15

RUANGAN LAURA.

“Dalam surat wasiatnya, kami diminta untuk menemukan cara dalam pembagian perusahaan agar kalian berdua bahagia. Dan saya ingin memastikan anda bahagia,” ucap Laura.

“Kamu ingin tahu apa yang membuat saya bahagia?” tanya Bianca.

“Saya ingin ‘Kebenaran Yang Terkubur’. Ayahku dan aku mengembangkannya selama bertahan-tahun. Itu berarti segalanya bagiku. Yang aku inginkan adalah menjualnya dan dia mendapat bagian sesedikit mungkin” ucap Bianca.

RUANGAN RAPHAEL.

“Dan saya ingin memastikan anda bahagia,” ucap Raphael.

“Kamu ingin tahu apa yang membuat saya bahagia? Yang membuat saya bahagia, apa pun yang membuatnya menderita. Sederhana. Dia menginginkan ‘Kebenaran Yang Terkubur’ dan itu membuatku kesal. Mereka berdua menganggap jurnal itu sebagai sebuah literatur. Yang aku inginkan adalah menjual sampah itu dan dia mendapat bagian sesedikit mungkin,” ucap Megan.

RUANGAN LAURA.

“Apa yang membuat dia begitu marah padamu?” tanya Jack pada Bianca.

“Dia menyalahkanku saat ayah kita meninggalkan ibunya dan menikahi ibuku,” jawab Bianca.

“Bagaimana dia bisa berpikir kalau itu adalah salahmu?” tanya Jack.

RUANGAN RAPHAEL.

“Karena ibunya hamil dan menggunakan kesempatan itu untuk merebut ayahku. Kemudian bocah itu menjadi pusat perhatian,” ucap Bianca.

RUANGAN LAURA.

“Anda tahu bagaimana rasanya memiliki seseorang yang membencimu hanya karena rasa cemburu?” tanya Bianca.

“Kita akan mendapatkan jurnal itu,” jawab Laura.

Jack menatap wajah Laura yang tampak senang dengan kepercayaan dirinya. Dia bisa mengerti posisi Bianca karena dia sedang berada di posisi itu, dengan Megan adalah Raphael.

RUANGAN RAPHAEL.

“Anda tahu bagaimana rasanya melihat orang lain mendapatkan semua perhatian saat anda tahu bahwa anda lebih baik dari mereka?” tanya Megan.

“Dia tidak akan mendapatkan jurnal itu,” jawab Raphael.

Raphael juga dapat merasakan apa yang Megan rasakan.

Pertemuan selesai.

“Apa kita harus bahas ini dengan Raphael? Aku ingin mengalahkannya,” ucap Jack.

“Kamu ingin mengalahkannya? Selidiki jurnal itu, cek kualitasnya dan pastikan nilainya,” balas Laura.

“Aku pikir kita harus menggunakan penilaian independen.”

“Apa? Kamu pikir dia akan mengikuti aturan?”

“Aku tahu dia tidak akan melakukan itu,”

“Karena itu kamu harus tiga langkah di depannya, karena aku bisa menjamin Raphael akan dua langkah di depanmu,”

“Ini dia orangnya. Dia datang menemuimu,” ucap Brad yang masuk ke ruangan Laura bersama Raphael.

“Aku mendengarnya,” ucap Raphael.

“Aku ingin kamu mendengarnya,” balas Laura.

Brad meninggalkan mereka.

“Apa kalian tahu? alasan aku datang,” ucap Raphael.

“Untuk diejek?”

“Tidak, untuk menetapkan aturan dasar, agar negoisasi tetap dilakukan dengan jujur.”

“Tentu. Tidak menendang, tidak menggigit dengan gigitan kelinci,”

“Dan sekarang kamu yang mengejek aturan itu,”

“Tidak, aku hanya mengejekmu,” ucap Laura.

Raphael memiliki gigi kelinci.

“Poin pertama, kita berdua setuju untuk menggunakan penilaian independen,” ucap Raphael.

“Tentu. Poin yang bagus,”

“Kedua, kamu tidak meminta ayahmu untuk mediasi,”

“Kamu takut ayah akan membelaku?”

“Tidak. aku tahu ayah akan membelamu,”

“Karena aku benar,”

“Poin ketiga. The Great Wall. Tembok Cina. Kamu tidak boleh mengakses dokumen internal apa pun yang aku susun.”

“Ayo buat ayahku bangga. Kita melakukan ini dengan benar, semuanya akan bahagia,”

“Menarik,” Raphael hendak keluar dari ruangan Laura.

“Jangan khawatir. Kita tetap akan mengalahkannya,” ucap Laura pada Jack.

“Aku mendengarnya,” ucap Raphael.

“Aku ingin kamu mendengarnya,” balas Laura.

Raphael berbalik badan.

“Kamu mau bertaruh?” tanya Raphael.

“Tugas kita hanya membuat saudari itu bahagia. Bagaimana kita tahu siapa yang menang?” balas Jack.

“Kita akan tahu. Taruhan dengan jumlah biasanya?” tanya Laura.

“Tidak. menurutku kita harus mengubahnya kali ini. aku menang, aku mendapatkan Jack,” jawab Raphael.

“Kamu tidak bisa mempertaruhkanku seperti barang, Raphael,” sahut Jack.

“Bukan berarti dia akan menang,” ucap Laura.

“Satu bulan,” ucap Raphael.

“Seminggu,” ucap Laura.

“Laura,” Jack protes.

“7 hari,” ucap Raphael.

“6 hari,” ucap Luara.

“Laura!” Jack terus protes.

“Ok, 7 hari. Dan sebaliknya?” ucap Raphael.

“Itu sulit, karena aku tidak menginginkan apa pun yang kamu miliki,” balas Laura.

“Apa? Uh, kamu akan mempertaruhkan aku secara Cuma-Cuma?” Jack berdiri.

Raphael meninggalkan ruangan Laura.

“Ayo bahas tentang proposal kesepakatan untuk Raphael,” ucap Jack.

“Buat kesepakatan terbaik yang kamu bisa,” balas Laura.

“Kamu mempertaruhkanku dan sekarang kamu mau aku yang mengatasi ini? baiklah, akan aku lakukan. Dan aku akan menang.”

“Apa kamu sudah memutuskan apa yang kamu inginkan darinya saat aku menang?”

“Dia mengangkat kaki dari firma ini. sejujurnya, hanya itu yang aku inginkan darinya. Tapi apa boleh buat, aku tidak bisa menampilkan sisi roh jahatku di tempat suci ini,”

“Jadi kamu tidak mendapatkan apa-apa. Kamu mempertaruhkan aku secara Cuma-Cuma,”

“Kalau kamu menang, dia tidak akan mendapatkanmu. Dan itu artinya kamu masih berada di sisiku, aku tidak kehilangan kamu. Bukankah itu yang paling penting dari segalanya?”

Jack tersenyum. “Aku pasti akan menang,”

DI RUANGAN RAPHAEL.

“Kenapa kamu yang datang?” tanya Raphael.

“Laura menyuruhku untuk mengatasi ini,” jawab Jack.

“Apa dia pikir kamu bisa mengalahkan aku? Baiklah, apa yang kamu punya?”

“Dari 7 perusahaan, kami mengajukan Bianca mendapat perusahaan satu, tiga, dan tujuh. Jadi kami mendapat 51% dari total aset.”

“Hm, adil. Tapi tidak.”

“Hm, pilihan lainnya, kami mengajukan Bianca mendapat perusahan satu, dua, empat, dan enam. Itu memberimu 57%,”

“Tidak mau,”

“Apa kamu membuat propo-”

“Tidak,”

“Ok, hm, Bianca mendapat perusahaan satu, empat, enam, dan tujuh,”

“Tidak,”

“Raphael, itu memberimu 60% dari total aset.”

“Benar, tapi tidak,”

“Apa yang diinginkan klienmu?”

“Penawaranmu membuat jelas apa yang diinginkan klienmu. Perusahaan satu; jurnal itu. dan yang diinginkan klienku adalah untuk klienmu tidak mendapatkan apa yang dia inginkan.”

“Kamu memiliki kewajiban untuk memberikan penawaran ini pada klienmu,”

“Laporkan aku karena melanggar etika.”

“Kita diminta untuk menemukan penyelesaian yang adil dan setara, Raphael.”

“Kalau begitu kenapa kamu tidak datang pada Laura dan minta dia untuk ikut bergabung dalam negoisasi. Karena kamu baru saja gagal,”

RUANGAN LAURA.

“Aku dengar kamu gagal dalam kesepakatan dengan bernegoisasi melawan dirimu sendiri,” ucap Laura.

“Um, aku…”

“Kamu membuat Raphael mengetahui hal yang paling penting bagi klien kita,”

“Ya, aku membuat kesalahan. Tapi Raphael juga membuat kesalahan.”

“Dia tidak menyebutkan tentang itu,”

“Ya, dia tahu apa yang diinginkan klien kita, tapi kita sekarang tahu apa yang diinginkan kliennya. Dia tidak peduli kita menang, Laura. Dia hanya ingin klien kita kalah,”

“Ok, itu bagus. Selanjutnya bagaimana? Kita kalah. Kita berikan dia jurnalnya. Bagaimana itu akan membuat klien kita bahagia?”

“Kita biarkan Megan mendapatkan jurnalnya, dan kemudian kita mengajak semua yang bekerja di sana untuk membuat jurnal baru. Mereka semua menyukai Bianca. ‘Kebenaran Yang Terkubur’ hanya sebuah nama. Kita biarkan Megan mendapatkan itu,”

“Kamu memang sudah belajar dariku,”

Bersambung...

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!