Kekasih Ideal Untuk Dirandra
Panas matahari terik siang ini tak membatasi semangat Wisnu Aditia Narashima untuk bergegas menuju Narashima Company, siang ini akan di adakan rapat evaluasi dadakan, berdasarkan temuan di pangsa pasar ketika nama Narashima Company langsung menjulang tinggi, hanya dalam kurun waktu 4 bulan,
sesampainya di ruang rapat Wisnu tersenyum lebar mengetahui hasil Rapat evaluasi bahkan beberapa pemegang saham mengucapkan selamat dan kekagumannya akan kinerja Dirandra, meskipun kasta rendah namun kemampuan yang diturunkan dari ayahnya tidak bisa diragukan
Wisnu berulang kali memeluk Dirandra dan memegang Dirandra dan mengangkat tangan mereka ke atas, rasa hangat di hari Dirandra ketika pertama kali dia diakui sebagai anak dan salah satu penerus keluarga Narashima,
"congratulation my son " ucap Wisnu
"ya Ayah" jawab Dirandra singkat
rasa hangat dan bahagia yang di rasakan Dirandra berbanding terbalik dengan Rajendra dan Lavani ibunya, kekecewaan Lavani karena proyek yang di tangani Rajendra harus puas hanya sampai 1 tingkat di bawah Dirandra
"Raj, harusnya kau yang berada di sana, bukan anak sialan itu " umpat Lavani
"Mom, aku sudah berupaya, kemarin level ku masih di atasnya, namun itu tiba tiba dia mendapat dukungan dari keluarga Aftan tadi pagi, sehingga pangsa pasarnya langsung melonjak " gerutu Rajendra
"harusnya kau yang terima permintaan perjodohan dari keluarga Aftan, setelah itu kau bisa menikah lagi dengan wanita lain " ucap Lavani
"mom, yang mereka tawarkan bukan Anak emasnya, tapi anak lain yang sudah di buang dari status kasta dan keluarga mereka, masa iya istriku nanti hanya dari kasta rendah " ucap Rajendra
"kalau begitu kamu carilah wanita dari kasta setinggi kita, dan jadikan pendukungmu juga, pintarlah seperti cara Anak sialan itu" perintah Lavani
"baik mom, akan saya lakukan" jawab Rajendra
"Raj, coba kau selidiki hubungan antara keluarga Aftan dengan suksesnya pangsa pasar yang di kelola Andra" perintah Lavani
"baiklah mom" jawab Rajendra
keberhasilan Dirandra sebenarnya sudah ada sebelum keluarga Aftan menawarkan kerja sama, hanya kamuflase yang di rangkai Dirandra untuk mengecoh lawannya berhasil membuat Rajendra dan Lavani geram akan hal yang tidak terjadi
keluarga Aftan memang menawarkan kerja sama pada Dirandra, namun itu sebatas perintah tetua mereka yang sudah menjodohkan sesama anak tertua dari keluarga Narasimha dan Aftan, hanya selama ini kenyataan yang diterima adalah anak tertua Narashima adalah yang terlahir dari seorang istri kasta waisya, dan itu akan menjatuhkan pamor keluarga Aftan, negosiasi yang mereka lakukan adalah dengan mengganti posisi anak sang angsa emas dengan sang Itik yang sama sama terlahir di tanggal dan jam yang sama namun berbeda ibu, meskipun calon yang di ajukan kepada Dirandra adalah dari kasta ksatria, namun sudah di hapuskan dari silsilah keluarga akibat kesalahannya tanpa sengaja membuat kecelakaan tragis di jalan raya dan mengakibatkan korban meninggal di tempat, demi melindungi nama baik keluarga gadis itu harus menghadapi sidang nya seorang diri tanpa keluarga yang menemani, beruntung saat itu keluarga korban memaafkan gadis itu hingga ia terbebas dari hukuman mati, karena di ketahui bahwa korban yang meninggal itu pun dalam kondisi mabuk mengendarai, sampai saat ini tidak di ketahui keberadaan gadis itu, hanya keluarga Aftan yang menyimpan rapat, dan dia baru akan membawa pada Dirandra apabila kesepakatan mereka terjadi
Dirandra dan keluarga Aftan melakukan kerjasama dengan persyaratan selama menjadi istri gadis itu tidak berhak ikut campur semua urusan Dirandra, dari segi apapun, keluarga Aftan setuju sebagai imbalan nama mereka di masukan ke support pangsa pasar proyek Dirandra
"kasta saja tinggi, tapi sikap dan perilakunya lebih rendah dari kasta sudra !" ucap kasar Dirandra
"apapun bisa terjadi demi meneruskan garis keluarga, seperti yang kamu lakukan segala cara di lakukan demi di akui sebagai kasta ksatria seperti kami " jawab tetua keluarga Aftan
"ya anda betul, apapun bisa di lakukan demi hierarki yang turun temurun ini " ujar Dirandra
kesepakatan antara mereka terjalin, dan setelah nama keluarga Aftan ikut melambung, mereka menghilang bagai angin lalu, namun Dirandra tak memikirkan nya, baginya mengembangkan Narashima Company berjaya sesuai janji Dirandra pada almarhum ibunya 3 bulan yang lalu
flass back on
"Andra, ibu mohon, jaga sikapmu, di sana masih ada ayahmu dan saudaramu " ujar Devi
"ayah yang tidak mampu melindungi ibu dan aku ?" tanya Dirandra sambil mengoleskan salep luka di kaki ibunya
" ayahmu sudah melindungi kita selama ini, lihatlah kau tumbuh menjadi pria tampan dan bahkan diberi kesempatan bersaing dengan Raj" hibur Devi pada putranya
"Bu, disaat terluka dan sakit pun, ibu akan membela ayah, pernikahan beda kasta ini harusnya tidak terjadi, dan ibu bisa bahagia dengan pria yang sederajat dan menyayangimu Bu " sesal Dirandra
"Andra, apapun yang terjadi pasti itu kuasa dari Dewa, dan kau tidak boleh menyesalinya, terimalah garis hidup kita dengan sabar, dan tentunya hadiah indah menanti di Nirwana " ujar Devi
"selalu saja itu yang ibu katakan" geram
Dirandra
"berjanjilah, buat ayahmu bangga, dan jadilah sepertinya, dengan kesuksesanmu maka kamu bisa menaiki kasta seperti ayahmu, dan kalian bisa berdampingan bersama, itu permintaan terakhir ibu, Andra "
" ibu, jangan berkata seperti itu, aku akan lakukan semua titah ibu, tapi tidak titah orang orang di istana itu " tegas Dirandra sambil menunjuk rumah mewah yang di huni ayahnya dan keluarga istrinya dari kasta ksatria
Meskipun di perlakukan tidak adil, bahkan di pisahkan rumah tinggal, tidak membuat Devi berkecil hati, dengan kasih sayang ia membesarkan Dirandra yang terkadang masih juga mendapat perlakuan tidak adil dan di kucilkan
1 Minggu setelah perbincangan Devi dengan anaknya, Devi ditemukan sudah tak bernyawa dibawah tebing hutan dekat rumah mereka, dengan bekas gigitan ular di kakinya, dugaan sementara adalah Devi mengalami kecelakaan di gigit ular, tapi itu tidak berlaku bagi Dirandra, ia pun mencoba mencari jawaban dari kematian ibunya
flass back off
Pembagian kasta berasal dari himpunan hukum Manu yang merupakan kisah manusia pertama yang diciptakan Brahma.
Sistem pembagian kasta ini merupakan yang tertua di dunia dan berusia ribuan tahun, masyarakat dibagi dalam beberapa kelompok hierarki yang kaku.
Pembagian kasta dalam masyarakat Hindu tercermin dalam stratifikasi sosial dan jabatannya, trah leluhur, hubungan kekerabatan, jabatan pemerintah dan sumber pendapatan.
Kasta Brahmana
Kasta Brahmana merupakan kasta yang terdiri dari para pendeta, pemuka agama, dan guru. Anggota kasta inilah yang memimpin upacara keagamaan dan mengelola kuil.
Kasta Ksatria
Kasta Ksatria merupakan kasta kedua tertinggi yang golongannya terdiri dari raja, prajurit, dan bangsawan. Umumnya, anggota kasta Ksatria yang menyelenggarakan pemerintahan.
Kasta Waisya
Anggota Kasta Waisya merupakan para pedagang, pengrajin, dan buruh kelas menengah.
Kasta Sudra
Kasta Sudra ini merupakan kasta terendah dalam agama Hindu. Anggotanya terdiri dari para petani, pembantu, kuli, dan buruh kecil.
kasta Paria
Namun, selain empat kasta di atas, masih ada Kasta Paria yang merupakan kasta paling rendah. Kasta ini terdiri dari orang yang dianggap rendahan.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 34 Episodes
Comments