Urgent Feels

Ethan berdiri di depan pintu kelas dengan ekspresi tidak yakin. Berbagai simulasi muncul dalam benaknya, atau lebih tepatnya, beberapa kemungkinan.

‘Dimarahi habis-habisan? Dipukul dengan tongkat? Dikirim terbang dengan fire ball?’

Memikirkan berbagai kemungkinan, Ethan sedikit ngeri. Namun yang sekarang berada di depannya adalah kesempatan untuk mendapatkan 500 poin secara gratis. Poin itu bisa ditukar dengan ramuan berharga, atau bisa dikumpulkan untuk membeli tongkat (staff) sihir.

Tongkat sihir sendiri merupakan salah satu perlengkapan wajib bagi para Arcanist yang setidaknya sudah sampai di level Black-Arcanist. Tongkat sihir memiliki kegunaan tertentu, yaitu mempermudah dan mempercepat pelepasan mantra. Tergantung bahannya, tongkat tersebut juga bisa menambah kekuatan dari mantra elemen tertentu.

Memikirkannya saja membuat Ethan hampir ngiler.

‘Lupakan. Tongkat sihir itu mahal dan kurang berguna di tahap awal, bahkan membawa bahaya.’

Ethan buru-buru menggelengkan kepalanya. Dia tahu di dunia kurang beradab ini, kekayaan tanpa kekuatan adalah dosa.

Bayangkan saja, apprentice-rendah yang bisa dianggap sebagai keroco membawa tongkat mahal. Bukankah itu meminta kematian? Bukankah itu sama saja mempersilahkan para Arcanist kuat untuk mengejar kepalanya? Benar-benar bunuh diri!

“Ethan?”

Suara gadis membuat Ethan tersadar dari lamunannya. Ketike dia menoleh, bocah itu melihat sosok Veronica yang sedang menatapnya dengan curiga.

“Ah. Ternyata itu kamu, Veronica,” ucap Ethan.

Bocah itu sebenarnya tidak memiliki hubungan baik dengan Veronica. Mereka hanya sekadar kenalan, dan sesekali menyapa jika saling bertemu. Hanya saja, dia merasa kalau cara gadis kecil itu memandangnya agak berbeda.

“Apa yang kamu lakukan di sini?” Veronica memiringkan kepalanya.

“Aku diminta menemui Tuan Ragnar atas nama Master,” jawab Ethan agak canggung.

“Kalau begitu langsung masuk saja. Beliau ada di kelas sekarang, dan biasanya mengajar kami di siang sampai sore hari,” ucap Veronica sambil mendorong pintu terbuka.

“Anu-“

Belum sempat Ethan menjelaskan, pintu sudah terbuka lebar dan dua orang di dalam kelas menatapnya. Benar-benar membuat bocah itu merasa semakin canggung.

“Apakah Catherine mengirimmu kemari, Nak?” tanya Tuan Ragnar.

Ethan menatap ke arah lelaki tua itu. Kepalanya botak, memiliki wajah agak ganas, dan jenggot panjang tidak terawat. Meski penampilannya tampak agak mengerikan, tetapi suaranya benar-benar cukup ramah dan hangat.

Lelaki tua itu menghampiri Ethan lalu menepuk pundaknya. “Pasti berat bagimu, Nak!”

“Maaf?” Ethan memiringkan kepalanya, tampak semakin bingung.

“Hahaha! Kamu menjadi murid wanita kejam itu, jadi kamu pasti merasakan hari-hari yang berat. Orang itu benar-benar tanpa ampun, langsung meminta murid-muridnya melakukan tugas berat alih-alih memberi keringanan,” keluh Tuan Ragnar.

“Sepertinya kamu bingung. Seperti yang kamu lihat, Master memang tampak mengerikan, tetapi paling lembut pada murid-muridnya dibandingkan profesor lain. Sebaliknya, Lady Catherine terkenal memiliki sifat keras kepada muridnya, percaya agar anak-anak itu harus ditempa dengan keras. Berbeda dengan Master yang lebih memilih jalan akumulasi waktu.”

Mendengar penjelasan itu, Ethan melihat ke sumber suara. Di sana tampak seorang remaja, kira-kira 2 atau tiga tahun lebih tua dibandingkan dirinya. Dia memiliki rambut merah, wajah yang seharusnya tampan tetapi ada luka mengerikan di bagian kiri wajahnya, dan kelihatannya telah kehilangan tangan kirinya.

“Kamu?” tanya Ethan ragu.

“Namaku Valen, datang dua tahun lebih awal darimu, seorang apprentice-tinggi,” ucap remaja itu dengan senyum ramah di wajahnya.

“Salam kenal, Senior Valen. Terima kasih atas penjelasanmu,” ucap Ethan.

“Kamu tidak perlu sopan padaku. Aku benar-benar tidak layak disebut, bahkan gadis kecil itu, Liz hampir menyusulku. Aku hanyalah ‘murid langsung paling lemah’ dan tidak layak untuk dihormati,” ucapnya santai.

“Valen!” seru Tuan Ragnar dengan ekspresi muram, tetapi ada jejak kesedihan di matanya.

“Maaf, Master. Lagi-lagi aku mengatakan hal buruk dan tidak optimis seperti itu,” ucap Valen dengan senyum lembut di wajahnya.

“Lupakan.” Tuan Ragnar menggelengkan kepalanya. Dia kemudian melirik ke arah Ethan. “Kamu ingin gulungannya langsung atau duduk di kelas terlebih dahulu. Aku mungkin tidak sekuat wanita kejam itu, tetapi dalam sihir api, seharusnya aku masih sedikit lebih baik darinya.”

“Kalau begitu maaf telah merepotkan anda, Tuan Ragnar.” Ethan tidak menolak, karena dia juga ingin merasakan kelas profesor lain.

“Pilih saja tempat duduk lalu dengarkan.”

Dengan begitu, kelas pun dimulai. Ethan duduk tidak jauh dari Veronica. Meski merasakan kalau dua murid itu sesekali melirik ke arahnya, dia tetap fokus pada ajaran Tuan Ragnar.

Setelah kurang-lebih tiga jam, Ethan keluar dari kelas. Meski membawa gulungan yang mencatat mantra dasar – fire ball, tetapi ekspresinya tampak kosong.

“Sepertinya kamu sudah bisa melihat perbedaanya. Berbeda dengan Lady Catherine yang hanya menerima jenius dan kebanyakan hal dilakukan secara mandiri, kelas lain diajarkan langsung oleh sang Master,” ucap Valen.

Ethan langsung tersadar lalu mengangguk. Kelas profesor lain menjelaskan banyak hal, tetapi tuannya, Lady Catherine meminta muridnya untuk menggali informasi sendiri. Ketika ada keraguan, dia akan membantu memberi petunjuk. Setelah itu? Tentu saja lanjutkan sendiri!

“Kamu sepertinya agak ragu, Ethan. Namun, biarkan aku memberi sedikit nasihat. Di antara profesor yang ada di level White-Arcanist, Lady Catherine dan Nyonya Agatha memiliki cara mengajar cukup ekstrem. Namun, itu bukan tanpa keuntungan. Dibandingkan profesor lain, murid mereka lebih sedikit mengalami kecelakaan,” tambah Valen.

Ethan menatap ke arah Valen yang tersenyum lembut. Mengetahui apa yang orang itu maksud, dia berkata dengan wajah serius.

“Terima kasih atas bimbingannya, Senior!”

Setelah mengatakan itu, bocah itu pun pergi. Saat itu juga, Veronica yang berdiri tidak jauh dari Valen menoleh.

“Kenapa kamu berbicara lebih banyak dari biasanya, Senior? Apakah orang itu benar-benar layak?” tanya gadis kecil itu.

“Berbeda denganmu yang baru menerima mantra dua minggu yang lalu dan masih kesulitan merapalnya, seharusnya bocah itu sudah menguasai mantra pertama dan mencoba melatih mantra kedua. Melihatnya membuatku mengingat seseorang, dan sama sepertinya, bocah itu benar-benar monster. Jadi tidak rugi memberinya petunjuk, setidaknya membuatnya merasakan niat baik kita,” jawab Valen.

“Itu-“ Veronica bingung harus berkata apa.

“Ingat, Vero. Lebih baik berteman dengannya, dan jangan mencoba menjadi musuhnya.”

Setelah mengatakan itu, Valen berbalik dan berjalan pergi menuju ke array teleportasi. Tanpa Veronica sadari, mata remaja itu menyempit. Tampaknya sedang memikirkan sesuatu.

...***

...

Malam harinya.

Di tengah ruangan, Ethan berdiri dengan tenang. Kedua tangannya terulur ke depan. Menarik napas dalam-dalam, dia mulai merapal mantra yang sejak tadi dipelajari.

“Fire ball,” gumamnya.

Setelah mengatakan itu, sebuah lingkaran sihir merah muncul di depannya. Berbagai aksara rune mengisi lingkaran dan mulai berputar. Beberapa saat kemudian, lingkaran sihir menghilang dan digantikan sebuah bola api berwarna jingga yang melayang di depannya.

Melihat ke arah api yang menerangi kamarnya, Ethan merasakan kehangatan dalam hatinya. Meski mantra belum sempurna dan memerlukan banyak latihan, tetapi dia sudah mengetahui seberapa kuat mantra ini. Hal tersebut bahkan membuatnya sedikit menyesal.

‘Jika yang ditingkatkan terlebih dahulu adalah fire ball dan bukan shadow hand, seharusnya aku memiliki trik yang cukup kuat dan mengejutkan sebelum keluar untuk menjalankan misi.’

Ethan buru-buru menggelengkan kepalanya. Dia merasa kalau sekarang terlalu cepat mengambil kesimpulan. Masih belum diketahui seberapa baik efek shadow hand yang ditingkatkan, jadi bocah itu merasa tidak seharusnya dia merasa kecewa.

Setelah beberapa saat, api di depannya mati. Ethan menghela napas panjang.

“Mungkin ini bukan pilihan yang paling optimal. Meski begitu, dibandingkan perkiraanku dimana lebih banyak waktu dan poin yang perlu dihabiskan, ini jauh lebih baik. Namun, aku harus lebih berhati-hati karena semuanya terlalu melenceng dan harus diluruskan.”

Ekspresi Ethan menjadi lebih serius, bahkan sedikit dingin.

“Lagipula, hal-hal kacau dan di luar rencana benar-benar membuatku merasa semakin terancam. Sungguh perasaan yang tidak nyaman.”

>> Bersambung.

Terpopuler

Comments

Arya00

Arya00

bad feeling nih

2023-12-31

1

Luthfi Afifzaidan

Luthfi Afifzaidan

lanjutkan

2023-12-18

1

viola deam

viola deam

Fireball

2023-12-17

0

lihat semua
Episodes
1 A Bad Start
2 Like Throwing A Dice
3 Probability
4 Bunch Of Crazy People
5 Welcome
6 Tower of Oblivion
7 First Step
8 Difference
9 Choose The Way
10 Three Ability
11 How Stupid I Am
12 First Magic
13 Plan
14 Mad Apprentice
15 Can't Resist
16 Urgent Feels
17 Pseudo Level
18 Preparation
19 Make A Deal
20 Departure
21 Teammates
22 Fogwell
23 Unpleasant Atmosphere
24 Misunderstanding
25 Grizado Mountain
26 Crimson Castle
27 Into The Cave
28 Candle Spider
29 Trap
30 First Kill
31 Keeping Promise
32 Into The Spider's Nest
33 Lantern Spider
34 Blazing Sword
35 Secret Tunnel
36 Black Horned Coal Snake
37 Valen and Angelina
38 Crossed Swords
39 Sweet Fantasy, Bitter Reallity
40 Return
41 Big Changes
42 Hidden Danger
43 Professor Agatha's Invitation
44 Ethan's Choice
45 Heading North
46 Whitebreeze City
47 A Mercenary
48 Ambush
49 Snow Dire Wolf
50 Hunting Wolves
51 Hearsay
52 Looking For Opportunities
53 Become A Mercenary?
54 Gentle Man
55 Giant Cave at First Peak
56 Frost Maze
57 Kill or Killed
58 See You Again
59 Each Other's Goals
60 Treasure Room
61 Frost Wyrm
62 Trap and Bait
63 Desperate Fight
64 Meaning of Sacrifice
65 Didn't Disappoint Me
66 Solving Problem?
67 What Needed
68 Changing Plan and Bet
69 Black Arcanist
70 Exiled?
71 Little Witch
72 Start New Life
73 Lesson One
74 Lesson Two
75 Lesson Three
76 Peaceful Life
77 Looking for Help
78 Strange Plague
79 Not Bad
80 Fools Act
81 Plague Source?
82 Mad Man
83 Forbidden Rules
84 Cursed?
85 Grace Power
86 Moonlight Dance
87 Colorless Threads
88 Scary
89 Reason of Life
90 Promise
91 Come Back and Move
92 Crimson Knight
93 Some Changes
94 Servant
95 J-15
96 Underground Market
97 The Same Type
98 Dark Path
99 Professor Franklin
100 First Class
101 Liz Visit
102 Bathory Familia
103 Nightmare
104 What Needed
105 Failure
106 Last Piece
107 Werewolf
108 Poor
109 Greet Each Other
110 Accidental?
111 Redcliff City
112 Some Information
113 Silver Stars Tower Envoy
114 Just A Little Joke
115 Finley Redchester
116 Doesn't Have To Be Magic
117 Revenge
118 Underground City
119 Another Situation
120 Diary
121 Shameless
122 Dragonscale Willow
123 Wanna Dance?
124 Explosion
125 Knight and Witch?
126 Drunk?
127 Shadowless Cleave
128 Cynthia
129 Eating Soft Rice?
130 Something Wrong
131 Out of The Ruins
132 Redcliff City Changes
133 House of Wolves
134 Please, Don't Joking!
135 Azure Flame Demon
136 Double Black
137 Lunch
138 Uninvited Party Member
139 Capital
140 New Friend
141 Disappointed
142 Courage
143 Haeford City
144 Natural Leader
145 Not That Easy
146 Menjelajahi Hutan
147 Perdebatan dan Keputusan
148 Membagi dan Melaksanakan
149 Seperti Biasa
150 Tidak Diluar Ekspektasi
151 Sekelompok Pengkhianat
Episodes

Updated 151 Episodes

1
A Bad Start
2
Like Throwing A Dice
3
Probability
4
Bunch Of Crazy People
5
Welcome
6
Tower of Oblivion
7
First Step
8
Difference
9
Choose The Way
10
Three Ability
11
How Stupid I Am
12
First Magic
13
Plan
14
Mad Apprentice
15
Can't Resist
16
Urgent Feels
17
Pseudo Level
18
Preparation
19
Make A Deal
20
Departure
21
Teammates
22
Fogwell
23
Unpleasant Atmosphere
24
Misunderstanding
25
Grizado Mountain
26
Crimson Castle
27
Into The Cave
28
Candle Spider
29
Trap
30
First Kill
31
Keeping Promise
32
Into The Spider's Nest
33
Lantern Spider
34
Blazing Sword
35
Secret Tunnel
36
Black Horned Coal Snake
37
Valen and Angelina
38
Crossed Swords
39
Sweet Fantasy, Bitter Reallity
40
Return
41
Big Changes
42
Hidden Danger
43
Professor Agatha's Invitation
44
Ethan's Choice
45
Heading North
46
Whitebreeze City
47
A Mercenary
48
Ambush
49
Snow Dire Wolf
50
Hunting Wolves
51
Hearsay
52
Looking For Opportunities
53
Become A Mercenary?
54
Gentle Man
55
Giant Cave at First Peak
56
Frost Maze
57
Kill or Killed
58
See You Again
59
Each Other's Goals
60
Treasure Room
61
Frost Wyrm
62
Trap and Bait
63
Desperate Fight
64
Meaning of Sacrifice
65
Didn't Disappoint Me
66
Solving Problem?
67
What Needed
68
Changing Plan and Bet
69
Black Arcanist
70
Exiled?
71
Little Witch
72
Start New Life
73
Lesson One
74
Lesson Two
75
Lesson Three
76
Peaceful Life
77
Looking for Help
78
Strange Plague
79
Not Bad
80
Fools Act
81
Plague Source?
82
Mad Man
83
Forbidden Rules
84
Cursed?
85
Grace Power
86
Moonlight Dance
87
Colorless Threads
88
Scary
89
Reason of Life
90
Promise
91
Come Back and Move
92
Crimson Knight
93
Some Changes
94
Servant
95
J-15
96
Underground Market
97
The Same Type
98
Dark Path
99
Professor Franklin
100
First Class
101
Liz Visit
102
Bathory Familia
103
Nightmare
104
What Needed
105
Failure
106
Last Piece
107
Werewolf
108
Poor
109
Greet Each Other
110
Accidental?
111
Redcliff City
112
Some Information
113
Silver Stars Tower Envoy
114
Just A Little Joke
115
Finley Redchester
116
Doesn't Have To Be Magic
117
Revenge
118
Underground City
119
Another Situation
120
Diary
121
Shameless
122
Dragonscale Willow
123
Wanna Dance?
124
Explosion
125
Knight and Witch?
126
Drunk?
127
Shadowless Cleave
128
Cynthia
129
Eating Soft Rice?
130
Something Wrong
131
Out of The Ruins
132
Redcliff City Changes
133
House of Wolves
134
Please, Don't Joking!
135
Azure Flame Demon
136
Double Black
137
Lunch
138
Uninvited Party Member
139
Capital
140
New Friend
141
Disappointed
142
Courage
143
Haeford City
144
Natural Leader
145
Not That Easy
146
Menjelajahi Hutan
147
Perdebatan dan Keputusan
148
Membagi dan Melaksanakan
149
Seperti Biasa
150
Tidak Diluar Ekspektasi
151
Sekelompok Pengkhianat

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!