"Wahh... Ini pertarungan antara tingkat Energi Murni tahap 9... Pasti pertandingan ini akan berjalan dengan menarik." Ucap Lyan.
"Yaaa.. Semoga saja benar begitu... Tapi Kau tidak bisa sesantai itu untuk menikmati pertarungan ini Lyan... Ingatlah, siapapun yang memenangankan pertarungan babak perempat final pada putaran kedua ini akan menjadi lawanmu pada putaran semifinal nanti." Kata Master Gyo.
"Yang dikatakan Senior benar... Sebaiknya Kau mengamati pertarungan ini dengan baik dan menemukan titik lemah lawanmu agar Kau bisa mengalahkannya..." Ucap Laxus.
"Tentu saja Aku tidak akan bersantai-santai untuk menikmati pertandingan ini.. Aku akan mendengarkan saran kalian untuk menganalisa kelemahan lawanku... Aku pasti akan memenangkan kompetisi ini...!!!" Ucap Lyan.
Pertandingan antara Dony dan Angel pun akhirnya dimulai. Terlihat Angel yang memulai serangannya terlebih dahulu dengan mengarahkan telapak tangannya kearah Dony dan meneriakkan nama sebuah jurus.
"Tapak Es Beku...!!!" Teriak Angel.
Tiba-tiba disekitar telapak tangan Angel membentuk sebuah tapak yang terbuat dari es melaju kearah Dony yang akhirnya membuat Dony berusaha menangkis dengan lengannya, seketika itu juga lengan Dony yang menangkis jurus tersebut terlihat membeku.
"Hahaha... Lumayan juga jurusmu ini meskipun bagiku ini seperti digigit oleh serangga." Ucap Dony yang terlihat meremehkan Angel.
"Baiklah... Jika Kau ingin bertukar jurus denganku seperti ini, kali ini giliranku yang akan memperlihatkan jurusku..." Lanjut Dony.
Seketika itu juga, Dony mengepalkan tangannya membentuk sebuah tinju, kemudian tinju Dony terlihat seperti dialiri oleh aliran listrik disekitarnya dan kemudian tinju itu diayunkan kearah Angel dari kejauhan sambil meneriakkan nama sebuah jurus.
"Tinju Petir Maut...!!!" Teriak Dony.
Tinju Petir Maut yang ukurannya kira-kira 2 kali lipat lebih besar dari kepalan tinju Dony pun mengarah ke Angel. Jika Angel tidak menghindari nya mungkin Angel akan terluka parah akibat sengatan listrik yang diciptakan oleh jurus tersebut... Tapi Angel tidak terlihat akan menghindari jurus tersebut, melainkan dia seperti akan berusaha menangkis jurus itu sama seperti yang Dony lakukan sebelumnya.
Ketika Angel menangkis jurus Tinju Petir Maut, dia termundur beberapa langkah dan lengannya yang dia gunakan untuk menangkis jurus Tinju Petir Maut terlihat berbekas akibat sengatan listrik pada jurus tersebut.
"Jurus yang mengerikan, Aku sepertinya harus serius melawannya dan mengakhiri pertarungan ini dengan cepat selagi dia terlihat santai dan lengah seperti itu." Gumam Angel dalam hati.
Angel kemudian berlari kearah Dony dan terlihat disekitarnya terdapat sekitar puluhan tapak yang terbentuk dari sebuah es tercipta yang kemudian diarahkan ke Dony.
"Badai Tapak Es Beku...!!!" Teriak Angel.
Dony yang melihat jurus tersebut terkaget dan kemudian terlihat tergesa-gesa mengerahkan jurusnya.
"Rentetan Tinju Petir Maut...!!!" Teriak Dony.
Sama seperti jurus Angel, jurus yang Dony gunakan ini juga membentuk puluhan tinju petir, jurus mereka berdua pun saling bertubrukan dan menimbulkan suara ledakan besar yang membuat mereka berdua tertutupi kepulan asap yang tercipta oleh ledakan jurus mereka... Disaat kepulan asap itu mulai memudar, terlihat mereka berdua masih saling beradu pukulan yang membuat pertarungan diantara mereka berdua terlihat seimbang dan sulit untuk diprediksi siapa yang akan memenangkan pertarungan ini.
Penonton yang menyaksikan pertarungan ini pun bersorak karena terhibur oleh pertarungan yang sengit dan seru ini... Dilain sisi terlihat seorang pemuda yang merupakan salah seorang peserta yang lolos dari babak penyisihan dan masuk kebabak perempat final hanya tersenyum menyaksikan pertarungan ini. Dia adalah Erwin, seorang pemuda berusia 18 tahun yang telah mencapai tahap akhir dari tingkat Energi Murni tahap 9... Dia merupakan salah seorang kandidat yang diyakini akan memenangkan kompetisi ini karena dia merupakan pemilik tingkat Energi Murni terkuat diantara yang lain setelah Gremio mencapai tingkat Energi Bumi tahap 1... Selain itu dia juga merupakan seorang pemuda yang pendiam dan dingin, tak banyak yang mengetahui tentang latar belakangnya yang sangat misterius.
"Ini pertarungan yang sengit... Aku jadi ragu apakah bisa mengalahkan salah satu diantara mereka yang memenangkan pertarungan ini... Hahaha." Ucap Lyan sambil tertawa sambil menggaruk kepalanya.
"Kau ini bodoh atau apaa??? Jika kau ingin mengucapkan hal seperti itu, seharusnya Kau memasang raut wajah yang cemas...!!! Tak terlihat sedikitpun dari raut wajahmu jika Kau ragu tidak akan dapat mengalahkan mereka yang memenangkan kompetisi ini..." Kata Master Gyo.
"Aku memang ragu karena mereka lebih kuat dariku Master.... Tapi tidak tahu mengapa terdapat sebuah keyakinan didalam hatiku yang membuatku merasa jika Aku masih memiliki peluang untuk mengalahkan mereka..." Kata Lyan.
"Ikutilah apa yang dikatakan oleh hatimu itu... Jika hatimu merasa yakin kau bisa mengalahkan salah satu diantara mereka yang lolos, Kau juga harus mempercayainya karena sebuah keyakinan yang kuat terkadang akan menghasilkan sesuatu yang berada diluar nalar atau mungkin Kau bisa menyebut itu sebuah keajaiban." Ucap Laxus.
"Baiklah Sesepuh.. Terima kasih atas sarannya... Dibandingkan dengan mereka yang sedang bertarung sekarang, ada seseorang yang mengganggu pikiranku... Dia adalah pemuda yang berdiri disana, dia terlihat sangat kuat dan Aku merasa tidak ada peluang sekecil apapun untukku mengalahkan dia..." Ucap Lyan sambil memandang kearah Erwin.
"Kau punya insting yang kuat juga... Aku juga merasakan jika dia adalah yang terkuat diantara kalian yang mengikuti kompetisi ini... Dari aura yang dia pancarkan, dia setidaknya sekarang sudah mencapai tahap akhir dari tingkat Energi Murni tahap 9... Tapi ingatlah Lyan, sesulit apapun lawan yang akan Kau hadapi, akan selalu ada cara untuk mengalahkannya... Lagipula perbedaan kekuatan kalian tidak terlalu jauh dan kalian berdua masih berada ditingkat yang sama." Kata Master Gyo.
"Terima kasih Master, setelah mendengar kata-katamu Aku jadi sadar tak ada yang perlu Aku takutkan sebelum Aku berhadapan dengannya." Ucap Lyan.
Kembali kearena kompetisi bela diri tingkat energi murni, pertarungan yang tadinya sempat sengit, sekarang Angel terlihat perlahan mulai kewalahan menahan serangan Dony dan mulai terpojok... disaat itu juga mereka melancarkan serangan secara bersamaan, ketika serangan mereka saling bertubrukan, Angel pun terpental sambil memuntahkan dasar segar... Tidak menyia-nyiakan kesempatan itu, Dony pun langsung melancarkan serangan kepadanya.
"Tinju Petir Maut...!!!" Teriak Dony sambil menghantamkan pukulannya ketubuh Angel.
Bak disambar petir, pukulan telak tersebut membuat Angel jatuh dan terluka parah... Akan tetapi, Angel masih berusaha untuk berdiri, karena dia tidak ingin kalah dalam kompetisi ini dan kehilangan kesempatan untuk mendapatkan uang yang akan digunakan untuk ibu nya berobat. Dengan susah payah akhirnya Angel dapat berdiri, dia mengarahkan kedua tapak tangannya kepada Dony dan meneriakkan nama sebuah jurus.
"Tapak Es Raksasa...!!!" Teriak Angel.
Tiba-tiba muncul sebuah tapak es besar yang kira-kira ukurannya sekitar 1 meter mengarah kepada Dony... Tidak menganggap remeh jurus tersebut, Dony pun membalas serangan tersebut dengan meneriakkan nama sebuah jurus.
"Rentetan Tinju Petir Maut...!!!" Teriak Dony.
Tapak Es Raksasa itu kemudian hancur akibat jurus Rentetan Tinju Petir Maut milik Dony, sebenarnya mungkin jika dalam kondisi prima, jurus Tapak Es Raksasa milik Angel tak akan hancur dengan semudah itu, tetapi karena sekarang dia berada dalam keadaan terluka parah, jurus Tapak Es Raksasa itupun melemah... Itu dikarenakan Angel baru menguasai jurus ini sekitar 15% dari kekuatan aslinya, untuk mengeluarkan 15% kekuatan dari jurus ini secara maksimal, maka Angel harus dalam kondisi prima... Jurus ini akan mengikuti kondisi tubuh pengguna jika sang pengguna baru menguasainya dibawah 40% dari kekuatan asli... Jika menguasai jurus ini diatas 40% dari kekuatan asli, maka dalam kondisi terluka parahpun akan tetap bisa mengeluarkan kekuatan maksimal dari jurus ini.
Ketika jurus Tapak Es Raksasa milik Angel hancur, terlihat sekitar ada puluhan tinju petir mengarah kearah Angel dan berhasil mengenainya secara telak yang membuat Angel terjatuh... Akan tetapi Angel masih saja berusaha untuk bangkit berdiri meskipun sudah terjatuh berkali-kali disaat dia berusaha bangkit...
"Aaa.. Akuuu tidak boleh kalah disini." Ucap Angel yang terus berusaha bangkit berdiri sambil meneteskan airmata.
Melihat Angel yang belum menyerah tetapi sudah sulit untuk bangkit berdiri, Wasitpun akhirnya memutuskan kalau pemenang kompetisi adalah Dony.
"Ibuuu Maafkan Akuuuu..." Ucap Angel sambil menangis.
"Aku tidak berguna sama sekali Ibuuu... Karena tidak bisa memenangkan kompetisi ini dan tidak bisa membawa pulang uang dari kompetisi ini untuk membelikanmu obat...!!!" Teriak Angel.
Mendengar ucapan Angel, didalam hati Lyan berjanji jika dia memenangkan kompetisi ini maka sebagian uang yang dia menangkan akan dia berikan kepada Angel untuk pengobatan Ibunya... Meskipun tidak pernah merasakan kasih sayang dari seorang Ibu, Lyan memiliki jiwa tolong menolong yang tinggi... Dia tidak ingin Angel ditinggalkan oleh orang terpenting didalam hidup Angel sama seperti dirinya yang tidak ingin kehilangan Kakeknya sendiri.
Akhirnya pertarungan perempat final putaran kedua telah berakhir dan memasuki babak perempat final putaran ketiga.. Pada pertarungan ini yang akan berhadapan adalah Mei dan Elis...
Mei adalah seorang gadis yang berusia 17 tahun tetapi memiliki kekuatan tingkat Energi Murni tahap 9, sedangkan Elis adalah seorang gadis yang berusia 16 tahun dan kekuatannya berada ditingkat Energi Murni tahap 8... Kedua gadis ini sama-sama memiliki penampilan yang menawan dan dipuja-puja oleh para pria yang berada didesa rumput... Yahh... Bisa dibilang Desa Rumput ini merupakan tempat dimana para gadis cantik jenius tinggal.
Akhirnya kedua peserta ini memasuki arena pertempuran... Dan wasit pun telah memberikan aba-aba yang menandakan jika pertandingan babak perempat final putaran ketiga ini telah dimulai...!!!
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 420 Episodes
Comments
K4k3k 8¤d¤
💌👍🏻💌👍🏻💌👍🏻💌👍🏻💌
2024-01-23
1
K4k3k 8¤d¤
mantab thor lanjut terus update sampai tamat ditunggu sama para reader yang setia menanti mu update kembali
2024-01-23
0
Do Di
pertama2 bagus juga sih ceritanya.lanjut thof
2023-11-26
1