NovelToon NovelToon
Jebakan Cinta Twins A (Anindira & Anindita)

Jebakan Cinta Twins A (Anindira & Anindita)

Status: sedang berlangsung
Genre:Lari Saat Hamil / Selingkuh / Pengganti
Popularitas:2.4k
Nilai: 5
Nama Author: Mom AL

Ikuti setiap bab nya dan jangan lupa tinggalkan dukungannya ♥️
****

Anindira dan Anindita adalah saudari kembar yang terpisah sejak lahir. Keduanya memiliki nasib yang berbeda, Anindira sudah menikah tetapi dirinya selalu di sakiti oleh sang suami dan tidak mendapatkan kebahagiaannya. Sementara Anindita, dirinya hanya bisa menghamburkan uang dan angkuh.

Suatu hari, tanpa sengaja Anindita menggantikan peran Anindira. Dirinya masuk ke dalam kehidupan suami Anindira, dan tidak menyangka betapa hebat saudari kembarnya itu bisa hidup di tengah-tengah manusia Toxic.

Bagaimana kehidupan mereka selanjutnya?

SO STAY STUNE!
NO BOOM LIKE, BACA TERATUR DAN SEMOGA SUKA 😍🙏

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Mom AL, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab. 16 TWINS A

Ayuna menatap wanita berwajah angkuh yang ada di depannya saat ini, dia menarik kursi dengan kasar hingga membuat wanita tadi kaget.

"Kau mengikuti kami, ya?" tanya wanita itu, yang tak lain adalah Kezia.

Ayuna celingukan. ''Kau bicara padaku?"

"Bukan! Aku bicara pada spanduk yang ada di belakangmu." Kezia terlihat kesal. "Tentu saja aku ini bicara padamu, jangan pura-pura bodoh dan mengalihkan pembicaraan!'' ujarnya dengan nada tinggi.

Yuna tidak terima dibentak seperti itu. "Hei, Nyonya. Apa masalahmu? Sudah jelas aku duluan yang mau duduk di sini, dan kau malah merebutnya. Dasar tidak sopan!" cibir Yuna.

"Kurang ajar sekali kau, Anindira! Hanya karena tempat ini ramai, kau jadi berani bicara kasar padaku.'' Kezia hendak duduk di kursi tadi, tetapi Ayuna menariknya dengan cepat hingga membuat Kezia terjatuh.

Semua mata tertuju pada mereka, ada yang hanya menggeleng dan ada juga yang tertawa. Kezia mendongak, menatap Ayuna dengan tajam. Namun, tidak ada rasa takut sedikitpun yang wanita itu perlihatkan.

"Rasakan, memang enak!" ejek Ayuna tertawa puas.

Daffa berlari masuk ke dalam karena mendengar suara Kezia dan tertawa. Dia terkejut melihat Kezia yang duduk di lantai.

"Zi!" Daffa menghampiri Kezia, membantunya berdiri. "Kenapa duduk di lantai?" tanyanya tidak tahu apa yang terjadi.

Kezia melirik Daffa, dia masih kesal karena perlakuan seperti itu oleh Ayuna.

"Siapa yang duduk dilantai? Aku jatuh, Daffa. Dan dia—" Kezia menunjuk Ayuna. "Dialah penyebabnya!" tukasnya marah bercampur malu.

Daffa mengerutkan dahinya. "Anin? Kenapa kau bisa ada disini?"

"Pertanyaan macam apa itu? Aku kesini karena ingin memanjakan diriku, bukan mencari masalah seperti yang istrimu lakukan.'' sahut Ayuna dengan santai. "Tunggu dulu! Kau memanggilku siapa tadi? Anin? Aku tidak mengenal nama itu, aku ini—" ucapan Ayuna terputus karena Daffa menariknya keluar dari Salon.

"Hei, lepaskan aku! Suami istri sama saja, tidak ada sopannya!" teriak Ayuna memberontak.

Daffa melepaskan cengkraman di tangan Ayuna dengan kasar. Dia menatap wanita itu sangat tajam dan bahkan sampai menunjuk wajah Ayuna.

"Pulanglah, Anindira. Jangan membuatku hilang akal. Apa kau ingin ku hukum lebih sadis lagi?" tanya Daffa menekan setiap katanya.

Ayuna tertawa kecil, dia bersidekap dan bergantian menatap Daffa dengan tajam.

"Jadilah pria yang gentleman. Kau pikir aku takut padamu? Memangnya kau ini siapa?" Ayuna tertawa mengejek.

Daffa mencoba meredam amarahnya. "Pergilah, atau aku akan memukulmu di tempat ini."

"Ohoo... Seorang pria berani memukul seorang wanita? Banci!" cibir Ayuna pergi meninggalkan Daffa yang emosinya sudah menggebu-gebu.

'Awas kau.' batin Daffa tidak sabar untuk memberikan pelajaran pada Anindira.

Kezia yang melihat Ayuna sudah pergi langsung berlari menghampiri Daffa. Dia memegang lengan pria itu. "Apa yang kau katakan padanya?"

"Apa pun itu, intinya sekarang dia sudah pergi, dan aku akan berikan pelajaran padanya nanti." sahut Daffa masih menatap kepergian Ayuna.

"Tapi, Daf. Apa kau tidak merasa ada yang aneh dari Anindira? Pertama, dia berani melawanmu dan bicara kasar. Kedua, dia menyetir mobil sendiri. Kau lihat kan?" ucap Kezia.

"Aku melihat semuanya, bisa jadi itu hanya idenya agar kita tidak merasa curiga."

Kezia memikirkan hal yang berbeda, entah kenapa hatinya merasa, kalau wanita yang tadi ada dihadapannya bukanlah Anindira, tetapi orang lain.

BERSAMBUNG

1
yanah
sama2 slalu q tunggu kak kelanjutannya, semangat💪💪
🌺°°äRïes🌺 ™: Aaa... terima kasih, Kaka 🤗
total 1 replies
yanah
aseekkk
mudah2 an mereka saling menerima 1 sama lainnya
🌺°°äRïes🌺 ™: Pasti dong, Kaka 🥰
total 1 replies
yanah
semoga yuna bisa membalaskan perbuatan mereka pada anin
🌺°°äRïes🌺 ™: ♥️♥️♥️♥️♥️
total 1 replies
yanah
bengsekk itu dafa
🌺°°äRïes🌺 ™: HAJAR, KAK 😅
total 1 replies
mariammarife
klwnaku jadi Anin mendingan aku kabur dech
🌺°°äRïes🌺 ™: Sama, Kak 🥲
total 1 replies
mariammarife
Ayuna ini Andindita kah kembaran nya Anindira?
🌺°°äRïes🌺 ™: Entar ada jawabannya, Kak. Di episode selanjutnya 🥰
total 1 replies
mariammarife
si Bu Wati melebihi lintah darat 👎
🌺°°äRïes🌺 ™: Di apakan enaknya, ya? 😌
total 1 replies
mariammarife
masih nyimak blom mau berkomentar
🌺°°äRïes🌺 ™: Makasih udh berkenan mengikuti novel ini, Kaka 🥰
total 1 replies
mariammarife
Sholat tahajud saja Dira,minta petunjuk ada NYA
🌺°°äRïes🌺 ™: Sepertinya, Othor yang harus sholat tahajud biar bisa tahu gimana alur cerita Dira ke depannya 😭
total 1 replies
mariammarife
mau kau apakan bayi itu,Adiba?
🌺°°äRïes🌺 ™: Bayinya di serahkan ke panti asuhan, Kak 🥲
total 1 replies
Yus Warkop
bagus
Yus Warkop
lanjuy bagud
🌺°°äRïes🌺 ™: Masya Allah, terima kasih, Kaka ☺️ Lanjutannya malem ya.... 🤗
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!