NovelToon NovelToon
AKU YANG KALIAN CAMPAKKAN

AKU YANG KALIAN CAMPAKKAN

Status: tamat
Genre:Tamat / Peran wanita dan peran pria sama-sama hebat / Konflik etika / Selingkuh / Diam-Diam Cinta / Mengubah Takdir / Angst / Chicklit
Popularitas:11.3M
Nilai: 4.9
Nama Author: Cublik

“Tega kau Mas! Ternyata pengorbanan ku selama ini, kau balas dengan pengkhianatan! Lima tahun penantianku tak berarti apa-apa bagimu!”

Nur Amala meremat potret tunangannya yang sedang mengecup pucuk kepala wanita lain, hatinya hancur lebur bagaikan serpihan kaca.

Sang tunangan tega mendua, padahal hari pernikahan mereka sudah didepan mata.

Dia tak ubahnya seperti 'Habis manis sepah di buang'.

Lima tahun lamanya, dirinya setia menemani, dan menanti sang tunangan menyelesaikan studinya sampai menjadi seorang PNS. Begitu berhasil, dia yang dicampakkan.

Bukan hanya itu saja, Nur Amala kembali dihantam kenyataan pahit. Ternyata yang menjadi selingkuhan tunangannya tidak lain ...?
_______

KARYA INI HANYA RILIS DI NOVEL TOON! SELAIN DARI ITU ... BERARTI PLAGIAT!!
BILA MENEMUKAN JUDUL ATAUPUN ALUR YANG SAMA, HARAP LAPORKAN SAJA!!
TERIMA KASIH ❤️

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Cublik, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Chapter 03

Bila tak suka, cukup tinggalkan!

Kalau memang terlalu buruk, harap berikan ulasan masuk akalnya!

Kita memang tidak saling mengenal, tetapi ada Malaikat yang selalu mencatat Amal. Ayo ... jaga jemari agar hati tetap bersih. Salam damai selalu 🙏😊

...****************...

“Amala, hei! Mala?!” Dhien menepuk pelan pipi sang sahabat, dia terlihat cemas melihat wajah Amala yang pias. Posisi mereka sudah memasuki area dapur, lebih rendah dari bangunan rumah panggung.

Amala mengerjap, berusaha mempertahankan kesadarannya, agar tetap waras. Apa yang baru saja dia dengar seperti bunyi meriam memekakkan gendang telinga.

“Aku tidak apa-apa, Dhien,” bisiknya lirih, rungunya masih mendengar perdebatan panas antara ibu dan bapaknya Yasir Huda. Untung posisi mereka tertutupi dinding kayu, sehingga leluasa menguping tanpa takut ketahuan.

“Ibuk nggak peduli! Demi Tuhan. Ibuk nggak sudi punya menantu tidak berpendidikan seperti Amala. Malu Pak! Ibuk malu! Bapak apa nggak kasihan melihat anak kita! Dia pasti juga enggan memiliki calon istri yang tidak setara!” pekik bi Atun menggebu-gebu.

“Dia tidak mungkin bisa berbaur dengan teman-teman Yasir, ataupun kolega kita yang derajatnya jauh diatasnya. Selama ini saja hidupnya hanya berkutat di ladang. Berteman pun dengan perempuan nggak jelas! Bapak tahu bukan? Sahabatnya dia yang ditinggal minggat oleh suaminya, pasti perempuan nggak bener, makanya suaminya kabur!”

Cukup! Amala sudah muak mendengar dan menyaksikan manusia arogan dan tidak tahu malu seperti keluarga Yasir ini. Apalagi mereka begitu lancang menghina status Dhien yang memang benar seorang istri ditinggal kabur suaminya.

“Assalamualaikum, Bibi, Paman!” Amala sengaja bersuara lantang, agar yang lainnya juga dengar. “Boleh Mala bergabung?”

Amala dan Dhien menaiki undakan tangga. Mereka berjalan tenang mendekati beberapa orang yang duduk lesehan di lantai beralaskan karpet, ternyata sedang ada pertemuan penting.

Semua pasang mata yang ada di ruang tamu luas itu terbelalak tanpa terkecuali. Terlebih orang tuanya Yasir. Namun, bi Atun begitu lihai menyembunyikan rasa terkejut sekaligus gugupnya. Dia menyilangkan tangan di atas dada, gayanya begitu arogan.

“Apa kau mendengar perdebatan kami tadi, Mala?” tanya bi Atun, tatapan matanya begitu sinis.

“Alhamdulillah saya mendengarnya, Bi,” balas Amala, ekspresi wajahnya begitu tenang.

Beberapa orang disana sibuk menelisik wajah serta gesture Amala, mereka dibuat terkesima oleh sikap tenang sekaligus berwibawa anak sulung Mak Syam. Bahkan tanpa sungkan Amala menyalami tangan mereka seraya tersenyum simpul.

“Bibi, Paman, apa kabar?” sapanya lembut sambil menyalami punggung tangan orang tua Yasir.

“Seperti yang kau lihat! Kami baik-baik saja. Tak usah berbasa-basi, kalau kau memang mendengar pembicaraan tadi. Tanpa diperjelas semestinya kau paham!” ketus wanita berpakaian kurung yang memakai perhiasan berlebihan, sudah mirip toko emas berjalan. Dia juga langsung mengelap tangannya pada baju, menganggap sentuhan Amala layaknya kuman.

Amala menghela napas pelan, memindai setiap wajah yang sebelumnya sangat manis bila bertutur kata dengannya. Namun, sekarang raut mereka terlihat berbeda. Kerabat bi Atun ini begitu tunduk, dikarenakan ekonomi keluarga Yasir jauh diatas mereka.

“Dasar manusia-manusia penjilat!” dengus Dhien berbisik, dia juga ikut geram.

Amala mengelus lengan Dhien, berusaha menenangkan. Netra coklat Amala menangkap seonggok barang tergeletak di atas lantai papan, koper baju milik Nirma. Senyumnya pun luntur berganti dengan ekspresi datar.

Amala kembali memandang wajah bi Atun, sosok yang sebelumnya begitu ia hormati. Sedangkan paman Kasim, terus menunduk enggan bertatap.

“Sebelumnya saya ingin menghaturkan kata maaf terlebih dahulu, maaf bila nanti lisan saya tidak terjaga dalam berucap. Harap maklum, karena saya bukanlah gadis berpendidikan, tidak juga berharta. Namun, bukan berarti saya tidak memiliki etika, gini-gini saya dididik oleh seorang ibu hebat,” Mala berhenti sejenak.

“Bi … tak mengapa kalau memang Bibi tidak menyukai saya. Namun, perlu saya ingatkan! Dulu, kalianlah yang tiba-tiba datang melamar, memuji saya setinggi langit, menaruh harapan besar pada hubungan saya bersama Mas Yasir. Meminta saya memperluas rasa sabar selama masa penantian_”

“Lalu, setelah semua yang kalian inginkan saya sanggupi tanpa kata tapi. Pantaskah saya mendapatkan kata-kata tidak manusiawi ini? Pantaskah kalian mencampakkan saya layaknya sampah?”

Amala mengangkat sebelah tangannya, guna menghentikan protes yang hendak dilayangkan oleh ibunya Yasir.

“Kalau Bibi dan Paman memang tidak menginginkan saya. Maka, kembalikan status saya seperti semula dengan cara terhormat sebagaimana dulu kalian meminta saya dengan cara yang sama pula,” Amala menekankan kata terhormat.

“Satu hal lagi, tolong katakan kepada anak kalian yang berpendidikan tinggi itu! Supaya tidak menjadi seorang pengecut. Walaupun keluarga saya miskin, bukan berarti harga diri kami boleh diinjak-injak. Nirma memang anak Yatim, tetapi bukan yatim piatu. Jika kalian menginginkan dia, lakukanlah dengan proses yang benar, bukannya secara gratisan seperti ini.”

Suasana yang tadi memanas kini berubah senyap serta menegangkan. Seseorang berdecak kagum melihat bagaimana tenangnya Amala dalam menyikapi. Intonasi suaranya tetap terjaga, raut wajahnya tidak menunjukkan emosi apapun selain datar. Dia terlihat begitu anggun sekaligus berkelas.

Bik Atun berusaha menyerang Amala dengan kata-kata beracunnya, tetapi malah dirinya sendiri yang terkena bisa racun. Sampai wanita paruh baya itu kehabisan kata-kata dan berakhir kehilangan muka.

Tak berselang lama, Amala dan juga Dhien keluar dari dalam rumah melalui pintu depan. Dagu Mala terangkat tinggi, pancaran matanya begitu datar. Tepat saat kakinya menginjak tanah, sepasang orang yang sebelumnya begitu berarti dalam hidupnya, terlihat turun dari motor RX-KING.

Tubuh Nirma mendadak kaku, mulutnya terkunci rapat, bola matanya berkaca-kaca, dia begitu takut pada sosok Amala. Selama ini, sang kakak lah yang membiayai kuliahnya.

“Mb_ak, Mala?” cicit Nirma, berusaha menyunggingkan senyum, tetapi bibirnya malah bergetar hebat.

Amala dan Dhien melangkah pasti. Begitu bersisian dengan Nirma dan juga Yasir, Dhien memilih berlalu meninggalkan sang sahabat menghadapi orang tidak punya rasa malu.

Nirma memilin jemarinya, dia terlihat sangat gugup. Untuk bersuara saja tak sanggup, tenggorokannya terasa tercekat. Buliran bening pun mulai membasahi pipi mulusnya. Sungguh dirinya merasa bersalah sekaligus menyesal. Tidak seharusnya dia menikung saudara kandungnya sendiri.

“Apa yang kau tangisi, Nirma?” Mala bertutur datar, nadanya begitu menusuk. Tidak ada lagi panggilan ‘Dek’ yang tersemat seperti biasanya.

Tubuh Nirma bergetar, dia mendongak menatap wajah datar sang kakak. Hatinya bagaikan ditikam sembilu kala tak lagi mendapati binar hangat pada pancaran mata kakaknya, “Mbak, Maaf.”

“Bolehkah aku tahu! Kata maaf mu itu untuk apa?” Mala tidak memutuskan pandangan mereka, tak pula menganggap Yasir ada.

Nirma tidak kuat lagi, dia mengikis jarak hendak memeluk kakaknya, tetapi hampir saja dirinya tersungkur kala Amala bergeser kesamping, menghindari bersentuhan fisik dengan adiknya sendiri. Beruntung Yasir menahan tubuhnya.

“Kau keterlaluan, Mala!” Yasir mendesis geram, tangannya masih melingkari pinggang Nirma.

Amala tetap bergeming, pandangannya lurus kedepan. Mengabaikan beberapa pasang mata yang ikut menonton dibalik tirai tipis jendela rumah.

“Aku tunggu kedatanganmu di rumah! Jangan khawatir, pintu rumah kita masih terbuka lebar untukmu! Itupun kalau kau masih menganggap kami sebagai anggota keluargamu.”

“Dan engkau, Yasir ….”

.

.

Bersambung.

Harap bersabar membaca setiap Bab- nya ya, agar bisa menyelami alur ceritanya 🙏😊

Terima kasih banyak semuanya 🌹

1
Efrima Yenti
mantap
Nining Nurnaningsih
Luar biasa
Lesmana
hahaha tebakan qu salah.. ternyt yg ngmng antara ron & yasir../Facepalm//Facepalm/
Lesmana
spt nya baykta & afna.. horeeer.
Marisa Hafizoh (hafizoh_17)
mampir yuk di novel author hafizoh judul "Dikhianati oleh orang-orang terdekat"
Erlina Ibrik
Luar biasa
Cublik: Terima kasih Kak 🙏❤️
total 1 replies
Yayuk Siti puji
ceritanya bagus, sat set gk bertele-tele
Cublik: Terima kasih Kak 🙏❤️
total 1 replies
Vahrysa
Luar biasa
Cublik: Terima kasih Kak 🙏❤️
total 1 replies
Tri Lestari Endah
adik adik agam pasti cantik krn dapat suami mapan dan terpandang
tia yg kelakuannya ajaib dapat suami dokter yg bucin sm tia
yuni dpaat jodoh anak pa camat
Cublik: Cantik paras dan sifat serta sikap mereka Kak 😊
total 1 replies
Tri Lestari Endah
abang agam memendam cinta sudah lebih 9 tahun
bertindak diam diam dalam melindungi gadis pujaannya😍❤
Tri Lestari Endah
baru pertama kali baca novel ini seprti kembali pada cerita jaman dulu
bagus sekali jalan ceritanya thor👍💗👍
sedih senang lucu , setiap tokoh punya karakter masing masing
banyak pelajaran kehidupan yang bisa diambil dari cerita ini
Cublik: Terima kasih banyak Kak 🙏❤️
total 1 replies
Lesmana
awal baca novel ini , aq kira mamaknya amala wkt hamil nirma , jgn2 prnh kencing sembarangan kaga numpang2 di hutan / di bwh pohon besar , makanya bs pny anak model nirma , abisnya sifatnya ky dajjal halus gitu/Smirk/


skrng aq br paham , ternyt sifat si nirma nurunin mamaknya hohoho/Facepalm//Facepalm/
Cublik: Hahahaha 😆

Bener Kak, Nirma ma Mak Syam, sebelas dua belas sifatnya 😁
total 1 replies
indah
ceritanya sangat menarik sekali.. semangat author terus berkarya
Cublik: Terima kasih banyak ya Kak 🙏❤️
total 1 replies
Emak
lhooo...arek suroboyo to menik😅
Emak
tarik ujung jilbab sama atau tidak ya rasanya dengan ditarik ujung rambut?🤣🤣
Cublik: Sepertinya hampir sama Kak 😁
total 1 replies
Emak
adegan sederhana begini bisa buat ikutan salting
Emak
keren sekali. pemilihan bahasanya ringan padahal sastra banget. entah bagaimana harus mengungkapkan. enak kayak rendang🤣🤣🤣🤣🤣
Cublik: Terima kasih banyak ya Kak 🙏❤️
total 1 replies
Rohani
Luar biasa
Cublik: Terima kasih Kak 🙏❤️
total 1 replies
jumirah slavina
karya yg kerennnn Thorrrrrrr....

semua rasa ada d'mari...

semangat berkarya Otor 😘 🥰
Cublik: Terima kasih banyak Kak 🙏❤️🥰
total 1 replies
Fize Sinambela
.
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!