NovelToon NovelToon
ELNORA

ELNORA

Status: tamat
Genre:Teen / Tamat / Mengubah Takdir / Keluarga
Popularitas:1.7M
Nilai: 4.6
Nama Author: moms F

Ada tempat yang ku sebut rumah tapi tidak membuatku nyaman. Jika orang lain akan pulang dengan senang. Maka aku akan pergi untuk tetap menjaga kewarasan ku.
Queena Elnora putri Davis.

--------
Harapan Elnora sederhana, Semoga keluarganya menyayanginya. Lelaki yang dicintainya memandangnya. Semuanya sudah ia lakukan. Dari cara yang halus sampai cara yang membuatnya terlihat bodoh.

Tapi semua berubah, berubah saat dia bermimpi. Mimpi yang mengharuskan ia berhenti melakukan hal-hal bodoh. Mimpi yang meminta ia untuk mencari kebahagiaan nya sendiri.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon moms F, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

34.

Sebulan telah berlalu, semenjak kejadian di pantai. Theo terus berusaha mendekati Lora. Salah satunya seperti saat ini, pagi-pagi sekali theo sudah datang ke kantor Lora.

Lora yang baru sampai di kantor pun terkejut melihat keberadaan Theo. Sudah berapa kali ia memberi tahu Theo dengan cara baik maupun tegas agar tidak menggangu nya atau muncul dihadapannya kecuali masalah pekerjaan. Tapi lelaki tersebut masih saja keras kepala.

Lora yang jengah hanya bisa pasrah dan mencoba abai terhadap lelaki yang sedari tadi menatapnya.

"Saya tidak tahu bahwa MB bisa sesantai ini dan Bos nya punya banyak waktu seperti ini sehingga dapat mengganggu aktivitas orang lain" sindir Lora tanpa melihat lelaki di hadapannya

Sedangkan Theo hanya tersenyum mendengarnya.

"Hmm,, waktu saya selalu ada hanya untuk my little bunny" angguk Theo menatap Lora.

 Lora memutar matanya malas mendengar ucapan Theo.

" El,, apa sudah tidak ada kata maaf untuk kakak" tanya Theo

" Bukannya sudah kakak bilang, kakak melakukan semua itu ada alasannya" lanjutnya. Theo yang melihat keterdiaman lora terus melanjutkan ucapannya

"Kakak ngak punya pilihan lain, hanya itu yang bisa kakak lakukan untuk melindungi kamu"

"baiklah jika kamu ngak mau memaafkan kakak. Tapi kakak mohon, jangan halangi kakak untuk mendapatkan maaf kamu" ucap nya dan bangkit dari kursinya

" sore ini kakak akan ke negara S, selama kakak ngak ada. Tolong jaga diri kamu ya" ucap Theo mendekati meja Lora dan mengacak rambut nya. Lora yang di perlakukan seperti itu menatap tajam Theo dan hanya dibalas senyum manis olehnya.

Saat melihat punggung Theo yang menghilang dibalik pintu. Lora menghempaskan tubuhnya pada sandaran kursi. Lora teringat dengan ucapan theo beberapa hari yang lalu.

#flashback

Lora dan Aura yang sedang menikmati waktunya berdua di sebuah resto yang cukup terkenal.

"Ra,, bagaimana dengan tuan muda Agler" tanya Aura dan lora hanya menaikkan kedua bahunya acuh.

" apa kamu ngak bisa berdamai dengan masa lalu kamu" tanya nya lagi

"huff," helaan nafas lora dan meletakkan makanan penutup yang di nikmati nya tadi

"kak,, Lora selalu welcome dengan pendapat kakak atau apapun saran kakak dalam hidup Lora. Tapi tolong untuk masalah itu, Lora belum mampu kak" ucap lora

"maaf kan kakak ra. Bukannya kakak memaksa kamu. Kakak hanya tidak ingin kamu menyesal dikemudian hari"

" Dan tuan muda agler juga sudah membatu perusahaan Ota saat sedang di ambang kebangkrutan. Dan bukan hanya itu, ia juga diam-diam sudah membantu kamu saat bahan-bahan kita di gudang telah di bakar oleh orang yang tidak bertanggungjawab" ucap Aura,

"Dan apa kamu tahu, kemarin malam kakak melihat dia di depan apartemen saat hujan deras. Dan saat kakak tanya pada security dia baru kembali saat pagi menjelang" lanjutnya

"Dan belum lagi hal-hal lainnya yang secara tidak langsung membantu kamu ra"

Lora yang mendengarkan itu hanya terdiam. Dan tidak lama membuka suara "kak,, Lora tidak minta dia melakukan semua itu. Dia melakukan itu atas kehendaknya sendiri. Jadi buat apa Lora peduli" ucap Acuh Lora.

Aura yang melihat ketidak pedulian Lora hanya menghela nafasnya. Aura hanya tidak ingin Lora menyesal dikemudian hari. Apalagi ia tahu keadaan keluarga Lora selama ini. Dan usaha yang dilakukan Theo untuk membantu keluarga Lora.

"Baiklah, kalau itu kemauan kamu " pasrah Aura

Setelah pembicaraan itu, mereka langsung terdiam. Lora yang sibuk dengan makanan penutup nya. Sedangkan Aura yang sibuk dengan pemikirannya. Tapi ketenangan mereka langsung terganggu oleh tamu tak di undang.

Dengan ancaman akan berbuat nekat dan menyakiti Aura. Theo berhasil membawa Lora ke ruang privat di restoran tersebut.

Dengan menyilangkan tangannya dan kakinya Lora bersandar pada kursi dan memandang datar Theo.

"Kakak hanya ingin memberitahu alasan dan bukti kenapa kakak melakukan hal yang menyakiti kamu dulu" ucap Theo dan menyerahkan video kepada Lora. Setelah Lora melihat video tersebut. Lora memandang theo meminta penjelasan.

Theo menjelaskan bahwasanya ia menjauhi Lora karena ancaman dari keluarga Ana. Apalagi mengancam kalau tidak menjauhi Lora akan memasukkan Lora ke dalam penjara atas apa yang terjadi kepada Ana.

Belum lagi surat ancaman yang di dapatnya bahwasanya akan menyakiti Lora kalau ia tidak menjauhinya. Pernah Theo mengabaikan surat ancaman tersebut . Tapi yang didapat adalah penculikan Lora dan setelah ditemukan Lora yang koma karena dosis bius yang di berikan terlalu tinggi buat Lora yang saat itu masih kecil.

Theo yang saat itu tidak punya kuasa apapun bahkan daddy nya tidak dapat membantu karena perintah mommy nya yang sudah terhasut oleh keluarga Ana. Serta keluarga Lora yang saat itu tidak memperdulikan anaknya. Dengan terpaksa Theo menuruti nya dan menitipkan Lora kepada bik suri. Dan mencoba abai akan tingkah laku Lora demi keselamatan gadis tersebut.

Dan saat ia sudah punya kuasa dan mengetahui dalang yang menyakiti lora tidak lain adalah paman kandung Ana dibantu ayah angkat Ana tidak lain suami sasa. Theo mencoba menjebak mereka dengan cara menyetujui pertunangan yang di usul oleh keluarga Ana. Tapi pada hari H pertunangan mereka, Lora malah pergi meninggalkan nya.

#flashback Off

...****************...

Maaf baru update, beberapa hari ini kurang sehat dan ngak di kasih pegang hp sama sekali.

Padahal tangan udah gatal mau nulis😂

Jangan bosan ya, dan terus dukung Moms F ya.

Saranghae para readers tersayang

1
Triani Sutriani
aku jijik kali liat keluarga drama ini, padahal awalnya ga peduli sama sekali. Tiba dah tau, sok2an paling tersakiti karena ditinggal anakk bungsu. Pengen ku ledakkan semua otaknya itu
Khoerun Nisa
ku kira STLH bbrpa taun tdk bertemu El akn brubah JD dingin cuek dn jago bela diri..
Khoerun Nisa
si Laura klu udh gtu MH ngmng jgn di paksain lh di awal kn kmu yg mksa El suruh jgn diem Bae mslh hrus di hdpi
Khoerun Nisa
bukanya km belum siap ya El krna yg memaksa Laura..
Khoerun Nisa
klu sampe bnr2 kembali SM si Theo brarti otor yg bodoh soalnya sy akn brpikir otor akn sprti itu di kehidupan nyata /Chuckle/
Khoerun Nisa
bukn nya sedih dn kasian bc nya tp knp aku merasa kebodohan nya tlh mnjdi darah daging. pergi ya pergi aja GK ush pamit sgl
Khoerun Nisa
ko aku MLS sewot SM pencipta novel ini yach krna klu di pikir2 bukti udh punya trus keluarganya semua mmbencinya tp knp masih mau aja di rayu SM paman nya kn aneh klu di pikir2 mh
Khoerun Nisa
belum aja mulai bls dendam nya udh mudah di rayu SJ si El SM paman nya bener2 bo doh. .
Yumi Modeong Kiay
terlalu bertele tele,, tdk sesuai cerita pertama
Dwi Anggraini
Luar biasa
Dwi Anggraini
Buruk
tini_raharjo
cerita yg mengaduk2 bubur.. eehhh esmosii..

ampiiiun.. dapet aje idenya..
Ddek Aish
si Jean tangan kanan Theo kah
Ddek Aish
apa klien itu org yg terobsesi sama El dari jaman kuliah
Ddek Aish
apa nggak ada CCTV gitu
Ddek Aish
mampir thor
Fajar Ayu Kurniawati
.
Evvy Sofia
theo sma Rio mendingan jgn bwt el ya Thor, kasih tokoh yg lebih berkuasa dri theo paling gk setara kekuasaannya sma kekayaan nya
Evvy Sofia
termasuk anda jg kaaan😌
Evvy Sofia
basi lo smw🖕
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!