Simpanan Bos Tampan
Hari itu hari kelulusan Jasmine , seperti biasa ia selalu jadi bintang di setiap acara.
Jasmine adinda Ridwan adalah seorang gadis periang yg cerdas dari sekolah dasar ia selalu memiliki nilai terbaik di sekolahnya.
Ia memiliki banyak teman, setiap hari ia selalu terlihat ceria tapi sebenernya banyak luka tersimpan dihatinya ia sosok wanita yg cerdas Karna terlalu cerdas ia mampu menutupi kesedihannya ia tidak mau terlihat menyedihkan Dimata teman temannya.
"Pengumuman siswa/i terbaik tahun ini akan dimulai sebentar lagi, mohon perhatiannya terimakasih" ucap MC diacara kelulusannya.
"Selamat siang semuanya, saya disini akan mengumumkan siswa yg mendapat nilai terbaik di sekolah ini bahkan nilai yg berhasil diraih termasuk nilai terbaik di provinsi, kita patut berbangga atas pencapaian yg telah ditorehkan, tanpa berlama lama lagi mari kita sambut siswa yg luar biasa kami banggakan ini silahkan maju ke atas pentas untuk ananda Jasmine Adinda Ridwan" tepuk tangan pun bergema dan Jasmine menaiki pentas dan menerima trophy dari kepala yayasan tempat nya menimba ilmu.
"Silahkan nak Jasmine ada yg ingin disampaikan, ucap MC.
"Saya Jasmine Adinda Ridwan mengucapkan banyak terimakasih untuk para guru-guru yg telah mendidik saya dengan baik , teman teman yg selalu bersama saya dan terimakasih terbesar untuk kakak saya yg ada di belakang sana karna selalu mensupport saya, terimakasih.
Jasmine pun turun dari atas panggung dan disambut oleh guru dan teman temannya yg mengucapkan selamat. Setelah itu ia bergegas menghampiri kakaknya yg selalu mendukungnya "kak Aldi terimakasih ya untuk semuanya" seraya air matanya meluncur deras di pipinya, kakanya memeluk Jasmine dan mengelus puncak kepala adiknya itu, "sudah jangan menangis lagi ini semua sudah jadi tanggung jawabku, sudah selesai kan acaranya kita pulang ya kakak harus bekerja 2jam lagi" Jasmine pun mengangguk pelan dan berpamitan ke beberapa teman dan gurunya.
Diperjalanan pulang mereka hanya hening tak ada perbincangan apapun, saat telah sampai di kediamannya Jasmine masuk kamar dan membersihkan badannya setelah itu langsung bergegas menuju dapur untuk menyiapkan makanan untuk kakaknya.
**Jasmine dan kakaknya sebenernya masih memiliki orang tua, walaupun hanya seorang ayah Karna ibunya sudah meninggal saat Jasmine baru memasuki SMA. Sedangkan ayahnya tinggal bersama keluarga barunya, jadi ia dan kakaknya selalu berbagi tugas untuk urusan rumah.
Setelah selesai dengan menu makanan sederhana yg ia buat kini ia memanggil kakaknya untuk makan siang Karna dari tadi mereka belum mengisi perutnya, "kak, makan dulu sini" kakanya pun mendekat ke meja makan dengan pakaian kerja yg sudah lengkap
"dek, kakak ada yg mau dibicarain ni sama kamu" ucap kakanya
"ada apa si kak bilang aja",
"dek,kamu mau lanjut kuliah apa bekerja?" Tanya sang kakak, sebenernya Jasmine sudah mengerti arah pembicaraan kakaknya Karna jaamine pun tau kakaknya pasti tidak memiliki cukup biaya untuknya melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi tapi kakaknya selalu ingin yg terbaik untuknya hingga kadang memaksakan diri dan jasmine pun sudah bertekad tidak mau memberatkan kakaknya lagi.
"aku gak tau kak, pengen sih kuliah tapi biayanya gimana Orang sekolah aja beasiswa 50% itupun karena pemilik yayasan masih memiliki hubungan saudara dengan mendiang ibu kan, lagian kayanya aku mau coba kerja dulu deh kak nanti setelah kerja baru aku kuliah jadi aku bisa bantu kakak juga kan jawab Jasmine dengan tersenyum.
"tapi kalo kamu mau kuliah kakak akan mengusahakannya dek" jawab kak Aldi
jamsine dengan cepat menggelangkan kepalanya "Jangan kak, kakak sudah cukup susah karena aku, gapapa kak aku nanti cari kerja dulu aja". Jasmine tidak mau selalu membuat susah kakaknya itu, kak Aldi adalah kakak dan keluarga satu-satunya bagi Jasmine saat ini, Karna bagi mereka ayah mereka telah tiada Karna tidak pernah memberi mereka nafkah layaknya orang tua bahkan kabar nya pun mereka tidak tau.
"sudah kak makan cepat kan kakak mau berangkat kerja". ucap Jasmine mengalihkan pembicaraan
Setelah kepergian kak Aldi untuk bekerja Jasmine pun mencari info lowongan pekerjaan. Dan Karna lelah Jasmine pun tertidur di meja makan.
**Happy Reading**
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 48 Episodes
Comments
Komang Saminingsih
bagus nich ceritanya Thor 👍
2020-09-18
0
Ratna Dewi
bca cerita ini rsanya De javu..😢😢😢😢
2020-09-14
0
Sani D
Baca
2020-09-12
0