NovelToon NovelToon
Good Bad Princess

Good Bad Princess

Status: tamat
Genre:Balas Dendam / Mengubah Takdir / Keluarga / Fantasi Wanita / Menjadi bayi / Chicklit / Tamat
Popularitas:721.7k
Nilai: 5
Nama Author: Putri Nilam Sari

Qianlu adalah putri dari sebuah keluarga jenderal terpandang. Namun sayangnya hidupnya tidak bahagia, akibat dia sendiri, datangnya seorang selir dan juga anak nya membuat ibu nya tersingkir dan mengakibatkan sikapnya menjadi arogan.

"Jika seandainya aku bisa memutar waktu kembali, maka aku tidak mau menjadi seperti ini...." ujarnya ditengah ambang kematian.

"Dimana aku...."

"Qian! Lihatlah ayahmu sudah kembali!"

"Aku menjadi kecil?"

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Putri Nilam Sari, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Berhasil

Yeong menatap suaminya, tampaknya Jun Hui baru kembali dari istana. Terlihat gurat tanda tanya dan yang kekecewaan karena Qian bicara yang tidak baik pada nenek nya.

"Jun Hui.... Istrimu juga berani pada ibunya. Dia membentak ibu. Dia membentak ibu di depan semua orang, di depan pelayan dan guru Qian, coba bayangkan putraku....." Nenek masih saja melakukan drama.

Sedangkan Qian jadi gemas sendiri, kenapa ibunya tidak mengatakan apapun. "Yeong...." Ulang Jun Hui lagi.

"Kalau kau ingin tau, sebaiknya kita tidak bicara disini suamiku." Ucap Yeong pada akhirnya.

"Lihat? Dia pasti mengatakan yang tidak-tidak nanti Jun."

"Yeong, apa kau membentak ibu?" Tanya Jun.

"Iya. Akan melakukan nya... Tapi aku yakin, suamiku mendengarkan dua sisi kan?"

"Katakan."

"Jun....."

"Aku ingin dengar dari nya Bu. Tadi aku sudah dengar penjelasan ibu kan? Sekarang biarkan aku mendengarkan penjelasan istriku."

"Qian, minta maaf pada nenek. Itu tidak baik putriku...."

"Tapi nenek juga salah ayah."

"Memang nenek salah apa?"

"Dia membela Jia daripada aku. Dia juga menuduh Qian sembarangan. Aku kan cucu nenek. Kenapa nenek bersikap seperti itu?" Melihat raut sedih putrinya, Jun Hui mengelus pipi putrinya.

"Ibu?"

"Tapi ibu kan bertanya saja. Lagipula akhir-akhir ini putrimu memang nakal Jun Hui."

Yeong pergi dan diikuti oleh Qian. "Lihat kan? Putrimu mengikutinya didikan ibunya."

"Jun Hui!" Panggil Nenek.

"Aku akan bicara dengan istriku dulu Bu. Nanti aku temui ibu lagi."

"Jadi menurut mu ibu salah? Begitu?"

"Tidak Bu, bukan.... Aku juga ingin mendengar cerita dari istriku." Setelah mengatakannya,. Jun Hui juga beranjak meninggalkan ibunya. Seketika rasa kesal membuncah di dada nya.

*******************

"Ibu dimana Qian?" Jun Hui datang, tapi dia tidak melihat keberadaan istrinya. Hanya putrinya yang menikmati buah jeruk.

"Ke kamar kakak." Jawab Qian.

Jun Hui mendekat pada putrinya, sembari mengelus rambut panjang nan hitam itu. "Jadi, apa putri ayah mau bercerita?" Qian menoleh sejenak pada ayahnya.

"Qian sedang belajar seperti biasa dengan guru. Lalu tak lama, guru mengajak Qian mencari hadiah darinya. Lalu, ada suara sesuatu yang jatuh ke kolam. Ternyata Jia, ibunya datang dan Jia menuduh ku ayah. Nenek juga bilang begitu, aku tidak berbuat seperti itu, jadi aku jelaskan.... Tapi ibunya memarahi ku. Lalu....." Qian mengalihkan pandangannya, terlihat ibunya kembali.

"Qian mau bertemu dengan kakak. Ayah tanya saja pada ibu!" Qian pergi membawa buah jeruk nya. Meninggalkan kedua orang tuanya yang ingin bicara.

"Aku sudah dengar cerita dari Qian."

"Fang Yin memarahi Qian. Aku tidak suka mendengar nya. Jika pun putriku salah, dia bisa memberikan pengertian yang baik bukan? Atau aku pun bisa mendisiplinkan putri kita. Tapi dia? Ini bukan pertama kalinya, sebelum nya juga begitu. Aku melihat sendiri dan aku yakin Qian tidak bersalah. Lalu ibu, dia juga ikut-ikutan menyalahkan Qian. Aku hanya meminta ibu untuk diam, karena itu adalah urusan ku dengan fang Yin. Dimana salahnya? Katakan? Dimana salahnya?" Seolah Yeong mengeluarkan isi hatinya.

"Aku berusaha menjadi menantu yang baik, tapi tampaknya ibu tidak melihat hal itu. Dia selalu mencari kekurangan ku, aku pun juga tidak mau Yong Zheng sakit seperti itu. Tapi ibu selalu saja menyalahkan ku."

"Aku hanya ingin Jia meminta maaf pada Qian. Lalu dimana salahnya?"

"Itu tidak salah, kau melakukan hal yang benar istriku." Jun Hui mendekap tubuh istrinya yang meluapkan emosi nya.

"Kalau begitu, aku akan bicara dengan fang Yin. Rumah untuk nya sudah kutemukan, dia bisa segera pindah."

"Sungguh suamiku?" Seketika Yeong mengangkat wajahnya.

"Iya, selepas dari istana, aku mencarinya."

"Baguslah, itu lebih baik." Yeong membalas pelukan suaminya, sedangkan Qian.... Anak manis itu tentu saja tidak pergi, telinganya mencuri informasi. Jika dulu, ayahnya tidak akan percaya dan ibunya seperti patung di kuil yang hanya diam saja.

"Aku merubah jalannya....." Ucap Qian dengan senang.

Bersambung.........

Jangan lupa like komen dan favorit serta hadiah nya ya terimakasih banyak 🥰🙏

1
Ita Xiaomi
Keren gaunnya.
Ita Xiaomi
Cerdik😁
Ita Xiaomi
Trik berikutnya😁
Ita Xiaomi
Gemes nih lihat Qian.
Ita Xiaomi
Jgn sampai jd rubah ekor sembilan ya😁
Ita Xiaomi
Kasihan Jia dr kecil udah didik yg tdk baik dan hrs mengikuti kemauan ibunya yg penuh tipu muslihat.
Ita Xiaomi
Emak mertua yg gmn gitu😁
Ita Xiaomi
Kalah cerdas ama Qian😁.
Vea Love
/Rose//Rose//Rose/
Tinta Emas: terimakasih kakak
total 1 replies
Nenie Chusniyah
luar biasa
Tinta Emas: terimakasih kakak
total 1 replies
Andriyati
cih licik, tapi kamu tetap akan kalah,,
Andriyati
eh nenek protes gak ada akhlaak sekali anda
░▒▓█►─═HeSideMySelf ═─◄█▓▒░
ending yang mengecewakan /Toasted/kenapa Feng harus metong
Tinta Emas: 🙏🙏🙏🙏🙏🥰🥰
Lilhy Riana: Sebenarnya ceritanya Bagus sih... Feng mati juga gak Masalah,, dripda harus bersaing lgi dgn kakaknya...
cuma kayak kurang Mendetail aja,, Feel nya kayak gak dapat gitu... adegan jatuh cinta sama qian jga kayak berasa dipercepat banget, sayang aja sih... pdahal alur ceritanya Bagus...
total 3 replies
Efa Arfa
suka cerita nya
Tinta Emas: terimakasih kakak
total 1 replies
Efa Arfa
suka cerita nya
Nur Lela
luar biasa
Tinta Emas: terimakasih kakak
total 1 replies
Helen Nirawan
mesti ny itu di tuker , kucing garong diksi cowo laen sapa keq , tidur ma dia , biar di usir sekalian
Helen Nirawan
nenek2 sinting eiii... sadar diri dah bau tanah , byk2 lah bertobat , heran msh aj gila
Okta
hore selamat ya thor cerita nya selesai
Thank You ceritanya bagus
Pandagabut🐼
❣️❣️❣️
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!