FLYING LECTURER

FLYING LECTURER

Kuliah Malam?

Oktober 2014, Satu Bulan setelah penerimaan Mahasiswa baru...

Segerombol Mahasiswa datang memasuki ruangan di gedung G, gedung kuliah Fakultas Hukum di Sebuah Universitas Negeri di Kota Purwokerto. Seperti biasa mereka memasuki ruangan sambil mengobrol banyak hal.

"Tugas yang dikasih Dosen Bahasa Indonesia udah belum, Zah?".

"Buat besok kan? Belum dil heheee". Zahma dan Dila, dua mahasiswi yang barusan berbincang itu duduk di bangku barisan kedua.

"Sama donk hahaa". Keduanya tertawa.

Kelas sudah mulai riuh, terutama dengan kedatangan mahasiswa cowo yang terkenal bandel. Padahal baru sebulan masuk jadi mahasiswa, tetapi kebandelan mereka sudah terlihat. Zahma berdecak melihat teman sekelasnya yang bandel.

"Eh besok jadwal sore diganti jadi malem yaa...". Dila bertanya pada teman di sebelahnya. Temannya itu mengangguk.

"Kenapa nggak di majuin aja ya? daripada dimundurin jadi malemm". Dila bertanya- tanya.

Kemarin saat di grup chat kelas membahas tentang mundurnya jam pelajaran ke malam hari, gadis itu langsung merinding.

"Bisa jalan- jalan malem malah seneng tau, Dil.. Lihat temen yang dari jurusan Pendidikan kayaknya seneng kuliah malem tuuh". Zahma ikut nimbrung pada obrolan Dila dan Neli teman sebelahnya.

"Ihh seneng apanyaa? Serem tauuu... Kita kan belum pernah ada jadwal kuliah malem Zah..".

"Iya makanya besok buat pengalaman pernah ngalamin kuliah malem.. Hehee"

Obrolan 3 mahasiswi tadi terhenti dengan masuknya Dosen Mata kuliah Bahasa Inggris. Bu Rina.

Pelajaran dimulai seperti perkuliahan pada umumnya.

***

Perpustakaan, Oktober 2014...

Zahma, Dila, Maroh memasuki gedung perpustakaan. Mereka berniat mengerjakan tugas Pelajaran Bahasa Indonesia, untuk esok hari.

"Iya beneran... Seniorku cerita.. Ih Aku langsung merinding tau...".

Zahma mendengarkan suara dari 2 mahasiswi di belakangnya. Dia melirik ke Dila yang berdiri di sampingnya. Gadis itupun sama melirik ke dirinya. Sepertinya dua gadis itu mendengarkan obrolan dua orang di belakang mereka.

Momen saling lirik itu berakhir karena giliran mereka dilayani oleh petugas perpustakaan.

"Denda 5000..". Ujar si petugas perpustakaan, sambil melirik mahasiswi di depannya. Dila nyengir tanpa dosa, kemudian mengangsurkan uang 5000 ke depan petugas.

"Lupa ngembaliin yaa.." Zahma berbisik ke sahabatnya itu.

"Nggak lupa Zah.. Tak kira tu bukunya hilang, untung aja ketemu..".

Mereka segera menyusul Maroh yang sudah berada di barisan rak- rak buku. Mencari referensi untuk tugas Makalah Bahasa Indonesia.

"Iyaa.. Aku juga diceritain kakak tingkatku.. Iya serem sihh.. Ih semoga aja kuliah besok ni aman yaa.. Kayak sebelum- sebelumnya".

Lagi- lagi Zahma mendengar obrolan berisi kata 'seram'. Ada cerita apa sih sebenarnya?. Jiwa kepo gadis itu meronta- ronta, Namun Dia tidak mau ambil pusing urusan orang lain.

"Zah.. ndengerin gerombolan itu lagi cerita kan tadi?". Tanya Dila. Dia meletakkan buku referensi di meja, Kemudian duduk berjejer dengan 2 temannya yang lain, Maroh dan Zahma.

"Denger.."

"Aku juga denger..". Maroh ikut nimbrung. Dia sebenarnya sejak tadi ingin memulai obrolan.

"Soal kuliah malem bukan sih?". Maroh bertanya lagi. Dua gadis itu saling menatap, sedangkan Zahma gadis yang berada di tengah, hanya mendengarkan.

"He em.. Makannya Aku tuh mending kuliahnya dimajuin jadi jam pertama deh dari pada diganti jadi malem- malem..". Dila bergidik. Dia tidak tahu persis kisah apa yang terjadi saat kuliah malam, Namun mendengar kata seram, dan sepenggal- penggal cerita, membuatnya takut sendiri.

"Ada hantu emangnya ya? padahal kalo siang hari gedung ini nggak serem loh". Komentar Maroh.

"Ntah lah Roh..". Dia mengangkat bahunya, tanda tidak paham titik permasalahan pada kuliah malam yang jadi perbincangan.

Keduanya kemudian mengakhiri obrolan, dan menekuni buku referensi.

.

.

Bersambung💋

Terpopuler

Comments

Dede Anggraeni

Dede Anggraeni

nanti aku baca maraton sambil nunggu up nya lg

2022-06-26

1

Dede Anggraeni

Dede Anggraeni

hallo ka,,waahh kaya cerita " horor ya

2022-06-26

1

Nur Hidayah

Nur Hidayah

Aku lanjut baca novel kak Author yg ini

2022-06-22

2

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!