NovelToon NovelToon
Puteri Pengganti Untuk Pangeran Buruk Rupa

Puteri Pengganti Untuk Pangeran Buruk Rupa

Status: sedang berlangsung
Genre:Fantasi Isekai / Time Travel / Reinkarnasi / Fantasi Wanita / Cinta Istana/Kuno
Popularitas:23.7k
Nilai: 5
Nama Author: ANWi

Shen Kuo Yu, bilioner wanita yang tewas di puncak kejayaannya karena kebocoran jantung, ia terbangun di tubuh Liu Xiao Xiao- gadis malang yang disiksa oleh keluarga angkatnya. Takdir pahit menantinya. Ia dipaksa menggantikan saudari tiri nya untuk menjadi pengantin pengganti dan menikahi Pangeran Keempat yang konon buruk rupa dan berhati kejam.

Shen Kuo Yu akan menaklukan Pangeran itu dan menjadikan nya bidak untuk membalas dendam pada Keluarga Liu yang memperlakukan nya seperti binatang.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ANWi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Episode 3 : Anak Angkat

Episode 3: Anak Angkat

Happy Reading 🤗

.

.

.

Suara derit pintu kayu yang sudah tua mengejutkan Xiao Xiao dari lamunannya. Mao kembali dengan membawa baskom berisi air hangat yang uapnya mengepul tipis, kontras dengan suhu udara kamar yang menusuk tulang.

"Nona, mari saya bersihkan luka-lukanya," bisik Mao dengan mata sembap. Jemarinya yang gemetar memeras kain, lalu perlahan menyentuh bahu Xiao Xiao yang membiru.

Xiao Xiao meringis kecil. Rasa perih itu nyata. Ini bukan mimpi. Ia benar-benar berada di tubuh seorang gadis malang yang hanya dianggap sebagai 'ban serep' oleh keluarga Jenderal Liu.

"Mao," panggil Xiao Xiao tenang, matanya menatap lurus ke arah jendela yang tertutup salju. "Kapan pernikahan itu akan dilaksanakan?"

Tangan Mao terhenti. Ia menunduk dalam, butiran air mata jatuh ke dalam baskom. "Tiga hari lagi, Nona. Nyonya Besar sudah memesan gaun merah yang indah... tapi semua orang tahu, gaun itu adalah jerat leher bagi Anda. Pangeran Keempat, Pangeran Wang Zhi Chen, konon wajahnya rusak akibat kutukan dan perang. Tabiatnya pun kabarnya sangat kejam."

"Biarkan saja," gumam Xiao Xiao. "Lebih baik menikah dengan pangeran yang dianggap monster daripada tetap tinggal di rumah yang penuh dengan iblis berwajah malaikat."

Tiba-tiba, pintu kamar ditendang terbuka dengan kasar.

BRAK!

Seorang wanita paruh baya dengan pakaian sutra mewah dan konde emas yang mencolok melangkah masuk. Di belakangnya, seorang gadis cantik dengan wajah angkuh—Liu Xiu—mengekor sambil menutup hidung dengan sapu tangan sutra, seolah udara di kamar Xiao Xiao sangat busuk.

"Baguslah kau sudah sadar, Anak Tak Tahu Untung!" seru Nyonya Liu Yu dengan suara melengking.

Xiao Xiao tidak bergeming. Ia hanya melirik dingin ke arah ibu angkatnya itu. Tatapan matanya yang tajam dan berwibawa—membuat Nyonya Liu sempat tertegun sejenak. Xiao Xiao yang lama biasanya akan langsung bersujud memohon ampun, tapi gadis di depannya ini terlihat sangat berbeda.

"Ibu," sahut Xiao Xiao pendek.

"Jangan panggil aku Ibu dengan mulut kotor itu!" bentak Nyonya Liu.

"Dengar, Xiao Xiao. Kau harus bersyukur. Meski kau hanya anak petani yang kami pungut dari selokan, kami masih memberimu kehormatan untuk menjadi istri seorang Pangeran. Kau akan menjadi Putri, posisi yang bahkan tidak pernah diimpikan oleh leluhurmu!"

Liu Xiu melangkah maju, menatap Xiao Xiao dengan pandangan menghina. "Benar, Kakak. Pangeran Wang Zhi Chen mungkin sedikit... berbeda. Tapi setidaknya kau tidak akan kelaparan. Lagipula, wajahmu yang membosankan itu sangat cocok bersanding dengan wajah rusaknya. Kalian pasangan yang serasi."

Xiao Xiao bangkit berdiri perlahan. Meski tubuhnya masih lemas, ia berdiri tegak dengan dagu terangkat. Ia berjalan mendekati Liu Xiu hingga jarak mereka hanya beberapa senti.

"Jika posisi itu begitu terhormat, mengapa kau tidak mengambilnya sendiri, Adikku yang cantik?" tanya Xiao Xiao dengan nada rendah yang mengintimidasi.

Liu Xiu tersentak mundur, wajahnya memucat karena terkejut melihat keberanian Xiao Xiao. "K-kau! Beraninya kau melawan!"

"Cukup!" Nyonya Liu menampar meja kayu di dekatnya. "Keputusan sudah bulat. Kau akan masuk tandu pengantin tiga hari lagi. Jika kau mencoba melarikan diri atau merusak rencana ini, nyawa pelayan kecilmu ini yang akan menjadi taruhannya!"

Nyonya Liu menunjuk Mao yang langsung bersujud ketakutan di lantai.

Setelah melemparkan ancaman itu, kedua wanita tersebut pergi dengan langkah angkuh. Kamar kembali hening, menyisakan Xiao Xiao yang mengepalkan tangannya kuat-kuat.

"Paman Ping...kenapa aku bisa disini?"Ia menuntut penjelasan. Menatap langit langit kamar yang penuh jaring laba-laba.

Xiao Xiao beralih ke telapak tangannya. Di sana, samar-samar muncul tanda lahir berbentuk garis biru kecil yang bercahaya redup lalu menghilang. Ia tahu, mulai saat ini, ia bukan lagi Xiao Xiao yang lemah. Ia adalah Shen Kuo Yu yang pernah memimpin bisnis bernilai milyaran.

"Pangeran Buruk Rupa, ya?" Xiao Xiao menyeringai.

***

[Bersambung ke Episode 4]

Happy Reading 🤗

Mohon Dukungan untuk:

 ● Like

 ● Komen

● Subscribe

 ● Ikuti Penulis

Terimakasih 🥰

Kalo banyak yang suka, lanjut sampe tamat. komen ya...

1
sahabat pena
ayuk semangat pangeran...
sahabat pena
nyesel deh... tp tangan istri mu yg indah sdh terluka.. kau yg memberi jarak.. skrg gmn reaksi xiao. menjaga jarak jg tdk dgn pangeran
ANWi: bener banget kak ~
total 3 replies
sahabat pena
pangeran nya 4 kemah... mau aja masuk jebakan putra mahkota. kenapa td gudang nya ga dibakar aja xiao?
ANWi: xiao xiao : nanti meledak kak ada bubuk mesiu trs bukti kejahatan nya ilang
total 1 replies
sahabat pena
menegangkan...
sahabat pena
syukur lah terpecah kan. ternyata kaisar nya bijaksana dlm mengambil keputusan... ayuk balas putra mahkota.. guling kan putra mahkota
si kecil nikkey
lanjuuttt mantaapp
si kecil nikkey
lanjuuttt.....ceritanya seruu
ANWi: makasi suda mampir kaka si kecil nikkey~
total 1 replies
si kecil nikkey
liu xiu menuju kesialannya
Murni Dewita
double up thor
ANWi: siap kak~
total 1 replies
sahabat pena
lanjut kak💪
ANWi: siap kak~
total 1 replies
saniamycloe
cerita nya menarik dan membuat saya penasaran untuk melihat part selanjut nya.
ANWi: mkasi ulasan nya ka sania~
total 1 replies
Murni Dewita
👣
Mila Sari
baru baca, udah penasaran ceritanya thor💪
ANWi: makasi sudah mampir kaka cantik~
total 1 replies
sahabat pena
setelah menegangkan... skrg melihat keuwuan mereka berdua.. so sweet. lanjut kak.
ANWi: siap kak~
total 1 replies
sahabat pena
langkah awal menang... masih hrs waspada..lanjut..
sahabat pena
ututututu... pengeran bisa berkata romantis jg😍😍😍
sahabat pena
dag dig ser nih... nunggu cerita berikut nya.. 🤣🤣🤣lanjut kak
sahabat pena
eh kok up nya cuma 1 kak
ANWi: maaf kak, lagi liburan , tanggal merah hehe
total 1 replies
gacadam
suka
gacadam
baru baca
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!