第十五集 : Coincidence In Coincidence

Xi Wei membawa Ying Yue pulang ke penginapan. Qingqing sampai kaget karena melihat Tuan Putri-nya tak sadarkan diri. Dia menyalahkan pemuda berkulit sawo matang atas hal itu―yang memang Xi Wei sengaja melakukannya agar Ying Yue tidak terlalu banyak pikiran.

"Maafkan aku yang tidak bisa menjaga Tuan Putri-mu dengan baik kalau begitu. Tapi, tak bisakah kau membantuku?"

Qingqing membantu Xi Wei tanpa mengurangi perasaan jengkelnya.

"Untuk apa Tuan masih ada di sini?"

"Xiao Zixuan akan memenggal kepala Tuan Putri Agung. Apakah kau tidak takut hal itu terjadi?"

Qingqing terdiam selama beberapa saat.

'Betul juga, Putra Mahkota kan sudah lama tidak suka dengan Tuan Putri. Ada baiknya jika di tempat ini ada seseorang yang berjaga.'

Qingqing memelototi Xi Wei. Dia menaruh kecurigaan terhadap pemuda itu dan seakan-akan mengatakan, 'Awas saja jika kau berani menyakiti Tuan Putri Agung, akan ku pastikan kepalamu hilang!'

Xi Wei tersenyum seolah tahu maksud Qingqing.

"Tenang saja, aku tidak akan menyakitinya. Bagaimana mungkin aku menyakiti orang yang sudah ku janjikan sebuah pernikahan?"

"Apa?!"

"Kecilkan suaramu. Xiao Zixuan sudah kembali."

Xi Wei duduk di jendela dan menatap ke luar. Dia bisa melihat Zixuan dan para bawahannya sudah kembali dengan wajah kesal.

Zixuan melihat Xi Wei yang duduk di jendela sambil menggoyangkan kakinya hanya bisa mendengus pasrah.

'Aku menunggu pembalasan dendammu, Xiao Zixuan.'

Zixuan tidak dapat melihat dengan jelas wajah Xi Wei yang tertutup jubah yang sama dengan yang tadi dipakai pemuda itu saat kejar-mengejar dengannya. Namun Sang Pangeran tidak tinggal diam. Dia ingin menguji seberapa hebat Xi Wei hingga bisa dengan leluasa membawa Ying Yue kemana pun yang dia mau.

Belum lagi bawahan Ziling yang dikira Zixuan adalah bawahan dari Xi Wei. Zixuan makin murka saat mengetahui ternyata dia sudah dikelabui.

Xi Wei memang tidak melihat ke arah Zixuan lagi. Namun dia tahu Sang Pangeran sedang mengarahkan anak panah dan ingin memanahnya melalui indera pendengarannya yang tajam.

'Mati kau!'

Zixuan melepaskan anak panah dari busur.

Anak panah melesat dengan cepat. Namun yang paling mengejutkan adalah Xi Wei menangkap anak panah itu dengan dua jari dan mematahkannya dengan mudah.

'Bagaimana mungkin? Anak panah itu sangat tebal. Bagaimana mungkin dia mematahkannya hanya dengan dua jari?!'

Xi Wei menghela napas panjang. Dia mengabaikan Zixuan yang masih kaget dengan kelakuannya.

'Ini pasti sudah waktunya Kakak Senior menghadap pada Kaisar. Semoga saja Kakak Senior mengatakan segalanya dengan benar.'

Xi Wei lebih khawatir dengan keadaan Wanqian yang dipanggil oleh Kaisar di tengah malam. Dia hanya bisa berharap kalau Kakak Senior-nya yang satu itu tidak mendapatkan banyak pertanyaan aneh dari Kaisar.

Xi Wei mengalihkan pandangannya ke arah Ying Yue.

'Kau harus banyak belajar. Meski Mendiang Selir Li adalah favorit Kaisar, dia tetaplah Selir Tingkat Dua. Posisimu akan lebih sulit ketika kembali ke Yongheng, Li Ying Yue ....'

Qingqing sendiri sudah tertidur sambil menggenggam tangan Ying Yue.

Xi Wei bisa memastikan kalau Ying Yue dan Qingqing tumbuh bersama dalam Istana. Qingqing diberi gelar 'Pelayan Pribadi Tuan Putri Agung Li' di usianya yang terbilang muda. Walau Qingqing berasal dari kasta rendah, Ying Yue selalu menganggapnya bagai saudara.

*Kira-kira, Kaisar dan Kakak Senior sudah selesai belum ya?'

***

Di saat yang bersamaan dengan Zixuan melepas anak panah ke arah Xi Wei, Wanqian baru saja tiba di Aula Utama Istana, Aula Zhenjie.

"Baginda, Jenderal Besar sudah tiba."

Kaisar melirik ke arah Kepala Kasim yang sudah bertahun-tahun melayaninya, Kasim Yue Liang'an.

"Suruh dia masuk."

Kasim Yue menarik napas dalam-dalam.

"Kaisar memberi izin kepada Jenderal Besar untuk memasuki Aula!"

Wanqian memberi hormat pada Kaisar.

"Hormat pada Kaisar!"

"Berdirilah."

Wanqian menahan napasnya. Kaisar melirik Sang Jenderal yang tidak mengatakan apa pun―Kaisar berharap kalau Wanqian bisa menebak apa yang ingin didengar oleh Kaisar.

'Habislah aku. Kenapa Adik Senior tidak memberitahuku detail yang diperlukan?'

Wanqian teringat kalau satu-satunya tugas dari Kaisar adalah menjaga Ying Yue.

"Tidak tahu apakah Baginda ingin mengetahui tentang Tuan Putri Agung?"

"Sampaikan laporan yang kau miliki."

Wanqian menghela napas lega. Jika saja dia tidak melayani Kaisar selama beberapa tahun, kepalanya besok pagi pasti sudah berada di alun-alun tempat eksekusi.

"Saya mengirimkan beberapa orang untuk mengawasi Putra Mahkota dan Tuan Putri Agung. Sejauh ini, Tuan Putri masih sangat baik-baik saja."

Wanqian menyampaikan laporannya. Dia hanya berharap satu hal: Mengangkat kaki dari Aula Zhenjie dan kembali ke kediamannya. Sepertinya dia tidak akan bisa dalam waktu singkat. Kaisar pasti akan bertanya hal lain kepadanya.

"Baguslah kalau begitu. Bagaimana dengan proses pertunangannya?"

Wanqian tersenyum gugup. Bahkan keringat dingin sudah mengalir sampai ke leher. Dia meneguk ludah.

"Tidak ada perkembangan, Baginda. Tuan Putri Agung sepertinya tidak menyukai Anak Mayor Bajie."

Kaisar menghela napas panjang. Dia juga tahu kalau Ying Yue tidak akan menyukai Anak Mayor Bajie. Apalagi Huang Luansha adalah seseorang yang suka bermain. Kaisar pun lega karena Ying Yue tidak menyetujuinya. Dia mengirim Sang Putri ke sana hanya sebagai formalitas belaka.

"Apakah ada seseorang yang bisa membuat Tuan Putri Agung tertarik?"

Wanqian tentu saja tidak bisa mengatakan kalau Xi Wei sudah merebut hati Ying Yue. Jadi, dia menolak untuk memberitahu Kaisar tentang Xi Wei yang sudah beberapa kali menyelamatkan Ying Yue dari Zixuan.

"Sampai saat ini belum ada. Tapi ...."

Kaisar menatap penuh curiga ke arah Wanqian karena bicaranya yang setengah-setengah.

"Tapi? Tapi apa?"

Jika saja Wanqian tidak sedang berada di Aula Zhenjie, dia akan memukul mulutnya sendiri karena suka sekali keceplosan.

"Tapi, menurut pandangan saya, Tuan Putri Agung akan mengajukan petisi kepada Baginda agar tidak mencarikannya pasangan."

Kaisar mendengar pernyataan itu dan berpikir sejenak. Dia mengangguk, setuju dengan pernyataan Wanqian. Dia juga tahu kalau kepala Ying Yue itu keras seperti batu, sama seperti Ibunda-nya, Mendiang Selir Li.

"Lalu?"

"Menurut tradisi, Tuan Putri Agung haruslah bisa menahan lima puluh jurus saat berhadapan dengan Jenderal Besar, Jenderal Kedua, dan tiga orang Pangeran terpilih oleh Baginda."

Kaisar sedikit khawatir akan tradisi itu. Namun dia juga tak bisa sembarang mencabutnya. Dia bisa dicap tidak kompeten.

'Adik Senior harusnya sudah melatih Tuan Putri Agung besok. Dengan kepandaian yang dimiliki oleh Tuan Putri dan ajaran dari Adik Senior, jangankan lima puluh jurus, bahkan seratus jurus saja akan bisa ditahan oleh Tuan Putri. Adik Senior adalah orang yang hebat. Yang tahu identitasnya hanyalah Guru Besar, Kakak Senior Jing, Mendiang Kakak Senior Chu, dan juga aku. Maafkan aku karena tidak bisa memberitahu perihal itu, Adik Senior!'

Episodes
1 第一集 : Xi Wei
2 第二集 : Auction Festival by the Guangming Organization
3 第三集 : Giant Snake's Eyeball Up for a Fantastic Price
4 第四集 : Giant Snake's Eyeball Purchased by Qing Chaguan, Luqing Academy Owner
5 第五集 : Xi Wei's Past Is Slowly Revealed
6 第六集 : Meeting The Grand Princess
7 第七集 : Xi Wei Is In Big Trouble Together With The Grand Princess
8 第八集 : Believe
9 第九集 : Playing Drama With Jing Caihong and The Grand Princess
10 第十集 : Taking The Grand Princess To The Night Market
11 第十一集 : At The Night Market
12 第十二集 : Emerging Characters
13 第十三集 : Having A Nice Conversation
14 第十四集 : Everything Can Change Within Overnight
15 第十五集 : Coincidence In Coincidence
16 第十六集 : Looks Like She's Still Angry
17 第十七集 : Who Is He?
18 第十八集 : Romance Never Ends
19 第十九集 : Qingqing Isn't Qingqing
20 第二十集 : Ying Yue Needs The Speed
21 第二十一集 : Maybe Fate Says Otherwise
22 第二十二集 : The Fake Qingqing Is Wei Ruofan, One Of The Killer Of The Late Concubine Li
23 第二十三集 : Ruofan's Confession Of Sin
24 第二十四集 : Give A Best Choice To Wei Ruofan
25 第二十五集 : Toward The Maolong District
26 第二十六集 : Meet The Third Princess, Fang Xincai At Maolong District
27 第二十七集 : Arrive At Wufalou and Meet Wei Xiangheng
28 第二十八集 : Xi Wei, Xincai and Xiangheng's Deep Relationship
29 第二十九集 : Plan To Save Qingqing
30 第三十集 : Plan To Break Through Maochang
31 第三十一集 : The First House Line Guarded by Maochang Qianxian
32 BUKAN APDET!
33 第三十二集 : The Second House Line Is Very Easy To Get Past
34 第三十三集 : Caught From The Start
35 第三十四集 : Managed To Save Qingqing
36 第三十五集 : It's Over
37 第三十六集 : Xi Wei is Awake
38 第三十七集 : Meet Xi Chen in the Dream Mirror
39 第三十八集 : Light Element
40 第三十九集 : In Other Parts of Yinying Country
41 第四十集 : Ying Yue Must Learn to Recognize Her Magic Element
42 第四十一集 : Redemption for Xi Wei
43 第四十二集 : Elena Ashvorsky, Blond Girl in Unusual Store
44 第四十三集 : Oddness and Amazement
45 第四十四集 : Encourage Xi Wei
46 第四十五集 : Ying Yue Helps Xi Wei
47 第四十六集 : Turns out True, Ying Yue meets Candidate-in-Law
48 第四十七集 : Xi Wei Hates His Parents, Figuratively
49 第四十八集 : Calm the Heart and Mind
50 第四十九集 : Xi Wei's Feeling
51 第五十集 : Gifts from Elena Ashvorsky
52 第五十一集 : Ying Yue Succeed in Convincing Xi Wei
53 第五十二集 : Advanced Exercises
54 第五十三集 : Fengshui Diagram Illusion Challenge
55 第五十四集 : Things Too Sudden
56 第五十五集 : The End of Arc I
57 BUKAN APDET!
58 第五十六集 : First Journey to Find Xi Chen and Jialing
59 第五十七集 : Former Nanxi Army, Fu Cha Maorong
60 第五十八集 : Little Hut in the Bamboo Forest
61 第五十九集 : The State of the Princesses
62 第六十集 : Very Suspicious
63 第六十一集 : Correspondence
64 第六十二集 : Again
65 第六十三集 : Still Vague
66 第六十四集 : Finally
67 第六十五集 : Untitled
68 第六十六集 : Xi Wei's Little Wish in the Bamboo Grove
69 第六十七集 : Fighting Blue Fire Fireflies
70 第六十八集 : Balanced
Episodes

Updated 70 Episodes

1
第一集 : Xi Wei
2
第二集 : Auction Festival by the Guangming Organization
3
第三集 : Giant Snake's Eyeball Up for a Fantastic Price
4
第四集 : Giant Snake's Eyeball Purchased by Qing Chaguan, Luqing Academy Owner
5
第五集 : Xi Wei's Past Is Slowly Revealed
6
第六集 : Meeting The Grand Princess
7
第七集 : Xi Wei Is In Big Trouble Together With The Grand Princess
8
第八集 : Believe
9
第九集 : Playing Drama With Jing Caihong and The Grand Princess
10
第十集 : Taking The Grand Princess To The Night Market
11
第十一集 : At The Night Market
12
第十二集 : Emerging Characters
13
第十三集 : Having A Nice Conversation
14
第十四集 : Everything Can Change Within Overnight
15
第十五集 : Coincidence In Coincidence
16
第十六集 : Looks Like She's Still Angry
17
第十七集 : Who Is He?
18
第十八集 : Romance Never Ends
19
第十九集 : Qingqing Isn't Qingqing
20
第二十集 : Ying Yue Needs The Speed
21
第二十一集 : Maybe Fate Says Otherwise
22
第二十二集 : The Fake Qingqing Is Wei Ruofan, One Of The Killer Of The Late Concubine Li
23
第二十三集 : Ruofan's Confession Of Sin
24
第二十四集 : Give A Best Choice To Wei Ruofan
25
第二十五集 : Toward The Maolong District
26
第二十六集 : Meet The Third Princess, Fang Xincai At Maolong District
27
第二十七集 : Arrive At Wufalou and Meet Wei Xiangheng
28
第二十八集 : Xi Wei, Xincai and Xiangheng's Deep Relationship
29
第二十九集 : Plan To Save Qingqing
30
第三十集 : Plan To Break Through Maochang
31
第三十一集 : The First House Line Guarded by Maochang Qianxian
32
BUKAN APDET!
33
第三十二集 : The Second House Line Is Very Easy To Get Past
34
第三十三集 : Caught From The Start
35
第三十四集 : Managed To Save Qingqing
36
第三十五集 : It's Over
37
第三十六集 : Xi Wei is Awake
38
第三十七集 : Meet Xi Chen in the Dream Mirror
39
第三十八集 : Light Element
40
第三十九集 : In Other Parts of Yinying Country
41
第四十集 : Ying Yue Must Learn to Recognize Her Magic Element
42
第四十一集 : Redemption for Xi Wei
43
第四十二集 : Elena Ashvorsky, Blond Girl in Unusual Store
44
第四十三集 : Oddness and Amazement
45
第四十四集 : Encourage Xi Wei
46
第四十五集 : Ying Yue Helps Xi Wei
47
第四十六集 : Turns out True, Ying Yue meets Candidate-in-Law
48
第四十七集 : Xi Wei Hates His Parents, Figuratively
49
第四十八集 : Calm the Heart and Mind
50
第四十九集 : Xi Wei's Feeling
51
第五十集 : Gifts from Elena Ashvorsky
52
第五十一集 : Ying Yue Succeed in Convincing Xi Wei
53
第五十二集 : Advanced Exercises
54
第五十三集 : Fengshui Diagram Illusion Challenge
55
第五十四集 : Things Too Sudden
56
第五十五集 : The End of Arc I
57
BUKAN APDET!
58
第五十六集 : First Journey to Find Xi Chen and Jialing
59
第五十七集 : Former Nanxi Army, Fu Cha Maorong
60
第五十八集 : Little Hut in the Bamboo Forest
61
第五十九集 : The State of the Princesses
62
第六十集 : Very Suspicious
63
第六十一集 : Correspondence
64
第六十二集 : Again
65
第六十三集 : Still Vague
66
第六十四集 : Finally
67
第六十五集 : Untitled
68
第六十六集 : Xi Wei's Little Wish in the Bamboo Grove
69
第六十七集 : Fighting Blue Fire Fireflies
70
第六十八集 : Balanced

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!