NovelToon NovelToon
MY SEXY BRIDE

MY SEXY BRIDE

Status: tamat
Genre:Romantis / Petualangan / Tamat / Cintamanis / Lari dari Pernikahan / Cinta setelah menikah
Popularitas:19.5M
Nilai: 4.8
Nama Author: zarin.violetta

Ava Maja seorang gadis plinplan yang selalu membuat repot keluarganya. Untuk kedua kalinya dia melarikan diri dari acara pernikahannya sendiri. Dia ingin menikah tapi tidak siap dengan segala komitmennya dan yang paling penting dia merasa bahwa calon suaminya bukan orang yang tepat untuknya.

Andrei Alexei romanov, seorang pria tampan yang suka dengan kegiatan menantang dan memicu adrenalin. Pertemuannya dengan Ava yang tidak sengaja membuat dirinya bagaikan induk ayam yang selalu diikuti oleh Ava kemanapun.

SEASON 2 (cerita Briel dan Jayden)
ceritanya ga kalah seru dengan cerita Ava dan Andrei.. semoga sukaaa..

Sepeti biasa ya..konflik ringan..bacaan enteng...ga terlalu panjang episodenya..no drama makjang yg terlalu lebay ya..otor anti begituan ..wkwkwk.

ini dunia novel ..jd takdir nya ada ditangan otor..FEEL FREE TO READ N SKIP... hidup udah berat jadi baca novel buat hiburan aja..🥰🥰😘😘😘

follow ig otor ya mak.. @zarin.violetta

(Sedang dalam proses revisi puebi dll)

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon zarin.violetta, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

#7

Gabriel melihat Ava di depan pintu dapur.

"Tunggulah di meja makan, Nak. Paman akan menyiapkan sarapan paginya," Gabriel tersenyum ramah.

Berbeda dengan Andrei yang tak melihat Ava sama sekali.

Ava, Raul dan Andrei berkumpul di meja makan.

"Di mana Adam?" tanya Andrei.

"Ah, anak itu. Tunggu akan aku bangunkan," Raul kembali ke kamar dan membangunkan Adam.

Ava melihat ke arah Andrei dan tak sengaja mata mereka bertemu.

Ava langsung menghindari tatapan Andrei yang menurutnya sangat menghipnotis.

Tak lama kemudian mereka berlima makan bersama.

Setelah makan, Andrei dan teman temannya menyiapkan peralatan mereka untuk mendaki. Ava sementara akan tinggal di penginapan.

"Apakah aku boleh ikut?" tanya Ava.

"No," jawab Andrei singkat.

"Aku ingin ikut," Ava bersikeras merayu Andrei karena Ava tahu jika Andrei adalah yang paling punya kuasa disini.

"Tidak," Andrei membereskan semua perlatannya dan memasukkannya ke tas ransel.

"Please ... Aku tidak pernah melakukan hal seperti itu. Aku mohon. Aku akan membayarmu jika aku sudah menjual cincinku nanti," kata Ava dengan wajah memohonnya yang seperti anak kecil.

"Aku bilang tidak ya tidak. Kau hanya akan merepotkan," kata Andrei sedikit membentak.

"Good ... Aku akan ikut. Aku suka membuatmu marah, Andrei. Raul, Adam tunggu aku. Jangan sampai kalian meninggalkanku," kata Ava dengan pedenya memutuskan sendiri.

Ava masuk ke dalam kamar dan berganti baju dengan cepat. Dia memasukkan baju milik istri Gabriel ke dalam tas kantong plastik.

15 menit kemudian, Ava keluar dari kamarnya dan tak melihat siapapun disana. Hanya Paman Gabriel yang sedang membereskan meja makan.

Ava kemudian keluar, karena bisa saja mereka menunggu diluar. Tapi tak nampak siapapun disana.

Ava keluar halaman dan kesal karena dirinya ditinggalkan.

"ANDREEIIIIIIIII!!! KAU MENYEBALKAAAAANNNN!!" teriaknya.

Teriakan Ava terdengar sampai ke dalam hutan dan Andrei mendengarnya.

Andrei tertawa kecil begitu juga Raul dan Adam.

"Seharusnya kita mengajaknya, Andrei," kata Raul.

"Dia akan merepotkan kita. Perjalanan ini lumayan berat," kata Andrei.

💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙

"Apa kau sudah menemukannya?" tanya Michael pada anak buahnya.

"Belum,Tuan. Kami hanya menemukan bajunya di pinggir jalan dan kata pemilik rumah makan di dekat sana, nona Ava pergi bersama 3 orang laki laki."

"Ya Tuhan. Bagaimana jika terjadi sesuatu pada Ava? Apakah dia dibuang di jurang setelah mereka memperkosanya?" Bella histeris dan terduduk dilantai.

"Sayang, tenanglah. Aku sudah melaporkan hal ini juga pada polisi," kata Michael.

"Ini semua gara gara kau, Michael," Bella menangis.

"Ya, ini semua salahku. Maafkan aku," kata Michael memeluk istrinya agar tenang.

💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛

Sudah 2 hari Ava berada di penginapan yang tempatnya sangat terpencil ini. Ava sangat senang berada disana. Paman Gabriel mengajarinya memasak dan apapun yang tidak pernah dilakukan oleh Ava.

"Kau pasti anak kesayangan keluargamu," kata Gabriel.

"Ya, aku anak bungsu paman dan sedikit manja," Ava tertawa kecil.

"Ah ya, kapan mereka akan datang?" tanya Ava.

"Mungkin besok," kata Gabriel.

Ava hanya mengangguk. Lalu mendengar ketukan pintu didepan. Dan Ava membukanya.

"Ava?!?!" Jessica ada didepan pintu dan memeluknya Ava.

Di belakang Jessica ada David -- suaminya.

"Kakak, bagaimana kau bisa menemukanku?" tanya Ava.

"Ayo pulang. Mommy sangat mencemaskanmu," kata Jessica.

"Tidak, aku akan tinggal di sini," kata Ava.

" Apa maksudmu, Ava?" tanya Jessica.

"Daddy mengusirku," kata Ava.

"Daddy menyesal melakukan itu. Sekarang ayo kita pulang," Jessica menarik tangan Ava.

"Kakak ... Tolong ... Aku ingin mencoba hidup mandiri," kata Ava lagi.

"Apa yang akan kau lakukan untuk bertahan hidup, Ava?" tanya Jessica.

"Aku bekerja di sini, Kak. Menjaga penginapan ini," jawab Ava.

JANGAN LUPA LIKE KOMEN VOTE YA KAKAAAKK... HADIAH JUGA BOLEH BANGEET...❤❤❤

1
Jopiterreincaley
Luar biasa
Sartini Nickynina
Seperti biasa suka banget sama ceritanya Thor, luar biasa pokoknya ... bisa membuat cerita yg berkaitan tapi tdk monoton dan membosankan ... semua alurnya berbeda tapi tetap simple dan ringan konflik... sukses sll Thor ..
Liana Wati
Luar biasa
Endang Endang Setiorini
menyenangkan menghibur Keren
Reza Reza
Luar biasa
Ananda Muthaharoh
si karen pe'a dasar, lucu amat si km suka ea am babang al, pepet terus smpe dpet, jngan bikin kendor hahaha
Nismawati
Luar biasa
Moga Intan
😂syok berat si ava
Supiah Susilawati
Luar biasa
Ari Ani
bagus ceritanya🌹🌹🌹👍👍👍👍
Ari Ani
hhhhaaaas🤣🤣🤣🤣🤣
Ari Ani
kamu harus kuat B
Ari Ani
good job briel👍
Ari Ani
very gentleman andrei👍👍👍
Ari Ani
gk sia" andrei ngajak ava jalan"👍
Ari Ani
semangat n kuat ava biar bisa lari n minta pertolongan
Reza Alfanisia Putri
Campur aduk padahal ringan ceritanya tp bener2 feelnya dpt
Wanda Jenjanti
Biasa
Akai Kakazain
yg judl menagih janji prnikahan kmna ya ges....pdhl suka dgn crta nya...kok ngilang🤔
bungsoe hairulia
Luar biasa
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!