Pendekar Dewa Siluman
Hutan Terkutuk menjadi saksi bisu sebuah pertempuran dahsyat selama tujuh hari tanpa henti.
Peperangan antara kekuatan Iblis dan Dewa Suci yang terjadi meninggalkan ratusan ribu mayat yang terbaring di tanah. Menyisakan dua orang yang saling menatap satu sama lain.
Tubuh mereka berdua terlihat bersimbah darah. Tak ada satu pun dari mereka yang masih memiliki tenaga untuk menyerang.
Seorang pria paruh baya menatap seorang wanita yang berusia pertengahan tiga puluh tahun dengan kedua mata setengah terbuka.
"Sampai kapanpun kekuatan iblis tidak akan pernah menang melawan kekuatan suci!"
Wanita tersebut justru tertawa kecil dengan kondisi tubuh yang sudah mencapai batasnya. "Tidak ada pemenang yang keluar dari pertarungan ini, kau dan aku akan segera mati, berhentilah berharap, kau sudah gagal dalam memenuhi takdirmu, terimalah kenyataan bahwa kekuatan Iblis tidak akan pernah lenyap dari dunia ini!"
"Andai aku memiliki waktu lima tahun lebih lama sebelum bertemu dengan penyihir iblis ini, mungkin aku bisa mengalahkannya tanpa harus kehilangan nyawa."
Pria yang memiliki nama Bima Agung tersebut menyadari, sekeras apapun ia berusaha, kekuatan jahat tidak akan pernah menghilang dari dunia.
Bima Agung kemudian menatap Roh Naga Langit yang tengah berada di belakangnya, dengan kondisi yang hampir sama dengannya.
"Shen Long... Waktuku tidak banyak lagi, tubuhku sudah mencapai batasnya... Aku harap penerusku tidak gagal seperti diriku... Kau latihlah ia hingga ia sanggup menyelamatkan dunia ini dari kehancuran..."
Perkataan Bima Agung hanya dijawab anggukkan kepala oleh Roh Naga Langit miliknya.
Sebelum menghembuskan nafas terakhirnya, Bima Agung melepaskan Roh Naga Langit beserta sembilan Roh Suci lainnya, yang menjadi pengikut setianya ke berbagai tempat di seluruh penjuru dunia.
Melihat hal itu, Penyihir Iblis tersebut ikut melepaskan sepuluh Roh Iblis miliknya ke seluruh penjuru dunia.
Roh-roh tersebut kemudian tersegel di berbagai tempat dan hanya penerus Dewa Suci serta Iblis Hitam yang dapat membangkitkan serta melepaskan Roh itu dari segel yang mengurung mereka.
Setelah itu, kedua manusia pilihan tersebut menemui ajalnya. Pertarungan dahsyat antara kekuatan Dewa Suci dan Iblis Hitam menyisakan dataran yang tandus, serta kerusakan alam di sekitarnya.
Hari tersebut dikenang sebagai peristiwa bersejarah yang kelam dan nama Bima Agung dikenang sebagai seorang legenda bagi umat manusia.
Kini umat manusia hanya bisa menunggu lahirnya seorang manusia pilihan yang mewarisi kekuatan Dewa Suci untuk menyelamatkan dunia dari kehancuran.
****
Pada zaman dahulu peperangan antara manusia dengan siluman selalu terjadi pada semua daerah di belahan dunia.
Namun seiring berjalannya waktu, siluman bertambah kuat dan menjadi sangat sulit untuk dikalahkan. Hal itu membuat sebagian manusia memilih bersekutu dengan siluman.
Dengan cara mengendalikan kekuatan siluman tersebut, menjadikannya sebagai peliharaan, serta menjadikannya sebagai senjata perang untuk menguasai dunia.
Hal yang membuat bangsa siluman tersebut menjadi semakin kuat adalah energi alam yang diserapnya. Sebab semakin tua usia siluman maka akan semakin banyak energi alam yang ia serap, membuatnya semakin kuat dan semakin buas. Hal itu membuat tak jarang manusia menjadi korban dari keganasan siluman itu.
Hingga pada suatu masa, saat umat manusia berada di ambang kepunahan, muncullah seorang pendekar yang memiliki tingkat bela diri yang sanggup memerangi siluman-siluman yang sudah berusia ribuan tahun.
Pendekar tersebut bernama Bima Agung. Bima Agung adalah pendekar pertama yang mencapai tahap tertinggi dan mampu mengimbangi bahkan mengalahkan Siluman yang berusia ribuan tahun, sebab ia memiliki hati yang suci dan kecerdasan tinggi dalam mempelajari ilmu bela diri.
Bima Agung menjadi sangat kuat setelah berhasil mengumpulkan sepuluh Roh Siluman Putih dan menjadikan mereka sebagai sekutunya, sekaligus sumber kekuatan yang sangat besar. Ia bersama dengan sepuluh Roh Siluman Putihnya berhasil membunuh satu per satu Raja dan Ratu siluman, bahkan sanggup membunuh Legenda siluman.
Namanya tersebar dengan sangat cepat dan menjadi terkenal di seluruh belahan dunia. Banyak manusia yang mendatangi pria tersebut untuk sekedar berguru, dengan alasan untuk membantu umat manusia memerangi siluman, berniat memaksa siluman untuk mundur dan mengasingkan diri ke tempat yang lebih jauh.
Hingga pada suatu saat, Bima Agung berhasil memasuki tingkat Pendekar Dewa Siluman Putih, sebab roh-roh siluman putih suci tersebut mengajarinya teknik bela diri tingkat tinggi, yang melebihi kemampuan manusia terkuat sekalipun.
Lalu Bima Agung mulai kembali mencari siluman dari yang terlemah hingga yang terkuat di berbagai belahan dunia.
Dalam petualangannya, ia berhasil membunuh separuh dari populasi siluman, namun, belum sempat ia memusnahkan seluruh siluman yang ada di dunia, Bima Agung bertemu dengan seorang Pendekar Iblis Hitam yang di mana pendekar tersebut bersekutu dengan Roh Siluman Iblis.
Pendekar Iblis Hitam bersekutu dengan iblis agar memiliki kekuatan terkutuk yang mampu mengendalikan berbagai jenis Siluman, kemudian ia juga mengendalikan sepuluh Roh Siluman Iblis Hitam dengan cara membuat mereka tunduk padanya.
Saat mereka berdua bertemu, pertarungan pun tak dapat dihindari. Kedua pihak kemudian bertarung dengan sangat sengit, sepuluh roh siluman putih melawan sepuluh roh siluman iblis.
Kekuatan keduanya berimbang, serangan demi serangan dilancarkan. Pertarungan keduanya sangat dahsyat, karena mampu membuat lingkungan area sekitar tempat mereka bertarung menjadi kering dan tandus, serta banyak kerusakan yang terjadi selama pertarungan mereka berlangsung.
Pertarungan keduanya berlangsung selama tujuh hari lamanya, hingga sampailah pada puncak pertarungan, roh-roh siluman milik mereka berdua satu per satu tewas hingga roh siluman yang terakhir milik Bima Agung yang masih bertahan, namun dalam kondisi yang hampir mencapai batasnya.
Pertarungan dahsyat selama tujuh hari tujuh malam tersebut membuat mereka berdua sama-sama bersimbah darah, sebelum akhirnya sama-sama meregang nyawa.
Sebelum meninggal Bima Agung sempat melepaskan sepuluh Roh Siluman Putih dan memencarkannya ke berbagai arah di penjuru dunia, begitu juga dengan pendekar siluman iblis, ia juga melepas sepuluh Roh Siluman Iblis Hitam ke berbagai penjuru dunia.
Mereka berdua memiliki harapan yang sama, yaitu penerus mereka akan menemukan roh-roh siluman tersebut di kemudian hari, serta mampu melepaskan mereka dari dalam segelnya.
Setelah meninggalnya Bima Agung kekacauan di dunia kembali terjadi, para siluman mulai keluar dari tempat pengasingan dan kembali menyerang manusia.
Namun kali ini kekuatan antara siluman dan manusia masih terbilang berimbang, sebab banyak murid-murid dari Bima Agung yang membantu melawan siluman sekaligus melatih manusia dengan ilmu yang didapat dari Bima Agung.
Murid-murid dan keturunan dari legenda Bima Agung, kemudian mendirikan suku-suku dan mengajarkan ilmu bela diri terhadap anggota suku mereka masing-masing.
Murid-murid dan keturunan Bima Agung hanya bisa berharap dan menunggu kembali lahirnya manusia pilihan yang dapat membawa kedamaian bagi dunia.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 333 Episodes
Comments
rajes salam lubis
mantap bener
2023-01-07
1
Syamsu Alam
baru 1 chapter di baca sepertinya ceritanya bagus
2022-08-08
0
jamroni aji muhammad
lanjut
2022-07-19
0