POV Senja
Betapa bahagianya aku jika aku sanggup mengatakan apa yang selama ini ada di hatiku untukmu Radika, memang aku akui tidak akan ada pertemanan antara seorang laki-laki dan perempuan yang pure hanya berteman, salah satu dari mereka pasti merasakan cinta atau mungkin jika tidak ingin di bilang cinta hmmm seperti satu perasaan takut kehilangan antara satu sama lain.
Aku Sandhya Arunika putri seorang pemilik salah satu perusahaan ternama di kota S, Sandhya dalam bahasa sansekerta yang berarti matahari baru terbenam dan Arunika yang di ambil dari bahasa Hindi yang artinya merah itulah mengapa Ayah suka memanggil ku Senja. Hingga dewasa aku di panggil Senja oleh semua orang.
Aku berteman dengan Radika yang telah menjadi cinta pertamaku sejak kami di bangku sekolah menengah pertama. Aku yang tomboy mungkin menjadi salah satu faktor Radika betah berteman dengan ku, sebenarnya tomboy bukanlah kepribadian asli ku. Semua berawal ketika aku melihat Radika dengan diam-diam membantu seorang teman satu kelas yang tengah di ganggu oleh sekelompok kawanan anak-anak nakal di jalanan. Setelah mengalahkan beberapa anak-anak itu teman-teman satu geng dari mereka akhirnya kabur karena takut dengan Radika.
Radika memberikan tas gadis itu yang tadi sempat di buang oleh kawanan anak-anak nakal itu. Sambil bergumam dan setengah kesal Radika kepada gadis itu.
"jadi cewek jangan lemah gitu doang nangis" Radika
Radika pergi meninggalkan gadis yang sudah berhasil di tolongnya itu berlalu begitu saja.
Aku berpikir dalam-dalam bahwa mungkin Radika tidak suka cewek yang lemah, jadi aku memutuskan untuk berani merubah kelakuan hingga penampilan ku menjadi tomboy. Awalnya aku sangat kikuk dengan perubahan ini tapi semua demi Radika, dan benar saja Radika merasa nyaman berteman denganku hingga saat ini.
Sering kali aku membantu Radika mendapatkan gadis-gadis yang dia kehendaki untuk menjadi pacarnya, aku tidak pernah menolak meskipun dalam hatiku meronta tak ingin melakukan itu. Tapi semuanya demi Radika.
Radika memang menganggap aku hanya teman di kasus ini aku lah yang terjebak cinta Radika sedangkan Radika tidak. Entah aku bodoh atau aku terlalu mencintai dia, aku sanggup bertahan selama ini memendam perasaan ku terhadap Radika agar aku dan dia tetap bisa selalu bersama-sama. Sebenarnya prolema nya sama aku takut jika aku jujur pada Radika tentang perasaanku dia akan menjauh dari aku dan itu pasti menyiksa bagiku.
Kurang lebih sepuluh tahun perasaan ini terjaga dengan rapi di dalam relung hatiku, aku sama sekali tak berniat mengatakannya karena dengan begini saja aku sudah merasa nyaman sekali, asal Radika tetap di sisiku aku akan tetap mampu menahan perasaan ini agar tetap rapi di dalam hati.
Hari ini Radika kembali memberi kode bahwa dia ingin memacari salah satu teman sekelas ku yang bernama Angel, tidak ada lagi getaran cemburu di hatiku karena terlalu sering merasakan hal ini, kadang hanya terasa ngilu di uluh hati ketika aku sengaja melihat Radika tengah berdua dengan pacarnya.
Kenapa aku tidak mencari pacar saja? Pertanyaan itulah yang aku juga tidak pernah tahu jawabannya, karena mungkin memang hatiku sudah terpatri pada satu orang yakni Radika, mangkanya untuk membuka dan mempersilahkan seseorang lain masuk rasanya mustahil bagiku.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 155 Episodes
Comments