NovelToon NovelToon
Menikahi Mr. Rajendra (S1)

Menikahi Mr. Rajendra (S1)

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat
Popularitas:11.5M
Nilai: 4.9
Nama Author: INRA KHAIRUNNISA JEOMI YUSUF

Cover By Pinterest..
.
BELUM DIREVISI !!!
.

"Kenapa aku harus dijodohkan dengannya pa ? Dia sangat dingin, aku tidak menyukainya. Lagi pula dia adalah saudara iparnya kak Shakira".
Navya atau yang sering dipanggil Nana adalah seorang dokter cantik dan cerdas yang memiliki sikap ceria dan baik hati.

"Apa ?? Tidak ayah, aku tidak mau menikah karena aku belum siap untuk menikah sekarang yah".
Zayyan adalah seorang CEO Tampan di perusahaan Rajendra Grup yang memiliki sikap dingin terhadap semua orang kecuali keluarga dan sahabat perempuannya yang bernama Alexsa.

Meskipun awalnya menolak, namun pada akhirnya mereka terpaksa menerima perjodohan ini karena tidak ingin mengecewakan orang tua mereka.

Bagaimana kisah pernikahan mereka selanjutnya ?
Apakah mereka akan saling mencintai atau memilih berpisah dan menemukan cinta yang lain ?
Ikuti terus cerita untuk menemukan jawabannya..

Yuk follow Ig nya Author :@inrakhairunissajeomi

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon INRA KHAIRUNNISA JEOMI YUSUF, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 32 Hadiah Pernikahan

Setelah sampai di kediaman Abimanyu. Nana dan zayyan langsung menyapa kedua orang tua paruh baya itu. Saat ini mereka sedang bersantai menikmati sore di halaman belakang. Sementara Shakira, juna dan juga olive sedang berada dikamar mereka.

"Papa.. Mama" Teriak nana yang langsung memeluk kedua orang tuanya. "Nana kangen" Ucapnya dengan manja.

"Mama juga kangen" Ucap wanita paruh baya itu.

"Papa juga, kangen banget sama putri manja papa ini" Seru pria paruh baya yang masih terlihat tampan itu. Sementara zayyan hanya diam menyaksikan drama yang terjadi didepan matanya.

"Assalamualaikum ma, pa" Sapaan zayyan itu mampu menghentikan drama antara orang tua dan anak itu.

"Ah ya ampun ma, kita terlalu sibuk melepas kangen dengan nana hingga melupakan menantu kita" Ucap papa dion.

"Waalaikumsalam" Jawab mama yanti, "Kamu apa kabar nak ?" Tanya mama yanti.

"Alhamdulillah zayyan sehat kok ma" Jawab zayyan. "Mama sama papa apa kabar ?".

" Mama sama papa alhamdulillah juga sehat nak" Jawab mama yanti.

Tiba-tiba tangan mama yanti reflek mengelus lembut perut rata nana, "Apa disini sudah ada cucu mama ?" Tanya mama yanti dengan senyum cantik nya.

Nana terdiam begitupun dengan zayyan. Mereka tidak tau harus menjawab apa. "Bagaimana mungkin disini ada bayi ma, kalau nana dan zayyan tidak pernah melakukannya sama sekali" Gumam nana dalam hatinya.

"Sayang" Panggil mama yanti yang membuyarkan lamunan nana. "Kamu kenapa ?" Tanya mama yanti sedikit khawatir.

"Ehm.. Nana ngak apa-apa kok ma, cuma capek aja" Jawab nana.

"Ya udah kalau gitu, kalian istirahat aja dulu dikamar. Nanti mama bangunin kalau udah jam makan malam" Ucap mama yanti.

"Iya ma" Jawab mereka yang hampir bersamaan.

🌱🌱🌱

"Mommy.. Mommy, apa mommy nana dan ayah zayyan akan menginap disini juga ?" Tanya gadis kecil itu dengan suara cadelnya.

"Mommy rasa begitu nak" Jawab shakira, "Mommy nana dan ayah zayyan akan menginap disini juga, karena oma dan apa meminta kita semua untuk menginap disini".

" Horee, kalau begitu olive mau kekamar mommy nana dulu ya mi" Ucap olive yang langsung beranjak dari tempat tidur. Namun tangannya dicekal oleh shakira "Jangan sayang, mommy sama ayah pasti capek karena habis pulang dari kerja. Biarin mereka istirahat dulu ya" Bujuk shakira memberikan penjelasan pada putri semata wayangnya.

"Tapi olive mau main sama mommy nana mi" Ucap gadis itu.

"Iya, olive boleh main sama mommy nana tapi nanti ya setelah makan malam" Seru juna yang ikut membujuk anaknya.

"Huft, baiklah kalau begitu yah, mi. Olive mau ke oma sama opa aja" Ucap olive yang disetujui oleh shakira dan juga juna.

"Sayang" Panggil juna dengan manja setelah olive keluar dari kamar.

"Iya, ada apa ?" Jawab shakira. Bukannya langsung menjawab, juna malah merebahkan tubuhnya lalu meletakkan kepalanya di paha shakira.

Juna menatap dalam mata shakira dengan penuh cinta, "I Love You So Much" Ucapnya kemudian.

"I Love You More, sayang" Balas shakira.

"Terima kasih" Ucap juna lagi.

"Untuk ?" Tanya shakira. Ia agak merasa bingung kanapa juna malam ini mendadak mengungkap cinta dan sedikit membingungkan.

"Untuk segalanya. Terima kasih karena telah mau menjadi istriku, terima kasih karena telah mau menjadi ibu dari anak aku, terima kasih juga karena setia mendampingi aku" Ucap juna tulus.

Shakira tersenyum, "Tidak perlu berterima kasih, karena aku ikhlas dan aku senang melakukannya" Jawab shakira.

🌱🌱🌱

Sementara di kamar sebelah, nana terlihat sudah terkapar diatas ranjang kesayangannya itu. Dan zayyan masih tidak bisa menutup matanya, karena sepertinya kejadian tadi susah sangat menganggu pikirannya.

"Siapa laki-laki itu ? Kenapa nana bisa sedekat itu dengannya ? Ada Hubungan apa mereka sebenarnya ?" Tanya zayyan pada dirinya sendiri.

"Tapi kenapa aku harus memikirkan nya ? Terserah dia mau dekat dengan pria mana pun, aku tidak peduli" ucapnya lagi.

Saat ini dia memang benar-benar sedang berperang dengan pikirannya sendiri. Disatu sisi dia begitu penasaran dengan pria itu dan dia merasa tidak suka melihat kedekatan mereka dan sisi lain dia ingat dengan kesepakatan yang dia buat sendiri sebelum pernikahan.

"Ah ya ampun, aku benar-benar bisa gila kalau seperti ini. Mendingan tidur aja deh" putusnya sebelum berusaha memejamnya matanya.

Dia menghadap kearah nana, tanpa sengaja manik matanya menatap wajah nana yang kebetulan saat ini sedang menghadap kearah zayyan.

"Cantik" Kata-kata itu lolos begitu saja dari mulutnya sebelum ia masuk alam mimpinya.

🌱🌱🌱

Malam pun telah tiba, sinar bulan memancar dengan sangat indah. Mereka memilih makan malam di gazebo yang ada taman belakang sembari menikmati keindahan malam.

Mereka telah duduk di posisi mereka masing-masing di gazebo itu. "Mama masak apa malam ini ma ?" tanya juna yang memecahkan kesenyapan diantara mereka.

"Mama malam ini masak ayam kecap kesukaan nya nana, sup ayam dan sayuran kesukaan nya juna dan olive, Tahu rica ayam suwir kesukaan shakira, ikan woku belanga kesukaannya zayyan, dan salad buah permintaan kamu jun" Jawab mama yanti.

"Wih, kayaknya enak ni ma" Ucap juna. Tangannya sudah mulia meraba makanan namun terhenti ketika dicegah oleh nana".

"Eh.. Eh.. Eh, tangannya kak juna. Baca doa dulu baru makan" Seru nana.

"Oh iya maaf, lupa" Jawab juna cengengesan.

Mereka mulai menikmati makan malam mereka dengan penuh kenikmatan. Tidak ada suara saat makan, hanya ada suara sendok dan garpu yang beradu.

Setelah menyelesaikan makan malam, mereka tidak langsung pergi kekamar. Mereka masih menikmati malam di gazebo itu sembari mengobrol dan tertawa.

"Oh iya zayyan, nana. Mama dan papa belum memberikan hadiah pernikahan untuk kalian. Dan malam ini kami akan berikan hadiahnya" Ucap papa dion.

"Ini hadiahnya" Ujar mama yanti kemudian memberikan sebuah amplop.

"Ini apa ma ?" tanya zayyan.

"Kalian buka saja nak" Jawab mama yanti. Nana menoleh ke arah zayyan seakan bertanya apa ini, namun zayyan hanya mengangkat bahunya pertanda tidak tau.

Nana akhirnya memilih membuka amplop tersebut. Seketika matanya terbelalak saat melihat isinya.

"Ini maksudnya apa ma ?" Tanya nana.

"Itu hadiah pernikahan dari mama dan papa, penerbangannya 2 minggu lagi, jadi kalian bersiaplah" Ucap mama yanti. Ya mama yanti dan papa dion sepakat untuk memberikan dua tiket honeymoon Ke beberapa negara untuk pasangan baru menikah itu.

"Tapi ma, nana dan zayyan sepertinya tidak bisa pergi. Zayyan sangat sibuk dikantornya" Tolak nana.

Zayyan yang dari tadi diam pun memilih mengangkat suaranya, "Tidak ma, kami akan pergi, mama dan papa tenang saja" Seru zayyan.

"Tapi zayyan, pekerjaan mu ?" Ujar nana.

"Tidak usah khawatir, ada raka dan alexa yang akan menghendle nya saat kita pergi honeymoon" Ucap zayyan dengan santai.

"Baiklah, berarti sudah deal kan ? kalau kalian akan berangkat honeymoon dua minggu lagi" Ucap mama yanti.

"Papa tidak sabar ingin menggendong cucu lagi ma" Ceplos papa dion yang membuat mata nana membulat sempurna. Sementara zayyan tersedak mendengar ucapan papa dion. Semua orang pun tertawa melihat nana dan zayyan.

Ayo dong kasih Votenya biar author tambah semangat nulisnya. Jangan lupa tinggalin Like dan Koment nya juga ya..

Terima kasih ☺

Bengkulu, 31 Agustus 2020

1
Lia Babher
gk ada yg nny kbr pelakor thor
Lia Babher
pelakor kepala batuuu...egois bgttt lu jd cewekk...
Lia Babher
halah...istri nya pergi aja baru sok²an ngomong kasar sm sekertaris nyaa..coba kalo nana gk pergi...pikiran nya cuma ada alexa aja tuh...
Lia Babher
ya salah dodol....bkn nya nyelamatin istri lu malah mikirin keselamatan cewek lain... di antara novel² yg ku baca paling males deh sm zayyan ini...gk ada perhatian² nya sm sekali ke istri nya sendiri meskipun blm cinta..
Lia Babher
naudzubillah min dzalik deh kalo.smpek ketemu laki macam zayyan ini...dia ini gk pny hati apa gmn sih anak nya org kok diginiin bgtt...
Lia Babher
jangan sampai ketemu jodoh model zayyan ini ya allahhh
Aghnia Raina
Luar biasa
Elizabeth Zulfa
Alexa pasti salah paham juga dengan prhatian zg diberikan zayyan padanya... makanya dia bs jtuh hati ke zayyan
Elizabeth Zulfa
Arjuna kan anaknya Bimo citra ya tpi kok dia tinggal dirmhnya Marvin gak dirmh ortunya sndiri thor...
gee
baca visual yg ganteng maksimal,kaya nomor 1, kebayang liat cwok² turki,italia,or minimal thailand..lhaa cwok korea yg kinyis² kemayu²,asli udh mabok thor..maaf..
Gian Vasthy
Luar biasa
AyaL1485
bagus , alurnya tidak membingungkan ,
Jastiah Tia
mantap shakira buatlah zayyan menderita bathin akibat kebodohannya
Suyanti
mewek thor 😭😭😭
Maryam Husni Atin
nah kan
.baru sadar ...
Maryam Husni Atin
mewek gue Thor...klu AQ jadi ortunya Nana,Nana AQ bawa pulang..biar zayyan nyadar
Lee II
bagus
Yani
Kayanya seru
Yani
Makasih udah bikin cerita bagus dan menghibur suksez slalu
Yani
Teteh Olive mau punya adik, sehat" ibu dan calon bayinya
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!