NovelToon NovelToon
Strongest God System

Strongest God System

Status: tamat
Genre:Action / Fantasi / Petualangan / Tamat / Reinkarnasi / System / Sistem / Mengubah Takdir / dan budidaya abadi / Budidaya dan Peningkatan / Dunia Lain
Popularitas:18.6M
Nilai: 4.8
Nama Author: PenaKertas

Genre : Fantasy, Action, Adventure, System, Over Power, Romance.

Chen Lin, mahasiswa terbaik di Universitas Huaxia. Terkenal karena kepintarannya dalam pemrograman dan tentu juga dengan ketampanannya.

Disaat berumur 21 tahun Chen Lin mendirikan perusahaan Game berbasis VRMMOPG dan masuk dalam jajaran orang terkaya dunia. Namun sayang, saat ia dalam perjalan pulang dari kantor ia terbunuh oleh wakilnya sendiri.

Tanpa diduga jiwanya menyebrang ke dunia Cultivator, dimana yang kuat berkuasa.
Chen Lin menempati tubuh Tuan Muda keluarga Lin yang cacat.

Namun ternyata A.I buatannya juga mengikutinya ke dunia Cultivator sebagai System untuk membantu dirinya.

Tahapan :
Fana :
Pembentukan Tubuh (1-9)
Pembentukan Inti (1-9)
Penyempurnaan Qi (1-9)
Penyempurnaan Roh (1-9)
Jalan Surgawi (1-9)
Raja Surgawi (1-9)
Kaisar Surgawi (1-9)
Nirwana (1-9)
Mahayana (1-9)
Half Saint (Rendah-Sedang-Puncak)

Immortal :
Saint (1-9)
Holy Saint (1-9)
Dao (1-9)
Holy Dao (1-9)
Monarch (1-9)
Holy Monarch (1-9)
Venerable (1-9)
Holy Venerable (1-9)
Immortal (1-9)
Half God (Rendah-Sedang-Puncak)

God :
•Prajurit Dewa
Dewa Putih (1-9)
Dewa Kuning (1-9)
Dewa Ungu (1-9)
Dewa Merah (1-9)
Dewa Hitam (1-9)

•Jendral Dewa
Dewa Besi (1-9)
Dewa Perunggu (1-9)
Dewa Perak (1-9)
Dewa Emas (1-9)
Dewa Giok (1-9)

•Raja Dewa
Dewa Air (1-9)
Dewa Bumi (1-9)
Dewa Angin (1-9)
Dewa Api (1-9)
Dewa Petir (1-9)

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon PenaKertas, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Ch-21. Melawan Jutaan Monster (3)

Melawan Jutaan Monster (3)

_____________________________________________

Lin Chen memandangi jutaan monster yang terus keluar dari dalam gunung. Entah sudah berapa banyak monster yang keluar dari sana, tapi sampai saat ini juga Lin Chen belum mengetahui alasan di balik ini semua. Ia berpikiran mungkin saja semua monster ini memiliki kesadaran, dan ingin membalaskan dendam mereka terhadap manusia-manusia yang sangat senang membunuh kawanan mereka di sini.

Tapi saat melihat monster yang sepertinya teroganisir, tentunya membuat perasaan Lin Chen menjadi tidak enak. Ia tidak tahu siapa yang dapat membentuk kelompok monster seperti ini, mungkin saja dibalik kekuatan ini adalah monster dengan tingkatan yang berada di tingkat Half God. Bahkan mungkin saja berada di Ranah Immortal, meski hal itu sendiri sangatlah tidak mungkin.

Bukan tanpa alasan, karena hukum langit di Alam Rendah saja hanya membuat basis kultivasi para pembudidaya sampai di Ranah Half God tahap Puncak. Namun tidak tahu dengan para monster, mungkin saja para monster tidak mengikuti hukum langit.

Lin Chen terus mengeluarkan serangannya ke segala arah, membunuh setiap monster yang berlari menuju rombongan manusia.

Karena terlalu merepotkan jika harus menjaga ribuan orang. Akhirnya Lin Chen membuat segel tangan dengan kecepatan yang dapat terlihat oleh mata. "Teknik Segel Budha, Gerakan Ketiga. Lonceng Budha!"

Di atas langit muncul awan putih keemasan dengan aura keagungan yang tinggi. Beberapa detik kemudian, awan itu terbelah dua memperlihatkan lonceng perunggu yang sangat besar dengan aura emas. Lonceng itu secara perlahan turun mengurung ribuan orang dari berbagai faksi maupun organisasi lainnya.

Lonceng Budha memiliki dua fungsi, sebagai perlindungan maupun penyerangan. Saat berada dalam mode perlindungan, Lonceng Budha dapat menangkal dan memantulkan serangan lawan. Sedangkan mode penyerangan, Lonceng Budha dapat menyiksa jiwa seseorang yang terkurung di dalamnya.

Setelah ia melindungi semua orang dengan Lonceng Budha. Lin Chen merasa lebih leluasa untuk bertempur, ia mengerahkan seluruh kekuatannya untuk menghancurkan semua monster yang ada.

Di langit terlihat berbagai siluet dengan warna yang berbeda-beda. Naga, pedang, lonceng, telapak tangan, gunung, banyak sekali serangan yang menghujani jutaan monster.

Lin Chen kembali menyerang dengan pukulannya, menurutnya terlalu merepotkan jika harus membuat segel tangan terus-menerus. Jadi ia memutuskan untuk menggunakan serangan fisik, namun baru saja ia hendak memukulkan tinjunya ke jutaan monster, tiba-tiba di depannya muncul pria bersayap yang memukulkan tangannya pada tangan Lin Chen.

Boom!

Dua pukulan yang saling beradu mengakibatkan suara ledakan yang sangat besar, suara nyaring dapat terdengar ke seluruh penjuru pertempuran. Semua orang termasuk prajurit sewaan terhenti akibat efek embusan angin yang dihasilkan dari pukulan dua orang.

Pria bersayap mundur beberapa langkah, beda halnya dengan Lin Chen yang terlempar beberapa meter ke belakang.

Lin Chen mengelus tangannya pelan yang kesemutan akibat beradu pukulan. Ia menatap ke arah pria bersayap di depannya. Alangkah terkejutnya Lin Chen melihat tahap budidayanya.

"Sial! Apa kau serius! Monarch *1" ucap Lin Chen kesal.

Meski Lin Chen tidak pernah mengetahui aura di Ranah Monarch. Namun dengan pengetahuan dari sistemnya, ia dapat dengan mudah mengetahui Ranah kultivasi orang.

Mendengar kekesalan Lin Chen. Pria bersayap yang bernama Mu Sheng terkekeh kecil dan senyuman licik bisa terlihat diwajahnya.

Terlihat dua pria yang terbang diatas langit saling berhadapan dengan aura membunuh yang keluar dari keduanya.

Semua orang yang sebelumnya merasa tenang kembali di kejutkan dengan kedatangan orang kuat baru. Yang cukup untuk mendominasi seluruh Alam Rendah. Banyak yang tertunduk lesu, bahkan beberapa dari mereka ada yang sudah menangis.

"Lihat di lereng gunung, monster kembali keluar" ucap salah satu orang.

"Ya ampun, dengan bertambahnya 1 orang dilangit saja sudah cukup untuk membunuh kita semua. Kini muncul lagi puluhan juta monster" ucap yang lain tertunduk ke tanah.

"Habislah sudah..."

***

Di atas langit.

"Manusia! Kau cukup hebat bisa beradu pukulan denganku yang seorang Raja Monster!" ucap pria bersayap bernama Mu Sheng degan penekanan.

Raja Monster, merupakan salah satu jenis dari Ras Iblis yang selamat dari peperangan jutaan tahun yang lalu di Alam Dewa, karena mengalami kekalahan ia terlempar kekosongan dan kultivasinya turun secara drastis. Ia berniat kembali ke Alam Dewa untuk membalaskan dendam kepada Ras Dewa, Roh dan Peri.

Di Alam Semesta ada lebih dari 5 jenis Ras.

Ras Dewa, Roh, Iblis, Peri, Manusia dsb.

Ras Dewa dan Iblis memiliki kekuatan yang hampir setara dengan Ranah Saint saat baru lahir ke dunia. Diikuti oleh Ras Peri dan seterusnya.

Karena ketamakan Ras Iblis untuk menguasai Alam Dewa dengan kekacauan yang ditimbulkannya, membuat Ras Dewa, Roh dan Peri marah yang mengakibatkan perang besar. Meskipun peperangan dimenangkan oleh Aliansi Ras Suci, namun kerugian yang didapat juga tidak sedikit, inilah yang membuat ketiga Ras kuat memilih bersembunyi memulihkan kekuatannya.

Dengan bersembunyinya Ras Suci dan terusirnya Ras Iblis membuat Ras Manusia yang memimpin Alam Dewa. Dalam peperangan, Ras Manusia tidak mengalami korban jiwa yang terlalu banyak karena berada di baris belakang dan dengan tingkat kelahiran yang cepat membuatnya cepat bangkit.

Mendengar itu, Lin Chen tersenyum tipis. Meskipun dengan kemunculan tahapan Monarch didepannya, Lin Chen merasa tenang karena suara System terus berdering dibenaknya.

[Ding~ Tuan telah membunuh 3.577.829 monster tingkat Pembentukan Tubuh mendapat 3.220.046.100 + 322.004.610 Point System]

[Ding~ Tuan telah membunuh 2.967.098 monster Pembentukan Inti mendapat 6.824.325.400 + 682.432.540 Point System]

[Ding~ Tuan telah membunuh 1.256.678 monster Jalan Surgawi...]

[Ding~ Tuan telah membunuh...]

[Ding~ Tuan telah mencapai Ranah Holy Saint *7]

Dengan tahapan Lin Chen yang sekarang meskipun hanya 30% kekuatan dan ditambah oleh Segel Dewa Naga, kekuatannya setara dengan Holy Dao *5.

Lin Chen melepaskan aura penuhnya dan menjauh ke belakang dengan cepat membuat segel tangan lagi.

"Teknik Segel Budha, Gerakan Pertama. Telunjuk Budha"

Sekali lagi awan putih keemasan muncul diatas langit namun kali ini ukurannya lebih kecil.

Awan terbelah menjadi dua, bisa terlihat diatas langit muncul jari telunjuk keemasan mulai turun menekan ke arah Mu Sheng.

Saat Lin Chen melihat puluhan juta monster menyerang. Dengan cepat Ia memerintahkan systemnya.

"Sewa 1 juta prajurit lagi" ucap Lin Chen sedikit cemas.

[Ding~ Menyewa 1 juta prajurit. Point System -5.000.000.000]

Tiba-tiba kembali muncul portal besar dengan manusia berpakaian aneh turun keluar darinya.

Lin Chen melihat gerombolan pasukan bantuan dengan rasa sedikit kecewa. "Ranah Nirwana. Tapi biarlah, daripada tidak ada" ucapnya sedikit sedih.

Mu Sheng yang melihat pasukan dari langit terkejut. Namun lebih terkejutnya saat Ia melihat jari besar yang menghampirinya. Ia bisa merasakan bahaya muncul dari jari besar di langit, jika dilawan kemungkinan Ia akan mendapat luka yang cukup besar. Apalagi dengan cedera lamanya yang belum pulih. Namun jika ia menghindar, maka jutaan monster di bawahnya akan mati.

Mu Sheng menghela napas dalam-dalam, kemudian menghilang menghampiri Lin Chen.

Lin Chen yang dihampiri oleh Mu Sheng dengan cepat mengunakan keterampilan bayangannya untuk menghindar.

Wush!

Kini ia muncul disamping Sabrina dengan jari yang masih menunjuk ke bawah. Jari besar turun perlahan dengan pasti menekan tanah bagi para monster untuk berpijak.

Boom!

Jari menyentuh tanah, menciptakan getaran hebat dan beberapa batu besar berterbangan ke segala arah menabrak para monster hingga terbunuh.

Pria bersayap yang melihat itu tidak tinggal diam. Dengan cepat Ia menghampiri Lin Chen kembali dengan aura membunuh yang semakin membesar.

Duak!

Pria bersayap atau Mu Sheng menabrak dinding yang tidak terlihat, dedaunan dari Pohon Dunia mulai berjatuhan mengenai Mu Sheng dengan cepat.

Slash! Slash! Slash!

Luka-luka kecil bisa terlihat di sekujur tubuh Mu Sheng, ia terbang menjauh kembali. Hanya bisa menatap Lin Chen dengan marah, dan menatap sebagian pasukannya terbunuh dengan cepat.

...

***

*Bersambung...

1
Defry Kns
gelang yg di dapat dari perut burung fungsinya di chapter berapa ya? jadi penasaran hehe
Hiro Ariz
mantab oh oh
Allen Kristalia
patutnya mc ambil paling tidak 3 istri dan istri mc bukan kaleng2 karna memiliki tubuh speacial dan mestilah dewi. Kan bagus Lu tampan Lu punya banyak istri serta punya banyak anak hahahaha
Khoerun Nisa
lagi2 kau membohongiku yu er
Valoid
ngekill banyak monster cuma pake ginian?
Rina Afrianti
Luar biasa
Bayu Ghari BadJoe
br nyampe dunia asing, udah punya bumbu lengkap aja 😂😂
Allen Kristalia
tp puas banget tgk mc bantai bantai
Allen Kristalia
rasanya mcm org kat dunia isrkai lemah dan tolol semua
Allen Kristalia
mungkin mc lah tu
Nasrial Danu
bagus 👍👍
Linna_Naa^•^
lanjuuutttt thor
Alex_monster
gaskeun s2/Determined/
Durian Anget
nggih mang ai
Durian Anget
udah santai kok ini tor ai
𝒮🍄⃞⃟Mѕυzу​​​᭄
....
Linna_Naa^•^
its show time/Determined//Determined//Determined/
Linna_Naa^•^
/Sob//Sob//Sob/
Linna_Naa^•^
dibawah umur udah mantap mantap/Facepalm//Facepalm//Facepalm/
Linna_Naa^•^
kok kyk lirik lagu/Facepalm//Facepalm//Facepalm/
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!