6. Korban Pertama

Sosok wanita cantik yang wajahnya pucat seperti mayat hidup itu tampak begitu beringas manakala matanya yang bulat tajam melihat sosok Ajeng digotong seorang laki-laki bertubuh kekar,

"Darah... Darah... aku haus... aku butuh darah..."

Wanita yang kini menampakkan gigi taringnya itu terlihat sudah tak sabar lagi untuk mencicipi korban pertamanya,

"Siapa dia?"

Tanya Tuan Alex pada abdinya, si laki-laki gemuk pendek yang tampak lega begitu melihat korban yang diminta Tuan Alex akhirnya berhasil dihadirkan,

"Dia pegawai di sini, dia tak punya teman karena tak pandai bergaul, tidak akan ada yang mencarinya jika dia tiba-tiba menghilang,"

Ujar si laki-laki gemuk pendek pada Tuan Alex,

Tampak laki-laki berparas rupawan yang bernama Tuan Alex itupun mengangguk puas,

"Bagus, ini korban yang sempurna,"

Ujar Tuan Alex, yang kemudian tanpa membuang waktu lagi memberi perintah pada anak buahnya untuk menyerahkan sang korban kepada isteri Tuan Alex,

Wanita dengan gigi taring yang tampak matanya sama sekali tak berhenti menatap tubuh Ajeng pun kini kembali menyeringai manakala laki-laki bertubuh kekar yang menggotong tubuh Ajeng tampak menghampirinya untuk menyerahkan Ajeng kepadanya,

"Darah..."

Wanita itu terlihat langsung menerjang korbannya, membuat tubuh Ajeng yang semula dalam gendongan laki-laki bertubuh kekar itu jatuh ke lantai,

Di saat bersamaan, Ajeng kemudian tampak pelahan tersadar, sayangnya...

Ajeng matanya terbelalak menatap sosok yang ada di depannya, sosok wanita dengan dua gigi taringnya yang terlihat begitu mengerikan seolah siap mengoyak kulit dan dagingnya,

"Si... Siapa kau?"

Tanya Ajeng dengan gugup dan wajah ketakutan,

Tubuhnya yang kini terlihat berusaha bangkit dari posisinya tampak gemetar,

Ajeng yang masih dalam keadaan belum sadar sepenuhnya dan belum mampu berpikir penuh tentang apa yang sebetulnya terjadi, tiba-tiba saja...

"Aaaaaaaa..."

Ajeng menjerit, saat kemudian wanita dengan gigi taringnya yang runcing itu menyerangnya dan tanpa ampun langsung menggigit lehernya,

Ajeng menggelepar, merasakan seluruh otot di dalam tubuhnya mengejang, darah mengalir deras dari leher Ajeng, darah segar yang aromanya begitu khas itupun dihisap dengan beringas oleh isteri Tuan Alex yang telah berubah menjadi vampir,

Mata Ajeng menatap langit-langit ruangan yang kini ada di atasnya, dan dalam puncak kesakitannya yang teramat, terbayang di pelupuk matanya wajah Ibunya di rumah yang belakangan mulai sakit-sakitan sementara adiknya sama sekali tak pernah peduli pada Ibu,

Ajeng berusaha melepaskan diri, namun cengkraman kedua tangan wanita yang kini menghisap darahnya begitu kuat,

Hingga akhirnya...

"I... Ib... Ibu..."

Terdengar lirih suara Ajeng untuk terakhir kalinya, sebelum akhirnya tubuh Ajeng tampak melemah, dan kemudian...

"Dia telah mati,"

Kata laki-laki bertubuh kekar yang begitu melihat isteri Tuan Alex melepaskan Ajeng, lalu iapun memastikan Ajeng benar-benar telah tak bernafas lagi,

Nyonya Nadia Velia, istri Tuan Alex tampak tersenyum puas, bibirnya penuh oleh sisa darah Ajeng yang baru ia nikmati,

Tuan Alex berdiri dari duduknya, lalu berjalan menghampiri sang istri yang wajahnya terlihat berseri dan seolah kembali berubah layaknya manusia lagi,

Takjub hati Tuan Alex tentu saja melihat penampakan isterinya tersebut,

"Bagaimana dengan korban, Tuan?"

Tanya sang abdi, laki-laki yang bertubuh gemuk pendek,

Tuan Alex menatap tubuh Ajeng yang kini terbujur kaku, laki-laki itu terdiam sejenak, lalu...

"Biarkan saja dia di sana, jika ia jadi vampir juga, itu akan bagus untuk membuat teror di kota ini, hahaha... hahaha... hahaha..."

Tuan Alex pun tertawa jahat.

...****************...

Terpopuler

Comments

Maria Magdalena Indarti

Maria Magdalena Indarti

alex jahat banget

2023-10-10

0

Zuraida Zuraida

Zuraida Zuraida

sialan orang kaya laknat semoga mereka semua diburu sama ajeng

2023-05-26

0

◉✿✪⃟𝔄ʀⓂ️𝐚𝐰𝐚𝐫✿◉

◉✿✪⃟𝔄ʀⓂ️𝐚𝐰𝐚𝐫✿◉

Aaaah sungguh terlalu deh mereka...

2023-02-16

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!