NovelToon NovelToon
Disakiti Tentara Dicintai Ugal-ugalan Oleh Mafia

Disakiti Tentara Dicintai Ugal-ugalan Oleh Mafia

Status: sedang berlangsung
Genre:Mafia / CEO / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Cinta Seiring Waktu / Agen Wanita
Popularitas:249.9k
Nilai: 5
Nama Author: IAS

" Maaf Al, kita nggak bisa lanjutin hubungan kita ini."

Sakit hati Alna, tiba-tiba diputuskan oleh sang tunangan yang merupakan seorang tentara. Tanpa ada alasan yang jelas, hubungan yang sudah berjalan 3 tahun itu pupus begitu saja.
Sebenarnya Alna bukan lah korban "Hallo Dek!", karena dia juga merupakan seorang tentara. Ia dan Bimo berada di kesatuan yang sama.

Untuk mengobati sakit hatinya, Alna mengusulkan dirinya sendiri untuk pergi melakukan tugas sebagai seorang dokter di sarang mafia besar yang disinyalir mendanai perang. Tapi siapa sangka sang mafia malah jatuh cinta kepada Alna.

" Aku akan terus mengejarmu meskipun kau menolak ku. Aku bahkan rela membuang semua ini asalkan kau mau menerimaku." Ahmed Yusuf Subrata.

" Tapi aku adalah orang yang ingin menangkap mu." Alna Gyantika Kalingga

Bagaimana kisah cinta Mayor Alna?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon IAS, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Tentara dan Mafia 12

" Dokter Alna Bellona, betul?"

" Be-betul."

" Saya adalah Ted, saya ditugaskan oleh Tuan Yusuf untuk menjemput Anda."

Alna mengangguk, dia menunjukkan sikap yang kikuk. Sebuah kaca mata dipakai olehnya sebelum pesawat mendarat. Rambut nya yang aslinya lurus dibuat ikal dari atas sehingga kesan sebagai seroang dokter yang pintar namun tidak menarik dari segi wajah bisa dilihat.

Alna memang sengaja menggunakan ide penampilan tersebut karena agar bisa melepaskan identitas aslinya dengan sempurna. Ketika dia melihat pantulan dirinya di cermin maka dia akan melihat bagaimana dirinya yang sekarang sebagai Alna Bellona.

Sepanjang perjalanan Alna melihat keluar jendela. Sorot matanya menampilkan ketakjuban yang jelas bisa dilihat oleh Ted.

" Apa Dokter belum pernah pergi ke sini?"

" Be-belum, Tuan," jawab Alna sambil menggelengkan kepalanya cepat. " I-ini pertama kalinya bagi saya," imbuhnya.

Ted melihat dengan maklum. Tidak semua orang memang bisa bebas keluar negeri.

" Ah iya, apa Anda memang gagap, Dokter?"

" Ah i-itu sebenanya ti-tidak. Saya hanya karena gugup saja begini. Nanti lama-kelamaan juga hilang kok. Maaf karena membuat Tuan tidak nyaman."

" Tidak masalah Dokter Alna. Anda tidak perlu takut. Bos yang akan jadi pasien Anda nantinya, Anda juga tidak perlu takut karena dia orang yang baik. Ya kejam juga sih kalau diperlukan," ucap Ted santai.

Dia mengucapkan kalimatnya yang terakhir dengan sangat lirih. Dan Ted tidak tahu bahwa Alna memliki pendengaran yang begitu tajam jadi Alna mendengar jelas apa yang Ted gumamkan soal Yusuf.

" Kejam? ya namanya juga mafia jadi lumrah saja kalau kejam," ucap Alna dalam hatinya.

Gadis itu saat ini tengah memikirkan seperti apa Ahmed Yusuf Subrata itu. Dari profil yang diberikan oleh atasannya, Yusuf tampak memiliki dua sisi memang. Satu sisi sebagai pengusaha sukses yang banyak menarik hati para wanita dibalik sikap kejamnya. Lalu di sisi ain sebagai seorang ketua Black Hunter yang kejam dan berdarah dingin.

" Anu. Tu-tuan Ted~"

" Panggil saya Ted saja, Dok. Saya lebih nyaman begitu tanpa embel-embel Tuan."

" Oh ya baiklah. Tuan Ted, seperti apa Tuan Ahmed itu?"

Ehmm

Ted tidak langsung menjawab. Pria yang berusia sekitar 30 tahunan tersebut malah seperti sedan berpikir akan sesuatu.

" Bos Yusuf adalah orang yang baik."

" Ya?"

Alna terkejut saat mendengar ucapan dari Ted. Orang yang baik? padahal jelas sekali tadi Ted juga mengatakan bahwa Yusuf merupakan orang yang kejam. Alna menjadi bingung dengan dua pernyataan yang saling bertolak belakang itu.

" Maaf Dok, saya kesulitan untuk mendeskripsikan Tuan saya. Anda bisa menyimpulkannya nanti ketika Anda bertemu dengannya."

Alna hanya menganggukkan kepala. Dia tidak harus kukuh mencari tahu sekarang melalui pria yang bernama Ted. Tidak ada tugas yang bisa diselesaikan dengan cara terburu-buru.

Ya, Alna harus pelan-pelan. Lagi pula sepertinya ini akan menyenangkan. Dan satu hal yang tidak akan pernah Alna ketahui nanti karena baginya Yusuf akan sangat menyebalkan. Dimana sikap itu hanya terkhususkan padanya saja.

Ckiiiit

Sebuah rumah besar dan megah yang ada di depan mata Alna ini sebenarnya sudah pernah Alna lihat, namun dia harus pura-pura takjub. Berakting sebaik mungkin adalah salah satu cara untuk keberhasilan misinya.

" Hmmm ada apa aja ya di dalam sana?" Alna bertanya dalam hati. Mengingat rumah atau markas neneknya dulu yang juga merupakan mafia memiliki banyak barang yang menarik.

" Apa ini Dokter yang baru, Ted?"

" Benar Ameh. Dokter Alna, perkenalkan ini Ameh Aatirah. Beliau adalah pengurus rumah tangga di kediaman ini. Beliau juga yang selama ini mengawasi kesehatan Tuan Yusuf. Jadi mulai dari sini Anda akan bersama dengan Ameh. Aah iya hampir lupa, Anda harus saya bawa dulu untuk menemui Tuan Yusuf. Ameh, sebentar ya."

Alna memberi salam dengan senyum dan sedikit membungkukkan tubuhnya kearah Aatirah. Dan Aatirah membalas senyum itu. Sepintas Alna bisa melihat bahwa wanita paruh baya yang mungkin seusia dengan ibunya adalah wanita yang baik dan ramah.

Ceklek

Krieeeet

" Tuan, Dokter Alna sudah sampai."

Pertama kali bagi Alna melihat langsung wajah Yusuf. Persis seperti rumornya, pria itu memiliki ketampanan diatas rata-rata. Wajah khas timur tengah dan tetap ada asianya nya. Sepetinya gen yang dibawa ibu lebih kuat sehingga wajah kearab-arabannya lebih menonjol.

Hidung mancung, bola mata berwana coklat keabuan, garis rahang yang tegas, dan rambut hitam nan halus. Jangan lupakan bulu halus di sekitar wajah. Memang tampan, sehingga membuat wanita yang melihatnya pasti akan tertarik.

" Selamat datang Dokter Alna Bellona. Semoga kamu merawat ku dengan baik ya?"

" Te-terima kasih Tuan Yusuf. Mo-mohon kerjasamanya."

Alna diminta duduk, sebuah surat kontrak diberikan kepadanya. Alna membacanya dengan seksama. Tidak ada yang janggal dalam surat kontrak itu. Hanya ada satu hal saja yang mana memang itu tidak boleh dilakukan sebagai seroang dokter, yakni menyebarkan informasi tentang penyakit pasien.

Alna mengambil pena yang ada di meja. Dan dia bersiap untuk menandatanganinya.

Namun, sebuah ucapan dari Yusuf membuat tangannya berhenti bergerak.

" Dokter, Anda sungguh yakin akan bersama denganku selama satu tahun ini? Dalam kontrak itu tertulis bahwa Anda akan merawat ku selama satu tahun, jadi apakah Anda bersedia?"

" Ya? Oh Ten-tu saja. Itu adalah kontrak kerja saya. Ja-jadi saya akan melakukan selama kontrak saya."

" Baiklah, aku senang mendengarnya. Semoga Anda tidak kabur duluan ya, Dok."

Yusuf tersenyum lebar, Alna tidak mengerti mengapa Yusuf tersenyum seperti itu. Ia merasa ada sesuatu yang aneh dalam senyum dan tatapan pria itu kepadanya.

" Sekarang Anda bisa bertemu dengan Ameh untuk mengetahui perihal rekam medis saya. Setelah itu silakan Anda datang ke kamar saya untuk memeriksa."

" Baik Tuan."

Alna bangkit dari duduknya, ternyata Ameh Aatirah sudah ada di depan pintu dan siap membawa Alna pergi.

Ya dia langsung bekerja rupanya. Namun itu tidak masalah karena baginya semakin cepat bekerja semaki bagus dan informasi yang di dapat juga semakin banyak.

" Bos, kok aku merasa aneh ya?" tanya Ted pada Yusuf setelah Alna pergi dari ruangan.

" Aneh apa?"

" Itu, cara bos menatap Dokter itu. Sepeti Bos pernah mengenal sebelumnya."

" Apa iya, itu hanya perasaanmu saja. Sudah sana, siapkan kamar yang nyaman. Oh iya, cari kamar yang dekat dengan kamar ku agar lebih mudah untuk memanggilnya."

" Apa?"

Lagi-lagi Ted dibuat bingung dengan sikap tuannya yang mendadak begitu memerhatikan seorang wanita. Padahal banyak wanita cantik yang selama ini mencoba mendekatinya, namun satu pun tidak ada yang bisa menarik perhatiannya.

Akan tetapi dokter yang berpenampilan biasa-biasa saja ini, nampaknya membuat Yusuf tertarik.

" Selera Bos agaknya memang aneh. Tapi ya bagus, akhirnya ada juga wanita yang diliriknya. Hanya saja kenapa ya?"

TBC

1
💕𝘛𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘒𝘪𝘵𝘢𝘯𝘢💕
mamam tuh Bimo pilihanmu jd menyesal jg percuma karna Alna dah nikah sama Yusuf yg bener" bucin abis sama Alna
Sani Srimulyani
selamat ya buat pengantin baru, ditunggu Yusuf /Alna junior nya.
Mom Dee 🥰 IG : devinton_01
thorr ... ada loh temen SMA aku kisahnya kaya Mila, jd dia punya anak tp diakui jd adeknya. jd anaknya itu manggil seharusnya kakek nenek malah jd ibu bpk, tp gak tau skrg gimana soalnya gak pernah ketemu lagi. taun 2004 anaknya umur 4th nan klo gak slh waktu itu
Mom Dee 🥰 IG : devinton_01
seketika ngakak .. kok doeenggg siih 😅😆
Tiara Bella
yg menyakitin akhirnya disakitin.....
gaby
Jgn cuma di pendem sendiri Bim, cerita dong ke ortumu, biar nyesel bareng2/Facepalm//Facepalm/. Lagian bego aja Bimo dah ngasih mas kawin, nafkahin tiap bln tp bininya di anggurin. Pake lah istrimu tp jgn lewat lubang yg dah bekas bekas, suruh aja emut2 sampe kluar. Astaga, komenku sadis y/Facepalm//Facepalm/
Muslika Lika
menyesal emang belakangan Bim.....kalo duluan itu mah pendaftaran......
so nikmatin aja..... Oce....
Miss Typo
menyesal sdh terlambat, memperbaiki diri menjadi lebih baik jangan sampe mengulangi kesalahan yg sama lagi.
Mungkin hbs ini Mila mikir, mau mengakui Evan itu anaknya bkn adiknya.
ngomong² Mila msh punya ibu gak sih, kayaknya ayahnya doang yg selalu nongol
GiZaNy
bener juga sih yang dibilang si Bimo... bakalan ruwet nanti nya klo sampai besar Evan ngga tau klo Mila Ibunya...
yaa penyesalan selalu datang terakhir Bimo... klo duluan namanya pendaftaran.. tapi ya sudah, pilih lah jalan terbaik yang bisa dijalani sekarang selain nikung istri orang.. karena udah jelas Alna udah ngga ada rasa sama sekali ke kamu..
Miss Typo: penyesalan datangnya diakhir, kalau diawal nama nya pendaftaran.
kalau ditengah namanya apa ya kak? 🫢✌️
total 1 replies
Hikam Sairi
mampir
tiara
udah lah Bim terima aja Mila belum tentu nanti dapet yang seperti dia buar dia udah bohongin kamu tapi dia bisa diterima dilingkungan kerjamu
Miss Typo
selamat menempuh hidup baru buat Alna dan Yusuf, semoga samawa dan cepat dikasih momongan Aamiin
Nur Adam
lnjut
Bunda'nya Alfaro Dan Alfira
alhamdulillah akhirnya sah juga
selamat ya bang ucup sama al bahagia selalu
💕𝘛𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘒𝘪𝘵𝘢𝘯𝘢💕
Bimo gimana sakitkan skrng yg kamu rasain 😏😏
sundusiyah86
cie ciee dokter alna.....semoga cepat dpt baby ia... lanjut Thor lanjut
Rina Wati.S
selamat ya alna-yusuf...
semoga SAMAWA
GiZaNy
selamat Yusuf Alna... semoga segera jadi Yusuf dan Alna Junior nya.. 😁😁
gaby
Jadi Bimo slama nikah ga nyentuh Istrinya sama sekali atau nyentuh tp jarang2 y?? Soalnya tdr aja beda kamar. Rugi bgt dong Bimo, nikah modal gede, ngasih mkn istri & anak ga jelas, tp Bimo ga dpt kepuasan Batin. Ati2 Bimo, ntar Mila tau2 hamil lg sm org lain akibat gatel tp suami ngga mau nggarukin. Pasti pacarnya Mila ga mau tanggung jwb karena Mila wkt itu jg dah ga perawan, makanya pacarnya ragu Mila hamil anak siapa.
Miss Typo: tidak mungkin Bimo mau menyentuh istrinya kak, pas mlm pertama aja gak jadi gara² bekas jahitan.
Bimo emang rugi segalanya, karna tuh buat dia 🫢
🍁𝐌𝐈❣️💋🄽🄸🄻🄰-🄰🅁🄰👻ᴸᴷ: Ambyar tak sesuai angannn🤣🤣🤣dari luar lemah lembut didalam onderdil amburadul
total 4 replies
partini
menunggu malam pertama mereka seperti apa yah
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!