NovelToon NovelToon
Cinta Jingga

Cinta Jingga

Status: tamat
Genre:Tamat / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Diam-Diam Cinta / Cinta pada Pandangan Pertama / Cinta Seiring Waktu / Romansa
Popularitas:14.9k
Nilai: 5
Nama Author: ENMom

Jingga merasa dihianati dan dibodohi selama bertahun tahun, hati nya hancur.

Tidak mudah untuk mengembalikan kepercayaan nya terhadap orang baru.

Satu nama yang ada dibenaknya "Jimmi"
apakah dia mampu mengembalikkan kepercayaan nya Jingga??

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ENMom, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Pria lain datang

Jimmi pulang ke kos untuk mandi dan mengganti pakaiannya, dikos nya pun sudah menunggu teman² nya untuk pergi bersama. " Jingga ngga ikut Jim?" tanya Sandi

"Dia ngga mau ikut" jawab Jimmi

"cewe mu cantik ya" ucap salah satu temannya

" untung ngga mau ikut dia Jim, kalau dia ikut bakal digodain buaya darat ". Canda Sandi

Jimmi mengepalkan tangannya lalu mengangkatnya " nih! " dia mengarahkan kepalannya kepada temannya. Mereka pun tertawa.

Mereka pun pergi ke restoran yang sudah Jimmi pesan kemarin, mereka bersenang² sampai larut malam.

Jimmi pun pulang ke rumah kak Jerry karena mama nya berpesan untuk pulang kesana. Dia masuk kekamarnya, dan mulai membuka ponselnya. Ada pesan masuk dari Jingga " Sudah pulang?"

Jimmi pun segera menelpon pacarnya tapi tidak diangkat olehnya, dia mengirimkan pesan untuk Jingga "Sudah tidur?" tetapi pesan itu juga tidak dibaca. "mungkin dia sudah tidur" gumam Jimmi.

Dia memejamkan mata nya tanpa mengganti pakaian, dan tidak butuh waktu lama diapun terlelap. Dia merasa lelah seharian ini.

keesokan pagi nya Jimmi dibangunkan oleh mama nya "Jim bangun, mama papa pergi dulu ke Surabaya, papamu ada urusan yang harus diselesaikan disana"

"iya ma, siapa yang antar ke airport?"

" kami pesan taxi online saja"

" kak Jerry dan mba Rena?"

"mereka ikut bersama kami"

"Jimmi antar saja kalau begitu, tunggu sebentar aku mandi dulu"

Papa Jimmi bekerja di perusahaan tambang. Dan kak Jerry adalah salah satu konsultan akuntan diperusahaan tambang tersebut.

Setelah selesai mandi Jimmi mengantar kedua orang tuanya dan kedua kakanya menuju airport.

"berapa hari disana? Tanya Jimmi.

"2 sampai 3 hari lah"

" ok "

Mereka pun berpamitan dan pergi meninggalkan Jimmi sendiri. Dia pun menelpon pacarnya.

"halo" suara Jingga lirih

"halo, baru bangun?"

"ngga, kepalaku pusing" dan langsung menutup telponnya, Jingga ngga kuat untuk ngomong, rasanya badannya terasa lemas semua, suhu tubuh nya pun naik.

Jimmi panik segera pergi menemui pacarnya. Sampai di kos Jingga, Jimmi lansung berlari meminta ijin kepada penjaga kos untuk membuka kamar Jingga. Benar saja Jingga pingsan didalam kamar, wajahnya pucat, suhu badannya panas sekali. Jimmi menggendong Jingga ke mobil dan membawanya ke rumah sakit.

Sampai disana Jingga diperiksa oleh dokter jaga. Jimmi benar² panik dan khawatir terjadi sesuatu oleh Jingga.

"apa dia habis makan sesuatu?" dokter bertanya pada Jimmi

Jimmi menggelengkan kepala " saya tidak tau, saya menemukannya sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri" jelas Jimmi

Perawat memberikan infus kepada Jingga, "dia keracunan makanan." tunggu dia siuman, nanti kita cek kembali". Jimmi mengangguk.

Jimmi menunggu Jingga sadarkan diri dan menggenggam tangannya, Beberapa menit kemudian Jingga mulai membuka matanya perlahan, dia melihat Jimmi ada disamping nya "aku dimana?"

"dirumah sakit" Jimmi menyentuh dahi jingga untuk memastikan dia sudah tidak demam lagi, lalu dia membelai kepala jingga.

Jingga mencoba duduk, Jimmi membantu membangunkannya dan memberikan dia minum.

"kamu habis makan apa?" tanya Jimmi penasaran.

Jingga mengingat apa yang sudah dimakannya. dia ingat semalam membeli sate ayam.

Selang beberapa menit kemudian, tiba² seorang pria menghampiri Jingga dan memeriksanya dengan cemas, melihat hal tersebut Jimmi sedikit kesal, dia melihat pria itu dengan sorot mata yang tajam.

"mba ngga apa²?" tanya pria tersebut sambil memegang wajah Jingga. Jimmi semakin kesal melihatnya, dia ingin menepis tangan pria tersebut tapi dia menahannya dia tidak ingin membuat kegaduhan di rumah sakit

" ngga apa², kamu kapan datang? "

"tadi pagi, aku ke kos mu trus bilang teman kos mu, kamu pingsan dibawa ke rumah sakit, jadi aku pikir rumah sakit yang terdekat dengan kos mu ya disini"

Kini Jimmi heran, mengapa Jingga diam saja dan tidak menolak waktu dipegang wajahnya oleh pria tersebut. Dan kenapa dia akrab dengan pria ini.

1
Wiji Lestari
seru looo bikin penasaran
Gái đảm
terpukau dengan plot yang rumit namun teratur.
Badpeople﹎Ψ
Beberapa hari sudah bersabar, tolong update sekarang ya thor!
Hiro Takachiho
Terselip kebijaksanaan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!