NovelToon NovelToon
AKU BUKAN ANAK PELACUR

AKU BUKAN ANAK PELACUR

Status: tamat
Genre:Enemy to Lovers / Chicklit / Tamat
Popularitas:316.9k
Nilai: 5
Nama Author: Arisha Langsa

REVISI

Carabella Anisha ( berparas cantik,suci dan murni) itulah arti dari nama gadis cantik yang memiliki paras sesuai dengan namanya, itulah alasan sang ibu memberinya nama itu,tapi sayang,jalan hidupnya tak seindah mamanya.

Tinggal di tempat yang terkenal dengan rumah nya para wanita malam, membuatnya menjadi remaja yang pendiam, tertutup juga introvert.

Anak pelacur...julukan itu yang selalu ia terima bahkan sejak ia masih duduk di sekolah dasar, untung ia pintar sehingga dengan mudah bisa mengenyam pendidikan di sekolah elite dan bergengsi.

" Sha... baik-baik saja bunda,mi..kalian tidak perlu khawatir, mereka hanya tidak mau berteman tapi tidak melukai sha,dan sha masih punya sahabat baik " itulah kata-kata yang paling sering ia ucapkan pada dua wanita hebat nya.

lalu bagaimana kah kehidupan nya saat ia terlibat masalah dengan seniornya yang terkenal dingin tak tersentuh.

kaivan ivander( lelaki tampan dan terbaik) persis seperti rupanya,namanya seakan menggambarkan dirinya

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Arisha Langsa, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

25

Di kota baru, dengan kehidupan baru, Bunda suci memutuskan untuk tinggal sendiri di sebuah pondok pesantren di sebuah desa terpencil,memilih membuka usaha kecil-kecilan,berupa sebuah kantin yang menjual beberapa menu sederhana untuk para santri.

Sedangkan mami Dona memilih tinggal tak jauh dari desa tempat Bunda suci menetap,wanita paruh baya itu memilih membuka usaha kecil-kecilan berupa toko roti, bersama putrinya yang sudah menyelesaikan pendidikan nya dan memilih mengabdikan dirinya di ponpes tempat bunda suci membuka warung kecil.

Ara,gadis cantik itu mengikuti pilihan mami Dona,yaitu melanjutkan pendidikannya di salah satu sekolah menengah kejuruan di sebuah kota,terpaksa ia kembali harus berpisah dengan bunda nya juga dengan mami Dona dan Nadia,gadis yang telah ia anggap sebagai kakak nya.

Tiga tahun sudah berlalu,kisah sakitnya rasa di kucilkan, sakitnya rasa di pandang rendah dan hina oleh orang-orang, rasanya Ara begitu takut akan merasakan hal yang sama lagi,ia tak ingin lagi melihat wajah sedih bundanya, melihat bundanya menangis di malam hari,itu terlalu menyakitkan untuk nya.

Ara memutuskan menjalani hari-harinya lebih baik lagi,berusaha keras untuk melupakan semua kenangan satu tahun nya di kota Batam,hanya satu yang tak ingin ia lupakan,yaitu para sahabatnya,Ara sangat merindukan mereka,ia bahkan merasa tak dapat menemukan lagi sahabat baru yang bisa menggantikan mereka,saat ini ia hanya berteman biasa dengan teman-teman sekolah nya.

" Bagaimana sayang? Kapan kamu mulai magang nya?" Ara tengah berbincang dengan Bunda suci melalui telepon, pastinya melalui panggilan grup, yang mereka sebut grup my family.

Grup yang berisikan hanya,Ara,bunda suci,mami Dona dan Nadia, bahkan mereka tidak menyertakan papi Ibnu di dalam grup tersebut.

" Dua Minggu lagi dari sekarang Bun,mi,tapi magang nya di Jakarta,minta doa nya ya semoga lancar"

" Insyaallah...kamu harus hati-hati ya, jaga diri dan kesehatan kamu baik-baik "

" Amin...Ara usahakan semuanya baik-baik saja " Ara mengaminkan doa bunda dan maminya.

" Amin" serentak para orang tua juga mengaminkan apa yang baru saja Ara niatkan.

" Semoga ada tuan pilot yang jatuh hati pada adik ku ini,biar aku dapat ipar pilot, Amin ya Allah" Nadia dengan sikap jahilnya mulai menggoda Ara.

Ara mencebik kan bibir nya mendengar keusilan Nadia, sedangkan kedua orang tua mereka hanya tersenyum dan menggeleng melihat tingkah random dua putri mereka.

" Semoga mbak Nadia segera di lamar ustadz bucin ya Allah...biar Ara cepet dapet ponakan " Ara tak mau kalah usil dari Nadia,ia ikut meledek kakak nya itu dengan sengaja mengatakan hal tersebut,Ara tau ada seorang ustadz yang tengah tergila-gila pada Nadia,dan sudah pernah mengatakan pada bunda suci ingin meng khitbah( melamar) Nadia pada mami Dona.

" Amin..." lagi,para orang tua mengaminkan harapan Ara, sedangkan Nadia menatap horor wajah cantik Ara yang tengah tersenyum cantik tanpa beban.

Nadia merasa malu, wajahnya bersemu merah karena kelakuan usil Ara,baru sore tadi bunda suci dan mami Dona membicarakan tentang semua itu melalui panggilan vidio,dan sekarang Ara justru ikutan menyinggung soal itu,rasanya Nadia sangat malu.

" Insyaallah akan di segerakan sayang,tapi nunggu ustadz nya balik dari Mekkah, Alhamdulillah orang tuanya sudah menyampaikan niat mereka ke bunda kamu, doakan semoga di segerakan ya sayang" mami Dona dengan cepat menimpali ucapan Ara yang berharap agar Nadia segera di lamar.

" Amin ya Allah...Ara udah ga sabar nunggu waktunya,kalau bisa bersamaan Ara pulang" harap Ara.

" Rencananya juga gitu nak,supaya kamu ga bolak balik,ga lama lagi juga kok,kamu magang nya cuma empat bulan kan,terus lanjut ujian akhir, insyaallah pas itu, ustadz Farid juga masih empat bulan lagi baru balik dari Mekkah,kata Kedua orang tuanya tugas akhir nya sekitar lima bulan lagi baru selesai ".

" Berarti pas ustadz Farid udah di Indonesia, langsung dong Bun?" Ara bertanya dengan nada ceria.

" Insyaallah.. rencananya gitu,ga ada tunangan - tunangan,lagian kan udah saling kenal,mbak mu kan santrinya juga" bunda suci menjelaskan.

" Wah..sat set juga ya ternyata,duh ga sabar nunggu kemasan sachet nya launching, biasanya kan kalau ustadz - ustadz gitu gercep kan" ledek Ara.

" Adek...bicaranya " tegur bunda suci,mami Dona tertawa kecil mendengar ucapan frontal Ara, sedangkan Nadia menatap horor wajah cantik Ara yang tersenyum tipis karena kena tegur sang Bunda.

" Awas kamu ya" ancam Nadia.

" Adek bener banget tuh,udah gercep banyak lagi nanti anak nya,kamu harus siapkan energi dan kesabaran untuk jadi aunty yang baik,jagain ponakan nanti" mami Dona ikutan menimpali meledek putrinya Nadia.

" Hahahaha.." mereka kompak tertawa kecil, sedangkan Nadia yang menjadi korban mencebik, mendengar maminya ikutan meledek nya bersama Ara,cuma bunda suci lah yang selalu berada di pihak nya.

" Ngak apa Mbak banyak anak,tapi kalau sama ustadz itu insyaallah di ratu kan, laki-laki yang paham agama akan bersikap baik,lembut dan menyayangi istrinya, menyediakan segala kebutuhan nya, mereka me ratu kan istri mereka " bunda suci memberikan semangat pada Nadia.

" Ia lah tu yang mau jadi ummi, mami juga selalu di ratu kan sama papi, mati-matian papi selalu belain dan lindungi mami,ia kan mi" Ara memang selalu membela papi Ibnu.

" Papi kan bucin akut ke mami" bangga mami Dona" tapi ingat kalian jangan ada yang ikutin jejak mami ya,jadi wanita kedua dalam rumah tangga orang lain" nasehat mami.

Nadia memeluk mami Dona,ia tau mami nya terpaksa menjadi istri ke dua papi nya,menjadi istri simpanan pria beristri,tapi Nadia juga tau,maminya melakukan itu karena papi Ibnu yang memohon pada mami nya demi memiliki keturunan,Nadia tau bahwa mami dan papi nya adalah sahabat saat mereka sekolah dulu, mereka berasal dari kota yang sama.

" Takdir papi itu memang memiliki dua istri mi,dengan mami atau wanita lain, tetap saja papi akan memiliki dua istri,itu karena papi menginginkan keturunan dan istrinya,Tante lili belum bisa memberikan itu sampai hari ini,jadi mami ga usah merasa bersalah,toh mami ga merebut papi dari istrinya,papi cuma memenuhi kewajibannya memberikan nafkah, hari-hari papi lebih banyak di sana" Ara mencoba memberikan support kepada mami Dona.

" Berarti kamu dukung poligami dong?" Nadia menggoda Ara.

" Tergantung alasannya apa,kalau alasannya menginginkan keturunan dan istrinya tidak bisa memberikan nya mungkin ya,Ara tidak akan menentang,tapi kalau seandainya dia sudah mendapatkan hampir semuanya dari istri pertama nya,lalu apa alasannya untuk poligami? Itu Ara merasa keberatan,bukan menentang,tapi poligami ya,bukan selingkuh " ucap Ara tegas.

Semuanya terdiam, mereka tak membenarkan namun juga tak menyalahkan pandangan Ara tentang suami yang berpoligami,namun mereka berpendapat bahwa cara berfikir Ara termasuk dalam kategori berfikir realistis, karena pada umumnya hampir setiap laki-laki yang menikah pasti mengharapkan keturunan, walaupun pada dasarnya arti dari pernikahan itu bukan sepenuhnya mencari keturunan,arti pernikahan yang sesungguhnya adalah untuk mencari kebahagiaan dunia dan akhirat, melakukan ibadah terpanjang dalam hidup bersama pasangan, itulah arti yang sebenarnya, mencari keturunan itu berada di urutan ke sekian,itu menurut pendapat beberapa orang bijak.

1
Lena Sari
jodoh d tanganmu Thor🤭
irma hidayat
ya tamat thor selalu semangat berkarya
irma hidayat
makasih upnya thor
Ilfa Yarni
asyiik semua happy ending tmn2 ara dan kau menemukan pasangan mereka masing2 dan jg akan menikah menyusul ara dan kaivan
Ilfa Yarni
pasangan yg setia dan sangat menyayangi istri udah kaya tampan duuuh senangnya
Jana
wow sdh kuduga pasti bapaknya si Ara lagi nyariin ,, btw jgn smpe ya Thor sodaraan. sm si Wewe gombel Cantika... plisss
Jana
ealah penasaran juga 😁
Jana
suka gaya kmu Ara.. gasss Pepet si gunung es
Jingga Pelangi
sukses selalu kakak
Amy
Hasya?
kenapa banyak typo pas dipenghujung kaka Othor, d part sebelum in, ada nama ezar juga ,mohon d teliti lagi, terima kasih
irma hidayat
good kai, suami idaman banget dan posesif banget, bahagialah ara terima ikhlas kekurangan(posesifnya) sebagai warna hidup
Siti Nina: Suami sempurna sayang cuma ada di novel 😄
total 1 replies
Ilfa Yarni
kaivan jgn terlalu arrogant tiru tuh ara humble orangnya
irma hidayat
bapeer indah banget ada ga ya didunia nyata kaya kai+ara, makasih thor udah up ditunggu lanjutnya
Ilfa Yarni
lagi lagi pasangan ini membuatku slalu ngehalu hadeeh dunia nyata tak seindah dunia halu by the way kau maubawa ara kmn ya
Tira Aneri
suukaaa
Ilfa Yarni
kluarga Sultan yg harmonis semoga saja lancar persalinan savira anknya apa ya aku jg penasaran thor aku ngehalu lg punya suami kayak kaivan ada ga ya heheh pasti ga ada ya didunia nyata
irma hidayat
bahagianya bunda suci mau nambah cucu, sehat selamat buat vira dan baby buat hot dady kaivan pasti bangga punya putra selain tampan sholeh anteng meski diajak kerja
Ilfa Yarni
waaah savira jg akan melahirkan semoga lancar ya persalinannya dan ibu jg babynya sehat semuanta
irma hidayat
moga lahirannya vira lancar sehat momy dn baby nya
irma hidayat
aku tungguin terus up nya suka banget ceritanya thor ga bikin hati ikut cape, makasih thor
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!