NovelToon NovelToon
Istri Untuk Alan

Istri Untuk Alan

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat / CEO / Konflik Rumah Tangga-Konflik Etika
Popularitas:84.8M
Nilai: 4.9
Nama Author: Red Lily

🌹Alan Praja Diwangsa & Inanti Faradiya🌹

Ini hanya sepenggal cerita tentang gadis miskin yang diperkosa seorang pengusaha kaya, menjadi istrinya namun tidak dianggap. Bahkan, anaknya yang ada dalam kandungannya tidak diinginkan.

Inanti tersiksa dengan sikap Alan, tapi tidak ada yang bisa dia lakukan selain berdoa.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Red Lily, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Sang Pelindung

🌹VOTE🌹

AUTHOR POV

Tidak ada lagi komunikasi antara Inanti dan Alan pergi yang sudah lima bulan lalu. Dia tidak pernah kembali, meninggalkan Inanti di rumah sendirian. 

Inanti bisa saja memberitahukannya pada Mama Madelle, dan Mama akan memberitahukannya pada Papa Riganta kemudian Papa akan menyeret Alan untuk kembali ke rumah ini.

Namun, Inanti bukanlah seorang yang akan mengadu, memaksakan kehendak. Yang Inanti lakukan hanya berdoa, memperbanyak istigfar dan menjalani setiap harinya dengan penuh syukur. Tentu saja hidupnya tercukupi di sini, ATM tetap Alan isi setiap bulan, Inanti bisa membeli peralatan bayinya kelak. 

Namun, kekayaan tidak menjamin kebahagiaan. Inanti kesepian, Bi Idah tidak lagi bekerja, Mang Asep hanya datang saat dipanggil. Inanti benar-benar kesepian. Hanya lantunan al-quran yang menjadi penghangat rumah ini.

'Hallo, apakah benar dengan Mbak Inanti?'

"Iya, saya sendiri."

'Mbak katanya suka bikin lucky star?'

"Iya, Mbak, betul. Untuk lebih jelasnya silahkan Mna kunjungi website www.StarInLucky.com. di sana Mbak bisa memilih beberapa pilihan."

'Baik, Mbak.''

Ya, inilah pekerjaannya saat ini. Membeli laptop bekas membuatnya berpikir untuk tidak tergantung dengan Alan, Inanti berdagang sebuah cinderamata Lucky Star untuk mereka yang ingin memberikannya pada orang tersayang.

Botol, tutup kayu, tali, kertas, semuanya lengkap. Tinggal Inanti mulai buat. Dibandrol harga 50ribu perbotolnya, setidaknya Inanti mendapat pesanan hingga 30 botol setiap bulannya. Maklum masih pemula.

Untuk memperluas jaringan, Inanti ingin membuat istagram. Untung google tau semua.

Sesudah memiliki instagram, Inanti coba coba mengetikan nama Alan Praja Diwangsa. Dan…… pengikutnya banyak, hampir 2 juta. Padahal Alan foto-fotonya gak keren, tapi memang tampan. Dan hal yang membuat Inanti miris, lima minggu yang lalu dia meng-upload foto sedang membekangi dengan caption yang menjalaskan bahwa dirinya seorang single.

"Hallo, permisi!"

"Iya, sebentar." Buru-buru Inanti memakai hijab dan keluar untuk membuka pintu."Si--"

"Ya, ini gue Delisa." 

Jantung Inanti berdetak kencang, dibelakang Delisa adalah Vanesa.

"Kita ke sini mau ngambil jaket Alan."

"Bisa minggir ga sih loe?" Kini Delisa yang kembali bersuara. "Minggir!"

"Iya, silahkan masuk."

"Dasar bodoh," ucap Delisa yang mana membuat Vanesa tertawa, mereka melewati Inanti, berjalan ke lantai dua seolah ini adalah rumah mereka.

Tidak ingin sesuatu terjadi, Inanti mengikuti, dan Vanesa mendapatinya yang berdiri di ambang pintu kamar Alan. "Ngapain loe di sana?"

"Hmm…. Nunggu itu…. Bawa jaket."

"Nunggu itu, bawa jaket." Delisa mengejek kalimat Inanti. "Dasar payah."

"Udah sih, Del, kasian dia lagi hamil."

Delisa tertawa. "Lagian dia hamil juga bukan anak Alan."

"Hahaha, yakan sama-sama hamil juga."

"Saya hamil anaknya Mas Alan."

"Ih, jijik banget, Van, dia panggil laki lu Mas."

Vanesa menatapnya sinis, sambil memilih jaket di lemari. "Panggil Mas lagi gue pukul loe."

"Pukul aja, bayinya juga ga punya bapak."

Air mata Inanti mengenang. "Ini bayi Mas Alan, dia yang hamili saya."

"Bacot aja terus!" Delisa ketawa. "Lagian Alan sendiri yang bilang, dia ga percaya itu anaknya, Alan yang bilang dia lebih percaya itu anak om-om."

"Udah hamil anak orang, nebeng di rumah laki gue."

"Mitamit, dunia hampir kiamat."

Inanti mencoba bertahan. "Kalau kalian udah selesai, silahkan pergi."

"Hei, loe kurang ajar ya nyuruh kita pergi? Lagian ini rumahnya Alan!" Teriak Delisa sambil melangkah pelan ke arah Inanti. "Alan yang punya rumah, bukan loe! Hamil anak orang aja bangga. Dasar lacur!"

Vanesa ketawa keras banget. "Udah, Del, tar dia ngadu sama om-omnya."

Nyatanya mereka salah, Inanti bukan mengadu pada manusia. Mengambil wudhu, bersujud dan menangis, itulah yang Inanti lakukan. Betapa teganya Alan membuatnya buruk dihadapan mereka.

🌹🌹🌹

Menatap dua nisan di depannya membuat Inanti tidak tahan untuk menangis, sambil memeluk al-quran. Menghela napas dalam. Inanti berdiri, mengusap air mata dengan ujung hijab dan berjalan keluar dari kompleks makam. 

"Inanti?"

Keningnya berkerut. "Judi?"

"Hei, makin keliatan tuh perut."

Tidak suka cara Judi bicara, Inanti menutup perut dengan hijab dan hendak pergi. Tapi Judi berlari dan menahan tangannya. "Maaf, Nan, bercanda."

"Lepasin gak."

"Iya udah lepas tuh." Dia cengengesan. "Mau mulangin quran?"

Kening Inanti berkerut mendapati Judi memegang al quran.

"Gue abis jenguk makam Nyokap sama Bokap, tuh di sana. Iya, Nan, gue islam, horror banget liatnya."

Inanti menatap ke arah yang ditunjuknya.

"Mau pulang? Gue anterin ya?"

"Engga, itu mau nunggu angkot."

"Ayolah, loe lagi hamil, lagian gue juga ga bakalan ngapa-ngapain, dosa lah sama bini orang. Gue emang suka sama loe, tapi gue juga ngarti kali, Nan."

"Engga, aku naik angkot, soalnya mau beli kaos kaki dulu."

"Iya ayoo bareng, lagian kitakan temenan."

Judi pinter banget ngerayu, dia berhasil membuat Inanti naik di mobilnya. 

"Kapan pulang dari Belanda?"

"Minggu lalu, bulan depan juga berangkat lagi, Oma gue lagi sakit."

Inanti memilih banyak diam.

"Berapa bulan, Nan?"

"Baru ke delapan."

"Gede deh."

"Kembar."

Judi malah tertawa. "Rugi bandar, tar loe kucel anaknya kebanyakan, Nan."

"Ya engga lah."

"Eh, nyimpang dulu di bengkel ya, mau ngambil barang di temen."

"Yaudah."

Inanti enggan berada di dalam mobil, mending keluar hirup udara segar. 

"Hei, Judi!"

'Ya Allah, kenapa teman yang Judi maksud harus dia? Andria? Dia temennya Alan yang sangat membenciku.'

Dan dari kejauhan, Andria menatap Inanti meremehkan, dengan senyuman liciknya.

"Woi, An, ini barangnya?"

"Siapa nih, Jud?"

"Oh, temen gue."

"Temen? Loe temenan sama cewe model gini?"

"Apa maksud nada loe?" 

"Loe tau ga?" Andria berjalan lebih dekat pada Inanti, membuatnya menunduk saat Andria menunjuk kepalanya. "Nih cewe gak bener, dia bini temen gue tapi hamilnya anak orang. Tukang kerja di hotel, terus loe temenan sama cewe macem dia? Awas, Jud, tar loe diporotin doang duitnya. Ga bener em--"

"Judi!"

"Jaga ucapan loe, Anjing!"

Inanti mencoba menahan Judi yang hendak memukul kembali Andria. "Judi!"

"Sekali lagi loe ngomong, ngerendahin Inanti, gue amblasin bengkel loe, gue bikin bangkrut loe, Anjing! Gue tarik saham gue!"

"Judi, udah," ucap Inanti tatkala Judi menendang keras perut Andria.

"Gue bakal laporin loe ke polisi, Jud!"

"Laporin aja! Gue laporin loe sama Tuhan biar dapet azab!"

🌹🌹🌹

Tbc

1
Nafiz
bikin ngakak oma2...bc wlo pun dah ber kali2 ga bosen...
Nafiz
seneng n bahagia banget ya kalo punya mertua baik n pengertian...
Betbet 2580
Luar biasa
Memyr 67
𝗽𝗲𝗻𝗮𝘀𝗮𝗿𝗮𝗻. 𝗸𝗮𝗹𝗮𝘂 𝗶𝗻𝗮𝗻𝘁𝗶 𝗻𝗴𝗴𝗮𝗸 𝗷𝗮𝗱𝗶 𝗸𝘂𝗹𝗶𝗮𝗵 𝗺𝗲𝗺𝗮𝘀𝗮𝗸, 𝘁𝗿𝘂𝘀, 𝗯𝗮𝗴𝗮𝗶𝗺𝗮𝗻𝗮 𝗰𝗶𝘁𝗮 𝗰𝗶𝘁𝗮𝗻𝘆𝗮?
Memyr 67
𝗰𝗮𝗿𝗶 𝗺𝗮𝘁𝗶 𝗴𝘂𝗻𝘁𝘂𝗿. 𝗼𝗺 𝗼𝗺 𝗱𝗮𝗵 𝘁𝘂𝗮 𝗯𝘂𝗸𝗮𝗻 𝗺𝗮𝗸𝗶𝗻 𝘀𝗮𝗱𝗮𝗿, 𝗺𝗮𝗹𝗮𝗵 𝗺𝗮𝗸𝗶𝗻 𝗹𝘂𝗰𝗸𝗻𝘂𝘁
Memyr 67
𝗽𝗲𝗻𝗷𝗲𝗹𝗮𝘀𝗮𝗻 𝗮𝗽𝗮 𝗹𝗮𝗴𝗶? 𝗳𝗮𝗸𝘁𝗮𝗻𝘆𝗮 𝘃𝗮𝗻𝗲𝘀𝘀𝗮 𝘆𝗴 𝗺𝗲𝗺𝗯𝘂𝗻𝘂𝗵 𝗮𝗻𝗮𝗸𝗻𝘆𝗮 𝗮𝗹𝗮𝗻. 𝗮𝗽𝗮 𝘃𝗮𝗻𝗲𝘀𝘀𝗮 𝗻𝗴𝗴𝗮𝗸 𝗻𝘆𝗲𝘀𝗲𝗹 𝘀𝘂𝗱𝗮𝗵 𝗺𝗲𝗺𝗯𝘂𝗮𝘁 𝗶𝗻𝗮𝗻𝘁𝗶 𝗰𝗲𝗹𝗮𝗸𝗮 𝘀𝗮𝗺𝗽𝗮𝗶 𝗮𝗻𝗮𝗸𝗻𝘆𝗮 𝗺𝗮𝘁𝗶?
Memyr 67
𝗵𝗺𝗺𝗺 𝘁𝗲𝗿𝗻𝘆𝗮𝘁𝗮 𝗮𝗻𝗱𝗿𝗶𝗮 𝗶𝘁𝘂 𝗰𝗼𝘄𝗼𝗸.𝘀𝗲𝗹𝗮𝗺𝗮 𝗶𝗻𝗶 𝗾𝗸𝗶𝗿𝗮 𝗰𝗲𝘄𝗲𝗸, 𝘀𝗲𝗽𝗲𝗿𝘁𝗶 𝗱𝗲𝗹𝗶𝘀𝗮 𝗺𝗮 𝘃𝗮𝗻𝗲𝘀𝘀𝗮
Memyr 67
𝗺𝗶𝗻𝘁𝗮 𝗺𝗮𝗮𝗳, 𝗻𝗴𝗴𝗮𝗸 𝘁𝘂𝗹𝘂𝘀 𝗱𝗲𝗹𝗶𝘀𝗮. 𝗰𝘂𝗺𝗮 𝘀𝘂𝗽𝗮𝘆𝗮 𝗷𝗮𝗯𝗮𝘁𝗮𝗻𝗻𝘆𝗮 𝗻𝗴𝗴𝗮𝗸 𝘁𝘂𝗿𝘂𝗻 𝗮𝗷𝗮, 𝘆𝗴 𝗯𝗿𝗮𝗿𝘁𝗶 𝗴𝗮𝗷𝗶𝗻𝘆𝗮 𝗶𝗸𝘂𝘁 𝘁𝘂𝗿𝘂𝗻 𝗱𝗼𝗻𝗸.
Memyr 67
𝗮𝗹𝗮𝗻 𝗸𝗼𝗸 𝗯𝗲𝘁𝗮𝗵 𝘁𝗲𝗺𝗲𝗻𝗮𝗻 𝗱𝗲𝗸𝗲𝘁 𝗺𝗮 𝗰𝗲𝘄𝗲𝗸 𝗯𝗲𝗿𝗺𝘂𝗹𝘂𝘁 𝗽𝗲𝗱𝗮𝘀 𝘀𝗲𝗽𝗲𝗿𝘁𝗶 𝗱𝗲𝗹𝗶𝘀𝗮?
Lala_lela067
udah lebih 10kali baca ini, tapi tetep nyesek😭
Memyr 67
𝗯𝗲𝗻𝘂𝗮 𝗱𝗮𝗻 𝗸𝗲𝗹𝘂𝗮𝗿𝗴𝗮𝗻𝘆𝗮 𝗻𝗴𝗴𝗮𝗸 𝗮𝗱𝗮 𝗮𝗸𝗵𝗹𝗮𝗸. 𝗺𝗮𝘂 𝗸𝗲𝗿𝗷𝗮 𝗹𝗮𝗴𝗶, 𝗻𝗴𝗴𝗮𝗸 𝗺𝗶𝗻𝘁𝗮 𝗺𝗮𝗮𝗳 𝗱𝘂𝗹𝘂 𝗸𝗲 𝗶𝘀𝘁𝗿𝗶𝗻𝘆𝗮 𝗮𝗹𝗮𝗻 𝗱𝗮𝗻 𝗮𝗹𝗮𝗻.
Memyr 67
𝗲𝘆𝗮𝗻𝗴 𝘀𝗲𝗸𝗮𝗿, 𝘁𝘂𝗻𝗴𝗴𝘂𝗸𝗲𝗷𝘂𝘁𝗮𝗻 𝗱𝗮𝗿𝗶 𝗮𝗹𝗮𝗻
3sna
itu apakabarnya laptop sm usaha inan thor,,masak dl sialan masuk kerumahnya gk tau ada bhn2 bwt inan bikin usaha,,apa othornya lupa ya
3sna
bisa gk thor itu kt2ny diganti gila apalh yg gk pantes diomongin ke suaminya
3sna
maknya gk pernh kemakam anaknya adam
3sna
kamu juga inanti,sesudah adam mati baru ngmbil sikap kan,,
3sna
lha 2,,ibu udh meninggl trus satu lg sp y
3sna
disini inan agak ngeyel yaa
Memyr 67
𝗮𝗹𝗹𝗮𝗻 𝗸𝗲𝗽𝗿𝗶𝗯𝗮𝗱𝗶𝗮𝗻 𝗴𝗮𝗻𝗱𝗮
Khairunnisa Zf india best of the best
kejadian sama seperti saya .saya tinggal karir demi anak dan suami .demi meraih berkah Allah dan menjadi istri Soleha
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!