NovelToon NovelToon
Menikahi Paman Kecil Pacarku

Menikahi Paman Kecil Pacarku

Status: tamat
Genre:Obsesi / Beda Usia / Pernikahan Kilat / Diam-Diam Cinta / Cinta setelah menikah / Romansa / Menikah dengan Kerabat Mantan / Tamat
Popularitas:36.5k
Nilai: 5
Nama Author: Sept

Menikah dengan pria usia matang, jauh di atas usianya bukanlah pilihan Fiona. Gadis 20 tahun tersebut mendadak harus menerima lamaran pria yang merupakan paman dari kekasihnya sendiri.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Sept, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Hiperaktif

Sinar matahari menerobos masuk sela-sela jendela kamar utama. Terdengar suara canda tawa Azka yang bergurau dengan sang mama. Sementara papanya, pria itu masih berbaring di balik selimut.

"Mama ... Kapan papa bangunnya?" tanya Azka sambil menunjuk arah tempat tidur ukuran king size tersebut.

Fiona mengusap kepala anaknya dengan lembut, kemudian mengajak anaknya main di luar.

"Papa capek, kemarin kerja terus dan pulang malam-malam. Sekarang biar papa istirahat. Kita main di luar yuk," ajak Fiona sembari tangannya mengandeng jemari kecil Azka.

"Tapi Azka pengen main sama papa."

"Nanti ya, kalau papa sudah bangun, Azka bisa main sama papa."

Bocah kecil itu pun mengangguk dan patuh, mereka lantas turun ke bawah, bermain di lantai satu yang tersedia Playground luas dengan macam-macam mainan di dalamnya.

Selama menemani Azka bermain, Fiona kelihatan melamun. Memikirkan obrolannya semalam dengan Arga setelah selesai olah raga malam itu. Saat ini, Arga butuh sekali support darinya, meskipun hanya support mental. Biar suaminya semangat menjalani segala masalah berat di tempat kerjanya.

Tidak terasa, mereka berdua sudah bermain-main setengah jam lebih, sampai suara Arga yang serak karena bangun tidur, terdengar memangil-manggil nama Fiona dan Azka.

"Papa!!!"

Azka langsung lari, menghambur ke pelukan Arga yang perlahan jongkok agar bisa meraih tubuh anaknya itu.

"Anak Papa ... "

"Papa ... Papa ... Ayo main."

"Papa belum mandi, main lagi sama Mama ya. Nanti Papa mandi dulu."

Azka mengangguk. Anak itu lari ke rumah tenda yang penuh balon, main perosotan dan menceburkan diri ke dalam ribuan balon yang penuh warna-warni. Terlihat ceria, diawasi satu baby sitter juga, takut kalau-kalau kepalanya terbentur, karena Azka ini sangat aktif sekali.

"Sus, tolong awasi sebentar. Saya mau siapkan keperluan papanya Azka."

Fiona menatap suster Azka, kemudian dia meninggalkan ruang Playground itu bersama Arga.

"Kenapa tadi tidak membangunkan aku? Ini sudah siang," kata Arga sambil jalan merangkul pundak Fiona menuju kamar mereka.

"Semalam cuma tidur sebentar, nanti pusing kalau aku bangunan pagi-pagi," kata Fiona.

"Nggak lah, pusing kenapa? Malah bangun-bangun langsung fresh."

Fiona hanya tersenyum, kemudian mereka sampai kamar. Ia lantas membuka lemari pakaian sang suami. Lalu mengambil setelah baju kerja yang akan dikenakan pagi ini.

Arga sendiri langsung ke kamar mandi, siang ini ada janji temu dengan beberapa orang penting untuk melobi bisnisnya.

...----------------...

Satu jam kemudian

Azka merengek ingin ikut ke kantor, biasanya Arga tidak masalah. Hanya saja, akhir-akhir ini kondisi kantor kurang stabil. Arga ingin fokusnya tidak terpecah dulu, ia pun minta Fiona untuk membujuk Azka. Entah diajak ke mall atau ke mana dulu, biar tidak merengek minta ikut papanya.

"Gak mau ... Mau ikut papa."

Azka memegangi jas sang papa. Arga cuma bisa menghela napas panjang.

Fiona langsung berbisik, membuat Azka pun melepaskan jas papanya itu.

"Mauuu."

Azka langsung menjauhi sang papa, ia merapat ke mamanya. Entah apa yang dibisikkan sang mama, anak itu langsung patuh.

"Aku berangkat dulu," kata Arga sebelum masuk mobil. Tidak lupa, mengecup kening Fiona.

"Ya, hati-hati."

"Hati-hati Papa!" ucap Azka dengan wajah senyum dan ceria.

"Jangan nakal ya, jaga mama," pesan Arga.

Ia usap pipi Azka yang kini digendong Fiona.

"Daaaaa." Azka melambaikan tangannya saat sang papa membuka sedikit kaca mobil. Kendaraan itu kemudian melaju dan meninggalkan kediaman Arga yang besar dan megah.

...****************...

Tenyata Azka dibawa ke sebuah mall, mereka jalan bertiga bersama baby sitter juga. Azka sedang menikmati Ice cream rasa coklat dan di tangannya ada mainan baru, robot-robotan yang baru saja dibeli.

"Habis ini kita pulang ya," bujuk Fiona.

Azka menoleh, melihat sekeliling. Ia langsung menunjuk salah satu permainan di Timezone.

"Oke, tapi bentar aja ya?"

Azka langsung meletakkan mainan barunya. Ia lari cepat sekali, di belakangnya susternya ikut lari-lari. Sementara Fiona, dia melihat ponselnya berdering. Ia pun mengangkat telponnya dulu. Sambil matanya menatap susternya yang mengejar Azka.

Hanya beberapa menit dia berbicara di telepon, susternya jalan cepat menghampirinya dan terlihat panik.

"Bu ... Bu ... Azka hilang."

1
SasSya
up
langsung enddd kaakk😆😆😆
alkhamdulillah Happy end
yg musuh Tp menikah di lanjut kaaak 😃🙏
Ila Lee
akhirnya selesai juga baca kisah Arga dan Fiona buat novel kisah anak2 thor😍😍😍
Asyatun 1
keren banget thoor
ken darsihk
Tamat yaaaa
Di tunggu buku yng lain nya Thor
Tetap💪🏼💪🏼❤❤
ɴᴏᴠɪ
kak Sept gak ada extra gitu, pengen liat Arga di tempelin sama anak cewenya 🤭🤭
Dien Elvina
padahal blm rela berpisah dgn keluarga kecil Arga ..ya tapi sdh lah skrng mereka sdh bahagia..Bu Sasmita dan Davin sdh dpt ganjaran masing²
d tunggu novel baru nya kak 🥰
Dien Elvina
kak Sept begitu up langsung tamat 😭
Sept September: hehehehhdhehe🤭🙏😍
total 1 replies
ken darsihk
Ini buku masih ada kelanjutan nya apa nggak sihhh ya
SasSya
bu sas di penjara yg lama biar gak gangguin Mulu
Davin kabarnya gimana dia
jangan sampai me ngusik kebahagiaan ini za
Nurul
jadi ingett kangennn papa Wira Ama mama Mita,,mereka jg dipisahkan oleh mertua yg jaharaaaaaa,,,,😄😄
Asyatun 1
lanjut
Fitrotus Saadah
ringan ceritanya, tp lumayan menghibur 👍👍
D_wiwied
dulu ngata2 in Fiona menjebak Arga, sekarang malah sendirinya yg akan melakukan kelicikan menjebak anaknya sendiri.. benar2 ga ada akhlak
D_wiwied
koq ya msh sj jahat to bu, bahkan waktu oun tdk bs meluluhkan hatimu.. sama anak sendiri aja tega begitu apalagi sama Fiona
D_wiwied
jahat banget hatimu bu 😠
D_wiwied
siap2 diamuk Arga klo sampai terjadi apa2 sama Fiona
ɴᴏᴠɪ
bahagia selalu ya Arga dan Fiona, kabar si davin gimana ya penjara juga gak dia 😅
Arsyad Algifari.
duh kenapa Arga sampai amnesia sih
Ila Lee
semoga setelah semua tertangkap hidup Fiona dan Arga tambah bahagia dan selalu happy ajer
ken darsihk
Penasaran dngn bu Sasmita dia jadi crazy apa nggak yak
Atau bu Sasmita pura2 sajah untuk menghindari hukum 😠😠😠
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!