NovelToon NovelToon
Menikahi Jd Yg Ke 2

Menikahi Jd Yg Ke 2

Status: tamat
Genre:Komedi / Tamat / Nikahkontrak / Konflik Rumah Tangga-Konflik Etika
Popularitas:371.3M
Nilai: 4.8
Nama Author: mommy tree

Berawal dari sebuah insiden menabrak mobil, Nayra harus terikat oleh sebuah pernikahan yang menjadikannya istri kedua dari seorang pria yang dingin.

Pria yang akan menjeratnya dengan cinta yang sangat besar, yang akan membawanya ke sebuah kehidupan yang tak pernah Nayra bayangkan.


Ada banyak part awal yang banyak kesalahan dalam penulisan yang belum sempat direvisi 🙏🏻🙏🏻🙏🏻

IG: mom_tree_17

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon mommy tree, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

part 22

"Nay, gue minta tolong anterin pesenan ini ke Hotel Grand Mulia. Taruh saja di meja resepsionis, untuk tuan James nomer kamar dua ratus dua puluh satu. Perut gua sakit banget, dan bagian delivery lagi pada ngirim." Pinta Novi

"loe tuh ya, sakit perut kok gak lihat-lihat waktu. Jadi gua juga yang kena getahnya." Nayra mendengus kesal.

"Sekali-sekali, Nayra." Novi menyerahkan cake ulang tahun pada Nayra. "Mumpung Pak Dion, lagi keluar gue bebas deh nyuruh Nayra." Novi bergumam dalam hati, lalu langsung berlari ke arah toilet. Karena mules diperutnya sudah tidak bisa ditahan lagi.

Nayra menghela nafasnya, dan mau tidak mau mengantarkan cake tersebut. Nayra berjalan ke arah Hotel Grand Mulia, yang terletak di sebarang jalan. Memasuki arah lobi hotel menuju meja resepsionis.

"Selamat sore nona, ada yang bisa kami bantu?" tanya salah satu resepsionis itu dengan ramah.

"Sore, saya mau mengantarkan pesanan bapak James. Kamar nomer dua ratus dua puluh satu." Nayra menyerahkan cake itu di meja resepsionis.

"Oh, kebetulan sekali, pria yang duduk di meja ketiga. Yang memakai kemeja putih, itu tuan James." Resepsionis tersebut menunjuk ke arah pria yang memakai pakaian berwarna putih.

"Baiklah, aku akan ke sana. Terima kasih, nona." Nayra mengambil kembali cake tersebut, kemudian melangkah kakinya ke arah tempat duduk tuan James.

"Maaf, apa benar anda tuan James?" tanya Nayra sambil tersenyum ramah.

"Ya benar, maaf anda siapa?" tanya James.

"Saya karyawan dari Cafe Black White, ingin mengantarkan pesanan anda." Nayra menyerahkan cake itu pada pemilik barunya.

"Oh my God, untung cake nya sudah datang.Terima kasih, nona." James mengambil dompet, mengeluarkan uang lalu diberikan pada pengantar kue itu.

"Ini apa tuan?"

"Itu uang tips untukmu, nona. Karena sudah mengantarkannya tepat waktu." Ucap James

"Terima kasih, tuan. Tapi ini tidak perlu, karena memang sudah tugas kami untuk mengantarkan pesanan konsumen." Nayra menyerahkan kembali uang tersebut pada tuan James.

"Kau sangat manis nona, baru kali ini aku bertemu dengan wanita yang menolak uang tips." tuan James tersenyum tulus.

"Saya permisi, tuan." Nayra yang hedak pergi dari ruangan itu, menghentikan langkahnya saat melihat sosok yang dikenalnya tengah duduk bersama beberapa pria. Dengan segera Nayra mendekati orang tersebut.

"Tuan Kenzo." Sapa Nayra.

Kenzo dan Jimy melihat ke arah Nayra, secara bersamaan. Orang-orang yang duduk bersama Kenzo pun menatap kearah wanita yang memangil tuan Kenzo dengan wajah yang bertanya-tanya.

Sedangkan Kenzo, yang di sapa oleh Nayra hanya diam saja. Wajahnya datar tanpa ekspresi apa pun, ia hanya menengok ke arah Nayra sesaat. Lalu kembali berbicara dengan rekan bisnisnya, tanpa mempedulikan Nayra sama sekali.

Nayra yang merasa keberadaannya diacuhkan oleh tuan Kenzo, langsung bergegas pergi dari hotel.

"Dasar beruang kutub! Belagu, sombong." Umpat Nayra dengan wajah yang kesal. "Kenapa juga tadi aku menyapanya? Kau itu harus sadar diri Nayra, tuan Kenzo itu hanya suami kontrak! Dan kau itu hanya istri keduanya. Pasti tuan Kenzo, malu jika harus mengenalkan aku pada orang lain. Makanya dia bersikap tidak mengenal aku." Gumam Nayra, dan tanpa sadar air matanya menetes. Hatinya terluka karena menyadari posisinya.

Jimy yang melihat Nyonya Nayra pergi, berbisik sesuatu pada tuan Kenzo.

"Apa perlu aku menjelaskan pada, Nyonya Nayra?"

"Tidak perlu." Jawab Kenzo, dengan singkat.

"Baik, tuan." Jimy hanya bisa menatap nyonya Nayra, keluar dari hotel Pasific. "Nyonya Nayra pasti salah paham, dia pasti mengira kalau tuan Kenzo malu untuk menyapa dan mengenalkannya pada semua orang yang ada disini." Gumam Jimy dalam hati.

1
Aurell And Friends
/Joyful//Joyful//Joyful/
Aurell And Friends
hadeeh ibu Nani sama aja gbs masak kyk si Novi.../Facepalm//Facepalm//Facepalm/
Aurell And Friends
hadeeeh Jimy kena LG kan ke absurd tan istrinya.../Determined//Determined//Determined/
Aurell And Friends
Hadeeh absurd nya.../Scream//Scream//Scream/
Hasra Nita
gw baca ulang🤭terakhir baca kayaknya tahun 2020 atau 2021😁 sekarang kembali lgi tahun 2025
Aurell And Friends
BESTie Jimy../Grin/
♛⃟⭕
Luar biasa
Aurell And Friends
Emang bener kata pepatah.. Takdir memang sudah di atur oleh penulis nya ya Thor.../Kiss//Kiss//Kiss/
Mochimolala
sudahlah nay terima takdirmu itu toh dingin dingin gitu tampan tampan juga perhatian 😂😂😂
Widya Puspita Sari
ku kira mau minta pak supir untuk tidak jadi dipecat..
Widya Puspita Sari
kenzo gila ih.. bucin ya bucin.. tp jgn saklek gitu kali.. kasian supirnya.. kan bisa denger dulu tu cerita dr nayra..
Aurell And Friends
Luar biasa
DEBIKURNIANINGSIH PUTRI
Buruk
Aurell And Friends
huuufth emang laki² ya...nyosor trs Bibirnya.../Smug//Smug//Smug/
Aurell And Friends
Udah baca kesxian x nih Thor..
sampai baca kisahnya sih Twins jg..
Deasy n Daylily jg Thor... keren... semangat trs ya mommy.../Kiss//Kiss//Drool//Drool//Rose//Rose/
Widya Puspita Sari
Luar biasa
Nadav Effendy
astagaa mommy tree.. aku udah ke 5x nya baca ulang novel ini sejak 2020 dan karna saking sering nya baca nama NAYRA aku sampe salah sebut nama anaku sendiri dongg 😭 nama anaku itu NADHIRA tapi aku jadi manggil dia NAYRA 😭😆😂🤣
Serenarara: Ubur-ubur makan sayur lodeh
Minum sirup campur selasih
Coba baca novelku berjudul Poppen deh
Dah gitu aja, terimakasih. /Joyful/
Widya Puspita Sari: aku baca yg ke 3 kalinya kak.. tp sejauh ini.. ini yang paling jauh, sampe salah sebut nama anak. /Joyful//Joyful/
total 2 replies
Neng Luthfiyah
aqu baca ke 4x
DEBIKURNIANINGSIH PUTRI
ceritanya thebest
saya udah baca 1,2,3,4,5,6x dari tahun lalu hehehe
nggak pernah bosan ceritanya bagus dari ortu sampe anak cucunya ceritanya seruuuu pokoknya top deh, semua karya mommy tree Udah saya baca semua, di tunggu karya2 selanjutnya🥰
DEBIKURNIANINGSIH PUTRI
ceritanya thebest
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!