Ciiiitttt!
Motor itu ngerem mendadak bersamaan dengan jatuhnya Lupita ke aspal. Melihat Lupita terjatuh, tiga pria pengendara motor turun dan menangkap Lupita dengan menarik paksa tangannya.
"Lepaskan wanita itu!
Teriakannya menghentikan tiga pria itu, mereka menatap seorang Pria pengendara motor turun dari Mogenya, tanpa banyak bicara Pria itu menghantam satu persatu tiga pria sekaligus. perkelahian tak terhindari, tetap saja tiga pria bertubuh kurus dan gembul itu babak belur ditangan pria berperawakan tinggi besar, hingga mereka kucar kacir pergi meninggalkan tempat itu.
"Kau tidak apa-apa? Pria itu mengulurkan tangannya pada Lupita yang masih terduduk di aspal. Lupita menerima uluran tangannya dan menatap pria memakai helm itu dengan mendongak kan wajahnya.
"Apakah dia...? bathinnya.
"Kau siapa? tanya Lupi masih mendongakkan wajahnya.
Pria itu membuka helmnya.
"Kau?! Lupita terbelalak "kenapa kau selalu ada dimana mana sih!"
Pria itu adalah Harlan, ia tersenyum tipis.
"Nih cowok selalu datang di waktu yang tepat! gumamnya dalam hati.
"Terima kasih." ucap Lupita sambil mengibas ngibaskan bajunya yang kotor.
"Sikut mu terluka, aku akan mengobatinya"
"Tidak apa-apa, aku bisa mengobati sendiri."
"Berhati hatilah bila berada dijalan, apa tujuan mereka mengejar mu?"
"Entahlah aku juga tidak tahu?"
"Bukankah pria tadi bilng, bibiku mau jodohkan aku sama juragan togel? batinnya.
"Aku akan mengantarmu pulang."
"Tidak usah rumahku tidak jauh dari sini, aku bisa naik angkot saja."
"Kau yakin tidak ingin diantar pulang?
Lupita menggelengkan kepala dan tersenyum tipis, "Tidak terima kasih pak, aku pulang dulu." Lupita berjalan pergi meninggalkan pria itu. Di perempatan Lupita menyetop angkot yang melintas didepannya.
Harlan menatap kepergian Lupita, "Dua kali aku bertemu gadis itu, kenapa aku merasa kasian padanya, siapa gadis itu?"
Setelah Lupita hilang dari pandangan, Harlan menstarter Mogenya dan melanjutkan perjalanannya.
Lima belas menit kemudian Lupita sudah sampai di rumah, ia membuka pintu kasar.
"Brakk!
"Ehh.. apa apaan luh, datang datang banting pintu! teriak Surti yang sedang duduk manis disofa.
Menatap wajah Lupita yang terlihat kesal "Dimana belanjaan nya, kenapa kau tidak bawa spa apa?"
"Apa yang sudah bibi lakukan padaku?⁸
"Apa maksudmu?!
"Bibi jangan berpura-pura lagi! kenapa bibi ingin menjodohkan aku dengan juragan togel?!
"kalau iya memang kenapa?!"
"Bibi memang keterlaluan! seenaknya saja ingin menjodohkan aku, tanpa bertanya dulu padaku. kenapa bukan anak bibi sendiri aja si Lolita yang di jodohkan!"
"Ehh, berani luh ye nyolot sama emak gue!" bentak Lolita yang sudah berdiri didepan Lupita.
"Tanya sama ibumu yang sudah berani menjodohkan aku dengan juragan togel!!
"Itu lebih baik bukan? luh nggak perlu hidup susah lagi tanpa harus cari kerjaan!" ujar surti
"Seharusnya loe bersyukur karena emak gue udah berbaik hati menjodohkan luh sama pria kaya walau udah punya empat istri!"
"Cih! kau saja menikah dengan juragan itu!
"Apa lu bilang, nyuruh gue nikah sama aki aki tua itu?!
"Seperti kau lebih pantas dari pada aku! sindir Lupita.
Saat Lupita ingin pergi dari ruangan itu, spontan Lolita menjambak rambut panjang Lupita, tak mau kalah Lupita pun balik menjabak rambut Lolita. Perkalian kedua gadis itu tak dapat dihindari lagi.
"Berhenti berengsek! jangan kau sakiti anak ku! Surti ikut menjabak Lupita.
"Apa apaan ini? hentikan perkelahian kalian! bentak Imron yang sudah berada disana dan ikut memisahkan ketiga wanita itu.
"Apa kalian tidak punya malu! lihat tetangga pada mendengar pertengkaran kalian!"
"Keponakan mu itu yang sudah kurang ajar!
"Lolita yang lebih dulu menjabak ku, paman!
"Kelakuan kalian seperti anak kecil!
"Ehh, berani luh yee ngadu sama bapak gue?!
"Ada apa sebenarnya Lupi?
"Tanya saja pada istri dan anak paman, kenapa mereka tega menjodohkan aku dengan juragan itu, tadi aku dipasar bertemu dengan orang suruhannya dan menarik paksa aku untuk ikut dengannya."
Mata Imron menatap anak dan istrinya, wajah Surti memerah menahan kesal, Lolita malah mencibir.
"Kalian berdua selalu buat masalah! sekali lagi Bapak melihat ibu dan loly seperti ini pada Lupita, lebih baik kalian pergi saja!" ancam Imron.
"Apa? mata surti melotot, "Jadi bapak mau usir ibu sama Loly? enak ajah.
"Sudah jangan berdebat lagi! Aku harus ke warung, tadi ada tetangga yang memberitahu bapak, kalau kalian bertengkar." dengan kesal Imron pergi meninggalkan mereka.
Sementara didalam kamar lupita menangis sesenggukan, ia merasa sakit hati pada bibinya yang seenaknya ingin menjodohkan dirinya.
"Ayah, ibu.. kenapa kalian cepat sekali pergi meninggalkan aku." hiks.. hiks... "Aku hanya anak yatim piatu yang tak memiliki siapa siapa lagi, aku berusaha untuk tegar menghadapi hidup ini." hiks.. hiks...
Tiba-tiba lupita teringat pada Harlan yang selalu datang bak seorang pahlawan.
"Pria tadi bukankah yang sudah menciprat pakaian ku waktu itu? dia datang di waktu yang tepat, kalau saja tadi ia tidak menolong ku sudah pasti saat ini aku sudah berada ditempat juragan itu.
"Terima kasih ya Allah, masih ada orang baik yang mau menolong ku."
'
'
'
'
'
'
@Bersambung
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 165 Episodes
Comments
🍁ˢ⍣⃟ₛ Angela❣️
kayaknya emang si Harlan sama Lupi tuh jodoh
2023-11-28
0
HARTIN MARLIN
semoga aja Harlan jodoh untuk lupita
2023-11-22
0
☯︎B ᴢᴀʀ⋰
cie, ketemu lagi nich sama si cogan. untung si cogan cepat datang untuk membantu. ayo pita labrak aja tuh bibi lu memang kurang ajar ya ga punya hati juga mau. jodoh² in
2023-02-24
1