NovelToon NovelToon
Simpanan Bapak Kost

Simpanan Bapak Kost

Status: tamat
Genre:Tamat / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Beda Usia / Identitas Tersembunyi / Wanita Karir / Romansa
Popularitas:2.9M
Nilai: 4.8
Nama Author: Ridz

SIMPANAN HANYALAH STATUS UNTUK MEMBUKA TOPENG ORANG LAIN!

Troy tidak dapat lagi menahan pesona dan godaan dari Anak Kostnya, lagipula siapa juga pria yang bisa menolak gadis se-menggairahkan Gralind. Namun, disaat Troy terjebak, dia menyadari satu hal, bahwa Gralind tidak datang untuk bermain-main.

-

Diantara Gralind, menyamarkan identitasnya untuk membalaskan dendam kepada Ayah kandung dan selingkuhan Ayahnya atas kematian ibunya, tapi disaat dia menjalankan misinya, ia malah terjebak perjanjian 'Partner With Benefit' bersama Bule Tampan bernama Ardanta McTroy yang merupakan suami kedua dari objek balas dendamnya.

"Tell me what you want, baby?"

"Jadilah milikku."

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Ridz, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Eps 25 | Partner Swing

TOP 07! BIsa Top 3 gak nih?

Bismilah yah! Like! Jangan lupa :>

Btw author ambil sedikit adegan di Episode sebelumnya yah biar Feel-nya masih dapat <3

...----------------...

"Kayaknya bakal hujan Gralind, kamu cepat-cepat aja masuk ke dalam kamar kost, udah rintik ini," Troy menutup pintu mobilnya kemudian menyusul Gralind yang sudah di teras Kost.

Sudah jam delapan malam, mereka baru sampai di kost-an, Gralind melirik langit, benar memang, bahwa sudah mulai rintik, Troy tampak memahami apa yang akan terjadi walaupun dia tidak tahu apa penyebabnya.

Disaat Gralind hendak masuk ke dalam, sudut matanya menangkap sosok pria yang lumayan sudah tua, diatas usia Troy tampak menatapnya dari jauh.

"Ayah?"

Hujan turun tiba-tiba dengan deras, sosok yang Gralind sebut ayah itu tampak menjauh dari tempatnya menatap Gralind, Gralind reflek berlari mengejar pria itu.

"Ayah! Tunggu!" Gralind berteriak, berlari di jalanan yang sepi dan basah oleh air hujan, dia tidak memperdulikan hujan yang jatuh, tujuannya adalah memastikan sosok pria yang baru saja kabur itu.

BUGH.

Gralind jatuh ke tanah, kepalanya sakit, dia kehilangan jejak, air matanya jatuh, dialah penyebab lukanya, dialah penyebab dendamnya dan dialah yang mengaburkan hidupnya. Tapi kenapa Gralind merasa merindukannya, bukahkah dia harus marah.

"Ayah masih hidup?" batin Gralind merasakan badannya bergetar, tak lama kemudian dia merasakan sesuatu mendekapnya, itu adalah Troy.

"Gralind, kamu tidak apa-apa, kenapa kamu tiba-tiba lari?" tanya Troy menggendong Gralind.

Gralind tidak menjauh, dia sudah jatuh dalam rasa traumanya, dimensi lain, berbeda dan di ambang batas kesadarannya, Troy menatap wajah yang tidak sadarkan diri itu.

"Tampaknya hujan suka sama kamu Gralind, tapi kamu selalu menolak hujan, sama seperti saya, saya suka sama kamu, tapi apakah kamu akan menolak saya juga?" ujar Troy berjalan menggendong Gralind menuju kost-an.

Air hujan yang jatuh membasahi mereka membuat keduanya basah kuyup, area Kost-an sudah tampak sepi, biasanya penghuni Kost tidur cepat di Minggu malam karena besoknya adalah hari senin.

"Duh, Kuncinya mana yah?" Troy melirik ke Tas Gralind yang dia juga bawa dan merogoh mencari kunci kost Gralind, tapi tidak menemukannya. "Astaga."

Sebenarnya Troy punya seluruh kunci cadangan kamar Kost disini, tapi itu ada di rumah pribadinya, setelah berpikir jauh, akhirnya Troy memilih membawa Gralind ke rumah pribadinya, meninggalkan Tas Gralind di depan pintu Kost-an.

Dengan langkah cepat, Troy akhirnya sampai di rumahnya, dia membuka pintu rumah yang tidak terkunci dan menemukan Tania serta Albar berada di ruang tamu.

"Mas, kamu ngapain bawa Gralind kesini, kok kamu basah kuyup begini?"

Troy tidak menjawab pertanyaan Tania, dia lebih memilih membawa Gralind menuju kamar tamu disana, tentunya di susul oleh Tania dan Albar.

"Mas kamu dengerin aku, gak sih?"

"KAMU BISA DIAM GAK!" bentak Troy. "Ini Gralind lagi pingsan kamu heboh sendiri nanya-nanya, bisa liat kondisi gak."

Tania melipat kedua tangannya. "Jadi gitu yah Mas, sekarang kamu lebih milih peduliin Gralind daripada aku, istri kamu itu aku atau Gralind."

"Bener Kak, makin hari Bang Troy makin Deket aja sama Gralind, curiga mereka ada hubungan," timpal Albar.

"Udah! Udah diam semua, daripada kalian ngoceh disini gak ada fungsi, lebih baik kalian pergi aja, sana balik ke kamar kalian!"

"Tapi Mas-"

"Tan! Udah Tan, jangan sampai aku bentak kamu lagi."

Tania menghela napas panjang, dia melipat kedua tangannya dan menghentakkan kakinya kesal meninggalkan Troy menuju kamarnya sendiri, sementara Albar masih berdiri di tempatnya.

"Harusnya Abang tuh sadar, kalian berdua gaada hubungan apa-apa tapi kayak suami istri, istri Abang sendiri Abang bentak-bentak, makin curiga kalian ini ada apa-apa," jelas Albar saat Troy sedang mengelap tubuh Gralind dengan handuk.

"Berisik, kamu balik sana."

"Jangan-Jangan, Abang jadiin Gralind pelarian dari Kak Tania yah?" tebak Albar frontal.

Lagi-lagi Troy dibuat emosi dengan kehadiran Albar, bukannya apa, anak ini benar-benar tidak bisa memfilter segala ucapannya yang memancing emosi.

"Daripada Abang nyakitin hati anak orang, lebih baik Abang menjauh dari Gralind," lanjut Albar membuat Troy mengepalkan tangannya naik pitam.

Troy melirik tajam ke arah Albar kemudian mencekik leher adik iparnya itu dan mendorongnya ke tembok. "Abang gak pernah main kasar yah sama kamu, tapi makin hari kamu makin kurang ajar."

"Harusnya Abang nanya kenapa aku begini!"

"Abang udah bosen sama konflik dari kamu ini Albar, bosen banget, setiap hari berantem sama kamu, cuma gara-gara Gralind, kalau kamu suka Gralind yah sana berjuang!"

"Gimana aku bisa berjuang kalau Abang tiap hari ngintilin Gralind!"

"Yah itu resiko kamu, siapa yang bakal Gralind pilih itu bukan urusan Abang," Troy kali ini tidak ingin memberikan peluang kepada Albar. "Jadi menurut kamu kalau kamu ingin perang, silakan."

"Cih!"

"Kamu kehabisan argumen kan? Sana balik ke kamar kamu, daripada kamu ganggu dan gak bantu sama sekali," Troy melepaskan kerah baju Albar kemudian berjalan meninggalkan Troy dan Gralind di kamar tamu dengan wajah yang tidak bersahabat.

Setelah ditinggalkan oleh Tania dan Albar, Troy berjalan ke arah Gralind yang masih tidak sadarkan diri, dia menatap wajah Gadis itu sejenak.

"Kamu ada masalah apasih dengan hujan, saya gak bisa liat kamu tersiksa gini." Troy mengusap puncak kepala Gadis itu.

-

"Sudahlah, Nadia lebih baik kamu bawa pergi Gralind bersama kamu, karena saya akan menikahi Tania mulai sekarang!" Suara Abraham terdengar memecah keheningan di malam itu.

Nadia, ibu dari Gralind berdiri luruh di hadapan sang suami, tiba-tiba saja sang suami menjatuhkan talak di malam yang harus menjadi hari indah ulang tahun Gralind.

"Ayah! Ayah jangan cerai dari Mama," Gralind yang masih berusia belia kala itu belum memahami kenapa Ayahnya bisa mengambil keputusan sepihak.

Wajah Abraham tampak tidak peduli, Tania yang ada di sampingnya tersenyum licik, Tania memanggil pembantu dan menyuruh pembantu membawa baju-baju untuk Nadia dan Gralind.

"Mas Abraham, aku mohon kalau Mas mau usir aku gapapa, tapi jangan usir Gralind, aku mohon dia tidak salah apa-apa."

"Saya tidak peduli! Gralind juga bukan anak kandung saya kan?" Abraham menatap bengis ke arah Nadia.

Nadia menangis, dia menunduk dalam dan menatap ke arah Abraham. "Walaupun kita melakukan hal itu dulu, tapi aku berani sumpah kalau Gralind itu anak kamu, Mas!"

"Aku tidak percaya lagi padamu Nadia! Lebih baik kamu pergi dari sana dan bawa anak haram kamu!"

Nadia terdiam, dia mengangkat kopernya dan membawa Gralind yang masih diam tertekan keluar dari rumah itu, Gralind syok kenapa Ayahnya tiba-tiba tidak mengakuinya sebagai anak di detik-detik terakhir.

"Mama, kenapa Ayah tidak mengakui Gralind malam ini?" tanya Gralind pada Nadia yang sedang menangis dan berjalan di tepi jalan.

Nadia mengusap kepala gadis itu dan menatapnya dalam. "Ini semua salah Mama di masa lalu, demi menyelamatkan perusahaan Papamu, Mama rela menjual diri kepada Partner bisnis Papamu, setelah kejadian itu Mama hamil kamu, tapi Mama berani sumpah, walaupun Mama melakukan itu dengan pria lain, tapi kamu adalah anak kandung Papa kamu, karena setahu Mama, Partner bisnis Papa kamu itu mandul."

Gralind diam, batinnya sedikit tertekan, tidak ada ucapan lagi dari bibirnya, keduanya fokus berjalan, sampai Gralind berdiri tak bergerak saat akan menyebrang jalan.

"Kalau begitu, aku anak siapa?" Gralind mengangkat kepala tapi di hadapannya dia bisa melihat Nadia, Ibunya yang sudah menyebrang lebih dulu tiba-tiba dihantam mobil berkecepatan tinggi.

"MAMA!"

Gralind membuka mata, sebuah mimpi buruk bermuatan flashback tiba-tiba terjadi, tentang masa lalunya, tentang semuanya, dia menilik ruangan ini, ini adalah kamar kost-nya, dia tiba-tiba lupa apa yang terjadi, mengapa dia disini, sampai dia hanya ingat satu hal.

"Bapak Troy, Bapak dimana?" ujar Gralind meringkuk memeluk lututnya lemas.

...----------------...

Berat yah

Tapi Troy juga punya masa lalu, tapi gak akan dijelaskan dalam waktu dekat ini, aku pengen semua orang berteori~

1
Anonymous
ok
Nur Hayati
👍👍👍
mika
kata nya td bab yg msh diatas td bilang bawa Abraham mandul , nyata nya istri dr Aska hamil oleh Abraham
Tiwi
ko
Fitri Ani
Luar biasa
Dira Amalia
Buruk
Defi
meluncur thor
Defi
Kimmy sefrekuensi dengan Dad Troy ya, sama-sama absurd 🤣
Mimik Pribadi
Wowhh!! 😱 kekar sumpah boleh gak sih tuker tambah sm yng di rmh???
Mf ayank papih bercandhaa 🤣🤣🤣,,
Irfan Fatswana
Luar biasa
Nining Chili
🥳🥳🥳
ferfer
lah kirain garlin sm tania gak kenal...trnyata mereka pernah ketemu.knp tania g inget garlin..SMA itu sekitar umur 17/18 tahunan aja sekarang umur garlin masih 20an gak akan berubah banyak kecuali dia oplas.
ferfer
pak troy cosplay jd jungkook!
ferfer
la katanya umurnya 30an kok masih kuliah?
wirahayu
makasih kak 💪
Yunia Afida
otw ni
tata sugandhi
bikin. penasaran
Inisialnya Ridz: mampir kak
total 1 replies
Apriyanti
semangat trus thor💪💪😘
Inisialnya Ridz: Makasih ka
total 1 replies
Syarifah Komsiyah
mengandung banyak bawang yah
Inisialnya Ridz: miriplah sama Gralind
total 1 replies
♕ 🍭SIT SUM❤❤
hahay... tegak berdiri...
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!