Luna di nikahi Keanu dua tahun yang lalu. Berharap mendapat keluarga baru yang baik dan penyayang. Siapa sangka mulut manis sang mertua berubah seratus delapan puluh derajat setelah beberapa bulan pernikahannya.
Begitu juga dengan suaminya begitu mendengarkan apa yang mamanya katakan. Rumah tangga Luna menjadi tak sehat karna ada campur tangan mertua. Luna di perlakukan tak lebih seperti babu gratisan mereka, hingga Luna mendapat kabar jika kedua orang tuanya menjual tanah. Tanpa memberi tahu suaminya tentang penjualan tanah orang tuanya, Luna berencana membuka usaha untuk masa depanya dan membahagiakan orang tuanya.
Perlahan Luna mulai membalas perlakuan suami, mertua dan iparnya satu persatu.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Ima susanti, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Bab 19
"Luna." teriak mama mertua dengan kencangnya membuat semua kaget.
"Ada apa, ma. Teriak - teriak kaya gitu?" tanya Mirna dengan wajah masam.
"Kakak iparmu mana?" tanya mama dengan wajah memerah menahan amarah.
"Ngapain mama cari kak Luna?" bukanya menjawab Mirna malah balik bertanya.
"Liat ulah kakak iparmu." tunjuk mama pada wastafel yang penuh dengan piring kotor serta dapurnya sangat berantakan.
Mirna kaget sangat melihat betapa kotornya dapur, banyak sampah berserakan. Padahal itu ulahnya dia sendiri tapi ia tak mau menjawab takut mamanya marah.
"Luna, Kemari kamu!" teriak mertuanya lagi dan pas banget saat Luna mau kedapur mengambil segelas minum.
"Ada apa sih, ma. Teriak, udah kaya di hutan aja." sindir Luna.
"Ini kenapa ga kamu beresin?" tanya mama mertua dengan wajah tak bersahabat.
"Mana aku tau ma. Aku aja ga pernah masak dan ga pernah makan di rumah. Jadi jangan salahkan aku dapur berantakan kaya gini, tanya anak gadis mama itu?" Lina dengan santainya menjawab pertanyaan dari mertuanya yang cerewet.
"Loh kok aku yang kak Luna salahkan, harusnya kak Luna dong beberes. Udah ga kerja, hidup numpang, harusnya tau diri dong." sindir Luna.
"Kalau ga kamu siapa lagi, aku memang ga kerja kantoran tapi aku juga bukan pembantu gratisan di rumah ini. Aku ini istri mas Keanu, jadi ga kewajiban aku juga kali harus mengurus rumah ini semuanya. Apa gunakanya kalian jika tak bisa mengurus sendiri kebutuhan kalian sendiri. Jangan apa - apa di bebankan ke aku terus. Dasar keluarga toxid. " umpat Luna saking emosinya. Dia sudah tak peduli jika mertuanya akan semakin berang toh sebentar lagi ia juga akan pergi dari rumah ini.
Tangan mertuanya terayunhendak menampar Luna, tapi Luna sudah siaga duluan. Tamparan mertuanya hanya mengenai angin dan membuat tubuhnya terjerumus kedepan. Membuat Luna tertawa ringan menyaksikan tubuh tambun mertuanya menyentuh lantai.
"Uups." Luna menutup mulutnya dengan mata mengejek.
"Dasar menantu kurang ajar, awas kamu nanti saya aduan pada Keanu. Biar tahu rasa kamu. Mirna bantu mama." omel mama mertua dan berusaha bangun di bantu oleh Mirna.
Luna kembali ke niatnya semula mengambil segelas air dan meminumnya baru kembali ke kamarnya.
Mama dan Mirna di buat kesal dengan ulah Luna. Makin hari Luna sama sekali tidak bisa di atur seperti dulu. Apa yang mama katakan selalu saja di bantah. Wanita itu pasti akan mengadu pada putranya dan membesar - besarkan kesalahan Luna agar Keanu terprovokasi.
"Apa? mama sampai jatuh, ini ga bisa di biarin. Aku harus memarahi dan ngasih pelajaran untuk Luna." geram Keanu setelah menerima aduan dari mamanya. Dengan wajah penuh amarah lelaki itu mencari keberadaan istrinya.
"Plak......" bunyi tamparan bergema di dalam kamar. Luna yang tengah memainkan gawaianya tidak menyadari suaminya akan menampar dirinya.
"Gila kamu mas, pulang - pulang langsung main tangan saja." omel Luna sambil memegang pipi yang terasa panas.
"Kamu makin kurang ajar ya, kenapa mama kamu dorong mama sampai jatuh gitu?" tuding Keanu dengan mata melotot.
"Ooh jadi mama udah ngadu dan kamu langsung percaya. Kamunya tanpa bertanya langsung main tangan, hebat kamu. Aku semakin benci sama kamu dan aku akan mempercepat percerain kita." ujar Luna yang juga tersulut emosinya. Ancaman dari Luna membuat nyali Keanu menciut. Ia berusah meminta maaf tapi Luna sudah tak peduli. Hari itu juga ia keluar dari rumah neraka itu tanpa peduli rayuan dari suaminya.
...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...
Assalamualaikum kk terimakasih supportnya dan jangan lupa tinggalkan jejak berupa like dan komen serta vote yang banyak biar thor semakin semangat untuk melanjutkannya bab berikutnya 💪🙏😘
lagian luna gak sopan deh bentak petugas pengadilan.
semangat menulis thor, gak ada salahnya baca novel2 penulis lain lho buat nambah ilmu, yg penting gak plagiat ...semangaaat
setelah berhasil cerai semoga luna dpt pasangan yg lebih baik dari keanu 🤭