NovelToon NovelToon
Penyesalanmu Mas

Penyesalanmu Mas

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintapertama / Nikah Kontrak / Berbaikan
Popularitas:6.6k
Nilai: 5
Nama Author: Dewi Risnawati

"Apakah kamu kira tempurung pantas merangkai permata? Mana mungkin anakku pantas bersanding dengan gadis miskin tak berpunya seperti dirimu!"

Runi ternhenyak menahan segala rasa akit di hatinya atas hinaan yang di lontarkan oleh nenek dari bayi yang di kandungnya.

"Mas, kamu akan bertanggung jawab 'kan?" tanya runi pada lelaki yang telah menodai dirinya. meskipun ia sangat mencintai lelaki itu, tetapi tak pernah ada niat sedikitpun untuk melakukan perbuatan dosa. semua yang terjadi karena paksaan oleh lelaki itu.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Dewi Risnawati, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Tidur dalam pelukannya

"Tapi aku sudah katakan sama kamu. Hari ini sudah ada janji sama Bang Vano untuk melakukan tes DNA. Kamu membuat kami menunggu," timpal Yandra menatap kesal.

"Besok-besok bisa di lakukan, Mas. Kenapa harus buru-buru banget. Lagian kenapa tidak percaya sekali bahwa anak ini memang milik mas Yandra? Aku tidak pernah melakukan hubungan b4dan dengan lelaki lain, selain kamu, Mas," ujar Runi mencoba meminta kepercayaan lelaki itu.

Yandra terdiam sejenak. Namun, tetap saja ada yang mengganjal di hatinya. Sejak ia tahu Runi sengaja menemui pilot itu secara diam-diam, maka ada rasa keraguan di hatinya.

"Pokoknya aku ingin tes DNA itu di lakukan. Aku hanya memastikan bahwa janin itu memang milikku," jawab Yandra seraya berlalu masuk kedalam kamar mandi.

Runi hanya diam. Apa yang harus ia lakukan sekarang? Apakah ia harus menuruti kemauan Yandra untuk melakukan tes DNA terhadap janinnya? Tetapi memang tidak ada cara lain, besok ia akan menemui dokter Vano untuk meminta kerja samanya.

Malam ini Runi sulit sekali menemui kantuknya. Bahkan bermacam posisi sudah ia coba agar segera terlelap, tetapi tetap saja tidak bisa.

Runi bangkit dari baringnya. Ia melihat Yandra sudah tertidur pulas di sofa. Ya, sejak dirinya ikut menempati kamar Yandra, maka lelaki itu mengalah untuk tidur di sofa. Mendadak malam ini ia ingin sekali tidur di peluk oleh ayah anaknya itu. Tapi bagaimana caranya? Haruskah ia utarakan keinginannya pada Yandra?

Perlahan Runi berjalan menghampiri Yandra. Ia tersenyum lembut menatap wajah tampan yang selama ini sudah membuatnya jatuh cinta. Meskipun sikap dan ucapannya sering menyakitkan, tetapi ia tahu di hati kecilnya masih banyak menyimpan sisi kebaikan. Karena saat pertama dirinya datang ke rumah ini, sikap Yandra begitu baik dan hangat. Ia tahu kenapa sekarang sikap Yandra menjadi dingin dan datar. Karena dirinya bukan wanita yang di inginkan untuk menjadi pasangan hidupnya.

Runi berjongkok di sisi sofa tersebut. Perlahan tangannya mengusap rambut hitam legam sang suami.

"Maaf Mas, maaf jika kehadiranku di hidupmu sudah menjadi penghalang kebahagiaanmu," lirihnya dengan netra berkaca-kaca.

"Eh, Runi!" Yandra tersentak saat tidurnya terusik.

"Ah, maaf," jawab Runi sedikit menjauh.

Yandra seketika duduk dan bersandar. "Ada apa? Kenapa belum tidur?" Tanya Yandra sembari menatap jam dinding yang sudah menunjukkan pukul dua dini hari.

"Aku nggak bisa tidur, Mas," jawab Runi memang begitu.

"Emangnya kenapa? Kamu mual lagi?"

Runi menggelengkan kepala. "Pengen tidur di peluk Mas Yandra," jawabnya membuat Yandra menegakkan tubuhnya.

"Nggak usah aneh-aneh kamu ya. Sana balik ke ranjang," titahnya menatap malas.

Lagi-lagi Runi menggelengkan kepala. Kenapa lelaki ini tidak peka sekali. Apa susahnya menuruti keinginan istrinya. Tapi... Kan Yandra memang tidak menyukai dirinya. Ah biarlah, anggap saja ini adalah permintaan terakhirnya. Toh nanti jika dirinya sudah tidak ada, maka Yandra akan terbebas dari wanita menyebalkan seperti dirinya.

Runi tak mengindahkan ucapan Yandra. Ia memilih untuk duduk di samping lelaki itu.

"Ck, aku mau tidur. Sana kamu balik ke ranjang. Atau kamu mau tidur disini, biar aku yang tidur di ranjang?" Ujar Yandra memberi pilihan.

Runi mengangguk. "Ya, aku tidur disini. Sana mas yang tidur di ranjang," jawabnya memang sengaja. Itu akan memudahkan dirinya tidur untuk mencuri memeluk Yandra.

Yandra segera beranjak dan menjatuhkan tubuhnya di atas ranjang. Rasanya sangat nyaman sekali setelah beberapa hari tidak pernah menempati tempat tidurnya.

Runi pura-pura tidur agar Yandra segera terlelap. Benar saja, dalam hitungan menit lelaki itu sudah kembali pulas. Sepertinya dia sangat lelah hari ini, sehingga mudah sekali Lena dalam tidurnya.

Runi segera beralih dari sofa ke ranjang. Dengan perlahan ia menelusup masuk kedalam selimut yang di kenakan oleh Yandra. Aroma tubuh Yandra membuatnya sangat nyaman. Dengan sangat hati-hati ia memeluk tubuh sang suami dan segera memejamkan mata untuk menyusul ke alam mimpi.

Pagi-pagi sekali Yandra sudah membuka matanya. Ia menggeliat untuk meregangkan otot-ototnya. Namun, ia merasa ada yang membelenggu tubuhnya.

"Ya Allah! Ini perempuan kenapa bisa tidur bareng aku sih," ucapnya gemas sendiri.

"Runi, bangun! Kamu kenapa bisa tidur disini? Kamu sengaja ya?" Ujar Yandra membangunkan wanita hamil itu.

"Masih ngantuk, Mas," gumam Runi semakin menguatkan pelukannya.

"Runi, k-kamu..." Mendadak tubuhnya membeku dengan perasaan entah.

"Nanti sebentar lagi, Mas. Biarkan aku memelukmu lebih lama lagi. Aku sangat mencintaimu."

"Ck, makin nggak jelas aja ngomongnya," batin Yandra.

Perlahan Yandra membuka lilitan tangan Runi untuk terlepas darinya. Sangat hati-hati ia turun dari ranjang. Piyama yang di kenakan oleh Runi tersingkap sehingga memperlihatkan kulit perutnya yang putih mulus. Seketika ia menelan air liur.

Yandra menurunkan atasan wanita itu, lalu menarik selimut untuk menutupi tubuhnya agar tidur runi lebih nyaman. Setelah itu ia melipir masuk kedalam kamar mandi untuk membersihkan diri.

Runi terbangun saat mendengar suara pintu kamar mandi terbuka. Terlihat Yandra keluar hanya mengenakan handuk sebatas pinggang. Ia gegas menuju lemari untuk menyiapkan pakaian ganti untuk lelaki itu.

"Mas hari ini masih ada tugas di RS?" Tanya Runi sembari menyerahkan pakaian ganti.

"Nggak ada. Hari ini aku ke kampus," jawabnya datar.

"Kalau begitu nanti siang aku tunggu mas di RS ya."

"Mau ngapain?" Tanya Yandra menatap bingung.

"Ya untuk periksa," jawab Runi tersenyum.

"Kamu tuh nggak jelas banget ya. Bukannya semalam ngotot nggak mau ke RS lagi?"

"Hmm... Setelah aku pikir-pikir, lebih baik secepatnya tes DNA itu di lakukan. Biar Mas percaya bahwa anak ini memang anak kamu, Mas," jawabnya menatap dalam.

"Baguslah. Nanti kabari saja jika kamu sudah di RS," jawab Yandra sembari mengenakan pakaiannya.

Runi mengangguk. Ia segera keluar kamar untuk menyediakan sarapan untuk sang suami. Ia ingin menjadi istri yang baik, semoga ia bisa mendapatkan cinta Yandra sedikit saja.

Bersambung....

1
❀∂я🌹WIDYA⒋ⷨ͢⚤
aduh no komen dulu lihat tokoh utamanya sakit apalagi kalau Sampai meninggal 😭😭😭
Mike_Shrye ❀∂я⒋ⷨ͢⚤
hihihi kacian
Mike_Shrye ❀∂я⒋ⷨ͢⚤
gracia ini lama lama kek ulet bulu ya /Facepalm//Facepalm//Facepalm/
Mike_Shrye ❀∂я⒋ⷨ͢⚤
siapa suhunya? mama mertua nya😭🤧
🍁Ƭɧเɛɛ❣️❀∂я 💋🅚🅙🅢👻ᴸᴷ
wkwkkk tuan Saga jadi tameng buat Rumi agar nene sihir gak berani macam2
🍁Ƭɧเɛɛ❣️❀∂я 💋🅚🅙🅢👻ᴸᴷ
Dari cara Yandra memperlakukan Rumi sepertinya dia sudah mulai cinta cuma belom nyadar aja 🤭🤣
Dew666
💜💜💜
Naufal Affiq
semoga yandra benar-benar bisa mencintai runi seutuhnya,
🎀 ⍣⃝𝖕𝖎ᵖᵘNurrul P.❀∂я
syukurlah ada perubahan sikap positif Yandra pada Runi. Semoga Yandra setia terus kepada Runi...🥰
dewi
smg yandra benar2 bisa mencintai runi dgn sepenuh hati ....bisa ngak kira2 wkt yadra ke medan runi tinggal d rmh org tua dokter vano saja biar dia tdk seters ngadepin mama nya si yandra
dewi: heeee iya kk smg selalu d berikan kesehatan d tetap semagat dlm berkarya
total 2 replies
❀∂я🌹WIDYA⒋ⷨ͢⚤
apa pengangkatan rahim bisa dilakukan setelah bayinya lahir ya pasti ada resikonya karena otomatis setelahnya tidak bisa punya anak lagi , tapi nunggu lahiran juga beresiko karena sudah kanker stadium lanjut 😭
❀∂я🌹WIDYA⒋ⷨ͢⚤
kasihan nasib mu Runi 🥲
❀∂я🌹WIDYA⒋ⷨ͢⚤
ternyata Runi agresif juga 🤣🤣🤣
🍁Ƭɧเɛɛ❣️❀∂я 💋🅚🅙🅢👻ᴸᴷ
Vano pasti dilema harus jujur atau menutupi soal penyakitnya sesuai permintaan Runi
🍁Ƭɧเɛɛ❣️❀∂я 💋🅚🅙🅢👻ᴸᴷ
kasiann Runi... habis enak enak malah berakhir bencana 😔😥
🍁Ƭɧเɛɛ❣️❀∂я 💋🅚🅙🅢👻ᴸᴷ
Runi mulai berani juga menggoda duluan😲 🙈🙈
Jengendah Aja Dech
❤️
Naufal Affiq
jujur aja dr vano sama yandra,biar dia tau,bagai mana kondisi istrinya,dan yandra bisa mengambil tindakan untuk kesembuhan runi dsn anak nya,jangan diam aja
Mike_Shrye ❀∂я⒋ⷨ͢⚤
mamanya lama lama kena stroke ini😭🤣
Mike_Shrye ❀∂я⒋ⷨ͢⚤
duh rumi
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!