Senyum lebar tidak masih menghiasi wajah Adam. Ia berhasil menjual empat jam tangan sekaligus kepada Tuan Anderson, seorang baron yang tadi mengunjungi lapaknya. Meski Tuan Anderson belum membayar semua jam tangan itu, tetapi mereka sudah sepakat untuk melakukan jual beli.
Lalu, jam tangan tersebut juga masih berada di tangan Adam. Laki-laki itu tidak akan takut Tuan Anderson membawa kabur jam tangannya, tanpa membayar sepeser uang pun. Adam langsung bisa membayangkan berapa uang yang bisa ia dapatkan jika menjual semua emas yang ia dapatkan.
Total keseluruhan emas yang laki-laki itu dapatkan dari menjual lima jam tangan adalah lima ribu tiga ratus delapan puluh emas Kyra. Jika Adam menganggap rata-rata emas Kyra yang ia dapatkan adalah satu setengah gram, maka uang yang bisa ia dapatkan adalah sembilan miliar enam ratus juta lebih.
Itu adalah angka yang sangat besar untuk seorang Adam. Lalu, uang sebanyak itu hanya berasal dari penjualan lima jam tangan. Adam masih memiliki sepuluh jam tangan lagi yang bisa ia jual. Jika semuanya terjual, maka Adam bisa mendapatkan lebih dari sembilan belas miliar.
Dengan uang sebanyak itu, tentunya Adam bisa melakukan banyak hal. Ia bisa memulai bisnis lain di Planet Biru. Mungkin ia bisa membeli perusahaan untuk memproduksi sesuatu yang bisa ia jual di Benua Guerio. Dengan begitu, ia bisa mendapatkan keuntungan yang lebih besar lagi.
Ini juga bisa Adam jadikan kamuflase untuk sumber uang miliknya. Jika orang-orang bertanya bagaimana ia bisa memiliki cukup banyak uang, Adam hanya tinggal mengatakan bisnisnya cukup sukses. Ya, itu terdengar bukan ide yang buruk.
Dari sudut matanya, Adam melihat seorang laki-laki berjalan cepat menuju lapak miliknya. Wajah ceria yang sebelumnya Adam perlihatkan, kini telah berubah menjadi wajah masam. Kedatangan orang ini benar-benar merusak suasana hatinya.
"Ternyata itu benar Kamu, Adam. Aku kira orang lain datang ke mari dan menjual benda-benda unik. Ternyata ini benar-benar Kamu," ucap Parsley Wood.
"Heh. Untuk apa Kamu ke sini, Tuan Parsley? Apa Kamu berniat menipuku lagi?" tanya Adam sarkas.
Adam tidak menyangka Parsley Wood akan mendatanginya. Ini adalah hal yang bagus, ia bisa meluapkan semua kekesalannya kepada Parsley Wood sekarang. Adam masih tidak terima barang miliknya dihargai serendah itu oleh Parsley Wood.
"Menipumu? Apa maksdumu, Adam? Aku sama sekali tidak menipumu? Aku benar-benar ingin berbisnis denganmu. Selama seminggu ini, aku sudah mencari keberadaanmu untuk kembali melakukan bisnis. Namun, Kau menghilang begitu saja. Aku tidak tahu harus mencarimu ke mana," ucap Parsley Wood.
Informasi baru Adam dapatkan dari perkataan Parsley Wood. Waktu antara Benua Guerio dan Planet Biru sama. Tidak ada perbedaan waktu yang signifikan di antara dua tempat ini. Terakhir Adam datang ke Benua Guerio adalah seminggu yang lalu dan Parsley Wood juga mencarinya selama itu.
"Tidak menipuku? Kenapa aku mendengar informasi yang berbeda? Jam tangan yang Kamu beli hanya, seratus sepuluh koin emas, Kamu jual dengan harga dua ribu koin emas" ucap Adam yang menekankan kata hanya pada ucapannya. Laki-laki itu ingin Parsley Wood tahu di mana letak kekesalannya.
"Aku kira Kamu orang baik. Ternyata Kamu hanya memanfaatkan penderitaan seseorang untuk mendapatkan keuntungan besar. Maaf, aku menarik perkataanku sebelumnya. Aku tidak akan pernah lagi berhubungan binis denganmu," ucap Adam cukup tegas.
Sembilan ratus juta lebih bukanlah uang yang sedikit. Adam bisa membeli banyak hal dengan uang itu. Membayar biaya renovasi rumah, membeli banyak barang baru untuk dijual kembali. Banyak hal yang bisa Adam lakukan dengan uang itu.
Namun, Parsley Wood yang membeli barangnya dengan harga murah, membuat Adam tidak bisa melakukan semua itu. Adam memang tidak akan meminta Parsley Wood untuk memberikannya uang lebih sekarang. Namun, Adam tidak akan pernah lagi mau menjual barangnya ke laki-laki itu.
"Hey, jangan menuduhku seperti itu, Adam. Aku benar-benar tidak tahu bahwa jam tangan milikmu memiliki nilai sebesar itu. Aku kira seratus sepuluh emas Kyra adalah harga yang wajar. Lagi pula, Kamu sangat terbantu sekali dengan uang pemberianku bukan? Jika tidak ada aku, mana mungkin Kamu bisa kembali," jawab Parsley Wood.
Adam memang bersyukur Parsley Wood mau membantunya. Namun, perkataan Parsley Wood barusan seolah menyalahkan Adam sebagai orang yang tidak tahu berterima kasih. Sudah ditolong, malah sekarang menyalahkan.
Jika saja Parsley Wood tidak mengungkit mengenai hal ini, mungkin Adam akan memaafkannya. Ia bahkan akan menjual barang miliknya setelah kemarahannya mereda nanti. Akan tetapi, sikap sikap Parsley Wood yang menganggap dirinya adalah satu-satunya orang yang bisa menolong Adam, sementara orang lain tidak bisa, membuat Adam muak.
"Jika Kamu tidak membeli jam tangan milikku, aku yakin masih ada yang mau membelinya. Duke George saja rela membeli dengan harga dua ribu emas Kyra. Aku yakin orang lain bisa membelinya dengan harga seribu emas Kyra atau lebih."
"Maaf, Tuan Parsley, lapak kecilku ini tidak bisa menampung orang sepertimu. Lebih baik, Kamu mencari lapak pedagang yang lain. Aku masih perlu melayani beberapa orang yang akan membeli barang yang aku jual," ucap Adam dingin.
"Hey, hey. Jangan marah dahulu. Aku berencana untuk memberimu uang tambahan. Apa Kamu tida mau menerima ini?" tanya Parsley Wood sembari mengeluarkan sebuah kantong dari sakunya.
Bunyi gemericik koin emas Kyra yang beradu, terdengar cukup nyaring dari kantong tersebut. Ini membuat Adam tahu bahwa jumlah emas Kyra yang ada di dalam sana cukuplah banyak.
"Maaf, aku tidak bisa menerimanya. Jika Kamu menginginkan barang unik, cari saja pedagang lain. Lapakku tidak menerima orang sepertimu," ucap Adam tegas.
Perkataan Adam ini membuat Parsley Wood langsung menatapnya dengan tatapan tajam. Ekspresi ramah di wajah laki-laki ini, kini telah berubah menjadi ekspresi kemarahan.
"Kau benar-benar tidak mau menjual barangmu kepadaku?" tanya Parsley Wood yang tidak kalah dinginnya.
"Aku sudah tidak sebodoh yang Kamu kira Tuan Parsley yang terhormat. Aku masih bisa menjual barang milikku kepada orang lain, sekali pun Kamu tidak akan pernah membeli barang kepadaku."
"Oh, jadi ini caramu, orang dari negeri yang jauh, membalas kebaikan orang yang menolongnya. Aku sudah membantumu membeli jam tangan usang itu. Jam tanganmu adalah jam tangan bekas bukan baru. Harusnya Kamu bersyukur aku sudi membelinya dengan harga segitu," ucap Parsley Wood.
Adam tidak menyangka Parsley Wood akan memperlihatkan sifat aslinya secepat ini. Laki-laki itu mengira Parsley Wood masih akan memakai kata-kata manis untuk membujuknya. Namun, ia tidak lagi mau berpura-pura sekarang.
"Aku rasa, aku sudah membalas kebaikanmu, Tuan Parsley. Aku menjual jam tangan milikku, dan Kamu dengan rela membelinya. Aku sama sekali tidak memaksanya. Itu berarti, Kamu tidak memberiku uang secara cuma-cuma," ucap Adam.
"Tidak ada alasan lain untukku membalas budi kepadamu lebih dari ini. Apalagi, Kamu sudah menjual kembali jam tangan itu kepada Duke George dengan harga dua ribu emas Kyra. Aku rasa lebih dari seribu delapan ratus emas Kyra, juga turut andil membantuku membalas budi."
"Sekarang, siapa yang terlihat bersikap seenaknya? Aku atau Kamu, Tuan Parsley?" tanya Adam dingin.
"Kau berani sekali berbicara seperti itu. Aku ini penolongmu. Sudah seharusnya Kau membalas budi kepadaku. Dasar kurang ajar. Lihat saja, aku bisa melakukan sesuatu kepadamu, anak muda. Kamu hanyalah pedatang di sini. Namun, Kamu berani membuat keributan," ucap Parsley Wood berapi-api sembari mengacungkan jarinya ke arah Adam.
Sepertinya, apa yang Adam katakan tepat mengenai hati Parsley Wood. Semua itu membuat Parsley Wood tidak bisa lagi membalas ucapan Adam. Sekarang, dia justru memberikan ancaman kepada Adam.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 66 Episodes
Comments
Don T
harusnya diterima ajaaaa.... la dia kan gak tau harga pastinya... n dia berniat ngasih tambahan.... anggap aja dah buka jalan menuju sukses gimana sih
2023-12-24
0
Gabutdramon
dari sudut aku sebagai reader, parsley wood tidak salah karena dia tidak tau harga berapa jam itu bisa laku dan lagi dia mau menambahkan uang penjualan ke adam, yang dimana itu sangat langka setelah jual beli selesai.
2023-05-14
2
Jimmy Avolution
Ayo....
2023-01-30
2