasihnya.

Bagaimana nasib Devina setelah sadar dan mengetahui jika pria yang diajaknya tidur adalah Alexander?

Lantas, bagaimana dengan respon Alexander yang sudah mengambil keperawanan dari mantan kekasih keponakannya?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Navizaa, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Sandiwara Cinta

Happy Reading.

Devina melangkah perlahan dengan jantung yang berdegup kencang, sungguh tidak pernah dia bayangkan jika akan ada adegan seperti ini dalam hidupnya.

Alexander bahkan tidak mengatakan apapun setelah pertemuannya dengan Mama Fraya, karena kedua orang tuanya juga tidak mengatakan apa-apa.

Begitupun dengan kakaknya Daffa, yang seakan tidak tahu menahu tentang semua ini, padahal Devina yakin jika Daffa juga ikut andil dalam semua rencana ini.

Langkah kaki jenjangnya menuruni anak tangga satu persatu menuju tempat di mana pesta pertunangan nya akan digelar.

Pesta!

Ya, ternyata kedua keluarga besar itu sepakat untuk mengadakan sebuah pesta kecil-kecilan yang hanya diadakan oleh keluarga besar mereka. Daddy David dan Mommy Stella dengan terang-terangan mengatakan jika mereka menerima Alexander sebagai menantunya.

Devina bisa apa? Mereka kadung terlalu suka dengan Alexander, begitu pun sebaliknya, Mana Fraya juga langsung menyukai Devina sejak pertama kali bertemu.

Suara hils Lima centi yang dipakai Devina membuat semua orang mendongak untuk melihat sang bintang utama turun dari lantai atas, tatapan kagum dan terpesona terlihat di mata semua yang memandang.

Devina terlihat begitu memukau, membuat Alexander berasa ingin segera membawa wanitanya itu ke kamar dan mengurungnya semalaman.

'Dia memang beda!' batin Alexander.

Sedangkan Devina yang melihat Alexander sedang menatapnya dengan tatapan intens, seakan matanya berbicara bahwa pria itu benar-benar mencintainya.

Wanita itu berdecih dalam hati, semua ini hanyalah settingan yang di buat oleh Dosen Killernya itu. Alexander memang sangat licik, memanfaatkan kecerobohan dirinya yang saat itu sedang mabuk dan memintanya tidur dengan nya.

Membuat malam itu sebagai penjerat untuk merantai nya agar bisa menurut.

Tapi bukankah mereka sama-sama menikmatinya? Ya, jujur Devina memang terbuai oleh semua hal tentang Alexander, lalu bagaimana dengan pria itu, bagaimana kalau Alexander memang hanya menganggapnya sebagai partner?

Devina hanya takut jika dia selalu bersama Alexander, akan semakin jatuh ke dalam pesonanya dan bisa jadi jatuh cinta terhadap pria itu.

Pria itu sangat menakutkan, selalu bisa membuat jantung Devina berdebar kencang, bahkan rasanya jika berada di dekatnya, Devina merasa darahnya berdesir setiap saat.

Ah, sudahlah! Devina akan mengikuti alur yang di buat oleh Alexander terhadapnya.

Tatapan mata Devina menyapu ruangan di mata sudah terlihat sebagian besar keluarga William dan juga Alvares.

Ada Tante Dania dan Paman Marco yang tersenyum ke arahnya. Paman Danish dan juga Bibi Lula yang masih terlihat cantik datang jauh-jauh dari Florida bersama tiga anak kembarnya yang juga sepupu Devina, yaitu Daniella, Kenzo dan Arshell.

Usia ketiganya tiga tahun lebih muda dari Devina dan Daffa. Setelah saling menyapa dan juga menanyakan kabar pada sepupunya itu, akhirnya Devina berjalan ke arah Alexander yang sudah menunggunya sejak tadi.

"Wah, kamu cantik sekali, nak?" puji Mama Fraya. Memang benar jika malam ini Devina benar-benar terlihat sangat cantik.

"Devina memang cantik, Ma, dia juga sangat baik, benar-benar calon istri idaman, karena itu aku sangat mencintainya," ucap Alexander menatap mata Devina.

Tentu saja itu membuat Devina terkejut karena tatapan Alexander benar-benar berbeda.

'Apa aku hanya salah lihat atau memang Mister Alexander begitu lihai untuk bersandiwara, sehingga tatapan itu syarat akan cinta?' batin Devina.

Bahkan mata mereka tidak terputus, seakan memiliki magnet yang membuat keduanya saling tertarik dan sulit untuk di lepas.

"Egehm!! Dad, sepertinya kita harus segera menikahkan mereka, lihatlah keduanya seperti tidak bisa saling dipisahkan," seru Daffa membuat Devina dan Alexander salah tingkah.

Tetapi hal itu malah membuat semua orang tertawa, bahkan ada yang menggoda kedua pemeran utamanya itu sampai membuat pipi Devina memerah.

"Sudah-sudah, nanti kalau masalah itu kita akan membicarakannya lagi, sekarang sebaiknya acara inti segera di mulai," ucap Daddy David.

Akhirnya Alexander dan Devina saling bertukar cincin, lagi-lagi Devina dibuat salah tingkah dengan kelakuan Alexander yang benar-benar membuatnya menjadi wanita yang sangat dicintai.

"Sayang, aku harap dengan ikatan ini, hubungan kita bisa lebih kuat dan saling mendukung satu sama lain, dan juga membuktikan bahwa kamu sudah ada yang memiliki," ucap Alexander kemudian mengecup bibir Devina sekilas.

Sontak semua tamu yang hadir langsung bertepuk tangan.

"Aku mencintaimu," ujar Alexander.

"Aku juga, mencintaimu," jawab Devina sedikit kaku.

Mama Fraya dan Milea saling berpelukan, keduanya sangat bahagia, akhirnya pewaris Tahta klan Wiliam memiliki calon pendamping yang setara dengannya.

'Seandainya semua ini kenyataan, tentu aku akan sangat senang, Mister tidak terlalu buruk menurutku dan dia bisa dengan mudah membuat ku melupakan pria brengsekk itu! Tapi sayang, ini semuanya hanyalah sandiwara yang tidak di setting!' batin Devina.

Alexander menatap sang calon istri yang tengah melamun sambil menatap Mama dan Kakaknya.

"Sayang, ada apa?" Devina menoleh dan menggeleng lemah.

"Tidak apa-apa, ehmm, bagaimana perasaan mu, Mister?"

"Panggil aku sayang, Devina, kita tidak sedang berada di kampus," bisik Alexander.

"Baiklah, sa-sayang," jawab Devina menurut, bukankah semuanya sudah berjalan terlalu jauh, tapi sejujurnya dia juga begitu menikmati perannya yang menjadi calon istri pura-pura seorang Alexander William.

"Nah, begitu lebih bagus," Alexander tersenyum, "perasaan ku malam ini begitu bahagia, aku senang bisa membuat keluarga ku bahagia seperti ini," jawab Alexander yang juga ikut menatap Mama dan Kakaknya.

Devina merasa hatinya bagai di remas ketika mendengar ucapan pria yang berada di sampingnya ini.

'Devina, jangan berharap tinggi!'

Bersambung

1
Aisyah Aisyah
hayooo jadi bingung sendiri kan
Sulati Cus
ok
Ima Kristina
kalau jadi zoey mending pergi saja daripada gak dianggap yang penting kebutuhannya dipenuhi Aron
Ima Kristina
Devina bikin om dan keponakan saling bermusuhan
Ima Kristina
Alex bener bener ya pake kekuasaannya agar Devina setuju segwra menikah
Ima Kristina
Bagus Devina kamu harus tegas jangan biarkan Alex menyentuhmu lagi sebelum menikah
Ima Kristina
Kalau rasa cinta tulus pasti bisa menahan nafsu sampai menuju halal
Ima Kristina
Kenapa kamu gak mau disentuh sama Aron dulu karena secara naluri kamu gak yakin
Ima Kristina
horang kaya menikah dengan horang kaya juga jadinya tambah kaya dong
Ima Kristina
Devina salah paham sama ungkapan hati Alex
Ima Kristina
next
Ima Kristina
Aron selingkuh karena nafsu trus kamu gimana Devina.... ok pas mabuk bisa dimaklumi tapi pas di kamar Alex apa bukan nafsu juga
Ima Kristina
hadehhh Devina muna gitu ...selama pacaran sama Aron gak mau disentuh tapi pas disentuh mas dosen menikmati
Ima Kristina
Aron tega banget ngomong begitu sama zoey seolah dia tidak bersalah saja
Ima Kristina
wah dosen killer maunya nyosor mulu dekat Devina
Ima Kristina
Hahahaha rasain bingung kan jawabnya makanya jangan bohongi ortu
Ima Kristina
Penasaran dengan reaksi Aron kalau kekasih Pamannya adalah Devina
Ima Kristina
cie cie ...ada yang terbayang bayang pada kejadian panas itu
Ima Kristina
Dosen killer ngaku ngaku
Ima Kristina
waduh waduh dosen killer ngaku ngaku kekasih Devina....nekat juga
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!