"Ah, senangnya ...." Xiuhuan senyum-senyum setelah mendapat ciuman dari Xioa Liu.
Xiao Liu sendiri malu-malu setelah ciuman pertamanya hilang pada pria mesum di sampingnya. Wajah cantiknya merah merona, ia malu sekali sambil menutup mukanya dengan kedua telapak tangannya.
Xiuhuan menyadari apa yang terjadi, "Bagaimana Liu'er? Bibirku lembut kan, kau beruntung mendapatkannya." Xiuhuan menggodanya.
Xiao Liu membuang mukanya ke arah lain. Dia tak tahu mengatakan apa lagi. Ciuman pertamanya telah hilang, padahal dulu saat masih kecil, ia berjanji pada kakaknya Xiao Xia, jika orang pertama yang menciumnya adalah juga orang yang terakhir yang akan dicintainya.
Xiuhuan tak mengetahui akan hal ini, kalau sempat Xiuhuan tahu? Entah apa yang akan terjadi selanjutnya.
Xiao Liu melamun, ia bingung langkah apa yang akan dilakukannya, apa ia mencoba mencintai Xiuhuan yang mesum atau menutup hatinya pada pria manapun.
"Hei ... melamun saja!" Xiuhuan membuyarkan lamunan Xiao Liu. Mereka telah sampai di Kota Yan Luo yang merupakan kota terdekat dari Kota Hua.
"Kita sudah sampai, ya ...." Xiao Liu kagum melihat pemandangan kota. Kota Yang Luo jauh lebih besar dari kota Hua, tempat asal mereka.
Xiuhuan memandangi satu persatu penginapan yang berjejer dan memutuskan menginap di penginapan terbesar. Karena penginapan besar akan menjamin keamanan barang bawaan mereka.
Penginapan Bai Bao adalah nama yang terpampang di luar penginapan.
"Apa ini tak mahal?" Xiao Liu bingung Xiuhuan yang miskin itu malah memilih penginapan mewah.
"Kau mau nanti Upeti pada kerajaan dicuri orang! Bisa dimusnahkan rata dengan tanah Sekte Teratai Biru jika hal tersebut terjadi." Xiuhuan menjelaskan alasannya memilih penginapan mewah.
"Iya ... tak usah ngotot begitu juga kali menjelaskannya." Xiao Liu masuk duluan kedalam penginapan.
Penginapan Bai Bao merupakan penginapan terbesar di kota Yan Luo. Penginapan ini dimiliki oleh Kerajaan Han, memiliki 100 kamar dengan tinggi 10 lantai. Lantai bawah adalah restoran dan juga loby penginapan.
Ketika masuk kedalam Xiao Liu lansung dilirik oleh para pengunjung penginapan yang kebanyakan adalah Pendekar Pedang. Mereka lansung terpesona dengan kecantikan Xiao Liu.
Xiuhuan telah menyerahkan Kereta Kuda pada pelayan penginapan Bai Bao, dia membayar 2 keping emas untuk biaya ekstra atau jaminan keamanan barang bawaan mereka.
Ketika Xiuhuan masuk ke dalam, ia melihat mata para Pendekar Pedang yang pria, semuanya melirik kearah Xiao Liu. Namun Xiao Liu tak menyadari akan hal itu.
"Liu'er kau sudah pesan kamar kita?" tanya Xiuhuan, "Aku sudah membayar biaya ekstra, sekarang tanggung jawabmu untuk biaya kamar!" bisik Xiuhuan lagi di kuping Xiao Liu.
Para Pendekar Pedang yang melihatnya penasaran, siapakah pemuda tampan yang bersama wanita cantik itu.
Beberapa yakin Xiuhuan dan Xiao Liu adalah pasangan kekasih, sebab Xiao Liu tampak akrab dengannya. Apalagi level Pendekar Pedang Xiao Liu jauh diatas Xiuhuan.
"Ta-ta-pi menginap disini mahal!" Xiao Liu baru saja membayar kamar untuk dirinya sebesar lima keping emas, jika ia membeli satu kamar lagi itu akan menguras dompetnya. Karena ketua Sekte cuma memberi 20 keping emas saja untuk biaya perjalanan ini. Belum lagi mereka baru setengah jalan perjalanan dan belum lagi biaya di ibukota nanti.
"Hmmm ...." Xiuhuan berpura-pura berpikir, "bagaimana kita tidur sekamar saja untuk menghemat. Kamar disini besar lho, mubajir juga tidur sendiri-sendiri."
"Tapi kau tak boleh dekat-dekat denganku dan jika kau menyentuhku seinchi saja, maka kau harus memotong jarimu!"
"Buset ... kau kejam sekali! Ya, sudah ... baiklah!" Xiuhuan setuju dengan persyaratan yang dibuat oleh Xiao Liu. Yang penting ia dapat numpang tidur gratis.
"Jangan mau dibodohin-nya gadis cantik!"
Seorang pemuda yang dikawal lima Pendekar Pedang tahap 30 datang menghampiri mereka.
"Siapa kecoak busuk ini?" Xiuhuan mengejaknya.
"Hahaha kecoak busuk!" Xiao Liu ikut meledek.
"Hei jalang ... kau tahu dia adalah tuan muda Yin Song dari Clan Yin dan juga murid Sekte Pedang Naga Surgawi, Sekte Menengah dan terkuat di kota Yan Luo." Pendekar Pedang wanita yang turut bersamanya memarahi Xiao Liu.
"Oo, ternyata cuma murid saja toh ..." ucap Xiao Liu, namun dengan mimik wajah meledek.
"Kau--" Pendekar Pedang wanita itu geram, namun Yin Song menahannya.
"Sombong juga kau cantik, setelah mengetahui identitasku kau tetap tak gentar ... aku suka wanita sepertimu." Yin Song tersenyum tipis. "Biasanya wanita sepertimu masih suci, bagaimana kau temani aku semalam--"
"Kurang ajar ...." Xiao Liu emosi dan Roh Pedang Rubah miliknya keluar, tiba-tiba suhu di ruangan itu menjadi dingin.
"Hahahaha aku tambah tertarik padamu!" Yin Song mengeluarkan Roh Pedang Phoenix, ruangan berubah menjadi hangat.
Yin Song adalah Pendekar Pedang tahap 65, jenius muda dari kota Yan Luo ini, namun kehebatannya malah membuatnya sombong. Banyak Pendekar Pedang wanita cantik yang ditidurinya dan setelah itu dibuang begitu saja. Mereka tak berani melawan karena Yin Song selalu dibela oleh Clan Yin, Clan terkuat di kota Yan Luo, begitu juga dengan Sekte Pedang Naga Surgawi
"Hei anak muda! Kau mau berbuat masalah ya?" Xiuhuan mengeluarkan aura pembunuh, membuat Roh Pedang Phoenix milik Yin Song menghilang kembali ke dalam Rongqi miliknya.
Sontak semua kaget, tak terkecuali Yin Song sendiri. Pendekar Pedang tahap 50 mampu membuat Roh Pedang Phoenix miliknya menciut.
"Siapa pemuda ini, dia mampu membuat Roh Pedang Phoenix menciut. Pasti memiliki latar belakang yang hebat?" guman Yin Song. Dia memutuskan keluar dari Penginapan Bai Bao.
"Hati-hati dijalan Nak! Ingat diatas langit masih ada babang tampan ini!"
Awalnya pengunjung lainnya terkesan dengan kata-katanya, namun pas kata terakhir yang ia ucapkan malah ngelawak. Membuat semua pengunjung tertawa.
Bersambung ...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 488 Episodes
Comments
shane long
mantap bg regar,,juara 1 mingguan dan bulanan,,,sesuai sih,,cerita novel bg regar mantap dan seru👍👍vote saya sudah meluncur buat bg regar
2023-12-26
0
Dhika aja
hampir saja bertengkar dengan orang lain
2023-10-17
0
kang Deden
hadeuh
2023-09-28
0