NovelToon NovelToon
Rebirth Of Queen

Rebirth Of Queen

Status: tamat
Genre:Romantis / Fantasi / TimeTravel / Tamat / Reinkarnasi / Peningkatan diri-peningkatan identitas/sifat protagonis
Popularitas:6.8M
Nilai: 4.7
Nama Author: Wiindy ArAs

Bagaimana rasanya di khianati oleh dua orang yang kamu sayangi? Meninggal, lalu hidup kembali di tubuh orang lain?

Queen Airani Eleanor, putri bungsu keluarga Eleanor. Yang menjabat sebagai CEO Eleanor Group dan yang tidak di ketahui siapapun. Jika ia juga merangkap sebagai orang terkaya di negeri ini.

Airani meninggal karena jatuh dari tangga setelah mengetahui perselingkuhan suaminya dengan sang kakak di rumahnya sendiri. Padahal saat itu ia hendak memberi kabar bahagia tentang kehamilan dirinya.

Ternyata Tuhan masih menyayangi dirinya, ia di berikan kesempatan kedua untuk hidup lagi. Namun bukan di tubuh aslinya, melainkan di tubuh seorang gadis yang namanya hampir mirip dengannya. Yaitu Queen Aurelie Adhisti.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Wiindy ArAs, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Project Baru

Aurelie menyelesaikan pekerjaannya dengan cepat, mengecek laporan di Q.A Technology yang berjibun itu hanya dalam waktu kurang dari satu jam. Tidak ada yang salah di lapiran mereka selain drama yang ia lihat barusan.

Saat ini Daniel datang membawa makanan take away, dan menatanya di sofa tamu ruangan direktur.

"Direktur Dirga sudah saya larang masuk selama anda sedang makan, nona" ucap Daniel

"Terimakasih, kau paling mengerti diriku Niel. Kemarilah, ayo kita makan bersama! Aahh, akhirnya lepas juga ini masker" ucap Aurelie

Akhirnya, keduanya pun makan bersama. Tidak ada yang spesial dari makanan yang di bawa Daniel. Hanya saja itu merupakan makanan kesukaan Aurelie sejak dulu, yaitu Nasi Padang dengan rendang, telor dadar dan terong balado.

Selesai makan, Aurelie mendiamkannya sebentar selama 15 menit. Setelahnya dia dan Daniel keluar ruangan menuju Tempat penelitian project.

Di tempat yang hampir mirip dengan laboratorium itu, namun bukan di isi oleh tabung reaksi. Melainkan di isi oleh perangkat elektronik, seperti komputer, mesin dan lain-lain.

"Niel, apa sudah di siapkan yang aku minta?" tanya Aurelie

"Sudah nona, semua bahan yang anda bilang, sudah ada di kotak persegi di sebelah anda" ucap Daniel

Sedangkan Dirga yang saat itu tengah makan, terburu-buru menyelesaikannya. Karena ia ingin ikut melihat project apa yang akan di ciptakan atau di kembangkan oleh sang Queen.

Kini dirinya sudah berada di belakang Daniel, melihat Aurelie tengah fokus merakit benda yang sangat kecil hingga menggunakan kaca pembesar.

Selain itu, jari tangannya yang terampil juga menekan beberapa tombol di keyboard komputer di sampingnya.

Setelah berkutat selama kurang lebih 1 jam, Aurelie menatap benda yang sangat kecil, yang kini sudah selesai ia rakit.

"Apa itu nona?" tanya Dirga yang penasaran membuka mulutnya.

"Aku menciptakan CCTV berjalan, juga merupakan senjata yang mematikan" ucap Aurelie

Dirga sangat terkejut, sama halnya dengan Daniel. Namun ia bisa mengontrol keterkejutannya.

Jujur saja, dia tidak pernah di beri tahu, jika nonanya itu tengah membuat suatu yang luar biasa lagi.

"Orang biasa tidak akan menyadarinya. Bukankah ini tidak ada bedanya dengan nyamuk asli?" ucap Aurelie menunjukan hasil karyanya.

"Benar nona, saya juga melihatnya itu hanyalah seekor nyamuk" ucap Daniel yang di angguki Dirga.

"Aku menamainya Mo Tech, Aku membuat perangkat CCTV yang sangat kecil di sana, itu bisa melihat dalam jarak maksimal 20 meter dengan jelas dan jernih. Mo akan otomatis merekam dan menyimpannya di server. Selain itu alat ini bisa menyuntikkan racun yang paling mematikan, namun hanya bisa dilakukan 2x gigitan sebelum di isi ulang kembali. Alat ini bisa di program dalam jarak maksimal 100Km dari server dan bisa terbang dengan kecepatan 200Km/jam" jelas Aurelie

Hal itu sukses membuat dua orang yang tak lain Daniel dan Dirga lagi-lagi tertegun. Seberapa Jenius seorang Queen? Itu yang ada di pikiran mereka.

"Seberapa efektif racun ini bekerja? Dan berapa lama daya terbangnya bisa di gunakan?" tanya Daniel penasaran

"Racun itu sanggup membunuh 10 Kerbau dalam waktu 2 detik sekali inject. Jika racun itu mengenai manusia dan menjalar ke peredaran darah. Hanya butuh waktu kurang dari satu detik sebelum korban mengalami gagal nafas dan merasakan panas di area organ vitalnya terutama jantung dan ginjal. Gejala itu berlangsung selama kurang dari semenit sebelum ia meninggal. Daya terbangnya 48 jam sekali ia mencharger full dayanya" ucap Aurelie

"Apa ada penawar racunnya itu?" tanya Dirga

"Tidak ada" ucap Aurelie ringan, membuat Dirga menelan salivanya kasar.

"Apa nama racun ini?" tanya Daniel lagi

"V11 jenis Racun yang aku kembangkan sendiri, biasanya aku gunakan untuk hal lain dan aku coba terapkan di sini" jelas Aurelie

Kenapa dengan santainya Aurelie menjelaskan hal itu sangat detail di depan Dirga? Yang meskipun adalah bawahannya yang kompeten dan juga di percaya. Berbeda dengan Daniel dan Keegan yang sudah menjadi kepercayaan Aurelie luar dan dalam. Bagaimana jika ia berkhianat?

Jawabannya adalah, Aurelie tidak takut Dirga membocorkannya atau mengkhianatinya. Aurelie percaya Dirga adalah orang yang selalu menepati prinsip dalam hidupnya.

Karena sebelum Dirga memberi tahu orang lain tanpa persetujuan darinya, tubuhnya akan meledak dengan sendirinya.

Lagian sosok Dirga adalah orang yang sangat membenci yang namanya pengkhianatan. Jadi mustahil dirinya sendiri mengkhianati orang yang sudah memberikannya kepercayaan, bukan?

"Aku hanya membuat satu saja saat ini, dan Mo akan mengikutiku. Karena aku tidak memiliki banyak waktu untuk saat ini. Di masa depan, aku akan membuat dua lagi, yaitu untuk di pakai Daniel dan juga Keegan" ucap Aurelie

"Untukmu Dirga, jangan iri... Karena aku memilih mereka berdua, karena mereka Stand by di kantor pusat, dan memiliki tanggung jawab yang sangat besar di pundaknya. Jadi Mo Tech akan sangat membantu nantinya sebagai penjaga dan juga penyelidik" ucap Aurelie

"Saya mengerti nona" ucap Dirga sungguh-sungguh.

Tidak ada perasaan iri di matanya, hanya ada kekaguman yang makin menjadi di matanya untuk sang Queen. Yang selama ini menjadi idolanya di bidang IT dan hacker.

Dirga tahu?

Tentu saja, karena Dirga adalah orang terbaik nomer 2 setelah Aurelie atau yang di kenal sebagai God Fingers.

Dulu sebelum dia di rekrut Aurelie, dia sempat menolak. Dan terjadilah sebuah taruhan yang mana Aurelie yang menang dan Dirga bersumpah setia padanya.

Dari situ Dirga tahu jika Queen adalah Ai_Que, idolanya. Yang ternyata adalah wanita muda yang bahkan umurnya cukup jauh di bawah dirinya. Karena saat ini Dirga berumur 28 tahun.

...

Setelah mengerjakan project terbarunya, Aurelie keluar dari kantor saat jam setengah dua siang lewat. Dia harus kembali ke kampus karena ada kelas jam 3 sore ini.

Mobil Aurelie berhenti di area parkir universitas, sebelumnya ia sudah mengganti bajunya terlebih dahulu.

"Eli" panggil Finn yang berjalan mendekatinya

"Kamu masih di sini?" tanya Aurelie

"Hmm, aku baru selesai kelas" ucap Finn

"Oh" ucap Aurelie

"Setelah kamu selesai kelas, kita ke Mall Yuk? Ada film bagus yang baru saja keluar" ucap Finn

"Tidak! Aku sibuk" ucap Aurelie

"Ayolah, mau ya" ucap Finn tidak menyerah

"Tidak!" ucap Aurelie tidak bergeming

"Hmm, baiklah kalau kamu sibuk" ucap Finn cemberut.

"Kita bisa pergi kapan-kapan" ucap Aurelie lagi

"Baiklah kau sudah berjanji. Bagaimana kalau sabtu ini?" ucap Finn sangat senang

"Ya-ya... Aku ke kelas dulu, kau pulanglah" ucap Aurelie kemudian berjalan menuju ke kelasnya berada.

Finn menatapnya dari belakang dengan senyuman yang melengkung di wajahnya.

...

1
Mahrus Dzaky
🤣🤣🤣🤣
Lyssa Ly Alex
Alyssa tersesat kok ke sini, ntar d Cari si bucin Alvin... hahahah
N'Dön Jùañ Shakespeare
😁😁😁😁😁 ya ampun ngakak
my+ng
/Good//Good//Good//Good//Good//Good//Good//Good//Good//Good//Angry/
Marini Binti
haissss kookie cepat pulang ngapain d situ💜
Sonya Bererenwarin
Luar biasa
Sonya Bererenwarin
Lumayan
Surolangu Suparjana
Luar biasa
Mahrus Dzaky
om Kelvin duke kasih borongan aja biar efisien
Fitriana Muflihatul Afidah
ayahnya Elie nikah aja sama tantenya... turun ranjang
AldoArt85
Bagus elie, sadarin itu kalo lu di stalk gila2an sm b*ngs*t itu 😑😒
AldoArt85
Percaya deh, pasangan yg terlalu nge stalk kehidupan pasangannya, bukan pasangan yg bagus di akhiran. Gw bingung bnyk reader amprokin elie sm finn, ckckcck...
AldoArt85
Skip aja deh saya baca adegan Finn. Males.
AldoArt85
Mendingan Finn sama Alexa. Alexa itu cewe yg lemah,, kalo finn sama elie, panas dua2nya, akhirannya bakal banyak dendam berseliweran dikeduanya, bakal kasian keturunannya.
Maulida Maulida: eaayyttyxu m,*🤣🤣🤣🙃😭🙃🤣🙃🙃🤣🤣🙃🙃🤣
total 1 replies
AldoArt85
Nah sisi ini yg gw ga demen dr Finn, sadar ga sih dia itu cowo yg bakal bikin elie melupakan keluarganya? Keluarga Adhisti?
AldoArt85
Ga asik kalo ada pasangan stalker 😏😏
AldoArt85
Ga tau knp gw ga demen sm Finn, apalagi skrg dia terkesan spt stalker. Dia jd ada senjata bikin elie bertekuk lutut, males gw jdnya 😒😒😒
AldoArt85
Kasihan Sean, tp kalo author berkenan, semoga kalo di ga dapat elie, biarin dia dapat Alexa deh. Plg ga ga separah Gista 😦
AldoArt85
Bagus, gw ga sm demen Finn sm elie jujur aje. Msh sekya kesannya 👍
AldoArt85
Knp gw jd pengen kenalan sm authornya 😅 yah tp sy hanya penulis mini sih 😆
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!