NovelToon NovelToon
Thieves And The Night

Thieves And The Night

Status: sedang berlangsung
Genre:Action / Misteri / Mengubah Takdir / Penyelamat
Popularitas:983
Nilai: 5
Nama Author: Muhammad Noval

Mengisahkan Roberto, mantan seorang agen rahasia dengan kemampuan pencuri ulung, bergerak dengan diam-diam di dalam rumah besar yang megah dan terbengkalai untuk mencari beberapa barang berharga. Dengan mata yang tajam dan refleks yang cepat, ia dapat menghindari setiap perangkap dan jebakan dengan sangat mudah. Senjata andalannya, sebuah pisau lipat yang tajam, tersembunyi di dalam sakunya, siap digunakan kapan saja. Namun, misi kali ini tidak seperti biasanya. Ketika ia memasuki sebuah ruangan yang gelap, ia menemukan seorang anak perempuan berusia 6 tahun yang diikat dengan rantai di kakinya, mata yang besar dan takut memandang ke arahnya.

Apa yang akan dilakukan Roberto? Apakah ia akan menjalankan misi nya atau membantu anak itu? Dalam dunia yang penuh dengan bahaya dan ketidakpastian, Roberto harus membuat keputusan yang tepat.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Muhammad Noval, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 8 Kembali nya Roberto dan momen membahagiakan

Raven dan Roberto beristirahat sejenak sembari mengobati luka mereka sebelum akhirnya pergi meninggalkan rumah itu, namun diperjalanan Raven memikirkan sesuatu dan memutuskan untuk menyelidiki nya

"Hei Roberto... Kau pulang saja duluan, aku baru ingat ada sesuatu yang harus kulakukan jadi aku harus pergi sekarang" kata Raven dengan yakin

Roberto mengangguk "oh.. baiklah tapi berhati hati ya dan pastikan kau kembali dengan selamat"

"Tenang saja aku tidak akan lama kok" Raven tersenyum

Akhirnya mereka berdua berpisah dijalan dan Roberto memutuskan untuk kembali kerumah Amelia untuk menemui Carla, sesampainya disana Roberto langsung mengetuk pintu dan disambut oleh Carla.

"Selamat datang Roberto, syukurlah kau baik-baik saja" Carla langsung memeluk Roberto.

Roberto membalas pelukannya dan berkata " aku kembali Carla, maaf ya lama" Roberto tersenyum. Amelia menghampiri mereka "Kalau begitu ayo kita masuk dulu, kau pasti lapar kan"

Roberto mengangguk dan masuk kedalam, mereka makan dengan lahap dan setelah makan, Amelia menyuruh Carla untuk bermain di kamarnya, setelah itu Amelia bertanya kepada Roberto "Apa yang terjadi disana dan dimana Raven? Keliatan nya ada sesuatu yang serius" Amelia bertanya dengan penasaran

Roberto diam sejenak, mempertimbangkan apa yang bisa dia katakan. "Kami menemukan informasi tentang Proyek Eclipse disebuah kertas yang terselip di bawah meja kantor milik ayahnya Carla" katanya. "Tapi saat kita hendak kembali kemari Raven memiliki firasat tentang sesuatu yang lain, jadi dia pergi untuk menyelidikinya."

Amelia memperhatikan "Hm..... Ini tidak baik, Raven memiliki intuisi yang tajam akan suatu hal, pasti ada sesuatu yang membuat dia penasaran dan pergi, tapi apa hanya itu yang kau temukan disana?"

Roberto berhenti sejenak, mempertimbangkan apa yang bisa dia katakan. "Kami menemukan informasi tentang Proyek Eclipse di sebuah kertas yang terselip di bawah meja kantor milik ayahnya Carla," katanya. "Tapi saat kita hendak kembali ke mari, Raven memiliki firasat tentang sesuatu yang lain, jadi dia pergi untuk menyelidikinya."

Amelia memperhatikan dengan seksama. "Hm... Ini tidak baik, Raven memiliki intuisi yang tajam akan suatu hal, pasti ada sesuatu yang membuat dia penasaran dan pergi, tapi apa hanya itu yang kau temukan di sana?"

Roberto mengangguk. "Kami juga menemukan beberapa kata-kata yang tidak biasa di kertas itu, seperti 'Subjek 17' dan 'Eksperimen Berhasil'. Tapi yang lebih penting, kami diserang oleh dua orang sebelum kami menemukan surat itu."

Amelia memperhatikan dengan penuh kekhawatiran. "Subjek 17? Apa itu? Lalu kalian Diserang oleh siapa?" dia bertanya.

Roberto berhenti sejenak sebelum menjawab. "Kami juga tidak tau apa itu subjek 17 dan proyek Eclipse, namun yang pasti kamu diserang oleh vincent dan seorang pria yang membawa sabit besar. Mereka sangat kuat dan berbahaya, Namun kami berhasil mengalahkan nya."

Amelia menghela nafas lega "Syukurlah"

Amelia mengingat sesuatu dan terkejut kemudian ia mengerutkan keningnya. "Tunggu tadi kau bilang Vincent? dia masih hidup? Kukira dia sudah mati semenjak keluar dari organisasi"

Roberto mengangguk. "Aku tidak tau siapa Vincent tapi sepertinya Raven sangat mengenalnya. Walaupun begitu kami berhasil mengalahkan mereka, tapi Raven masih memiliki firasat tentang sesuatu yang lain."

Amelia berfikir sejenak dan berkata dengan nafas yang berat "Huh... Kau memang tidak akan mengenalnya karena Vincent telah keluar dari organisasi sebelum kau masuk jadi bisa dibilang dia keluar kau masuk, tapi tetap saja aku tidak percaya Vincent masih hidup. Amelia terlihat khawatir

Kemudian Amelia kembali tersenyum dan berkata "Namun, syukurlah kalian berdua baik baik saja dan asal kau tau saja Carla selalu merindukan mu dan menunggu mu kembali kemarin, dia sangat khawatir denganmu, jadi cobalah untuk berbicara kepadanya oke?"

Roberto mengangguk dan tersenyum "Aku akan bicara padanya sekarang" Roberto beranjak dari tempat duduk nya.

Roberto berjalan ke kamar Carla, merasa sedikit khawatir tentang apa yang akan dia katakan. Saat dia membuka pintu, Carla sedang bermain dengan boneka kesayangannya.

"Hai, Roberto," Carla berkata dengan senyum. "Aku senang kamu sudah kembali."

Roberto tersenyum dan duduk di samping Carla. "Aku juga senang, Carla."

Carla memandang Roberto dengan mata yang penuh perhatian. "Apa yang terjadi? Kamu terlihat khawatir."

Roberto berhenti sejenak, mempertimbangkan apa yang bisa dia katakan. " tidak ada apa apa kok, aku hanya kecapean saja."

Carla memperhatikan dengan penuh perhatian. "Kalau begitu apakah kamu mau menemaniku bermain hari ini? Aku sedikit bosan disini, Amelia sangat payah dalam bermain"

Roberto berfikir sejenak tentang gambaran Amelia bermain ' kurasa memang benar dia sangat payah' kemudian Roberto mengangguk dan ia berkata "Baiklah kamu mau main apa?"

Carla tersenyum dengan gembira. "Aku ingin bermain petak umpet! Aku suka bermain petak umpet denganmu, Roberto."

Roberto tersenyum dan mengangguk. "Baiklah, aku akan menjadi 'kucing' dan kamu yang bersembunyi."

Carla berlari keluar dari kamar dan mulai bersembunyi di sekitar rumah. Roberto menutup mata dan menghitung sampai sepuluh sebelum berlari mencari Carla.

"Di mana kamu Carla? Aku akan menangkap mu!" Roberto berteriak sambil mencari Carla di sekitar rumah.

Carla tertawa dan bersembunyi di balik sofa.

Roberto mencari dengan lebih teliti dan akhirnya menemukan Carla di balik sofa. "Aku menemukanmu! Sekarang giliranmu yang menjadi 'kucing'!"

Carla tersenyum dan mengangguk. "Baiklah, aku akan menjadi 'kucing' dan kamu yang bersembunyi."

Mereka berdua bergantian bermain petak umpet dan tertawa bersama. Saat mereka bermain, Amelia memperhatikan mereka dari jauh dengan senyum.

"Senangnya melihat mereka berdua bermain" Amelia berpikir dalam hati.

Carla melihat Amelia yang sedang tersenyum kemudian ia mengajak Amelia untuk ikut bermain "Amelia, ayo ikut bermain!" dia menarik tangan Amelia

Amelia tersenyum dan berkata "Eh.. Tapi aku tidak bisa bermain permainan ini"

Carla berfikir sejenak dan berkata "Tidak masalah kamu bisa menjadi pencari sementara aku dan Roberto akan bersembunyi" Carla tersenyum dan Roberto memperhatikan mereka kemudian dia keluar dari tempat bersembunyi nya dan menghampiri mereka.

Amelia mengangguk "Baiklah, aku akan mulai menghitung ya" Amelia mulai menghitung

"Dimana kita akan bersembunyi Carla?" tanya Roberto, "disana" Carla menunjuk suatu tempat. Carla dan Roberto menghampiri tempat itu dan bersembunyi.

Amelia selesai berhitung dan berteriak "Baiklah aku akan mencari kalian berdua! Bersiap lah!" Amelia mulai mencari mereka ke setiap sudut rumah.

Namun ketika Amelia hendak mencari mereka Tiba-tiba, Amelia mendengar suara pintu rumah diketuk. "Siapa itu?" Amelia bertanya dalam hati sambil berjalan menuju pintu.

1
veragarden ✷
Ceritanya bikin penasaran thor, lanjutkan!
Esmeralda Gonzalez
Sumpah baper! 😭
Grecia Amiel
Ceritanya seru banget, jangan biarkan aku dilema menanti update 😭
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!