NovelToon NovelToon
AYAHKU SEORANG DEWA

AYAHKU SEORANG DEWA

Status: sedang berlangsung
Genre:Reinkarnasi / Kelahiran kembali menjadi kuat / Budidaya dan Peningkatan / Balas dendam dan Kelahiran Kembali
Popularitas:2.9k
Nilai: 5
Nama Author: erik riswana

mu xian ,seorang kultivatior ranah dewa berteransmigrasi setelah mati terbunuh akibat perang antar alam yg sering terjadi antara dewa dewa terkuat ,salah satunya martial god mu xian yg secara tak sengaja terbunuh dalam pertempuran itu,jiwanya masuk kedalam tubuh seorang pria yg memiliki sifat pemalas ,pemabuk ,dan terlebih lagi dia mempunyai 2 anak yg masih sangat kecil, mampukah mu xian kembali ke alam dewa ,dan hidup bahagia dengan keluarga barunya yg telah mengisi jiwa kosong mu xian.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon erik riswana, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

bab 8 keuntungan terus berlanjut

setelah menyelesaikan masalah dengan pedang hijau rantai neraka,dan juga roh pedang bersedia mengikutinya ,mu xian kembali berjalan perlahan menuju rumah kayu sederhana yang tak jauh dari tempat di temukannya pedang itu.

lalu untuk menutupi agar tidak mencolok ,roh pedang dengan sukarela merubah dirinya menjadi cincin agar bisa di pakai di jari mu xian ,dengan maksud menghindari pandangan orang lain atau pengikut iblis yang ternyata ada di Alam sembilan surga.

" mu xian sejak kapan anda jatuh ?"

" aku jatuh 100 tahun yang lalu dan jiwaku sempat terombang ambing di alam semesta ." kata mu xian mengingat sesuatu.

" ohhh lebih baik kamu ,masih bisa ada jiwa yang utuh ,sedangkan tuanku setelah kekalahan itu, jiwanya hancur lebur dan tak bersisa hal itu membuat aku sebagai roh pedang inangnya menyerap sisa jiwa yang ada dalam diri tuanku " ungkap roh pedang dengan mata dalam.

" berarti dewa luo tidak bisa bereinkarnasi?" kata mu xian kaget ,

" perasaan ku dulu melawan dewa luo tidak separah itu dan masih selamat " kata mu xian ragu.

" memang selamat ,tapi dalam pemulihan tuanku ,secara tiba tiba sosok hitam datang dan langsung menusuk tuanku dari belakang .hal itu membuat kondisi masa pemulihan semakin kritis ,membuat aku sebagai roh pedang tidak berdaya dan di waktu kesempatan tuanku membuka segel kontrak antara aku dengannya.dan aku secara umum terbebas dari segel kontrak." jelasnya mengenang pemisahan segel kontrak.

" siapakah sosok hitam itu?" mu xian penasaran, dan ia semakin ingin tahu apa yang sebenarnya terjadi setelah pertarungan antara dirinya dengan dewa luo.

" aku hanya sekilas merasakan ,ada energi iblis gelap yang menyelimuti sosok hitam tersebut " ucapnya menerka dengan sedikit nada ragu.

mu xian terdiam dan berfikir perlahan. matanya memandang ke atas langit biru yang sangat cerah ,dan teringat dengan putrinya yang masih dia tinggal di rumah kayu sederhana.

" ayah ! dari mana saja ,kok lama " suara manis terdengar di kejauhan. mu xian melihat kedua putrinya melambaikan tangan kearahnya ,dan bergegas menuju ke tempat dirinya berdiri.

" hati hati jangan berlarian " kata mu xian mengelus kepala putrinya yang sangat lincah itu .

" ayah hanya melihat pemandangan di sana ,sebentar " kata mu xian menunjuk ke arah timur yang banyak bunga dan juga pohon berdiri tumbuh dengan lebat.

" kenapa tidak mengajak kami kesana?"

" aku melihat dua putriku lelah ,jadi ayah tidak mengajak ke sana " ujar mu xian beralasan.

" uhhh ayah, kami tidak lelah,!" kata mu liner cemberut ,ia tidak puas dengan sikap ayahnya yang tidak mengajak mereka berdua melihat taman.

" baik ,putriku sangat kuat ,dan tanpa lelah ,ayah akan mengajak putriku ke sebuah tempat yang indah lain kali " kata mu xian memegang tangan kedua putrinya.

" kalau begitu lain kali aja ya ayah " kata mu yiner mulai berbicara .

" oke !"

" ngomong ngomong bagaimana dengan anak kecil tadi ?" tanya mu xian teringat dengan anak kecil yang mengajaknya ke rumah kayu sederhana.

" mereka berdua masih menunggu di depan rumah " kata mu liner seraya memegang celana kaki mu xian.

" ada apa ?" tanya mu xian dengan rasa ingin tahu, ia melihat putri keduanya sedikit ketakutan.

" liner merasakan ada yang aneh di sekitar sini ,membuat hati liner berdebar " Ungkapnya memgang erat celana kaki mu xian.

" bagaimana perasaannya ?" mu xian sudah bisa menebak bahwa putri keduanya bisa melihat aura dari roh pedang hijau rantai neraka yang telah menjadi cincin di jari mu xian.

" dingin dan terasa menusuk !" Ungkapnya .

" tenang ,tidak ada apa apa " kata mu xian mengelus punggung putrinya itu .

" ayo, kita segera melihat kondisi ibu dari anak kecil itu " ajak mu xian ,lalu di dalam hatinya ia memerintahkan kepada roh pedang untuk menghilangkan aura agar tidak terdeteksi oleh putri kedua nya itu .dan seketika semua aura dingin dan menusuk menghilang dengan di gantikan kesegaran udara sekitar yang masih asri.

" baiklah ayah, sekarang liner tidak merasakannya lagi " ucapnya tersenyum.

" bagus !"

mereka bertiga berjalan langsung ke arah rumah anak kecil itu ,yang masih setia menunggu di depan rumah.

" adik kecil apakah terlalu lama ?" tanya mu xian menatap anak laki laki yang menunggunya di depan rumah.

" tidak tuan ! saya sangat senang atas kedatangan tuan yang mau membantu keluarga kami " ucapnya tulus .matanya terpancar rasa haru yang mendalam.

" baiklah ,tolong bawa saya untuk menemui ibu mu ,agar aku bisa melihat kondisi seperti apa yang di deritanya " kata mu xian menoleh ke samping rumah. ia melihat tanaman aneh dengan cabang cabangnya menjulur kebawah ,bahkan daun daunnya terbalik kebawah.

" tanaman apa ini ?" tanya mu xian penasaran ,ia belum pernah melihat tanaman tersebut bahkan dialam semi dewa sekalipun.

" tuan ini tanaman yang di dapatkan adikku dulu dan saya tidak tahu apa namanya dan kami memeliharanya karena bentuknya sangat indah." jelas anak kecil itu dengan mengambil tanaman di atas pot plastik .

mu xian memegang tanaman tersebut dan merasakan sedikit aura darah dewa, namun ia tidak tahu apa nama tanaman tersebut, bahkan roh pedang yang berpengetahuan luas tidak tahu menahu dengan tanaman itu .

mu xian memperkirakan bahwa tanaman tersebut berasal dari alam selain alam satu surga ,yaitu Alam hijau ,ataupun alam kegelapan.karena ia merasakan adanya fluktuasi darah dewa yang samar.

" bolehkah aku membelinya " ucap mu xian tertarik dengan tanaman aneh itu.

" ambil saja tuan ,kami tidak membutuhkan tanaman itu, karena juga sia sia tidak tahu kegunaannya apa " ucap anak kecil laki laki itu dengan tersenyum tulus.

" kalau begitu baiklah, aku terima tapi sebagai tanda terima kasihku maukah kalian berdua tinggal bersama kami ," ajak mu xian menatap adik kakak di depannya .

" tapi tuan ,ibu kami "

" tenang saja ,aku akan memeriksa penyakit apa yang dialami oleh ibu kalian berdua " ucap mu xian .segera anak kecil itu membawa mu xian dan kedua putrinya masuk, mu xian melihat di dalam rumahnya banyak barang bekas terkumpul dalam karung ,dan ia berfikir bahwa kedua anak kecil itu mengumpulkan barang bekas untuk dijual dan memenuhi kebutuhan sehari hari.

" ayo masuk tuan !"

mu xian perlahan masuk kedalam ruangan yang entah itu bisa disebut kamar atau ruang dapur ,mu xian tidak melihat adanya pembatas antara dapur dan kamar .

diatas kasur terbaring sosok wanita pucat ,kulit wajahnya memutih bahkan rambutnya juga berwarna abu abu. roh pedang juga melihat dan secara langsung memvonis bahwa wanita tersebut sudah di ujung kehidupannya ,bagai lentera tak berminyak.

" mu xian tampaknya wanita itu sudah mencapai kehidupannya " ucap roh pedang dalam benak mu xian .

namun mu xian perlahan menggelengkan kepala ,dan mencoba untuk melihat lebih jauh. segera tangannya bergerak membentuk lingkaran diantara jari jarinya .

" teknik terlarang tanah dewa tahap pertama "

seketika energi dalam tangan mu xian mengeluarkan energi biru yang hanya bisa dilihat oleh kedua putrinya juga roh pedang.

roh pedang yang melihat mu xian menggunakan jurus terlarang seketika teringat. bahwa dewa muda mu xian adalah seorang jenius yang bisa menghidupkan kembali orang yang sudah sekarat.

terutama dengan tiga teknik terlarang yang membuat siapa saja yang mengetahui nya akan ketakutan.

" wahhh ayah akan membuat sulap lagi " seru mu liner gembira dan mu yiner juga menganggukan kepalanya tanda setuju .

tapi kedua anak kecil yang melihatnya melongo tidak tahu apa yang di lakukan oleh mu xian.

" ini ,bagaimana bisa !"

suara mu xian dipenuhi rasa kaget dan tanda tanya ,karena ia melihat tubuh wanita di depannya memiliki aura energi samar berwarna putih ,

" roh penjaga malaikat bersayap !"

1
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!