NovelToon NovelToon
Mengandung Benih Adik Ipar (Reinkarnasi)

Mengandung Benih Adik Ipar (Reinkarnasi)

Status: tamat
Genre:Tamat / Reinkarnasi / Hamil di luar nikah / Nikah Kontrak / Cerai
Popularitas:1.3M
Nilai: 4.5
Nama Author: sayonk

Vivian Lian di hidupkan kembali setelah mendapatkan pengkhianatan dari suaminya dan adik tirinya. Di kehidupan lalu, dia mempercayai ibu tirinya dan adik tirinya hingga berakhir mengenaskan. Dia pun melakukan cinta semalam dengan calon tunangan adik tirinya hingga mengandung anak sang CEO demi membalaskan rasa sakit hatinya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon sayonk, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Pengkhianatan

"Lepaskan!!" Teriak seorang wanita tak berdaya. Dia terus meronta saat dua preman menyeretnya ke salah satu gedung tak terpakai. Kedua preman itu tertawa menjijikkan.

Sedangkan kedua preman di belakangnya tertawa sambil memandangi tubuh elok wanita di depannya. Semua preman itu menggunakan tato di kedua tangannya.

Buk

Kedua preman itu mendorong tubuh Vivian hingga tangannya kanannya membentur ke salah satu beton gedung.

"Apa yang ingin kalian lakukan? Aku akan memberitahu suami ku. Kalian ingin uang kan? Aku akan memberikannya, suami ku tidak akan melepaskan kalian!" Teriak Vivian. Urat lehernya terlihat menghijau dan seakan putus.

Gelak tawa pun muncul di wajah ke empat preman itu. Antara kasihan dan tidak, tapi ia butuh uang. Bisa-bisanya wanita di depannya tidak tau kalau semua ini adalah rencana suaminya.

"Kau ingin kami menghubungi suami mu?"

Salah satu preman yang berkuasa di antara mereka berdua. Dia pun menggunakan vidio call hingga terlihatlah suaminya bersama dengan adik tirinya. Kedua matanya memanas, dadanya bergemuruh melihat adik tirinya berada di pangkuan suaminya itu. Adik tirinya menggunakan gaun ungu, bagian belakanganya terbuka dan kedua dadanya seakan menyembul keluar. Dia pun menatap sinis pada Vivian.

"Hay Kak, bagaimana kabar mu?"

Cup

Tanpa tau rasa malu, adik tirinya yang selalu ia sayangi ternyata mencium bibir suaminya.

"Kalian!!"

Wanita di dalam ponsel itu tertawa geli. "Bagaimana rasanya hidup dalam kebodohan Kak? Ah iya benar, aku dan suami kakak memang saling mencintai."

"Kalian mengkhianati ku?!" tanya Vivian dengan nada geram. Hatinya terasa hancur melihat mereka berdua. Selama ini ia selalu mempercayai adik tirinya dan ibu tirinya. Ia kira mereka sangat menyayanginya ternyata semuanya hanyalah palsu.

Suaminya, Feng Yang malah tertawa. "Selamat menikmati hari mu istri ku."

Bip

"Feng Yang!!!" teriak Vivian, ia tidak terima ponsel di depannya langsung mati begitu saja. Dengan biadabnya pria itu malah menyebloskannya ke dalam preman. Ingatan kisah cinta dari mereka hancur berkeping-keping. Banyaknya memori seperti debu yang berterbangan.

"Bagaimana?" Pria itu tertawa. "Ternyata kau istri bodoh yang hanya dimanfaatkan oleh suami dan adik mu."

Vivian terdiam, ia tidak mau hidupnya ternodai. Bahkan melayani pria yang berstatus suaminya itu ia langsung jijik setelah mendapatkan kenyataan ini. Ia tidak ingin tubuhnya di korbankan lagi. Lebih baik ia mati secara terhormat dari pada harus mengotori tubuhnya.

Bruk

Ke empat preman itu terkejut, wanita di depannya langsung membenturkan kepalanya ke beton, hingga darah segar mengalir deras dari kepalanya.

"Bagaimana ini? Dia mati?" Salah satu preman bersuara.

Kedua mata Vivian terasa berat, pandanganya mulai kabur. Seandainya ia bisa di hidupkan kembali. Ia akan membuat suami, adik tiriinya dan ibu tirinya itu membayar apa yang mereka telah lakukan.

Kedua matanya terasa berat, ia mencoba memaksa untuk membuka kedua matanya. Kedua telinganya mendengarkan suara yang memanggil namanya. Dalam sekejap waktu berputar beberapa tahun lalu.

"Vivian .... Vivian ...."

Kelopak mata indah itu pun terbuka dan melihat beberapa orang di sekelilingnya, ada ibu tirinya, adik tirinya dan ayahnya.

"Vivian, kau sudah bangun sayang," ucap seorang pria. Raut wajah khawatirnya terlihat jelas. Pria itu pun mengecup kening Vivian. "Syukurlah, kau sudah sadar sayang."

Vivian mengingat kejadian yang menimpa dirinya, bukankah ia sudah mati? Semuanya terasa mimpi tapi nyata? Ia tidak percaya.

"Syukurlah kau sadar Vi, Mommy sangat khawatir."

"Kakak aku takut terjadi sesuatu pada mu dan besok kita akan bertemu dengan tunangan kita."

Mendengarkan ucapan adik tirinya, kebingungannya kini terjawab. Ternyata dia kembali ke pertunangannya dua tahun lalu.

1
Devi Sri lestari
Luar biasa
Desi Belitong
enak bener anak nya suruh orang yang jaga
Desi Belitong
kamu lemah anderson membuat mu akan kehilangan vivian
Dewi Antris
Luar biasa
Leli Ratnawati
Kecewa
Wahyun Yuni
aku masih penasaran
Sripuan
Luar biasa
Sinta Amma MRasyid
Buruk
Surati
bagus ceritanya 👍🙏🏻
Daffa Alauna
Luar biasa
naomi
logika aj nih Thor KLO gw d suruh ngerawat anak mantan idiiiih soriiiiii....jiwa emak gw meronta baca novelmu kaga masuk di akal sehat gw
Mugu: Sepakat......
total 1 replies
Nazia wafa abqura Nazia wafa abqura
bagus
Ryan Jacob
semangat Thor
Afifah Nahda Rafanda
Luar biasa
Miyagi Mitsui
malas lah .aku mau tinju muka Si a anderson
Mulyanih Mulyanih
Kecewa
Mulyanih Mulyanih
Buruk
Kayla M.z.k
ending nya mengecewakan
Nicky Nick
vivian tgglin aja si anderson itu.. laki2 ga' pny pendirian
Nicky Nick
hadeeeh anderson yg tegas dong elina masa lalu & vivian masa dpnmu..
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!