NovelToon NovelToon
Istri Keduaku Yang Nakal

Istri Keduaku Yang Nakal

Status: tamat
Genre:Tamat / One Night Stand / Romansa
Popularitas:6.3M
Nilai: 4.8
Nama Author: fitryas

Novel ini kisah anak nya Asterion Estevan dan Aily di Novel My Hot Little Girl. Yang belum baca Novel itu boleh mampir dulu ke Novel sebelumnya❤️

Alterio Estevan di datang ke sebuah Club untuk menghilangkan stesnya karena sedang bertengkar dengan istri tercintanya, Julia Anindira tidak mau memiliki anak karena sedang berada di masa jayanya menuju karir impian nya.

Na’as Nya pria yang kerap di panggil Al itu di jebak oleh musuhnya dengan memasukan obat perangsng pada minuman nya, hingga membuat Al meniduri gadis bernama Bunga Lilac yang tidak sengaja berpapasan dengan nya.

Lilac yang malam itu harus nya resmi menjadi kekasih Daniel Felix, justru malah berahir di bawah kungkungan Alterios Estevan.

Bagaimana nasib Lilac setelah kejadian itu?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon fitryas, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 19 - Sebuah Permata

“Lilac aku tidak bisa, aku ga mau ikut kamu.” Ucap Mika dia menatap Lilac dengan raut wajah takut.

“Cepatlah kemari, aku akan memegang mu dengan aman.” Ucap Lilac dia mengulurkan tanganya agar Mika meraih lengan dirinya dan ikut bersama Lilac.

“Aku lewat gerbang depan saja, aku takut jatuh kalau naik pagar seperti maling begini.” Ujar Mika membuat Lilac mendengus kesal.

“Mika apa kamu ini bodoh, kalau lewat depan kita akan terang-terangan di tangkap oleh satpam, mereka tidak akan membiar kan kita keluar begitu saja.” Ujar Lilac yang sedari tadi berdiri dengan kaki yang menginjak besi pagar.

“Tapi aku—“

“Hei kalian sedang apa?!” Pekik seorang satpam dari belakang Mika dia berlari ke arah mereka dengan membawa tongkat di tanganya.

“Cepat sini Mika, kalau tidak kamu akan tertangkap.” Ujar Lilac dia tidak ingin sahabatnya tertangkap gara-gara dirinya.

“Maafkan aku Lilac.” Ucap Mika dia segera berlari menjauhi Lilac. “Pak dia murid yang mau bolos aku sudah melarang nya namun dia tidak mau mendengarku.” Teriak Mika dia mengorbankan sahabatnya agar dirinya lolos dari satpam di kampusnya itu.

“Mika!!! Sialan aku harus segera pergi.” Ucap Lilac dengan kesal dia langsung loncat ke arah belakang lalu dia terjatuh kebawah dengan mata yang terpejam. “Loh ko ga sakit?” Gumam Lilac dia membuka matanya namun di depan nya terlihat Sekertaris Lee tang berlari ke arahnya dengan raut wajah hawatir.

“Tuan, apa anda baik-baik saja?” Tanya Sekertaris Lee dengan hawatir, sementara Lilac kebingungan kenapa dirinya di panggil tuan. Dia pun mengikuti arah mata Sekertaris Lee yang mengarah ke arah bawah nya.

“Haaaa…” Lilac terkejut dengan mulut yang menganga. “Tuan, anda sedang apa di bawah sana?” Tanya Lilac karena seingat nya pria ini sudah berangkat bekerja.

“Kau pikir aku sedang tidur? Cepat turun dari tubuhku!” Pekik Al yang tertidur di atas tanah dengan Lilac yang duduk di bagian perutnya.

Lilac dengan cepat turun dari tubuh Al, sementara Al di bantu bangun oleh Sekertaris Lee.

“Apa kantor mu di daerah kampusku?” tanya Lilac penasaran, dia melihat ke kanan dan ke kiri untuk melihat sekitar nya.

“Cepat ikut aku!” Ucap Al saat tubuhnya sudah di bersihkan oleh Sekertaris Lee, dia menarik kerah baju Lilac hingga wanita itu terseret mengikuti langkah jalan suaminya.

“Tuan mau kemana kita? Kenapa aku di bawa pergi? Kelas ku akan segera mulai.” Ujar Lilac.

“Kelas yang mana? Bukanya kau sedang kabur agar bisa bolos?” Tanya Al dia mendorong Lilac masuk kedalam mobil nya dengan paksa.

“Ya ampun Tuan, pelan-pelan dong.” Keluh Lilac dengan cepat dia membenarkan posisi duduknya. “Tu—“ saat Lilac akan berbicara dengan cepat Al memoting ucapanya.

“Aku harus pergi ke kota B, tapi Mom tidak mengijinkan ku pergi jika kamu tidak ikut. Jadi duduklah dan jangan banyak bicara!” Ucap Al dengan wajah datar namun ucaoanya membuat Lilac diam. Dia tau jika dirinya tidak bisa menyalahkan Al karena ini adalah perintah Mom Aily, dan tentu saja Al pasti juga keberatan jika dirinya ikut.

Al menatap langit lewat jendela, pagi ini saat mendapat kabar jika Julia tidak bisa pulang dan akan mengundur jadwal pulang nya karena pekerjaan. Itu membuat Al sangat hawatir, apalagi belakangan ini Julia memang sangat sibuk.

Al juga sudah merasakan perubahan yang terjadi pada Julia setahun ini, Julia terlalu sibuk dengan pekerjaan nya hingga tidak memperhatikan Suaminya. Karena keduanya sama-sama sibuk komunikasi pun berkurang, namun Al masih bisa memaklumi semuanya. Apalagi saat Julia bilang jika dia tidak bisa memiliki anak karena akan pokus dulu pada pekerjaan, al memaklumi itu. Namun yang Al tidak suka dan membuatnya sangat kesal adalah saat dirinya berbuat salah Julia bahkan tidak kecewa atau pun marah padanya. Al mengira jika Julia berubah bukan karena pekerjaan nya saja, dia takut jika Julia memiliki lelaki lain.

Al menoleh ke arah Lilac karena wanita itu tidak berbunyi sama sekali, bebarengan dengan Lilac yang juga menoleh ke arahnya.

“Apa?” Tanya Keduanya dengan sangat kompak dan ketus.

“Kamu kenapa menoleh ke arahku?” Tanya Lilac.

“Kau kira aku saja yang menoleh ke arahmu? Kamu juga menoleh ke arahku!” Ketus Al dengan mata tajamnya.

“Suka-suka aku, mau liat kesana ke sini kemana-mana juga aku punya hak.” Ujar Lilac dengan bangganya.

“Ini mobilku! Semua yang ada di sini adalah miliku! Kamu tidak boleh sembarangan menoleh kesana sini!” Ketus Al dengan sangat kesal, Al memang sedang kesal pada Julia itu sebab nya dia melampiaskan nya pada Lilac yang juga membuatnya kesal.

Sekertaris Lee hanya menggeleng pelan, dia bingung dengan tingkah Tuanya akhir-akhir ini. Padahal Al pria yang sangat berwibawa dan pendiam bahkan tidak pernah banyak berbicara, namun jika dengan Nona Lilac Sekertaris Lee merasa jika Sifat ke kanak-kanakan nya terlihat sangat jelas.

Sifat dewasa dan kesatrianya akan terlihat jika sedang bersama Julia, karena Al selalu melindungi Julia seperti sebuah permata.

.

.

To be continued…

1
rina Rismayanti
Luar biasa
bojomu mantan bojoku
ceritanya bagus
bojomu mantan bojoku
Buruk
ipunk wati
Luar biasa
Soraya
mampir thor
Ridwan
Luar biasa
Yuni Alif
trlalu lebay
seumuran lilac kn bukn ank kecil lgi
لا تفوت أي رجل
apa seketaris lee punya keluarga thor
Imas Suryani
Luar biasa
MAYZATUN 🥰🥰🥰al rizal
🔥🔥
Khoerun Nisa
yah selaincinta buta ada kla juga cinta itu egois meski tau dia milik orng kita ttp ingin memiliki ya dan juga tdk mau tau dia mencintainya apa egk. .
Khoerun Nisa
ada yg aneh di sini di saat pernikahan aily dan Rion bukan ijab Qabul loh tor tp di althar janji suci tp di sini knp anak nya ijab Qabul. .
Yusz K
Luar biasa
Tentiriani Riani
sangat bagus
Diah Anggraini
bagus
ros
ceritanya menarik 👍
Nuraini Nuraini
Luar biasa
Lilik Utami
🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣
Sari Salim
Buruk
alvi
keren
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!