NovelToon NovelToon
My Teacher Husband

My Teacher Husband

Status: tamat
Genre:Tamat / CEO / One Night Stand / Nikah Kontrak / Terpaksa Menikahi Murid
Popularitas:657.6k
Nilai: 4.6
Nama Author: Meyda

“Ayo menikah! Setelah satu tahun mari kita berpisah!” —Arcelio Alexander.

“Oke kalau itu yang Bapak mau. Tapi setelah menikah saya tidak mau tidur satu ranjang dengan Bapak!” — Keyla Putri.

Keyla Putri terpaksa menerima perjodohan dan menikah dengan gurunya sendiri demi menyelamatkan perusahaan ayahnya yang terancam bangkrut.

Bagaimana kehidupan rumah tangga Keyla dan Lio setelah mereka menikah? Mengingat Lio adalah guru paling dingin dan menyebalkan di matanya.

Akankah tumbuh benih-benih cinta di antara keduanya?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Meyda, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab. 005

Keyla masuk ke dalam rumahnya. Menutup pintu dengan perlahan agar tidak bersuara kemudian menguncinya.

Lampu ruang tamu sudah gelap, tentu saja seluruh keluarganya pasti sudah terlelap.

Keyla tersenyum kecut sambil melangkah menuju kamar. Langkah gadis itu terhenti saat mendengar seseorang menyapa dirinya.

"Bagus, jam segini baru pulang. Mau jadi apa kamu?!" seru Jelita berdiri di belakang Keyla dengan kedua tangan yang dilipat di dada.

Entah sejak kapan lampu menyala, yang jelas kali ini Keyla tidak bisa menghindar lagi dari ibu tirinya yang bawel itu.

Keyla memejamkan matanya menahan kesal. Tanpa menghiraukan Jelita, ia memilih meninggalkannya.

Dengan langkah cepat, Jelita menghampiri Keyla. Menghalangi langkah kaki putri tirinya. "Mau kemana? Ibu belum selesai bicara Key," lanjutnya.

Masih tetap sama, Keyla enggan menjawab pertanyaan yang Jelita lontarkan. Karena baginya itu tidaklah penting.

Keyla memutar tubuhnya. Memilih pergi ke dapur karena rasa haus yang tiba-tiba menghampirinya.

Keyla membuka kulkas, menuangkan air putih ke dalam gelas dan meneguknya. "Ibu belum tidur?" tanya Keyla sambil mengusap sudut bibirnya.

"Belum. Kalau bukan karena kamu, Ibu sudah tidur dari tadi," jawab Jelita mengeraskan rahangnya.

Belum lama, Herman marah-marah pada Jelita karena Keyla belum juga pulang. Padahal, Herman sudah menyuruh supir untuk menjemputnya.

Tapi entah kemana perginya supir tersebut karena sampai sekarang belum kembali.

"Bisa nggak sehari saja kamu menuruti ucapan Ibu? Jadilah anak yang berbakti. Bukan hanya menyusahkan seperti ini," ucap Jelita lagi.

"Key selalu jadi anak berbakti. Cuma nggak pernah terlihat di mata kalian. Mirip debu," sahut Keyla dengan begitu entengnya.

Keyla meletakkan gelas yang ada di tangannya ke atas meja. Menatap Jelita yang saat ini juga menatapnya.

"Dimana ayah?" tanyanya.

"Di kamar Tasya. Dia mengeluh sakit perut. Jadi ayahmu—" belum selesai Jelita melanjutkan perkataannya, Keyla meninggalkannya begitu saja.

Jika kalian bertanya bagaimana perasaan Keyla saat ini. Rasanya sangat menyakitkan. Tidak hanya sekali Herman memperlakukan Keyla tidak adil.

Seakan-akan Tasya lah putri kandung Herman, bukan Keyla.

"Key mau tidur, ngantuk," ketus Keyla.

"Jangan bersikap seperti anak kecil, Key! Seharusnya kamu mengerti kenapa suamiku lebih mengutamakan Tasya dibandingkan kamu. Semua karena ulah kamu sendiri yang nggak bisa diatur."

Jelita meluapkan kekesalannya pada putri tirinya itu.

Setiap hari Keyla selalu pulang larut malam bahkan terkadang tidak pulang. Keyla membolos sekolah, nilainya selama beberapa bulan ini jelek tidak seperti biasanya.

"Seharunya kamu mencontoh Tasya. Dia selalu bersikap sopan sama orang tua dan menggunakan kepintarannya untuk hal yang baik. Nggak seperti kamu, mirip gadis brandal yang nggak tahu aturan. Bikin malu saja," sindir Jelita.

Lagi-lagi wanita itu membandingkan Keyla dengan Tasya.

Tak mau ambil pusing, Keyla memilih pergi meninggalkan Jelita. Lebih baik Keyla mengalah, sebelum telinganya semakin panas. Bisa-bisa kepalanya ikut meledak mendengar ocehan Jelita yang mirip bon cabe level tiga puluh.

"Dasar gadis pembangkang. Nggak bisa diatur dan selalu seenaknya sendiri. Bagaimana bisa suamiku mempunyai putri menyebalkan seperti dia?" gerutu Jelita, melihat punggung Keyla yang mulai menjauh dari pandangannya.

"Lebih baik aku tidur dan meregangkan otot-otot wajahku. Terlalu sering melihat Keyla membuatku emosi. Bisa-bisa kulit wajahku yang mulus ini jadi keriput." Jelita mematikan lampu ruang tamu dan kembali menuju ke kamarnya.

******

Sedangkan Keyla, gadis itu langsung melempar tas punggungnya ke sembarang tempat. Kemudian menjatuhkan tubuhnya ke atas tempat tidur.

Keyla menatap langit-langit kamarnya dengan wajah sendu.

Apa yang terjadi hari ini cukup menguras tenaganya. Apalagi saat Keyla kepergok gurunya sendiri saat berada di cafe tadi.

"Dasar guru killer nyebelin. Apa sih yang dia lakukan di sana tadi? Apa jangan-jangan dia mengikuti aku?" Keyla menggigit bibir bagian dalamnya. "Nggak! Toh hari ini emang nggak ada mata pelajaran dia kan?"

Beginilah Keyla, ia terlihat tak menghiraukan pertengkarannya dengan Jelita ataupun sikap Herman yang lebih memilih Tasya daripada dirinya.

Baginya, ia sudah terbiasa diperlakukan tidak adil oleh ayah nya sendiri. Sampai-sampai Keyla tak lagi menginginkan kasih sayang dan kehangatan seorang ayah.

Yang Keyla khawatirkan sekarang adalah Lio.

"Tunggu." teringat akan sesuatu, Keyla bergegas bangkit dari atas tempat tidur, berjalan menuju meja belajarnya. "Habis aku! Besok mata pelajaran pak Lio lagi."

Keyla mondar mandir, gelisah memikirkan apa yang akan terjadi besok jika ia bertemu lagi dengan Lio.

1
sharvik
wau wau visual y luar biasa q suka . . ngehalu y jadi tmbah greget
Emak Kam
Luar biasa
Emak Kam
aduh jadi semakin penasaran 🤔
Emak Kam
Lio cemburu 😁
Emak Kam
untung si Kayla yang dapat senyum iblis, kalau emak yang dapat senyuman bisa Atut 🤔
Emak Kam
keren
Emak Kam
kirain ular kobra, ternyata naga jantan
Emak Kam
keren 😘
Emak Kam
ini visual wanitanya kesukaan emak 😘
Atmita Gajiwi
/Smile//Determined//Smirk//Kiss//Rose/
Merryatti
Luar biasa
Merryatti
Lumayan
kyo
/Rose//Heart/
™: Terima kasih kak🥰
total 1 replies
Elizabeth Zulfa
tpi krna janjimu itu kamu malah mengabaikan anak kandungmu sendiri 😏😏
Thia Alyfia
🤣🤣🤣rasain km sean puasa kn jdnya...
Bunda SalVa
makanya Sean jangan semena2...mentang2 dapat lampu ijo main terobos gak pakai rem aja nyesel kan setelah tahu akibatnya 🤣🤣🤣
Pangas Tuti
Ceritanya bgs dan menarik thorr
™: Terima masih kak🥰
total 1 replies
Pangas Tuti
Sdh tamatkh ceritanya thoor
™: Sudah kak...
total 1 replies
jaran goyang
𝑠𝑤𝑒𝑒𝑡 𝑏𝑔𝑡𝑠 𝑘𝑚 𝑙𝑖𝑜💞💞
jaran goyang
🤣🤣🤣🤣🤣🤣👏🤣👏🤣👏🤣👏🤣👏🤣👏🤣👏🤣👏🤣👏🤣👏🤣👏🤣👏🤣𝑟𝑠𝑘𝑛 𝑡𝑢
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!